cover
Contact Name
Juliana Fisaini
Contact Email
j.fisaini@usk.ac.id
Phone
+6281377412304
Journal Mail Official
jimts@usk.ac.id
Editorial Address
Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala Jalan Tgk. Syech Abdurrauf No. 7 Darussalam, Banda Aceh 23111
Location
Kab. aceh besar,
Aceh
INDONESIA
Journal of The Civil Engineering Student
ISSN : -     EISSN : 26850605     DOI : https://doi.org/10.24815/journalces.v5i4.25270
Core Subject : Engineering,
Journal of The Civil Engineering Student (JOCES) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan secara berkala oleh Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala. Jurnal ini memuat artikel dari hasil tugas akhir mahasiswa/i di Jurusan Teknik Sipil untuk dipublikasikan, baik dari Universitas Syiah Kuala maupun institusi lainnya. Journal of The Civil Engineering Student (JOCES) mempublikasikan makalah ilmiah mahasiswa dan dosen pada Bidang Ilmu Teknik Sipil yang meliputi: Rekayasa Struktur, Hidroteknik, Rekayasa Transportasi dan Material Jalan Raya, Geoteknik, dan Manajemen Rekayasa Konstruksi serta Kebencanaan.
Articles 286 Documents
Analisis Klasifikasi Tanah Urug Metode AASHTO dan USCS di Kecamatan Indrapuri Putri, Dwi Ananda; Sundary, Devi; Sungkar, Munira; Chairullah, Banta; Munirwasnyah, Munirwansyah
Journal of The Civil Engineering Student Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 Juni 2025
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v7i2.31394

Abstract

Tanah urug memiliki peran penting dalam perencanaan konstruksi teknik sipil, seperti jalan, jembatan, gedung, dan infrastruktur lainnya. Tanah urug berguna untuk mendukung beban konstruksi yang ada di atasnya, di mana tanah urug merupakan material yang sangat dibutuhkan dalam kontruksi. Sebelum digunakan sebagai material konstruksi diperlukan penyelidikan terhadap klasifikasi tanah terutama sifat-sifat tanah yang mempengaruhi daya dukung tanah. Dengan klasifikasi tanah urug sangat penting untuk menentukan kesesuaian penggunaannya agar dapat memenuhi syarat kualitas tanah yang diisyaratkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui klasifikasi, jenis tanah dan sifat tanah yang terdapat di Kecamatan Indrapuri Kabupaten Aceh Besar dengan menggunakan metode AASHTO (American Association of State Highway and Transportation Officials) dan USCS (Unified Soil Clalssificaltion System). Penelitian ini menggunakan sampel tanah dari 4 titik (spot) yang terdapat di wilayah Kecamatan Indrapuri Kabupaten Aceh Besar. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, diperoleh untuk klasifikasi tanah metode AASHTO yaitu pada tanah Gampong Reukih Dayah (A-2-6), Gampong Reukih Keupula (A-2-7), Krueng Lamkareng (A-6), Lam Ilie Ganto (A-2-4). Klasifikasi tanah metode USCS pada semua sampel tanah tergolong ke dalam kelompok tanah SC yaitu pasir berlempung, campuran pasir-lempung.
Identifikasi Faktor-Faktor Yang Berpotensi Menjadi Penyebab Timbulnya Klaim dalam Pelaksanaan Proyek Konstruksi di Kabupaten Bireuen Siddiq, Syahril; Buraida, Buraida; Abbas, Ibnu; Malahayati, Nurul
Journal of The Civil Engineering Student Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 Juni 2025
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v7i2.26417

