cover
Contact Name
Alfiandy Kamal
Contact Email
alfiandykamal@uim-makassar.ac.id
Phone
+6285225556322
Journal Mail Official
ashabdimas@uim-makassar.ac.id
Editorial Address
Perintis Kemerdekaan No.9, RW.29, Tamalanrea Indah, Kec. Tamalanrea, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90245
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
ASH-SHAHABAH : Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : 2962536X     EISSN : 2962536X     DOI : https://doi.org/10.59638/ashabdimas
ASH-SHAHABAH: Journal of Community Service is a journal published by the Institute for Research and Community Service at Universitas Islam Makassar. ASH-SHAHABAH accommodates the publication of the results of Community Service activities carried out by lecturers as a manifestation of the Tri Darma (Three Pillars of Higher Education. ASH-SHAHABAH is an electronic journal that is managed professionally using the Open Journal System (OJS) published 2 times a year, namely in June & December. Focus and Scope of Ash-Shahabah: Community Service Journal specifically focuses on the main problems in developing community service areas as follows: • Education for Sustainable Development. • Training, Marketing, Appropriate Technology, Design; • Community Empowerment, Social Access; • Border Areas, Disadvantaged Regions. • Community, Local Food Security, Training, Marketing, Appropriate Technology, • Community Empowerment, Social Access; • Student Community Service;
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 27 Documents
Kolaborasi Membangun Desa (Refleksi Kegiatan KKN Universitas Islam Makassar tahun 2023) Bakri, Suardi; Setiawan, Ince Prabu; Kamal, Alfiandy
Ash-Shahabah : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2023): Volume 2, Issue 2, Desember 2023
Publisher : LPPM Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59638/ashabdimas.v2i2.947

Abstract

Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mahasiswa adalah salah satu bentuk kegiatan kuliah yang memberi kesempatan kepada mahasiswa langsung berinteraksi dengan kenyataan sosial sebenarnya, mengaplikasikan keilmuan yang diperoleh di ruang kelas maupun laboratorium kampus. Kegiatan KKN ini sangat sejalan dengan kebijakan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM) serta Indeks Kinerja Utama (IKU) Perguruan Tinggi, mahasiswa maupun dosen berkegiatan diluar kampus, berinteraksi dan menghadapi perubahan sosial, budaya, lingkungan, dan teknologi. KKN Mahasiswa Universitas Islam Makassar tahun 2023 dilaksanakan pada Bulan Oktober-November 2023 di tiga Kecamatan yaitu Kecamatan camba, Kecamatan Mallawa dan Kecamatan Cenrana (Cemara) Kabupaten Maros. Jumlah Mahassiswa yang mengikuti KKN tahun 2023 ini sebanyak 560 orang dari seluruh fakultas yanjg ada di Universitas islam Makassar. Mahasiswa yang melaksanakan KKN tersebut dibagi dalam 26 Desa/Kelurahan dan melaksanakan kegiatan mulai dari pengenalan desa, seminar awal, pelaksanaan program, hingga seminar akhir dan penyerahan hasil kegiatan kepada pemerintah desa. Kata kunci: desa, kuliah kerja nyata, kolaborasi, pembangunan desa
Penguatan Soft Skill Siswa Melalui Program Pelatihan Public Speaking Berbasis Pengabdian Masyarakat Rahman, Nahdiana; Sabaruddin, Sabaruddin; Fitriana, Rahmah
Ash-Shahabah : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2025): Volume 4 Issue 1, 2025
Publisher : LPPM Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59638/ashabdimas.v4i1.1799

