cover
Contact Name
Fauzi Ramadhan Karim
Contact Email
mr.awinwijaya@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
fauzi@anfa.co.id
Editorial Address
Jl. Arjuno I/1172
Location
Unknown,
Unknown
INDONESIA
Afeksi: Jurnal Psikologi
Published by ANFA MEDIATAMA
ISSN : -     EISSN : 29618762     DOI : -
Core Subject : Education,
Afeksi: Jurnal Psikologi yang berfokus pada psikologi manusia, diterbitkan oleh Anfa Mediatama. Artikel yang dimuat dalam jurnal ini merupakan hasil penelitian atau kajian ilmiah terkini yang kritis dan komprehensif. Kami mengundang para peneliti atau praktisi untuk membahas masalah tersebut.
Articles 191 Documents
EFEKTIVITAS LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN PENDEKATAN COGNITIVE BEHAVIORAL THERAPY (CBT) DALAM MENURUNKAN KECEMASAN BERBICARA DI DEPAN UMUM PADA SISWA KELAS XI DI SMAN 4 PANDEGLANG TAHUN AJARAN 2024/2025 Noorfathah, Muwardi; Ikhsan, Muhamad; Fikriyani , Devi Nurul
Afeksi: Jurnal Psikologi Vol. 3 No. 4 (2024): Afeksi: Jurnal Psikologi
Publisher : Afeksi: Jurnal Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kecemasan berbicara adalah dimana seseorang merasa cemas, gugup dan tidak nyaman pada saat melakukan presentasi dan merasa takut jika berbicara didepan umum. Hal tersebut bisa disebabkan oleh faktor internal dalam diri sendiri, namun bisa juga disebabkan karena adanya pikiran negatif yang muncul dari pengalaman yang tidak menyenangkan pada saat melakukan presentasi, munculnya pemikiran tersebut menimbulkan perasaan takut dan cemas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas layanan bimbingan kelompok dengan teknik cognitive behavioral therapy untuk menurunkan kecemasan berbicara siswa. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif jenis quasi eksperimental design. Populasi dan sampel penelitian adalah siswa kelas XI SMAN 4 Pandeglang yang dibagi menjadi kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Kelompok eksperimen diberikan perlakuan dengan bimbingan kelompok menggunakan teknik cognitive behavioral therapy dan kelompok kontrol tidak diberikan perlakuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket kecemasan berbicara yang disusun oleh peneliti sedangkan teknik analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas dan uji T. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah diberikan perlakuan terdapat perbedaan skor rata-rata pretest dan posttest. Pengujian hipotesis menggunakan hasil uji T. Sig (2-tailed) adalah 0,000 < 0,05. Interpretasi yang dapat disimpulkan yakni adanya perbedaan skor kecemasan berbicara kelas kontrol dan eksperimen. Dengan demikian dapat dimaknai bahwa Ha diterima dan Ho ditolak.
PENGARUH SALARY TERHADAP WORK-LIFE BALANCE PADA PEKERJA GENERASI Z DI LINGKUNGAN SMA KRISTEN SHEKINAH TEMANGGUNG Prasetyo, Baskhoro Edo; Nugraha , Fajar; Sugiarti , Rini; Suhariadi , Fendy
Afeksi: Jurnal Psikologi Vol. 3 No. 4 (2024): Afeksi: Jurnal Psikologi
Publisher : Afeksi: Jurnal Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh gaji terhadap keseimbangan kehidupan-kerja (work-life balance/WLB) pada pekerja generasi Z di lingkungan SMA Kristen Shekinah Temanggung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam terhadap 6 karyawan generasi Z yang memiliki berbagai tingkat gaji dan lama bekerja di sekolah tersebut. Penelitian ini mengeksplorasi empat dimensi WLB, yaitu kehidupan pribadi yang mengganggu pekerjaan, pekerjaan yang mengganggu kehidupan pribadi, kehidupan pribadi yang meningkatkan kualitas pekerjaan, dan pekerjaan yang meningkatkan kualitas kehidupan pribadi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa partisipan dengan gaji di bawah UMR Temanggung cenderung menghadapi tantangan dalam mempertahankan keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi, terutama akibat tekanan finansial yang membebani konsentrasi kerja. Sebaliknya, bagi partisipan dengan gaji lebih tinggi, meskipun pekerjaan yang intensif sering mengganggu kehidupan pribadi, mereka merasakan manfaat finansial yang mendukung kualitas hidup pribadi mereka. Di sisi lain, kehidupan pribadi yang seimbang dapat meningkatkan kualitas pekerjaan, sementara pekerjaan yang memberikan stabilitas finansial juga dapat meningkatkan kualitas kehidupan pribadi. Secara keseluruhan, hasil penelitian menunjukkan bahwa keseimbangan kehidupan-kerja sangat dipengaruhi oleh faktor gaji dan jenis pekerjaan, yang dapat mempengaruhi kinerja serta kepuasan pribadi karyawan. Penelitian ini menggarisbawahi pentingnya kebijakan perusahaan yang mendukung keseimbangan kehidupan pribadi dan pekerjaan untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan karyawan.
