cover
Contact Name
Nur Arifin
Contact Email
diskursus@uin-alauddin.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
diskursus@uin-alauddin.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. gowa,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Diskursus Islam
ISSN : 23385537     EISSN : 26227223     DOI : -
Jurnal Diskursus Islam adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Pascasarjana UIN Alauddin Makassar yang merefleksikan diri sebagai wadah akademik untuk publikasi artikel ilmiah. Jurnal ini menfokuskan pada kajian/studi islam dalam berbagai aspeknya yang diharapkan dapat memberi referensi bagi pembaca dalam pengembangan wawasan akademik dan keilmuan.
Arjuna Subject : -
Articles 357 Documents
PENDIDIKAN SALAT TERHADAP ANAK DALAM PERSPEKTIF HADIS Jumasni Jumasni
Jurnal Diskursus Islam Vol 7 No 2 (2019): August
Publisher : Pascasarjana UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jdi.v7i2.10070

Abstract

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa perintah salat terhadap anak terdapat 13 jalur hadis  secara keseluruhan. Peneliti membatasi pada kitab sembilan  yaitu 7 riwayat, melalui 2 sahabat  dan tabiin dari 4 mukharrij.Kualitas hadis tentang perintah salat terhadap anak dinilai sahih, karena telah memenuhi kriteria syarat-syarat hadis sahih sanad dan matan. Berdasarkanpenelitian  analisis hasil wawancara, bahwa pendidik dalam hal guru yang mengajarkan siswanya salat telah berdasarkan apa yang ada dalam hadis membiasakan atau memberikan pelajaran yang terkait hal salat kepada siswa-siswinya khusus kelas satu sampai tiga. Ketika sudah kelas empat yang umurnya menghampiri sepuluh tahun, bagi siswa-siswi yang melanggar aturan. Maka, diberikan hukuman atau sangsi berupa menyuruh menghafal surah-surah pendek dan memungut sampah.
METODE PELAYANAN INFORMASI PENSERTIFIKATAN TANAH NEGARA MELALUI PROGRAM PENDAFTARAN TANAH SISTEMATIS LENGKAP DI KANTOR PERTANAHAN KABUPATEN ENREKANG Ismaya Ismaya; Muhammad Najib; Nurhidayat Muhammad Said
Jurnal Diskursus Islam Vol 7 No 1 (2019): April
Publisher : Pascasarjana UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jdi.v7i1.9708

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan sejauh mana efektifitas metode pelayanan informasi yang dilakukan oleh Kantor Pertanahan dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat tentang pensertipikatan tanah Negara melalui program PTSL. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif, yang berlokasi di Kantor Pertanahan Kabupaten Enrekang dengan menggunakan pendekatan studi kasus. Penelitian ini tergolong kualitatif, data dikumpulkan dengan menggunakan metode observasi, metode wawancara, dan metode dokumentasi. Teknik pengolahan dan analisis data dilakukan dengan melalui tiga tahapan, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Kantor Pertanahan Kabupaten Enrekang menggunakan metode informative communication. Tingkat efektivitas metode informative communication yang digunakan oleh Kantor Pertanahan kurang efektif, qaulan baliga (ucapan yang sampai pada lubuk hati orang yang diajak bicara) dan qaulan masyura (ucapan yang mudah, yakni mudah dicerna, mudah dimengerti, dan dipahami oleh komunikan) masih belum terlaksana dengan baik.
POLA MAKAN MENURUT HADIS NABI SAW (SUATU KAJIAN TAHLILI) Mustika Rahayu
Jurnal Diskursus Islam Vol 7 No 2 (2019): August
Publisher : Pascasarjana UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jdi.v7i2.10144