Abstract

Keterampilan public speaking merupakan bagian dari soft skill yang sangat penting di era modern, terutama dalam mendukung keberhasilan akademik, sosial, dan profesional peserta didik. Namun, masih banyak siswa yang mengalami hambatan seperti rasa gugup, kurang percaya diri, dan minimnya teknik komunikasi efektif. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan public speaking bagi siswa tingkat menengah dengan pendekatan partisipatif dan praktik langsung. Pelatihan dilaksanakan melalui beberapa tahapan, yaitu identifikasi peserta, penyusunan materi dan rundown acara, pemberian materi secara interaktif, serta simulasi peran sebagai pembicara dan Master of Ceremony (MC). Evaluasi dilakukan melalui praktik langsung dan sesi tanya jawab, serta umpan balik dari fasilitator. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalam hal kepercayaan diri siswa, pemahaman teknik berbicara di depan umum, dan keterampilan praktis dalam membawakan acara. Pelatihan ini membuktikan bahwa pembelajaran berbasis pengalaman dapat secara efektif mengatasi hambatan komunikasi siswa. Program ini direkomendasikan untuk direplikasi dan diintegrasikan ke dalam kegiatan ekstrakurikuler secara berkelanjutan, serta didukung oleh pengembangan modul digital dan pelatihan bagi guru pembina.
Peningkatan Keterampilan Digital Melalui Pemanfaatan Internet of things IoT di UPT SMKN 2 Maros Kamal, Kamal; Alamsyah, Nur; Taufik, Ashabul; Saputra, Andi Muh Akbar; Farman, Indra
Ash-Shahabah : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2025): Volume 4 Issue 1, 2025
Publisher : LPPM Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59638/ashabdimas.v4i1.1811

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi menuntut dunia pendidikan untuk membekali siswa dengan keterampilan digital yang relevan dengan kebutuhan industri 4.0. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan digital siswa melalui pelatihan dan implementasi Internet of Things (IoT) di UPT SMKN 2 Maros. Metode yang digunakan meliputi pelatihan selama dua bulan, dengan pendekatan berbasis proyek dan evaluasi keterampilan melalui pre-test dan post-test. Hasil menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam pemahaman konsep IoT, pemrograman, serta integrasi perangkat keras dan lunak, dengan rata-rata peningkatan keterampilan sebesar 33–38%. Selain itu, siswa menunjukkan antusiasme tinggi dan guru mendukung integrasi IoT dalam kurikulum. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pemanfaatan IoT efektif dalam meningkatkan keterampilan digital siswa, dan direkomendasikan untuk diterapkan secara lebih luas di sekolah kejuruan lainnya.
Show and Tell Techniques dalam Meningkatkan Kemampuan Public Speaking Siswa MA Ulul Albab Makassar Rijal, Andi Samsu; Sulviana, Sulviana; Mursidin, Muthmainnah; Jusmaniar, Jusmaniar; Imran, Muhammad Chairil; Nurjannah, Sitti; Indahyanti, Rizka; Mujahidah, Mujahidah
Ash-Shahabah : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2025): Volume 4 Issue 1, 2025
Publisher : LPPM Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59638/ashabdimas.v4i1.1832

Abstract

This community service activity aimed to improve the public speaking skills of MA Ulul Albab Makassar students. The activity method applied was a participatory method, in the sense that the implementation of the activity emphasizes active student participation, involving teachers and stakeholders at school. The activity was carried out in February 2025 with several stages, including; observation, participant recruitment activities, implementation stages, public speaking practice and evaluation. The output of this activity has a significant impact on improving students' public speaking both in terms of hard skills and soft skills. Students' hard skill abilities were seen from students' verbal abilities, stage mastery, and interactive aspects to the audience. Improvement in soft skills was measured from the aspect of material that has Pancasila character content and local wisdom values ​​of the Bugis-Makassar community, as well as aspects of students' attitudes and behavior both in and outside the classroom.
Pelatihan Keterampilan Literasi Informasi Siswa Berbasis Inklusi Sosial Rusadi, La Ode; Herman, Herman; Fendy, Fendy; Suriadi, Suriadi; Mantasa, Kamaluddin
Ash-Shahabah : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2025): Volume 4 Issue 1, 2025
Publisher : LPPM Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59638/ashabdimas.v4i1.1852

