cover
Contact Name
Riki Riki
Contact Email
riki.t4n@gmail.com
Phone
+6281807834703
Journal Mail Official
kdieco.fin@gmail.com
Editorial Address
Jl. Flamboyan 2 Blok B3 No. 26 Griya Sangiang Mas - Tangerang 15132
Location
Kab. tangerang,
Banten
INDONESIA
eCo-Fin
ISSN : 26560941     EISSN : 2656095X     DOI : https://doi.org/10.32877/ef
Core Subject : Economy,
Focusing on the development of economics, especially finance & accounting, both scientific and practical reviews, is expected to be a scientific medium for the creation of integration between theoretical studies and practical studies for the development of economics in various social aspects. Development of targeted thinking is the development of: v Fintech, v Accounting, v Reporting, v Taxation, v Monetary, v Economic development, v Environmental economic, and v Entrepreneurship This research is a conceptual study between academics and practitioners in the field and published in the form of a Scientific Journal. Practitioners are expected to work together in medium and sustainable scientific development through building scientific mainstream in the fields of economics, technology and comprehensive business.
Articles 318 Documents
Pengaruh In-Store Display dan Price Discount Terhadap Impulse Buying Pada Toko Ritel di Kabupaten Tangerang Aflah, Rommy; Idawati, Wiwi; Irwansyah, Novi
eCo-Fin Vol. 4 No. 3 (2022): eCo-Fin
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/ef.v4i3.2725

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh in-store display dan price discount terhadap impulse buying pada toko ritel di Kabupaten Tangerang. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan penyebaran kuesioner kepada 100 responden melalui teknik purposive sampling. Data dianalisis menggunakan uji validitas, reliabilitas, asumsi klasik (normalitas, multikolinearitas, heteroskedastisitas), dan regresi linier berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa baik in-store display maupun price discount secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap impulse buying, dibuktikan dengan nilai signifikansi masing-masing 0,000 < 0,05 dan nilai t hitung > t tabel. Secara simultan, kedua variabel juga menunjukkan pengaruh signifikan terhadap impulse buying dengan nilai F hitung sebesar 73,133 lebih besar dari F tabel 3,09 dan nilai signifikansi 0,000. Nilai Adjusted R² sebesar 0,593 mengindikasikan bahwa 59,3% variasi dalam perilaku pembelian impulsif dapat dijelaskan oleh kedua variabel independen. Penelitian ini menegaskan pentingnya strategi promosi visual dan diskon harga dalam mendorong keputusan pembelian spontan konsumen di sektor ritel.
Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Motivasi Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Departemen Produksi PT. Intikemas Putra Makmur di Jatiuwung Rahmadinata, Deni; Libriantono, Bambang
eCo-Fin Vol. 3 No. 3 (2021): eCo-Fin
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/ef.v3i3.2726

Abstract

Leadership style and work motivation are very closely related to employee work productivity, which means that good work productivity is achieved in a company because of the efforts made by a leader and the existence of work motivation in employees. In a company, the problem of work productivity is something that is very important and must be considered by looking at several supporting factors that are considered influential, including leadership style factors and work motivation factors. This study aims to determine whether there is an influence of leadership style and motivation on work productivity of production department employees of PT. Intikemas Putra Makmur. The method used in this study is a quantitative method, with data collection techniques using questionnaires, interviews, observation and literature study. in collecting data. The number of samples in this study were 72 respondents. Then the test tool used is SPSS software. The research results obtained in this study indicate that Leadership Style has a moderate and significant relationship to Employee Productivity with a correlation coefficient of 0.568. Work Motivation has a weak and insignificant relationship to Employee Productivity with a correlation coefficient of -0.142. This shows that Leadership Style plays an important role in increasing employee productivity. In addition, work motivation also has an influence on work productivity, although not as strong as leadership style. So it can be concluded that leadership style has a strong and significant relationship to employee work productivity, while work motivation has a weak and insignificant relationship
Pengaruh Motivasi Kerja dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan PD. Erasumpindo Sejati di Kabupaten Tangerang Markus, Mira Apriana; Suhartono, Suhartono; Setiawan, Aries
eCo-Fin Vol. 3 No. 3 (2021): eCo-Fin
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/ef.v3i3.2727

