cover
Contact Name
Dian Herdiana
Contact Email
dian@upi.edu
Phone
+6282129164090
Journal Mail Official
dian@upi.edu
Editorial Address
Gedung FPBS Universitas Pendidikan Indonesia Jl. Dr. Setiabudhi 229 Bandung 40154
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
DIMASATRA
ISSN : -     EISSN : 2773759X     DOI : https://doi.org/10.17509/dm.
DIMASATRA: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat memuat kajian terkait pengabdian masyarakat dari berbagai bidang ilmu. Ruang lingkup jurnal ini di antaranya meliputi Knowledge Transfer for Community Development, Pendidikan kemasyarakatan, Aktualisasi Kearifan dan Budaya Lokal, Transfer Teknologi bagi Masyarakat, Pendidikan dan Pengembangan Kompetensi Masyarakat, dan Pendidikan Kewirausahaan bagi Masyarakat, Pengembangan Ekonomi Kerakyatan, Rekayasa Sosial, Manajemen Konflik, dan Literasi Informasi Digital. Artikel yang disajikan menggunakan dua bahasa yaitu bahasa Inggris atau bahasa Indonesia.
Articles 54 Documents
PELATIHAN METODOLOGI PENGAJARAN BAHASA INDONESIA BAGI PENUTUR ASING Kurniawan, Khaerudin; Widia, Ida
Dimasatra Vol 1, No 1 (2020): OKTOBER
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (260.14 KB) | DOI: 10.17509/dm.v1i1.30152

Abstract

Penggalakan kegiatan pengajaran BIPA (Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing) sebagai salah satu tahapan tujuan internasionalisasi bahasa Indonesia ini mendapat perhatian yang sangat luas sehingga mengakibatkan beberapa permasalahan yang muncul. Salah satu persoalan yang muncul adalah pemahaman tentang BIPA sebagai softskill dan keprofesionalan pengajar BIPA. Departemen Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Pendidikan Indonesia bersama dengan Jurusan Pendidikan Bahasa Indonesia Universitas Lampung, terpanggil untuk menyelenggarakan kegiaan pelatihan dan lokakarya sekaitan dengan Metodologi Pengajaran BIPA ini sebagai wahana untuk memfasilitasi para calon pengajar dan pegiat BIPA untuk meningkatkan kemampuan, pemahaman, dan pendalaman pengajaran BIPA. Dalam kegiatan pelatihan dan lokakarya ini dipilih materi-materi yang relevan dengan tema utama. Materi-materi tersebut adalah sebagai berikut: (1) ihwal ke-BIPA-an, (2) Strategi Belajar Mengajar BIPA, (3) Perangkat Pengajaran dan Evaluasi BIPA, (4) Kebahasaan dalam Pengajaran BIPA, (5) Kesastraan dan Kebudayaan dalam Pengajaran BIPA, dan (6) pengajaran teman sejawat. Kegiatan ini dilakukan secara daring dengan tetap memperhatikan standar pelatihan yang bermutu sehingga peserta memiliki pemahaman dan kompetensi yanag dapat dimanfaatkan pada proses pembelajaran BIPA secara nyata.
PELATIHAN EVALUASI PEMBELAJARAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA UNTUK GURU-GURU MAN SE-JAWA BARAT Sundusiah, Suci; Mulyati, Yeti; Damaianti, Vismaia S; Rahma, Rosita; Widia, Ida; Saadie, Ma’mur
Dimasatra Vol 2, No 1 (2021): OKTOBER
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (546.752 KB) | DOI: 10.17509/dm.v2i1.47507