EFEKTIVITAS LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK MODELLING UNTUK MENINGKATKAN SELF-EFFICACY SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 2 SAKETI TAHUN AJARAN 2024/2025 Rahayu, Resti; Ikhsan , Muhamad; Arnita , Fitri
Afeksi: Jurnal Psikologi Vol. 3 No. 4 (2024): Afeksi: Jurnal Psikologi
Publisher : Afeksi: Jurnal Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas layanan bimbingan kelompok teknik modelling untuk meningkatkan self-efficacy siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan jenis quasi eksperiment design. Bentuk penelitian yang digunakan adalah Non-equivalent Control Group Design. Populasi penelitian adalah siswa kelas VIII di SMP Negeri 2 Saketi yang berjumlah 75 siswa. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 28 siswa yang dibagi menjadi 2 kelompok yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol yang masing-masing berjumlah 14 orang dalam satu kelompok. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen skala self-efficacy yang disusun oleh peneliti. Skala tersebut telah melalui uji validitas dengan menggunakan expert judgment dan dinyatakan dengan validitas. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah diberikan treatment terdapat perbedaan skor rata-rata pretest dan posttest. Pengujian hipotesis menggunakan hasil uji t diperoleh Asymp. Sig (2-tailed) adalah 0,000 < 0,05. Intervensi yang dapat disimpulkan yakni adanya perbedaan skor self-regulated learning kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Dengan demikian dapat dimaknai bahwa layanan bimbingan kelompok dengan teknik modelling efektif untuk meningkatkan self-efficacy siswa di kelas VIII di SMPN 2 Saketi Tahun Ajaran 2024/2025..
HUBUNGAN LINGKUNGAN TEMAN SEBAYA DAN KUALITAS TIDUR DENGAN PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA S-1 PSIKOLOGI ANGKATAN 2019 UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN YOGYAKARTA Riyono, Bagus; Bashori, Khoiruddin
Afeksi: Jurnal Psikologi Vol. 3 No. 4 (2024): Afeksi: Jurnal Psikologi
Publisher : Afeksi: Jurnal Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.572349/afeksi.v3i4.2620

Abstract

Tujuan peneIitian ini adaIah untuk mengetahui hubungan antara Iingkungan teman sebaya dan kuaIitas tidur dengan prestasi akademik mahasiswa S-1 PsikoIogi angkatan 2019 Universitas Ahmad DahIan Yogyakarta. SampeI peneIitian ini adaIah mahasiswa S-1 PsikoIogi angkatan 2019 Universitas Ahmad DahIan Yogyakarta. JumIah pupuIasi 320 dengan sampeI yang diambiI pada peneIitian ini sebanyak 147 mahasiswa. PeneIitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan aIat ukur berupa skaIa Iingkungan teman sebaya, skaIa kuaIitas tidur dan skaIa prestasi akademik. AnaIisis data peneIitian ini menggunakan teknik anaIisis regresi berganda dengan bantuan SPSS versi 25. Berdasarkan hasiI anaIisis data antara Iingkungan teman sebaya dengan prestasi akademik mendapat niIai koefisien R= 0,499 dan P= 0,000 (p<0,05). Dengan demikian hipotesis peneIitian diterima, artinya terdapat hubungan yang signifikan antara Iingkungan teman sebaya dan kuaIitas tidur dengan prestasi akademik mahasiswa S-1 PsikoIogi angkatan 2019 Universitas Ahmad DahIan Yogyakarta. Dari hasiI anaIisis ini diperoIeh bahwa Iingkungan teman sebaya dan kuaIitas tidur memberikan kontribusi sebesar 24,9% terhadap prestasi akademik dan sisanya 75,1% dipengaruhi oIeh faktor Iain diIuar peneIitian ini. Berdasarkan hasiI peneIitian ini dapat disimpuIkan bahwa semakin tinggi Iingkungan sosiaI teman sebaya dan kuaIitas tidur, maka semakin tinggi puIa prestasi akademik mahasiswa. SebaIiknya, semakin rendah Iingkungan teman sebaya dan kuaIitas tidur, maka semakin rendah puIa pretasi akademik mahasiswa.