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pengaruh Motivasi Kerja dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan PD. ERASUMPINDO SEJATI di Kabupaten Tangerang. Tujuan yang hendak dicapai dari penelitian ini adalah mengetahui Motivasi Kerja dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan. Adapun metode yang digunakan penelitian adalah kuantitatif, pengambilan sampel 60 orang dari 150 orang. Salah satu tujuan utama dalam melakukan riset berikut ialah guna menganalisis apakah dapat meningkatkan kinerja pegawai PD. Erasumpindo Sejati di Kabupaten Tangerang melalui dua faktor pengaruh yang dipilih yaitu Motivasi Kerja dan Kompensasi. Riset berikut memakai metode kuantitatif. Sampel yang dipakai sejumlah 60 subyek melalui teknik pemilihan sampel probability sampling. Jenis data yang dipakai ialah data primer serta sekunder. Analisa data yang dipakai ialah analisa model regresi linear berganda melalui penggunaan IBM SPSS 20. Bersumber pengujian F menunjukkan F-hitung > F-tabel ataupun 91,456> 3,156 dimana taraf signifikansinya bernilai 0,000 < 0,05. Nilai F-hitung ini ada dalam wilayah penolakan Ho. Sehingga hasil uji memaparkan Ha diterima dan Ho di tolak. Maknanya, motivasi dan lingkungan kerja secara bersamaan berdampak signifikan pada kinerja pegawai di PD. Erasumpindo Sejati Kabupaten Tangerang
Pengaruh Pengembangan Karir dan Pelatihan Kerja Terhadap Kinerja Kerja Karyawan Pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Tangerang Saban, Heru; Sulaeman, Maman; Sidqi, Abdul Gani; Ferardi, Ferardi
eCo-Fin Vol. 3 No. 3 (2021): eCo-Fin
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/ef.v3i3.2728

Abstract

Semua organisasi dituntut untuk lebih meningkat kinerja kerja karyawan agar dapat mengembangkan organisasi tersebut. Banyak faktor yang mempengaruhi salah satunya adalah Sumber Daya Manusia. Melalui Pengembangan karier yang pada diri dari setiap karyawan, Maka akan meningkatkan kinerja karyawan. Selain Pengembangan karier, Pelatihan kerja juga menjadi faktor karena Pelatihan kerja Merupakan adalah sesuatu yang berada di dalam setiap karyawan yang dapat mempengaruhi apakah terdapat Pengaruh Pengembangan karier dan Pelatihan kerja Terhadap kinerja kerja karyawan Pada dinas kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten Tangerang. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Metode pengambilan sampel menggunakan Metode non probability sampling atau sampel Jenuh. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 60 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, wawancara, observasi dan studi pustaka. Lalu alat uji yang digunakan adalah Software SPSS .Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh secara t parsial Pengembangan karier dan pelatihan kerja terhadap kinerja kerja karyawan. Pengembangan karier dengan nilai 7.614 lalu pelatihan kerja 7.908 dengan signifikan lebih kecil 0,05. Jadi dapat disimpulkan bahwa variabel Pengembangan karier dan pelatihan kerja berpengaruh terhadap variabel kinerja kerja karyawan. Hasil penelitian ini secara simultan dengan nilai f hitung 577.915 lebih besar dari f hitung 3.16 jadi variabel Pengembangan karier dan pelatihan kerja berpengaruh secara bersama-sama terhadap variabel kinerja kerja karyawan. Dapat disimpulkan berdasarkan hasil penelitian bahwa Pengembangan karier dan Pelatihan kerja Terhadap Kinerja Kerja Karyawan memiliki hubungan yang berpengaruh positif dan signifikan
Pengaruh Kepemilikan Manajerial, Ukuran Perusahaan, Free Cash Flow, Leverage, dan Profitabilitas terhadap Manajemen Laba pada Perusahaan Infrastruktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2020-2023 Wandirah, Yunita Sukma Ayu; Herijawati, Etty
eCo-Fin Vol. 7 No. 2 (2025): eCo-Fin
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/ef.v7i2.2341

Abstract

Companies frequently use earnings management as a tactic to sway financial reports, so that it can have an impact on decision making by stakeholders. This phenomenon is of particular concern in the rapidly growing infrastructure sector in Indonesia. This study's objective is to gather empirical data about the impact of managerial ownership, company size, free cash flow, leverage, and profitability on earnings management. The research sample is infrastructure companies that went public on the Indonesia Stock Exchange between 2020 and 2023. 56 firm-year observations in all and 14 selected businesses were obtained through the application of the purposive sampling method. Descriptive statistics, multiple linear regression analysis, traditional assumption tests, and hypothesis testing are all included in SPSS version 25, which was used to analyse the data. The outputs of the study show that management ownership has a 0.739 significant value, company size 0.079, free cash flow 0.020, leverage 0.116, and profitability 0.003. These findings indicate that managerial ownership, company size, and leverage do not have a significant effect on earnings management, while free cash flow and profitability have a significant effect on earnings management.
Adopsi Digital Payment ZIS oleh Generasi Z: Apakah Financial Technology Meningkatkan Niat Membayar Zakat, Infaq dan Sodaqoh? Nugrahini, Dian Essa; Purnamasari, Verina; Alfian, Ahmad Hijri
eCo-Fin Vol. 7 No. 2 (2025): eCo-Fin
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/ef.v7i2.2687