Abstract

The general purpose of this Community Service (PkM) activity aim to provide knowledge and training to Indonesian MAN teachers throughout West Java. In particular, this PkM activity aims to improve teacher competence in evaluating Indonesian language and literature learning. This activity is important because the demands of education in the 21st century and the industrial era 4.0 are increasingly complex. This activity uses the lecture method and hands-on practice, which is divided into two sessions. The first session is a presentation that two presenters fill while the second session is a parallel session filled with five presenters. The media used are Zoom Meeting, Google Drive, and so on. The results of this activity indicate an increase in the teacher's ability to understand the material. This can be seen in the results of the pre-test and post-test, which increased by 37.25%. In addition, participants' responses showed very positive results.
PENGUATAN KOMPETENSI PROFESIONAL GURU BAHASA INDONESIA DALAM MENGHADAPI BERBAGAI FENOMENA KEBAHASAAN DI ERA DIGITAL Fadlilah, Afi; Saifullah, Aceng Ruhendi; Anshori, Dadang; Idris, Nuny Sulistiany; Nugroho, Rudi Adi
Dimasatra Vol 2, No 1 (2021): OKTOBER
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (434.851 KB) | DOI: 10.17509/dm.v2i1.47502

Abstract

Today's language and technology have presented various linguistic phenomena in society, both in real and virtual or virtual spaces. Indonesian language teachers really need to keep up with language developments in an increasingly sophisticated digital era. Indonesian language learning in schools needs to be linked to language phenomena that occur in society. This community service activity aims to strengthen the linguistic competence of Indonesian language teachers in dealing with various language phenomena in the digital era. This activity is carried out in the form of online seminars and workshops using the Zoom media. This activity involved Indonesian language teachers who were members of the Junior and Senior High School Subject Teacher Consultative Forum (MGMP) in Kuningan Regency. The results obtained from this service are an increase in the understanding and competence of the participants regarding aspects of the Indonesian language in the digital era. The participants became more aware of various current linguistic phenomena, especially Indonesian which can be taken into account in formulating Indonesian language learning in schools. Although the activities were conducted online, all participants gave positive responses to this activity.
PELATIHAN TEKNIK JEUX DE RÔLES-ACTES DE PAROLE BERBASIS KEARIFAN LOKAL DALAM PEMBELAJARAN BAHASA PRANCIS UNTUK GURU SMA/SMK/MA SE-JAWA BARAT Mutiarsih, Yuliarti; Sunendar, Dadang; Hardini, Tri Indri; Karimah, Iim Siti; Amalia, Farida
Dimasatra Vol 3, No 1 (2022): OKTOBER
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (245.901 KB) | DOI: 10.17509/dm.v3i1.55267

Abstract

This community service program is based on the responsibility and enthusiasm of all lecturers in the Department of French Language Education FPBS UPI in implementing one of Tri Dharma Perguruan Tinggi. The aim is to disseminate the findings of the research that has been carried out, so that it is conveyed and beneficial to the community and to answer the needs of teachers for improve their ability to manage teaching and learning processes, especially pedagogic abilities. On the other hand, this community service aims to train the jeux de rôles-actes de parole technique for SMA/SMK/MA teachers in West Java. This program is expected to produce outputs in the form of increasing the scientific insight of teachers about foreign language learning techniques, especially French which is expected to improve the quality of the learning process which in turn has an impact on improving the quality of student learning outcomes. Other outputs of this community service are articles and papers presented at the national or international level, collaborations and publications.
PELATIHAN PENULISAN ABSTRAK: UPAYA PENINGKATAN KOMPETENSI DOSEN DAN MAHASISWA DALAM PUBLIKASI KARYA ILMIAH INTERNASIONAL Gunawan, Wawan; Kurniawan, Eri; Muniroh, Dian Dia-an; Ramadhini, Tasya Maharani; Wahyuni, Isti Tri; Ramadhani, Nida Tsania
Dimasatra Vol 1, No 2 (2021): APRIL
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (217.234 KB) | DOI: 10.17509/dm.v1i2.39333