Abstract

Penyebab klaim dapat berasal dari pemilik proyek atau kontraktor karena kondisi yang tidak terduga saat melaksanakan proyek konstruksi, tindakan antisipasi guna meminimalisir kemungkinan terjadinya klaim memang dapat dilakukan, tetapi pada kenyataannya langkah antisipasi tersebut sulit untuk dilakukan. Berdasarkan latar belakang tersebut, permasalahan yang timbul adalah belum adanya informasi yang jelas mengenai faktor-faktor penyebab timbulnya klaim yang dapat menimbulkan perselisihan antara kontrkator dan owner, sehingga masing-masing pihak merasa dirugikan pada saat berlangsungnya pelaksanaan proyek. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang paling dominan berpotensi dalam menyebabkan timbulnya klaim dalam pelaksanaan konstruksi di Kabupaten Bireuen, dan responden dari penelitian ini adalah kontraktor. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah survey, dengan membagikan kuesioner kepada kontraktor dengan kualifiasi (Kecil dan Menegah) di Kabupaten Bireuen. Penelitian ini berlangsung dari bulan Maret sampai dengan September 2022. Teknik analisa yang digunakan adalah analisa deskriptif dan nilai rata-rata (mean). Penelitian ini telah berhasil mengidentifikasi faktor yang berpotensi paling dominan timbulnya klaim yaitu faktor dari penyedia jasa dengan nilai perhitungan mean sebesar 91% yang terdiri dari 4 indikator yaitu pekerjaan yang cacat mutu dengan skor 90%, keterlambatan penyelesaian dengan skor 93%, kegagalan subkontraktor dalam menjalankan tugas sesuai dengan waktu yang ditentukan dengan skor 92%, dan pekerjaan yang tidak sesuai spesifikasi dengan skor 89%. Dalam pelaksanaan pekerjaan proyek konstruksi perlu adanya penyelesaian dari faktor-faktor yang berpotensi timbulnya klaim konstruksi, sehingga dengan adanya penyelesaian secara cepat pihak penyedia jasa bisa menyelesaikan pekerjaan secara tepat waktu, dan tidak akan dikenakan denda keterlambatan penyelesaian pekerjaan yang sudah disepakati.
Kapasitas Geser Balok Beragregat Limbah Beton Ikhwan, Firas Rafiqul; Abdullah, Abdullah; Amalia, Zahra
Journal of The Civil Engineering Student Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 Juni 2025
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v7i2.30029

Abstract

Pada tahap konstruksi sebuah bangunan biasanya terdapat limbah hasil konstruksi. Salah satunya adalah limbah beton yang dihasilkan dari penghancuran beton struktur yang diambil dari pembangunan dan renovasi gedung. Limbah beton dapat dimanfaatkan sebagai agregat kasar yang nantinya akan dicampur dengan batu alam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui performa balok menggunakan campuran limbah beton dan batu alam. Pada penelitian ini limbah beton digunakan sebagai pengganti agregat kasar alam yang biasa digunakan pada campuran beton untuk kuat geser balok. Menggunakan kompisisi material 50% limbah beton dan 50% batu alam. Benda uji yang digunakan adalah beton balok berukuran 150 mm x 300 mm x 2200 mm dengan umur beton 28 hari. Pada penelitian ini dilakukan menggunakan 2 benda uji balok yang diantaranya 1 benda uji balok normal dan 1 benda uji menggunakan 1:1 limbah beton dan batu alam. Perilaku yang diamati adalah lendutan, pola retak, dan kapasitas kekuatan geser maksimum yang dipikul oleh balok. Hasil dari pengujian balok beton bertulang memperlihatkan bahwa beton dengan agregat limbah memiliki penurunan dalam menahan beban dibandingkan dengan beton yang menggunakan agregat alami.
Analisis Kapasitas dan Daktilitas Dinding Rangka Bidang Baja Hollow Diisi Mortar (Studi Kasus:Dinding dengan Perkuatan Batang Diagonal Baja Hollow Diisi Mortar dengan Variasi Jenis Bukaan terhadap Pembebanan Pushover) Fauran, Abrar; Huzaim, Huzaim; Mahlil, Mahlil; Humayra, Siti
Journal of The Civil Engineering Student Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 Juni 2025
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v7i2.29962