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji faktor-faktor yang memotivasi Generasi Z dalam menggunakan metode pembayaran digital secara konsisten untuk penyaluran Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS). Studi ini berfokus pada determinan utama dari niat perilaku (behavioral intention/BI) Generasi Z, yang mencakup kesiapan adopsi (adoption readiness/AR), persepsi risiko (perceived risk/PR), kepercayaan (trust/TR), dan inovasi personal (personal innovativeness/PI). Kebaruan dari penelitian ini terletak pada fokusnya terhadap preferensi Generasi Z dalam penggunaan pembayaran digital untuk ZIS, dengan mempertimbangkan integrasi faktor-faktor psikologis dan teknologi. Belum banyak penelitian sebelumnya yang secara komprehensif mengkaji keterkaitan antara AR, PR, TR, dan PI terhadap niat perilaku dalam konteks filantropi Islam berbasis digital, khususnya pada kelompok generasi ini. Variabel AR (diwakili oleh kondisi pendukung, pengaruh sosial, kemudahan penggunaan, dan kebermanfaatan), PR (meliputi risiko keamanan dan privasi), PI, TR, dan BI dianalisis menggunakan pendekatan SEM dengan bantuan alat analisis Smart PLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PR berpengaruh signifikan terhadap TR dan BI. Selain itu, AR dipengaruhi secara signifikan oleh PI. Sedangkan AR, PI dan TR tidak berpengaruh signifikan terhadap BI. Temuan ini bersifat spesifik pada Generasi Z. Oleh karena itu, penelitian selanjutnya disarankan untuk melakukan perbandingan antar generasi.
Pengaruh Kepemimpinan, Budaya Organisasi, dan Sistem Akuntansi Manajemen Terhadap Pencapaian Kinerja Organisasi pada Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin Bandar Lampung Habibah, Habibah; Kustina, Nani; Angelia, Febby; Hakiki, Chandra
eCo-Fin Vol. 7 No. 2 (2025): eCo-Fin
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/ef.v7i2.2874

Abstract

Organisasi perlu memprioritaskan efektivitas manajemen melalui peran kepemimpinan yang kuat, keselarasan budaya organisasi, serta penerapan sistem akuntansi manajemen yang efektif dan berorientasi pada kinerja untuk memaksimalkan pencapaian tujuan strategis. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Kepemimpinan, Budaya Organisasi, dan Sistem Akuntansi Manajemen terhadap Kinerja Organisasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei melalui penyebaran kuesioner. Data primer diperoleh dari 47 responden yang terdiri dari tenaga medis, dokter, dan karyawan Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin Bandar Lampung. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan pendekatan statistik melalui aplikasi SmartPLS versi terbaru. Hasil analisis menunjukkan bahwa Kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Organisasi. Demikian juga, Budaya Organisasi memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap peningkatan kinerja organisasi. Selain itu, Sistem Akuntansi Manajemen terbukti berperan penting dalam menunjang efisiensi operasional dan akuntabilitas karyawan, khususnya pada Divisi Administrasi, Umum, dan Penunjang Medis. Temuan ini menekankan pentingnya integrasi antara aspek kepemimpinan, budaya kerja, dan sistem akuntansi manajemen dalam meningkatkan kualitas kinerja di sektor pelayanan kesehatan. Hasil penelitian ini dapat menjadi dasar bagi manajemen rumah sakit dalam merancang strategi peningkatan kinerja secara berkelanjutan.
Pengaruh Pengembangan Karir dan Budaya Organisasi Pada Kinerja Karyawan Pada PT Wesp Aceh Tamiang Trisia, Febi; Syardiansah, Syardiansah; Maula, Ziaul
eCo-Fin Vol. 7 No. 3 (2025): eCo-Fin
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/ef.v7i3.2300

