cover
Contact Name
Rigel Sampelolo
Contact Email
pkmjournal@ukitoraja.ac.id
Phone
+6281355901918
Journal Mail Official
pkmjournal@ukitoraja.ac.id
Editorial Address
Jl. Jenderal Sudirman No.9, Bombongan, Makale, Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan 91811 Provinsi: Sulawesi Selatan
Location
Kab. tana toraja,
Sulawesi selatan
INDONESIA
TONGKONAN: Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : 29617081     EISSN : 29617081     DOI : https://doi.org/10.47178/tongkonan
Focus and Scope TONGKONAN: Jurnal Pengabdian asyarakat diterbitkan oleh UKI Press Universitas Kristen Indonesia Toraja adalah peer-reviewed journal yang memuat artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu yang diadopsi dalam berbagai aktivitas pengabdian kepada masyarakat dan penelitian terapan lainnya. Artikel-artikel yang dipublikasikan di Jurnal TONGKONAN meliputi hasil-hasil penelitian ilmiah asli, artikel ulasan ilmiah yang bersifat baru, atau komentar atau kritik terhadap tulisan yang ada dimuat di Jurnal TONGKONAN maupun dalam terbitan berkala ilmiah lainnya. Jurnal TONGKONAN menerima manuskrip atau naskah artikel dalam bidang riset terapan dan hilirisasi hasil penelitian ilmiah kuantitatif maupun kualitatif berbasis komunitas kedalam format pengabdian masyarakat yang mencakup bidang keilmuan yang relevan mencakup: Sosial Kependidikan Sains Keolahragaan Bahasa Bisnis dan Ekonomi Teknik dan Kejuruan Kesenian
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 11 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 1 (2025): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat" : 11 Documents clear
PEMBELAJARAN EKSTRAKURIKULER DRUM BAND PADA  PESERTA DIDIK SDN LABUANG BAJI II Fikri Ma’arif Sukri, Muhammad; Muriati, St; Sahib, Nurfaizah; Muhtasin, Muhtasin; Marsyam, Isradil; Rosbianti, Rosbianti
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4 No 1 (2025): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47178/an9bs449

Abstract

Kegiatan ekstrakurikuler adalah kegiatan pembelajaran di sekolah yang bersifat ke pengembangan diri dan minat peserta didik. Tujuannya adalah untuk memperluas pengetahuan dan menyalurkan minat serta keterampilan peserta didik. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara yang dilakukan di sekolah, ditemukan bahwa di SDN Labuang Baji II telah memiliki fasilitas alat musik drum band dan menerapkan kegiatan ekstrakurikuler drum band namun belum ada orang yang mahir dan siap melatih para peserta didik. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah untuk mengembangkan potensi, bakat, minat, kemampuan kepribadian, kerjasama, dan kemandirian dari peserta didik dalam kegiatan ekstrakurikuler drum band sehingga tercipta generasi unggul di bidang seni khususnya seni musik. Hasil pengabdian ini adalah peserta didik kelas V di SDN Labuang Baji II Kota Makassar dapat menampilkan kegiatan ekstrakurikuler drum band di depan warga sekolah.
PEMANFAATAN MEDIA SOSIAL UNTUK MEMPROMOSIKAN DESTINASI WISATA SEJARAHDESA PATA’PADANG, KECAMATAN SANGGALANGI’ , KABUPATEN TORAJA UTARA Pangrante, Frans; Polang, Agner; Saruran, Reschary; Mambaya, Jelita
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4 No 1 (2025): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47178/ev8m1x03