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan memberikan pelatihan keterampilan literasi informasi siswa berbasis inklusi sosial. Kegiatan pengabdian pada masyarakat di SMA Negeri 8 Maros dilakukan dengan mendata siswa yang punya potensi dan keahlian tekhnis, memberikan penyuluhan dan sosialisasi pelatihan keterampilan Teknologi Informasi dan Komunikasi, Bisnis dan Manajemen, Fashion Technology, Teknik Elektronika, bidang Pariwisata, Tata Kecantikan, Teknik Bangunan, Teknik Las, Teknik Listrik, Teknik Otomotif, Teknik Manufaktur, Teknik Pendingan dan Tata Udara. Beberapa kegiatan dapat dilaksanakan dengan baik dengan mengikuti alur kerja yaitu observasi keadaan siswa yang menajdi mitra, merencanakan kegiatan, persiapan kegiatan, pelaksanaan kegiatan, dan tahapan evaluasi kegiatan. Hasil kegiatan yang dilakukan dalam rangka peningkatan kemampuan dan keahlian literasi informasi berbasis inklusi sosial mampu mencetak generasi muda yang terampil dan professional pada bidang keahlian untuk menjamin siswa menjadi berdaya dan hidup lebih sejahtera maka dilakukan kerjasama dan diberikan bimbingan teknis.
Penguatan Jiwa Wirausaha Remaja Melalui Pelatihan Kewirausahaan Kreatif di Lingkungan Masyarakat Ernawati, Ernawati; Azwad, Nugraha Abhull; Norhaedah, Norhaedah
Ash-Shahabah : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2025): Volume 4 Issue 1, 2025
Publisher : LPPM Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59638/ashabdimas.v4i1.1905

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan jiwa kewirausahaan remaja melalui pelatihan kewirausahaan kreatif berbasis potensi lokal. Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh meningkatnya tantangan globalisasi yang menuntut remaja untuk memiliki keterampilan abad ke-21, termasuk kemampuan menciptakan dan mengelola usaha sendiri. Pelatihan dirancang dengan pendekatan pembelajaran berbasis pengalaman (experiential learning) dan pembelajaran berbasis kompetensi, yang mengintegrasikan aspek kognitif, psikomotorik, dan afektif. Kegiatan ini melibatkan pemberian materi teoritis, studi kasus, simulasi bisnis, hingga praktik langsung dalam pembuatan dan pemasaran produk. Peserta pelatihan juga diberikan literasi keuangan serta pemanfaatan media sosial sebagai alat pemasaran digital. Hasil pelatihan menunjukkan peningkatan pemahaman remaja tentang konsep kewirausahaan, kemampuan merancang ide bisnis, dan kepercayaan diri untuk memulai usaha. Pendampingan pasca pelatihan juga berkontribusi dalam memperkuat kesiapan mereka memasuki dunia bisnis. Kegiatan ini memberikan kontribusi positif dalam membentuk karakter wirausaha remaja yang kreatif, inovatif, dan adaptif terhadap tantangan ekonomi digital, serta diharapkan dapat direplikasi di wilayah lain sebagai model pengembangan kewirausahaan remaja yang berkelanjutan.
Pendampingan Penyusunan dan Implementasi Sistem Manajemen Terintegrasi ISO 45001:2018 dan ISO 9001:2015 pada PT Celebes Kreatif Gemilang Rahman, Rahman; Muhammad, Karlyna Bte; Sulistyaningtyas, Nunik; Asran, Asran; Syahrir, Muhammad; Amar, Irwan
Ash-Shahabah : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2025): Volume 4 Issue 1, 2025
Publisher : LPPM Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59638/ashabdimas.v4i1.1958

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengoptimalisasi sistem manajemen di PT Celebes Kreatif Gemilang melalui pengembangan dan implementasi dokumen terintegrasi ISO 9001:2015 (Sistem Manajemen Mutu) dan ISO 45001:2018 (Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja). Pendekatan terpisah sebelumnya menimbulkan inefisiensi dan duplikasi. Melalui pendampingan intensif selama tiga bulan (29 April - 29 Juli 2025), tim peneliti berkolaborasi dengan perusahaan untuk menyusun dokumen terintegrasi, melatih auditor internal, serta mempersiapkan dan mendampingi perusahaan dalam audit sertifikasi. Tujuan utama adalah meningkatkan efisiensi operasional, K3, kepuasan pelanggan, dan secara strategis mempersiapkan PT Celebes Kreatif Gemilang untuk Akreditasi KAN. Keberhasilan PT Celebes Kreatif Gemilang melewati Audit Sertifikasi Tahap 2 (28-29 Juli 2025) untuk ISO 9001:2015 dan ISO 45001:2018 menunjukkan validasi eksternal atas efektivitas implementasi sistem manajemen terintegrasi. PkM ini menyajikan model praktik terbaik untuk integrasi sistem manajemen dan pencapaian pengakuan eksternal.

Page 3 of 3 | Total Record : 27