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami bagaimana kinerja karyawan di PT WESP Aceh Tamiang dipengaruhi oleh budaya organisasi dan pengembangan karir. Sampel berjumlah 84 responden. Analisis data dilakukan dengan model regresi linier berganda, uji t, uji F, dan uji koefisien determinasi (adjusted R²). Hasil persamaan regresi linier berganda menunjukkan Y = 8,479 + 0,439X₁ + 0,34X₂. Berdasarkan hasil uji t, variabel budaya organisasi berkontribusi signifikan pada kinerja karyawan dengan nilai signifikansi sebesar 0,039 < 0,05. Demikian pula, variabel pengembangan karir memberikan pengaruh signifikan pada kinerja dengan nilai signifikansi sebesar 0,005 < 0,05. Hasil uji F menunjukkan bahwa budaya organisasi dan pengembangan karir secara simultan berkontribusi signifikan pada kinerja karyawan, dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Berdasarkan hasil analisis koefisien determinasi R², diperoleh nilai sebesar 0,190. Hal ini menunjukkan bahwa budaya organisasi dan pengembangan karir secara bersama-sama berkontribusi sebesar 19,0% pada kinerja karyawan di PT WESP Aceh Tamiang, sedangkan sisanya sebesar 81,0% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain di luar variabel yang diteliti, seperti lingkungan kerja dan variabel eksternal lainnya.
Pengaruh Profitabiltas, Likuiditas, dan Leverage Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Sektor Properti dan Real Estate Periode 2021-2023 Amani, Tatik; Hidayatullah, A.; Rahmansyah, Ahmad Iskandar
eCo-Fin Vol. 7 No. 3 (2025): eCo-Fin
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/ef.v7i3.2350

Abstract

Adanya kenaikan dan penurunan pada harga saham mengakibatkan para investor mempertimbangkan kembali untuk menginvestasikan dana pada perusahaan tersebut, yang tentu dapat berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Sebab itu, sangat penting bagi suatu perusahaan dalam memperhatikan nilai perusahaannya, sehingga perusahaan tersebut berhasil mempertahankan investor lamanya serta menarik perhatian para investor yang baru.  Tujuan studi ini yakni guna meninjau hubungan profitabilitas, likuiditas, dan leverage terhadap nilai perusahaan pada sektor properti dan real estat yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dipakai dalam studi ini, dengan analisis data yang dilakukan menggunakan software Smart PLS 4. Studi ini mendapati bahwasanya profitabilitas tidak dapat mempengaruhi nilai perusahaan, hal ini mengindikasikan nilai ROA dalam penelitian ini menunjukkan nilai negatif. Dapat diartikan profitabilitas terjadi penurunan pada nilai profitabilitas perusahaan. Variabel likuiditas dan leverage berdampak negatif signifikan pada nilai perusahaan, hal ini memperlihatkan semakin tinggi tingkat likuiditas, semakin rendah kemampuan perusahaan dalam melunasi hutang karena menurunnya profitabilitas. Selain itu, peningkatan leverage dapat menimbulkan efek negatif pada nilai perusahaan, sedangkan penurunan leverage dapat berdampak positif.
Kepuasan Kerja Sebagai Mediasi Pengaruh Budaya Kerja dan Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Pegawai Perumda Air Minum Kota Probolinggo Agustin, Dewi; Hendra, Joni; Koeshardjono, Hery
eCo-Fin Vol. 7 No. 3 (2025): eCo-Fin
Publisher : Komunitas Dosen Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32877/ef.v7i3.2353

Abstract

Pada Perumda Air Minum Kota Probolinggo, Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kebahagiaan kerja sebagai faktor mediasi antara gaya kepemimpinan dan kinerja karyawan, dan budaya kerja. Penulis karya ini menggunakan metodologi penelitian kuantitatif. Sebanyak 75 personel Perumda Air Minum Kota Probolinggo menjadi populasi penelitian. Pengambilan sampel jenuh, yang melibatkan pengambilan sampel setiap anggota populasi, merupakan metode yang digunakan. Wawancara, observasi, dokumentasi, dan salah satu teknik pengumpulan data adalah dengan melakukan survei yang menggunakan skala likert dengan rentang 1 sampai 5. Penelitian ini menggunakan metodologi Structural Equation Modeling (SEM) berbasis Partial Least Square (PLS). Model pengukuran (Outer Model) dan model struktural (Inner Model) dinilai menggunakan perangkat lunak SEM PLS. Temuan ini menunjukkan bahwa kebahagiaan kerja sangat dipengaruhi oleh budaya tempat kerja. Kinerja karyawan secara signifikan dipengaruhi oleh budaya kerja (p0,001, <0,05) (t=3,201>1,96), dan kepuasan kerja secara signifikan dipengaruhi oleh gaya kepemimpinan (p=0,000, <0,05) (t=3,636>1,96). Selain itu, terdapat korelasi yang signifikan antara kepuasan kerja dan kinerja karyawan (p=0,004, <0,05) (t=2,889>1,96) serta gaya kepemimpinan dan kinerja karyawan (p=0,000, <0,05) (t=6,165>1,96). Lebih jauh, pengaruh gaya kepemimpinan dapat dikurangi oleh kepuasan kerja dan budaya kerja terhadap kinerja pegawai (p=0,012, p=0,023, <0,05) (t=2,524, t=2,280>1,96).