Abstract

Salah satu implementasi dari tridarma perguruan tinggi adalah pengabdian kepada masyarakat. Program pembinaan desa merupakan sebuah bentuk kegiatan pengabdian dari Universitas Kristen Indonesia Toraja kepada masyarakat. Desa yang dipilih untuk melakukan pembinaan adalah Desa Pata’padang, Kec. Sanggalangi’, Kab. Toraja Utara, Sulawesi Selatan. Desa ini memiliki potensi wisata yang sangat potensial untuk dikembangkan karena merupakan perpaduan antara keindahan alam dan nilai sejarah yang sangat kuat. Tradisi oral menyebutkan bahwa desa ini menjadi tempat awal mula perlawanan terhadap invasi Kerajaan Bone pada abad 17, yang kelak dikenang oleh seluruh orang Toraja sebagai kisah To Pada Tindo Untulak Buntunna Bone. Kisah tersebut didukung dengan sejumlah situs yang menandai titik titik penting dalam perang besar tersebut. Pembinaan ini bertujuan untuk memperkenalkan, mengembangkan bahkan membantu masyarakat memanfaatkan media sosial sebagai tempat untuk memperkenalkan dan mempromosikan destinasi wisata Parimata melalui platform digital. Langkah-langkah yang dilakukan dalam kegiatan ini yakni melakukan wawancara dengan  masyarakat, mengunjungi langsung objek wisata Parimata, membuat video dokumenter, serta membantu membuat akun media sosial yang memungkinkan masyarakat untuk mempromosikan objek wisata Parimata dan situs-situs Sejarah To Padatindo secara digital.
Pelatihan Budidaya Tanaman Hortikultura dan Pembuatan POC dari Bonggol Pisang dan Rebung Bambu sebagai Upaya Peningkatan Kapasitas Petani Oktavianus, Sion; Kannapadang, Sepsriyanti; Driyunitha; Nurhapisah
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4 No 1 (2025): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47178/7pesme17

Abstract

Pelatihan budidaya tanaman hortikultura dan pembuatan pupuk organik cair (POC) dari bonggol pisang dan rebung bambu dilaksanakan di Desa Taloto, Kecamatan Seko, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kapasitas petani dalam mengembangkan pertanian berkelanjutan berbasis sumber daya lokal. Metode yang digunakan meliputi penyuluhan, demonstrasi teknis, dan praktik langsung oleh peserta. Bahan POC terdiri dari bonggol pisang, rebung bambu, gula merah, dan EM4, difermentasi selama 7–10 hari. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan signifikan pada pengetahuan dan keterampilan petani, dengan skor pascapelatihan mencapai 85–90%. Respons petani sangat positif, dan sebagian besar menyatakan siap menerapkan teknologi ini dalam kegiatan budidaya mereka. Pelatihan ini berhasil memberikan solusi alternatif dalam mengurangi ketergantungan petani terhadap pupuk kimia dan meningkatkan pemanfaatan limbah organik di tingkat desa. Kegiatan ini perlu direplikasi di wilayah lain dengan kondisi serupa.
Pemberdayaan Siswa SMA Taruna Kasuari Nusantara Manokwari Melalui Pelatihan Akademik Berbasis CAT Untuk Persiapan Sekolah Kedinasan Nurhaida; Sesa, Junianto; Randa, Trigarcia Maleachi; Muhlis, La Ode; Hilum, Rium; Monim, Harina Orpa Lefina; Matulessy, Esther Ria; Lubis, Loria Amisah
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4 No 1 (2025): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47178/ba987w67

Abstract

SMA Taruna Kasuari Nusantara Manokwari merupakan sekolah yang tergolong baru dan memiliki semangat tinggi dalam mendorong siswanya untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi, termasuk ke sekolah kedinasan. Namun, masih terdapat kendala dalam kesiapan siswa menghadapi ujian berbasis Computer Assisted Test (CAT) yang menjadi metode seleksi utama dalam penerimaan sekolah kedinasan. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memberdayakan siswa melalui pelatihan akademik berbasis CAT guna meningkatkan kemampuan berpikir, pemahaman, dan penalaran dalam menyelesaikan soal-soal seleksi. Metode pelaksanaan kegiatan meliputi penyusunan soal simulasi CAT, pelatihan penggunaan sistem CAT, serta evaluasi hasil tes. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman siswa terhadap format dan strategi mengerjakan soal berbasis CAT, serta meningkatnya motivasi siswa untuk mengikuti seleksi sekolah kedinasan. Kegiatan ini disambut baik oleh pihak sekolah dan siswa, serta direkomendasikan untuk dijadikan program rutin sebagai bagian dari pembinaan prestasi akademik.
Peningkatan Kapasitas Literasi Membaca Pemahaman dan Numerasi di SD Inpres 62 Asai melalui Program Kampus Mengajar Angkatan VII Revisika; Indriyani, Dian; Maturahmah, Enik; Aristanto
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4 No 1 (2025): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47178/8pr19k60