Abstract

Tulisan ini membahas tentang “Pola Makan Menurut Hadis Nabi saw. (Suatu Kajian Tahlili)”,  kemudian jenis penelitian ini adalah kepustakan (library research), dengan pendekatan ilmu hadis. Teknik pengumpulan hadis yakni menggunakan metode takhrij: 1) Takhrij dengan lafal pertama (Bi Awwal al-Matan), 2) Takhrij dengan lafal-lafal yang terdapat pada hadis (Bi al-Lafzi), 3) Takhrij  melalui perawi yang paling atas (Bi al-Rawi al-A’la), 4) Takhrij dengan Tema (Bi al-Maudu’), 5) Takhrij dengan sifat/ klasifikasi (Bi al-Sifah). Namun, dalam penelitian ini penulis hanya memaparkan satu metode takhrij saja. Hasil penelitian menunjukkan bahwa:1) Kualitas hadis tentang pola  menurut hadis Nabi saw. adalah sahih, 2) Pemahaman hadis tentang pola makan adalah makanan yang dikonsumsi tidak dilihat dari banyaknya porsi tetapi banyaknya unsur-unsur gizi pada makanan tersebut untuk menguatkanfisik dalam melakukan aktivitas danmenghindari  kenyang yang merugikan, yaitumenyebabkan malas melakukan aktivitas dan beribadah, 3)Aplikasi hadis pola makan yang diterapkan oleh masyarakat pada masa kini, sebagian diantara mereka melakukan diet rendah kalori (low calorie diet) dan berpuasa.Sebagian diantara mereka tidak memperhatikan asupan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh,sehingga menyebabkanpenyakit gangguan makan, yaitu anoreksia (hilangnya selera makan dan badan kurus kering) dan bulimia (banyak makan dan memuntahkan makanan).
PERSEPSI PEMUSTAKA TERHADAP ONLINE PUBLIC ACCESS CATALOGUE (OPAC) DI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS ISLAM NEGERI ALAUDDIN MAKASSAR La Ode Rusadi
Jurnal Diskursus Islam Vol 7 No 1 (2019): April
Publisher : Pascasarjana UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jdi.v7i1.10099

Abstract

Persepsi pemustaka terhadap Online Public Access Catalogue (OPAC) di Perpustakaan Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar sebagai sistem temu balik informasi pemustaka yaitu belum efektif. Hal ini disebabkan oleh pustakawan kurang mensosialisasikan dan memberikan bimbingan kepada pemustaka tentang manfaat OPAC, koneksi jaringan pada komputer OPAC kurang stabil sehingga pemustaka tidak dapat melakukan penelusuran dengan baik, buku yang ada dirak dengan hasil temuan pada mesin pencari OPAC tidak sesuai sehingga berefek pada rasa malas pemustaka untuk menggunakan OPAC, kurangnya ketelitian dalam proses penginputan huruf atau angka dokumen bahan pustaka pada sistem sehingga berakibat tidak ditemukannya dokumen bahan pustaka bila dicari pada mesin pencari OPAC.
PROSES PELAKSANAAN STRATEGI PENYULUHAN AGAMA ISLAM DI KABUPATEN BARRU Maqbul Maqbul; Moch. Natsir Mahmud; Muliaty Amin; Firdaus Muhammad
Jurnal Diskursus Islam Vol 7 No 3 (2019): December
Publisher : Pascasarjana UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jdi.v7i3.11972

Abstract

Proses pelaksanaan strategi penyuluhan agama Islam di Kabupaten Barru menggunakan penelitian kualitatif. Pendekatan penelitian lebih mengutamakan disiplin ilmu komunikasi dakwah. Sumber data penelitian ini terdiri atas dua, yakni data primer dan skunder. Pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Pengolahan data dalam penelitian ini dilakukan dengan cara menata secara sistematis catatan hasil pengamatan data tertulis, fokus analisis data berdasar pada induktif dengan beberapa tahapan analisis. Proses pelaksanaan program strategi penyuluhan agama Islam bermula dari perencanaan, pengorganisasian dan pengawasan. Perencanaan dilaksanakan untuk menyesuaikan materi penyuluhan yang akan disampaikan berdasarkan situasi dan kondisi sasaran penyuluhan serta tujuan yang hendak dicapai. Perencanaan ini mengacu pada program kerja yang telah disusun oleh Pokjaluh, selanjutnya dilaksanakan observasi dengan cara pengamatan langsung di lokasi penyuluhan. Pengorganisasian, yakni dengan cara membentuk kelompok-kelompok penyuluhan di tingkat kecamatan dan desa, membetuk forum lembaga dakwah, membentuk dan mengaktifkan majelis taklim dan kelompok remaja mesjid, kemudian menyampaikan informasi tentang pelaksanaan penyuluhan. Pengawasan dalam kegiatan penyuluhan mencakup evaluasi pelaksanaan kinerja para penyuluh. Kinerja tersebut antara lain dilihat dari penyusunan laporan setiap penyuluh. Bentuk lain pengawasan adalah pihak Pokjaluh mengadakan rapat evaluasi setiap bulan.
PERENCANAAN SUPERVISI PPAI KOTA JAYAPURA DALAM PENINGKATAN KOMPETENSI GURU MADRASAH Sahudi Sahudi; Mappanganro Mappanganro; Arifuddin Siraj; St. Syamsudduha St. Syamsudduha
Jurnal Diskursus Islam Vol 7 No 3 (2019): December
Publisher : Pascasarjana UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jdi.v7i3.12592