STUDI LITERATUR PERAN ORANG TUA DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN PILIHAN JURUSAN ANAK DI PENDIDIKAN TINGGI Ramadhani, Alya Putri; Ramdini, Eliya Husnatu; Husna, Fathma Nailal; Qurrota’aini, Zahira; Hakim, Ibrahim Al
Afeksi: Jurnal Psikologi Vol. 3 No. 4 (2024): Afeksi: Jurnal Psikologi
Publisher : Afeksi: Jurnal Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Generasi muda diakui sebagai tonggak penerus bangsa yang nantinya akan menjadi pemimpin. Salah satu cara untuk mencapainya adalah dengan terlibat secara aktif di masyarakat, terutama dalam pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk memahami peranan orang tua dalam memilih program studi anak di tingkat perguruan tinggi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi literatur, dengan mengumpulkan berbagai penelitian sebelumnya untuk mengeksplorasi peran orang tua dalam memilih keputusan jurusan anak di pendidikan tinggi. Selama masa remaja, pendidikan sangat krusial, karena mereka dihadapkan pada pilihan jurusan yang akan diambil di universitas. Orang tua memiliki peran penting dalam memberikan arahan serta dukungan secara emosional dan spiritual. Tidak adanya dukungan sosial dari orang tua dapat mempengaruhi keputusan yang diambil. Hubungan yang baik dan komunikasi yang efektif antara orang tua dan anak membantu dalam saling memahami serta menerima aspirasi dan harapan masing-masing, sehingga kesepakatan dapat tercapai dalam keputusan yang diambil.
HUBUNGAN LONELINESS DENGAN SELF-ESTEEM PADA WANITA DEWASA AWAL YANG OVERWEIGHT Clara, Cornellia; Soetikno, Naomi
Afeksi: Jurnal Psikologi Vol. 3 No. 4 (2024): Afeksi: Jurnal Psikologi
Publisher : Afeksi: Jurnal Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masalah berat badan yang berlebih atau biasa disebut dengan overweight merupakan isu kesehatan yang semakin meningkat di kalangan wanita yang ,maka dari itu peneliti ingin meneliti lebih lanjut mengenai hubungan antara loneliness dengan self-esteem pada wanita dewasa awal yang overweight. Masalah overweight merupakan salah satu issue kesehatan yang memiliki dampak psikologis, antara lain rendahnya tingkat self-esteem dan tingginya tingkat loneliness. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kuantitatif dengan metode korelasional, dan penelitian ini dilakukan kepada 102 orang wanita dewasa awal yang berusia 18-29 tahun yang mengalami overweight. Teknik pengumpulan data menggunakan alat ukur UCLA loneliness scale (Version 3) dan rosenberg self-esteem scale yang disebarkan dalam bentuk kuesioner dan secara online. Hasil dari olah data dari data yang diperoleh yang menggunakan SPSS menunjukkan bahwa hampir semua partisipan memiliki tingkat loneliness yang tinggi sebesar 80,4% dan self-esteem yang rendah sebesar 51%. Namun, dari hasil uji korelasi pearson menunjukkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara loneliness dan self-esteem. Melalui hasil dari analisis tambahan juga menunjukan bahwa perbedaan usia tidak mempengaruhi secara signifikan terhadap loneliness dengan nila p = 0.226 maupun self-esteem dengan nilai p = 0.177. Penelitian ini mengindikasikan bahwa walaupun tingkat loneliness dan self-esteem pada wanita yang overweight cenderung menjadi menjadi perhatian berbagai pihak, tetapi hubungan antara kedua variabel tersebut belum dapat dibuktikan secara signifikan. Untuk para peneliti selanjutnya disarankan untuk mengeksplorasi faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi hubungan ini.
PENGARUH KONFORMITAS TERHADAP KENAKALAN REMAJA Wantah, Mario Erick; Tampubolon, Maharani Meylan; Sinaga, Bunga Uli; Timboko, Feybiani; Ole, Jovita Charina; Pantow, Syalomitha; Sengkey, Marselino
Afeksi: Jurnal Psikologi Vol. 3 No. 4 (2024): Afeksi: Jurnal Psikologi
Publisher : Afeksi: Jurnal Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh konformitas terhadap kenakalan remaja. Konformitas, sebagai kecenderungan individu untuk menyesuaikan diri dengan norma kelompok, dihipotesiskan memiliki hubungan positif dengan perilaku menyimpang pada remaja. Melalui analisis data kuantitatif, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi empiris terhadap pemahaman yang lebih mendalam mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi kenakalan remaja, khususnya peran konformitas terhadap teman sebaya.