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas literasi membaca pemahaman dan numerasi dasar siswa kelas rendah di SD Inpres 62 Asai melalui Program Kampus Mengajar Angkatan VII. Berdasarkan hasil observasi awal, sebagian besar siswa kelas I–III mengalami kesulitan dalam memahami teks sederhana dan menyelesaikan soal matematika dasar. Melalui kolaborasi antara mahasiswa peserta program Kampus Mengajar, dosen pembimbing, dan guru kelas, dilakukan serangkaian intervensi pembelajaran berbasis pendekatan kontekstual dan media belajar sederhana. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman siswa terhadap isi bacaan serta kemampuan berhitung dasar secara signifikan. Program ini juga berhasil memperkuat kemitraan antara perguruan tinggi dan sekolah dasar dalam mendukung peningkatan mutu pendidikan dasar di wilayah 3T.
Pemberdayaan Masyarakat Pedalaman terhadap minat membaca melalui Gerakan literasi berkelanjutan di Momiwaren Ransiki Indriyani, Dian; Mubarok, Zaki; Rahmi, Elvi; Yaqinah, Ainul
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4 No 1 (2025): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47178/53geps72

Abstract

Minat dalam membaca Masyarakat pedalaman di Indonesia  relatif rendah karena terbatasnya beberapa unsur diantaranya akses  informasi, infrastruktur, pendidikan dan literasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menilai efektivitas gerakan literasi yang berkelanjutan sebagai strategi untuk memperkuat masyarakat pedalaman dalam meningkatkan minat dalam membaca. Metode yang digunakan adalah studi kualitatif dengan pendekatan studi kasus di SD Inpres 37 Desa Momiwaren, Manokwari Selatan, Papua Barat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gerakan literasi  berbasis masyarakat, taman baca, pojok baca disetiap kelas, dan pelatihan relawan literasi, mampu meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam kegiatan membaca. Selain itu, sinergi antara pemerintah, lembaga swadaya masyarakat, dan tokoh adat menjadi faktor penting dalam keberlangsungan program.  Penelitian ini menyimpulkan bahwa literasi berkelanjutan yang disesuaikan dengan kearifan lokal efektif dalam memberdayakan masyarakat pedalaman secara partisipatif dan inklusif.
PELATIHAN PENILAIAN KARAKTERISTIK SISWA BAGI GURU SMA NEGERI 1 MUKOMUKO UNTUK MENINGKATKAN EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN Idwin, Muamar; Kustati, Martin; Amelia, Rezki; Kurnia , Asraf
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4 No 1 (2025): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47178/s6fds324

Abstract

Pelaksanaan pembelajaran yang efektif di sekolah menuntut guru untuk memahami karakteristik peserta didik secara menyeluruh. Namun, hasil observasi awal menunjukkan bahwa guru di SMA Negeri 1 Muko Muko belum memiliki kompetensi yang memadai dalam melakukan penilaian karakteristik siswa sebagai dasar dalam merancang metode pembelajaran yang tepat. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas guru dalam menilai karakteristik siswa melalui pelatihan dan pendampingan. Metode pelaksanaan kegiatan meliputi ceramah interaktif, diskusi, simulasi, dan praktik langsung penyusunan instrumen penilaian karakter. Kegiatan diikuti oleh 25 guru dari berbagai mata pelajaran dan dilaksanakan selama dua hari di SMA Negeri 1 Mukomuko. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pemahaman guru terhadap konsep karakteristik siswa meningkat secara signifikan, ditandai dengan peningkatan nilai pre-test dan post-test serta kemampuan menyusun instrumen penilaian karakter yang relevan. Kegiatan ini memberikan dampak positif terhadap kesiapan guru dalam merancang pembelajaran yang lebih adaptif dan sesuai dengan kebutuhan peserta didik. Diharapkan kegiatan ini dapat dilanjutkan dengan pendampingan implementasi di kelas guna memastikan keberlanjutan praktik pembelajaran berbasis karakteristik siswa.
Pelatihan Public Speaking Bagi Siswa di SMP Negeri 2 Bulukumba Kaharuddin, Kaharuddin; Al Alim, Zul Fadhli; Hajar, Sitti
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4 No 1 (2025): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47178/zcy37627