Abstract

Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan secara mendalam tentang perencanaan supervisi PPAI Kota Jayapura dalam peningkatan kompetensi guru madrasah. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan bersifat deskriptif kualitatif. Pendekatan penelitian menggunakan pendekatan teologis normatif, yuridis normatif, pedagosis, sosiologis. Sumber data primer penelitian ini adalah 43 informan di Kota Jayapura yaitu; 1 orang Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Jayapura, 1 orang Kepala Seksi Pendidikan Islam, 1 orang Pengawas PAI, 1 orang kepala Balai Diklat Keagamaan Provinsi Papua, 1 orang petugas di LPMP (Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan) Provinsi Papua, 19 orang Kepala Madrasah, dan 19 guru PAI yang dijadikan sasaran pengamatan serta laporan pengawas. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumenasi dan penelusuran referensi. Instrumen utama penelitian ini adalah peneliti sendiri, buku catatan, HP sebagai alat perekam dan alat photo. Teknik pengolahan data menggunakan model analisis Miles and Huberman (pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan). Pengujian keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan triangulasi sumber, triangulasi teknik, dan triangulasi waktu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PPAI Kota Jayapura telah melakukan 9 indikator perencanaan supervisi. Perencanaan supervisi bersifat umum. Belum didapati penjelasan rinci tentang data-data evaluasi supervisi guru-guru madrasah tahun sebelumnya (2016/2017). Hal ini menimbulkan ketidak jelasan rencana supervisi yang dilakukan PPAI terhadap masing-masing guru madrasah tahun pelajaran 2017/2018.
CONSTRUCTION COMPETENCCONSTRUCTION COMPETENCY OF ISLAMIC RELIGIOUS EDUCATION IN THE HIGH SCHOOL OF ISLAMIC RELIGION AL-AMANAH JENEPONTO Musram Mustafa; Syarifuddin Ondeng; Arifuddin Siraj; Muhammad Yaumi
Jurnal Diskursus Islam Vol 7 No 3 (2019): December
Publisher : Pascasarjana UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jdi.v7i3.11920

Abstract

This paper will elaborate on how the construction of Islamic Religious Education curriculum competencies at STAI Al-Amanah Jeneponto. This research is a qualitative research. The subject of this research is focused on the construction of the Islamic Religious Education curriculum at STAI Al-Amanah Jeneponto. The approach used in this research is sociological and pedagogical approach. The results showed that Islamic Religious Education curriculum construction at STAI Al-Amanah Jeneponto which is more focused on the design of the subject centered design curriculum, which is a curriculum designed to focus on Islamic Religious Education courses that are supported. The integration model found based on informant data is the "Integration Curriculum Model (ICM)" which is then developed in an integrated manner with an interdisciplinary approach to complement one another, especially those included in the Islamic Religious Education subject group.
MODEL PELATIHAN DALAM PERBAIKAN KINERJA GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA SEKOLAH MENENGAH ATAS DI KOTA JAYAPURA Marwan Sileuw; Syahruddin Usman; Siti Mania; Muhammad Khalifah Mustamin
Jurnal Diskursus Islam Vol 7 No 3 (2019): December
Publisher : Pascasarjana UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jdi.v7i3.12530