GAMBARAN MINAT MEMBACA PADA SISWA SD KELAS V DI SDN 221 BABAKAN SENTRAL KOTA BANDUNG: (Penelitian Studi Kasus Kelas V di SDN 221 Babakan Sentral Kota Bandung Tahun Pelajaran 2023/2024) Santoso, Dhimas Arief; Sera, Deasy Christia
Afeksi: Jurnal Psikologi Vol. 3 No. 4 (2024): Afeksi: Jurnal Psikologi
Publisher : Afeksi: Jurnal Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri 221 Babakan Sentral. Tujuan penelitian ini yaitu, untuk mengetahui gambaran minat membaca pada siswa, dan apa saja yang menjadi faktor pendukung dan penghambat minat membaca pada siswa. Metode penelitian ini adalah studi kasus. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Pengambilan sampel sumber data dilakukan secara purposive sampling. Subjek atau populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas (V-C) yang berjumlah 6 orang. Objek dalam penelitian ini adalah minat membaca pada siswa. Alat pengumpulan data dalam penelitian ini berupa lembar observasi, lembar wawancara, dan dokumentasi. Setelah dianalisis diketahui persentase minat membaca siswa secara keseluruhan mencapai angka 60%, dan dapat diketahui faktor pendukung minat membaca siswa adalah psikologis anak dan lingkungan yang menyenangkan sedangkan faktor penghambatnya adalah guru kurang memberi motivasi dalam meningkatkan minat baca siswa, rasa malas yang dimiliki sebagian siswa, serta kurangnya pemahaman siswa akan pentingnya membaca. Untuk mengembangkan minat membaca siswa memerlukan adanya upaya seperti menumbuhkan rasa senang terhadap bacaan, sehingga kegiatan membaca menjadi hobi bagi siswa dan memberikan kesadaran siswa bahwa membaca itu penting. Dengan demikian dapat diketahui bahwa minat membaca siswa Sekolah Dasar Negeri 221 Babakan Sentral dalam kategori sedang.
OUTBOUND EMPLOYEE GATHERING PADA SIVITAS AKADEMIKA KALLA INSTITUTE DENGAN TEMA “COLLABORATE, INNOVATE, SYNERGIZE” Salsabila, Natasya
Afeksi: Jurnal Psikologi Vol. 3 No. 4 (2024): Afeksi: Jurnal Psikologi
Publisher : Afeksi: Jurnal Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada era modern ini, dimana dinamika kerja semakin kompleks dan menuntut kolaborasi lintas departemen, penting bagi institusi pendidikan seperti Kalla Institute untuk menciptakan lingkungan kerja yang harmonis dan produktif. Dalam rangka mencapai tujuan tersebut, Kalla Institute mengadakan kegiatan outbound employee gathering dengan tema “Collaborate, Innovate, Synergize.” Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antar staf dan dosen, meningkatkan semangat kerja tim, serta menciptakan suasana kerja yang lebih kondusif dan kreatif. Pelaksanaan kegiatan ini berlangsung dengan lima model tahap pembentukan tim dari Bruce W. Tuckman yaitu forming, storming, norming, performing, adjourning dan transforming. Outbound ini diselenggarakan oleh Bangun Talenta Unggul pada Kamis tanggal 18 April 2024 di Bugis Waterpark Adventure Makassar. Peserta yang terlibat dalam outbound merupakan sivitas akademika sebanyak 49 orang. Hasil evaluasi yang diperoleh menunjukkan sebagian besar peserta pelatihan memberikan respon positif yaitu memuaskan. Peserta menilai Outbound yang diselenggarakan sudah bagus dan keren. Peserta berharap semoga tahun depan Outbound bisa di adakan lagi dengan jumlah peserta yang lengkap.
Hubungan Konsep Diri Dengan Kematangan Karir Pada Siswa SMK Muhammadiyah 1 Kemlagi Mojokerto Taufiqi, Dinda Elok Mursyidah; Nurwidawati, Desi
Afeksi: Jurnal Psikologi Vol. 3 No. 4 (2024): Afeksi: Jurnal Psikologi
Publisher : Afeksi: Jurnal Psikologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Siswa-siswi SMK biasanya diminati oleh seseorang yang telah memiliki keinginan untuk mempersiapkan dan mematangkan kemampuan yang dimilikinya demi mendapat pekerjaan yang sesuai dengan keinginan dan keahliannya. Konsep diri positif harus ada di dalam diri seseorang agar lebih mengenali dirinya sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan dari konsep diri dengan kematangan karir yang dilakukan kepada siswa SMK yang masih duduk di bangku kelas XII. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif yang menggunakan uji korelasi pearson untuk membuktikan adanya hubungan dari variabel X dan variabel Y. Pengujian ini menggunakan JASP, hasilnya menunjukkan hubungan yang signifikan yakni p 0,015 dan nilai dari korelasinya adalah 0,265. Interpretasi nilai koefiesian korelasi tersebut adalah hubungan konsep diri dengan kematangan karir adalah lemah.