Abstract

Baja hollow sebagai bahan bangunan alternatif dapat digunakan, dikarenakan baja hollow dapat menghemat biaya serta memiliki beberapa keunggulan yang menguntungkan. Pada penelitian ini digunakan baja hollow yang diisi mortar sebagai rangka bidang untuk perkuatan dinding. Penambahan batang diagonal pada rangka bidang bertujuan untuk meningkatkan kekakuan serta kekuatan benda uji. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi jenis bukaan terhadap kapasitas dan daktilitas dinding rangka bidang baja hollow yang diisi mortar dalam menahan beban pushover serta untuk mengetahui rasio perbandingan nilai kapasitas dari dinding rangka bidang baja hollow yang diisi mortar dalam menahan beban pushover dengan variasi jenis bukaan terhadap nilai hasil penelitian yang dilakukan oleh Nabila (2022) yaitu rangka bidang tanpa pasangan dinding beton pracetak. Terdapat 3 benda uji pada penelitian ini,yaitu dinding tanpa bukaan (DTB), dinding bukaan pintu (DBP), dinding bukaan jendela (DBJ). Sedangkan pada penelitian yang dilakukan Nabila (2022) terdapat 3 jenis benda uji yaitu rangka bidang tanpa bukaan (RBTB), rangka bidang bukaan pintu (RBBP), dan rangka bidang bukaan jendela (RBBJ) dengan hasil kapasitas berturut-turut sebesar 3,488 tf, 1,360 tf, dan 1,360 tf. Hasil penelitian ini adalah, dari pengujian pushover didapatkan kapasitas DTB, DBP, DBJ berturut-turut sebesar 5,8 tf, 2,19 tf, dan 1,07 tf. Daktilitas yang didapatkan DTB, DBP, dan DBJ berturut-turut sebesar 1,562, 2,286, dan 4,414. Serta rasio perbandingan antara rangka bidang dengan dinding dan tanpa dinding, pada tinjauan tanpa bukaan, bukaan pintu, dan bukaan jendela berturut- turut sebesar 1,663, 1,596,dan0,787.
Analisis Faktor Kritis Yang Mempengaruhi Kesuksesan Pada Pelaksanaan Proyek Konstruksi Jalan Di Desa Blang Gapu-Blang Iboih-Lhok Duek Kabupaten Pidie Jaya Bakti, Muhammad Afdhal; Maulina, febriyanti; Bulba, Alfa Taras; Saiful, Khairunnisa Putritami
Journal of The Civil Engineering Student Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 Juni 2025
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v7i2.29104