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertolak dari tuntutan peningkatan kompetensi penulisan akademik dosen dan mahasiswa dalam hal publikasi internasional. Khususnya kualitas penulisan abstrak artikel dikarenakan abstrak merupakan subbab pertama dan utama yang dijadikan dasar bagi para pengelola jurnal untuk meriviu manuskrip penulis. Tujuan dari PkM ini untuk memediasi pengembangan kompetensi peserta pelatihan dalam mengorganisasi pola wacana abstrak dan merealisasikan fitur-fitur kebahasaan dari wacana abstrak yang berterima dan berstandar internasional. Instrumen yang digunakan yaitu: pedoman analisis pola wacana abstrak artikel jurnal internasional, silabus pembelajaran, modul pembelajaran, materi pelatihan, alat bantu analisis pola wacana abstrak, kuesioner, dan protokol interviu. Metode PkM yang dipakai adalah pengajaran Bahasa Inggris untuk publikasi internasional berbasis genre dan berbasis data. Hasil menunjukkan: (1) proses pelaksanaan pelatihan penulisan abstrak untuk tujuan publikasi internasional, (2) persepsi dan sikap para peserta pelatihan, dan (3) perkembangan kualitas penulisan abstrak peserta pelatihan. Pelatihan ini diharapkan dapat mendongkrak tingkat diterimanya manuskrip para peserta pelatihan.
PEMANFAATAN SASTRA SEBAGAI SARANA EDUKASI KESADARAN HUKUM BAGI GURU MTS DAN MA BAHASA INDONESIA SE-JAWA BARAT Agustiningsih, Dheka Dwi; Permadi, Tedi; Durachman, Memen; Mardianto, Asep; Hawari, Luthfi
Dimasatra Vol 2, No 2 (2022): APRIL
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (199.006 KB) | DOI: 10.17509/dm.v2i2.55251

Abstract

Kesadaran hukum adalah aspek yang sangat penting bagi setiap warga negara. Pemanfaatan sastra adalah salah satu cara untuk meningkatkan kesadaran hukum bagi guru Bahasa Indonesia di MTs dan MA. Oleh karenanya perlu diketahui kesadaran dan penggunaan sastra sebagai sarana edukasi kesadaran hukum.  Hal ini sejalan dengan tujuan pengabdian yaitu untuk memaparkan edukasi hukum melalui pemanfaatan sastra. Metode yang digunakan adalah deskriptif korelasional. Kesadaran hukum diterapkan oleh guru MTs dan MA Se-Jawa Barat melalui pembelajaran bahasa. Akan tetapi, pemanfaatan sastra sebagai sarana untuk membangun dan meningkatkan kesadaran hukum masih kurang diaplikasikan dalam pembelajaran sekolah. Melalui pengabdian ini diharapkan guru MTs dan MA se-Jawa Barat dapat memanfaatkan sastra sebagai sarana untuk meningkatkan kesadaran hukum.
ARISAN BACA INDUNG SEBAGAI UPAYA PEMBERANTASAN BUTA AKSARA DI KALANGAN IBU RUMAH TANGGA DI DESA SUKARATU KECAMATAN SUKARATU KABUPATEN TASIKMALAYA Marcello, Ariel; Adithya, Fardani; Nugraha, Qisty Meisya; Nurkamila, Mala; Hardini, Tri Indri
Dimasatra Vol 1, No 1 (2020): OKTOBER
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (694.712 KB) | DOI: 10.17509/dm.v1i1.30153

Abstract

Kegiatan Pengabdian pada Masyarakat (P2M) yang diselenggarakan ini memiliki tujuan untuk mengajarkan membaca dan menulis kalangan ibu rumah tangga di Desa Sukaratu, Kecamatan Sukaratu, Kabupaten Tasikmalaya yang masih belum bisa membaca dan menulis. Program ini menggunakan sistem arisan untuk melakukan pembelajarannya. Sistem arisan ini dapat membantu memunculkan daya tarik tersendiri di kalangan ibu rumah tangga. Setelah mengikuti program ini, diharapkan ibu rumah tangga dapat mengajarkan membaca dan menulis kepada anaknya dengan lebih maksimal. Metode yang digunakan adalah metode Pendekatan Pengalaman Berbahasa (PPB), metode Struktur Analisis Sintesis (SAS), metode kata kunci, metode suku kata, metode abjad, dan metode meraba huruf.
PEMANFAATAN APLIKASI DIGITAL DALAM PEMBELAJARAN BAHASA Ruhaliah, Ruhaliah; Solehudin, Oleh; Isnendes, Retty; Hernawan, Hernawan; Sutisna, Ade; Hendrayana, Dian
Dimasatra Vol 2, No 2 (2022): APRIL
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (283.076 KB) | DOI: 10.17509/dm.v2i2.55242