Abstract

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berbicara di depan umum dan keterampilan komunikasi siswa SMPN 2 Bulukumba. Melalui sesi-sesi yang dirancang secara interaktif, siswa mendapatkan pemahaman teoretis mengenai konsep dasar public speaking serta komunikasi interpersonal yang efektif. Selain itu, pelatihan memberikan pengalaman praktis yang mencakup simulasi berbicara di depan audiens, penyusunan materi presentasi yang terstruktur, dan teknik pengelolaan rasa gugup. Data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan evaluasi langsung dari performa siswa selama pelatihan. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan pada aspek kepercayaan diri, kemampuan menyampaikan ide, dan keterampilan mendengarkan aktif. Program ini direkomendasikan untuk diintegrasikan ke dalam kurikulum sekolah agar manfaatnya dapat terus dirasakan secara berkelanjutan.
PENDAMPINGAN MANAJEMEN USAHA DAN PELAYANAN PELANGGAN PADA UMKM MIE AYAM DAN BAKSO Dzakiyyah, Nuha; Wisnuwardhana, Ridlofan; Muda, Kali; Apsari, Nurlaila; Rismawati, Rismawati
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4 No 1 (2025): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47178/dtyzfk47

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) khususnya di sektor kuliner seperti mie ayam dan bakso memiliki peran penting dalam perekonomian nasional, termasuk di daerah Jaya Mukti, Cikarang Pusat. Namun, pelaku UMKM masih menghadapi tantangan signifikan dalam manajemen usaha dan kualitas pelayanan pelanggan, yang berdampak pada kesulitan pengembangan dan daya saing usaha. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pelaku UMKM melalui pendampingan manajemen usaha dan pelayanan pelanggan secara terpadu. Metode pelaksanaan meliputi pelatihan, pendampingan, observasi, dan evaluasi yang fokus pada pencatatan keuangan, pengelolaan stok, pemisahan keuangan usaha dan pribadi, serta peningkatan sikap pelayanan. Hasil pendampingan menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam pencatatan keuangan, pemisahan keuangan, pelayanan pelanggan yang ramah dan responsif, serta adaptasi teknologi digital untuk promosi dan pemesanan. Partisipasi aktif peserta mendukung efektivitas kegiatan ini. Kesimpulannya, pendampingan ini berhasil meningkatkan profesionalisme pengelolaan usaha dan pelayanan pelanggan pada UMKM mie ayam dan bakso di Jaya Mukti. Disarankan agar kegiatan tindak lanjut meliputi pelatihan lanjutan pemasaran digital, inovasi produk, serta penguatan jejaring UMKM untuk mendukung keberlanjutan dan daya saing usaha
Peningkatan Pemahaman Konsumen Mengenai Gugatan Perwakilan Kelompok dalam Mewujudkan Perlindungan Konsumen Suwandono, Agus; Agus Suwandono; Deviana Yuanitasari; Hazar Kusmayanti
TONGKONAN: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 4 No 1 (2025): Tongkonan: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : FKIP UKI TORAJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47178/fqdz0v29

Abstract

The Resolution of consumer disputes involving many consumers will be effective and efficient if carried out jointly through a class action mechanism. Class action is generally a lawsuit filed by a number of people who have the same interests and the same legal events and legal basis. The Objective of this community services is to increase consumer understanding of class action lawsuits in consumer protection law. The approach used in this community service is legal counseling using a participatory action research (PAR) approach. The results of this community service have increased consumer and public understanding of class action lawsuits in consumer protection. The understanding of consumers regarding class action lawsuits is expected to provide consumer with an effective and efficient means of resolving disputes, in addition to filling lawsuits individually. The increased understanding of consumer regarding class action lawsuits is expected to raise awareness and understanding among consumers, thereby realizing consumer protection.

Page 1 of 2 | Total Record : 11