Abstract

Pidie Jaya adalah salah satu kabupaten yang sedang berkembang di Provinsi Aceh. Infrastruktur jalan menjadi salah satu sektor utama yang dikembangkan di daerah tersebut dimana sudah menjadi prioritas utama bagi pemerintah guna mempercepat pembangunan ekonomi daerah atau regional tertentu. Jalan berfungsi sebagai infrastruktur transportasi tunggal dimana menghubungkan antara wilayah tertentu dengan wilayah lainnya sehingga dibutuhkan peningkatan dalam bidang konstruksi jalan untuk menumbuhkan perekonomian warga setempat. Salah satu proyeknya yaitu peningkatan jalan baru yang berlokasi di Desa Blang Gapu - Blang Iboih - Lhok Duek, Kecamatan Bandar Baru, Kabupaten Pidie Jaya. Tentunya dalam membangun proyek konstruksi jalan banyak permasalah-permasalahan yang akan dihadapi. Maka penelitian ini bertujuan agar dapat menentukan faktor kritikal yang dapat mempengaruhi kesuksesan pada pembangunan proyek konstruksi jalan tersebut, sehingga proyek dapat berjalan sesuai dengan perencanaan. Penelitian ini dilakukan secara deduktif kuantitatif dimana data diperoleh dari hasil menganalisis data persepsi yang diperoleh dari jawaban kuesioner. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis RII (Relative Importance Index) dengan menimbang faktor tertinggi dari faktor-faktor yang telah ditetapkan dan nantinya akan dirangkingkan berdasarkan penentuan kriteria penilaian dengan rentang nilai RII yang telah di uji. Maka didapati hasil penelitian terdapat 5 faktor kritis yang dapat mempengaruhi kesuksesan pada proyek konstruksi jalan Desa Blang Gapu-Blang Iboih-Lhok Duek yaitu; pertama adalah variabel X10 yaitu mekanisme pengontrolan yang baik, hasil olah data didapatkan nilai sebesar 4,8372, kemudian variabel X15 yaitu x-factor (kurang etika, curang, korupsi, dan sikap pilih kasih), hasil analisa yang didapat berupa nilai sebesar 4,7674, kemudian variabel X8 yaitu mengimplementasikan program K3 yang efektif, hasil olah data didapatkan nilai sebesar 4,7442, lalu ada variabel X13 yaitu peralatan dalam kondisi baik, menurut hasil data analisa didapatkan nilai sebesar 4,6744, lalu diposisi ke-5 ada variabel X12 yaitu tenaga kerja yang terampil dan berpengalaman, hasil olah data didapatkan nilai sebesar 4,6279.
ANALISIS KAPASITAS BANGUNAN GEDUNG AKIBAT BEBAN GEMPA DENGAN METODE PUSH OVER ANALYSIS (Studi Kasus: Gedung Ikatan Keluarga Alumni Universitas Syiah Kuala) Taqwim, Muhammad Ahsani; Afifuddin, Mochammad; Asyifa, Cut Nella
Journal of The Civil Engineering Student Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 Juni 2025
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v7i2.32223

Abstract

Indonesia merupakan negara dengan risiko tinggi terhadap gempa bumi, sehingga penting untuk merancang bangunan yang tahan gempa di wilayah ini. Analisis pushover adalah salah satu metode yang digunakan dalam desain struktur untuk mengukur kapasitas bangunan dalam menahan beban yang bekerja. Dalam penelitian ini, perangkat lunak SAP 2000 v.24 digunakan untuk menganalisis Gedung Ikatan Keluarga Alumni Universitas Syiah Kuala. Evaluasi kapasitas struktur melibatkan penilaian terhadap kekuatan, kekakuan, dan daktilitas bangunan untuk memastikan bahwa bangunan tersebut dapat tetap kokoh dan tidak mengalami kerusakan struktural yang signifikan selama dan setelah terjadinya gempa. Tujuan penelitian adalah untuk mengevaluasi kapasitas struktural gedung tersebut dan mengevaluasi output yang didapat. Gedung Ikatan Keluarga Alumni Universitas Syiah Kuala merupakan gedung bertingkat di wilayah kampus Universitas Syiah Kuala yang terdiri dari 3 lantai dengan tinggi 17,1 m dimana lebar gedung arah X adalah 37,94 m dan lebar arah Y adalah 30,00 m. Data Gedung Ikatan Keluarga Alumni Universitas Syiah Kuala diperoleh dari data DED (Detail Engineering Design) dan spesifikasi material. Metode yang digunakan adalah analisis pushover yang memberikan gambaran tentang kapasitas struktur dalam menahan beban dengan mensimulasikan respons struktur secara bertahap terhadap beban. Hasil penelitian menunjukkan evaluasi displacement yang didapat menunjukkan bahwa gedung aman terhadap perpindahan yang ditimbulkan oleh beban yang diberikan, dan simpangan antar lantai menunjukkan juga bahwa struktur masih dalam kategori memenuhi berdasarkan SNI 1726:2019 pada ketiga lantai gedung, begitupun dengan rasio kapasitas struktur masih dalam batas aman. Struktur bangunan mampu memberikan perilaku nonlinear dengan perbandingan beban pushover, gaya geser dalam arah X lebih besar dibandingkan dengan arah Y
Analisis Pengaruh Implementasi K3 Terhadap Kinerja Pekerja Proyek Gedung Kuliah Terpadu UIN Ar-Raniry Banda Aceh Dhiaulhaq, Muhammad; Oktaviani, Cut Zukhrina; Maulina, Febriyanti; Ibdayanti, Dinda Rizka; Kesuma, Putra Aulia
Journal of The Civil Engineering Student Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 Juni 2025
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v7i2.31742