Abstract

Adanya pandemik sejak bulan Maret 2020 menyebabkan guru harus kreatif agar proses belajar-mengajar tetap berlangsung tetapi tidak menjadi beban berat bagi semua pihak. Untuk mengatasinya berbagai kegiatan dilaksanakan secara daring (online). Tetapi kegiatan ini kadang-kadang menyebabkan kejenuhan. Segi positifnya menimbulkan kreativitas agar berbagai kegiatan tetap berlangsung, termasuk dalam bidang pendidikan dan pengajaran. Tujuan penulisan ini adalah untuk menjelaskan berbagai aplikasi digital yang dapat digunakan dalam pembelajaran bahasa, baik yang berkaitan dengan empat keterampilan berbahasa maupun secara umum, yang dapat dimanfaatkan dalam kegiatan blended learning atau hybrid learning. Metode yang digunakan yaitu deskriptif. Hasilnya didapat pengelompokan aplikasi pembelajaran yang dapat digunakan berdasarkan empat keterampilan berbahasa. Tetapi ada juga aplikasi yang dapat digunakan tanpa klasifikasi tersebut.
PELATIHAN MENULIS CERPEN BERWAWASAN MITIGASI BENCANA PANDEMI COVID-19 UNTUK GURU MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA Liliani, Else; Wiyatmi, Wiyatmi; Yulianeta, Yulianeta; Budiyanto, Dwi; Kusmarwanti, Kusmarwanti
Dimasatra Vol 2, No 1 (2021): OKTOBER
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (368.694 KB) | DOI: 10.17509/dm.v2i1.47503

Abstract

One of the creative and productive ways to deal with boredom and avoid stress during self-quarantine due to the COVID-19 pandemic is creative writing. The Indonesian Literature Study Program, Faculty of Language and Arts, Yogyakarta State University held a short story writing training activity with the insight of the COVID-19 pandemic for Indonesian language subject teachers. The benefits of this activity, among others, are expected to be a trauma healing for residents who are currently experiencing self-quarantine, a recreational and productive activity, as a medium for disseminating knowledge of pandemic disaster mitigation to the wider community. This activity was carried out online using the zoom meeting application and was attended by 44 teachers from various regions in Indonesia. Described in a qualitative descriptive manner, the training designed with an intensive mentoring model was considered capable of improving the participants' short story writing skills. The success in the implementation of this activity is not only influenced by technology and social support, but the enthusiasm of the participants to take part in the training activities as well as the human resources of resource persons who are competent in their fields.
TAMAN LITERASI SEBAGAI WADAH PENANAMAN BUDAYA LITERASI BAGI WARGA DESA CIGUGUR GIRANG KABUPATEN BANDUNG BARAT Sundusiah, Suci; Durachman, Memen; Resmini, Novi; Rahma, Rosita; Fadilah, Afi
Dimasatra Vol 3, No 1 (2022): OKTOBER
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (275.36 KB) | DOI: 10.17509/dm.v3i1.55269

Abstract

Memiliki keterampilan literasi adalah bekal penting dalam kehidupan era revolusi industri 5.0.   Keterampilan literasi dasar yakni membaca dan menulis tidak hanya menjadi kompetensi yang dibutuhkan, tetapi juga keterampilan literasi komunikasi, literasi keluarga, literasi sosial, literasi digital, termasuk literasi keluarga.  Upaya penumbuhan, penanaman dan pembudayaan literasi ini perlu sokongan dan pembinaan dari berbagai pihak, termasuk Perguruan Tinggi.  Fokus target sasaran kegiatan adalah anak-anak usia TK dan Sekolah Dasar serta orang tua dari anak-anak tersebut.  Model kegiatan pembinaan literasi ini adalah dengan merintis wadah kegiatan berliterasi bersama, yaitu “Taman Literasi”.  Di “Taman Literasi”, warga saling berkomunikasi positif, anak-anak bermain dan belajar, serta tumbuh lingkungan hijau yang kondusif.  “Taman Literasi” ini merupakan rancangan roadmap PkM perintisan  kampung literasi di desa.  Dengan demikian, tidak hanya “Taman Literasi” saja yang akan berdiri, tetapi juga titik wadah literasi lainnya di area yang berbeda.