Abstract

Proyek konstruksi mencakup berbagai kegiatan pembangunan dengan keterbatasan dalam hal anggaran dan waktu. Dalam pelaksanaannya, sering terjadi kecelakaan kerja yang bisa menyebabkan cedera parah atau kematian bagi pekerja. Kecelakaan tersebut juga dapat mengakibatkan kerugian proyek, termasuk penundaan penyelesaian, penurunan kinerja, dan biaya pengobatan. Data dari BPJS menunjukkan bahwa kasus kecelakaan kerja tahunan masih tinggi, sehingga pemerintah mewajibkan penerapan keselamatan dan kesehatan kerja (K3) dalam proyek konstruksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan K3 terhadap kinerja pekerja pada proyek konstruksi gedung di Kota Banda Aceh, dengan studi kasus pada Proyek Pembangunan Gedung Kuliah Terpadu UIN Ar-Raniry. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan kuesioner skala likert sebagai alat pengumpul data. Seluruh pekerja proyek yang berjumlah 72 orang dijadikan sampel dalam penelitian ini. Data dianalisis menggunakan metode regresi linear berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa keselamatan kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pekerja, baik secara parsial maupun simultan, sedangkan kesehatan kerja memiliki pengaruh positif, namun tidak signifikan terhadap kinerja pekerja.
Assessment Awal Struktur Bangunan Perkantoran di Kota Banda Aceh Pasca 19 Tahun Tsunami Haris, Muhammad; Muttaqin, Muttaqin; Mahlil, Mahlil
Journal of The Civil Engineering Student Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 Juni 2025
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v7i2.30819

Abstract

Bangunan perkantoran di Kota Banda Aceh adalah salah satu yang terkena dampak bencana gempa bumi dan tsunami tahun 2004 silam. Pasca 19 tahun tsunami, masih terdapat sejumlah gedung mengalami kerusakan berupa retak dan korosi pada elemen struktur bangunan perkantoran yang terkena air tsunami. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan tingkat kerusakan pada elemen struktur bangunan perkantoran di Kota Banda Aceh pasca 19 tahun tsunami 2004 berdasarkan radius dari bibir pantai. Tahapan awal adalah inspeksi terhadap beberapa bangunan perkantoran, selanjutnya ditentukan dua bangunan perkantoran dengan radius 2 km dari bibir pantai dan tiga bangunan dengan radius 2 km dari bibir pantai. Tahapan berikutnya dilakukan assessment dengan metode visual assessment menggunakan formulir pemeriksaan kerusakan bangunan. Hasil penelitian menunjukkan menunjukkan bahwa terdapat 2 bangunan perkantoran dengan kategori rusak ringan pada radius 2 km dari bibir pantai, dan 3 bangunan pada radius 2 km dari bibir pantai. Hasil yang didapatkan seluruh bangunan masuk kepada kategori rusak ringan, namun nilai kerusakan yang didapat lebih besar pada bangunan dengan radius lebih dekat dari bibir pantai.
Evaluasi Kinerja Campuran Laston AC-WC Dengan Substitusi Agregat RAP Dan Styrofoam Terhadap Parameter Marshall Noralita, Putri Amalia; Suryani, Fitrika Mita; Salmannur, Alfi
Journal of The Civil Engineering Student Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 Juni 2025
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v7i2.33975

Abstract

Jalan merupakan pilar utama konektivitas, karena memiliki peranan yang sangat berpengaruh pada kegiatan dan aktivitas sehari-hari. RAP (Reclaimed Asphalt Pavement) adalah limbah sisa dari perkerasan jalan yang telah rusak dan telah habis umur rencananya. Pada umumnya rehabilitasi jalan dilakukan dengan menambah lapis perkerasan namun penambahan lapisan perkerasan secara terus menerus dapat mengakibatkan bertambahnya elevasi jalan. Daur ulang menjadi suatu pilihan yang menarik untuk merehabilitasi perkerasan. Satu dari upaya yang dilakukan dalam meningkatkan kualitas bahan campuran aspal RAP adalah menggunakan aspal yang dimodifikasi dengan bahan aditif seperti styrofoam. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan RAP terhadap campuran laston AC-WC yang dilihat melalui parameter Marshall dan pengaruh penggunaan styrofoam pada campuran yang menggunakan material RAP terhadap campuran laston AC-WC yang dilihat melalui parameter Marshall. Metodologi yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode Marshall. Adapun persentase variasi RAP yang digunakan yaitu 18%, 22%, dan 26% dan persentase variasi styrofoam yaitu 9,5%, 11,5%, dan 13,5%. Hasil dari penelitian ini diperoleh parameter Marshall terbaik pada kadar aspal 5,54%, RAP 18%, dan styrofoam 13,5% dengan nilai stabilitas 1740,57 kg. Pengujian durabilitas digunakan variasi styrofoam 13,5% dengan tujuan pemanfaatan limbah yang lebih banyak dan diperoleh nilai durabilitas sebesar 94,86% yang telah memenuhi Spesifikasi Bina Marga 2018 Revisi 2 (2020) yaitu minimal 90%. Dari nilai stabilitas dan durabilitas tersebut, menunjukkan lapisan AC-WC memiliki ketahanan yang baik terhadap lalu lintas, lebih tahan lama, dan mampu bertahan diberbagai kondisi cuaca.
Assessment Awal Struktur Bangunan Pertokoan di Kota Banda Aceh Akibat Tsunami 2004 Siddiq, Ilham; Muttaqin, Muttaqin; Mahlil, Mahlil
Journal of The Civil Engineering Student Vol 7, No 2 (2025): Volume 7 Nomor 2 Juni 2025
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v7i2.27142

Abstract

Korosi atau yang lebih umum disebut pengkaratan merupakan suatu proses degradasi material logam yang diakibatkan oleh reaksi elektrokimia dengan senyawa lain dan lingkungannya. Korosi baja tulangan menyebabkan pengembangan volume baja tulangan sehingga selimut beton yaitu bagian beton yang melindungi baja tulangan dapat mengalami keretakan atau terkelupas. Hal ini sangat membahayakan bagi pengguna suatu struktur tersebut karena dapat menyebabkan penurunan kekuatan dan hancurnya suatu struktur beton bertulang. Bencana tsunami 2004 di Provinsi Aceh telah mengakibatkan banyak kerugian material dan non-material salah-satunya kerusakan bangunan pertokoan di Kota Banda Aceh. Dampak yang masih berlangsung hingga saat ini berupa kerusakan pada elemen struktur bangunan pertokoan yang terkena air tsunami. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan tingkat kerusakan bangunan pertokoan yang terkena dampak tsunami 2004 di Kota Banda Aceh. Tahapan penelitian ini dimulai dengan melakukan inspeksi awal terhadap beberapa bangunan pertokoan, selanjutnya ditentukan tiga bangunan pertokoan dengan radius 2 km dari bibir pantai, dan tiga bangunan pertokoan dengan radius 2,5 km dari bibir pantai untuk dilakukan assessment terhadap kerusakan pada elemen struktur bangunan pertokoan tersebut dengan metode visual assessment menggunakan Formulir Pemeriksaan Kerusakan Bangunan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 2 bangunan pertokoan dengan kategori rusak sedang dan 1 bangunan dengan kategori rusak ringan pada radius 2 km, sedangkan 1 bangunan dengan kategori rusak sedang dan 2 bangunan dengan kategori rusak ringan pada radius 2.5 km dari bibir pantai. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa bangunan dengan radius 2 km dari bibir pantai mempunyai tingkat kerusakan yang lebih tinggi.