Abstract

Penelitian ini mengelaborasi tentang model pelatihan dalam perbaikan kinerja guru Pendidikan Agama Islam pada Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kota Jayapura dengan variabel perencanaan pelatihan, Jenis Kegiatan Pelaksanaan pelatihan, Metode pelatihan, materi pelatihan, penentuan instruktur, Jadwal pelatihan, Sarana Pelatihan, Peserta Pelatihan dan Evaluasi pelatihan. Jenis penelitian ini tergolong penelitian kualitatif. Pendekatannya adalah fenomenologis. Sumber data dalam penelitian ini adalah Kepala Balai Diklat, Widyaiswara BDK, Staf BDK, Ketua MGMP, Sekertaris MGMP, Guru PAI, Kepala Sekolah. Metode Pengumpulan data digunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengolahan dan analisis datanya menggunakan yang disarankan oleh Miles dan Humberman yakni reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model Pelatihan yang di lakukan dalam perbaikan kinerja guru Pendidikan Agama Islam (PAI) Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kota Jayapura yang oleh Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan (BDK) Propinsi Papua,  Kementerian Agama Propinsi Papua adalah mengarah kepada model klasik, yakni model yang dilakukan dengan memenuhi aspek perencanaan, teknik pelaksanaan, metode, pelatihan, materi pelatihan, Instruktur pelatihan, Penjadwalan, peserta pelatihan, dan evaluasi pelatihan.
DYNAMIC ESTABLISHMENT OF PONDOK PESANTREN IN THE MINORITY AREA OF JAYAPURA CITY Zulihi Zulihi; Sabaruddin Garancang; Kamaluddin Abunawas; Muljono Damopolii
Jurnal Diskursus Islam Vol 7 No 3 (2019): December
Publisher : Pascasarjana UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jdi.v7i3.11924

Abstract

This paper discusses the dynamics of the establishment of Islamic boarding schools in the minority areas of Jayapura City. This research method is a qualitative research with the approach used is the phenomenological approach and scientific approaches in the form of sociological and historical. The source of the data of this research is the boarding school caretakers, religious teachers, students, community leaders, traditional leaders, coaches, mentors, educators, and the community. Furthermore, the data collection methods used are observation, interview, documentation, and triangulation. The next stage is data processing techniques and data analysis is done through data reduction, data presentation, and data verification. The results of this study indicate that there are three concepts that become the dynamics of the establishment of huts in minority areas, namely: 1) History of its establishment including: there are indications of apostasy in remote areas of transimigration in Jayapura and Keerom Papua, the assumption of the Islamization of the majority of people in Jayapura, the existence of mosques which is very quiet from the pilgrims, the assumption of Islamic boarding schools as a stronghold of Muslims, and the assumption that Islamic boarding schools print human resources with a radical mindset, the involvement of traditional leaders. 2) Institutional development, including: formal and non-formal education. 3) Contributions of Islamic boarding schools include: the social religious field, the field of religious harmony, and the cultural field based on local wisdom.
PENGEMBANGAN MATERI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PAI) BERWAWASAN MITIGASI BENCANA ALAM PADA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) DI KOTA PALU Arifuddin M Arif
Jurnal Diskursus Islam Vol 7 No 3 (2019): December
Publisher : Pascasarjana UIN Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/jdi.v7i3.12681

Abstract

Penelitian ini bermaksud mendeskripsikan konteks pengembangan materi Pendidikan Agama Islam (PAI) berwawasan mitigasi bencana alam pada SMP di Kota Palu. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui prosedur dan model pengembangan materi pembelajaran; dan 2) cakupan materi yang relevan diintegrasikan wawasan mitigasi bencana alam pada mata pelajaran PAI di SMP Kota Palu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, Focus Group Discussion (FGD), dan dokumentasi. Data diolah dengan pendekatan analisis denduktif dan induktif setelah melalui proses reduksi, perivikasi, dan penyajian data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; Materi pembelajaran PAI dalam Kurikukum 2013 terdapat pokok/sub pokok bahasan yang dapat diintegrasikan dengan wawasan mitigasi bencana alam. Pengembangan materi PAI berwawasan mitigasi bencana alam pada SMP di Kota Palu, menggunakan model pendekatan sekuen materi yang integrated conneted. Langkah-langkah pengembangannya adalah; melakukan analisis kompetensi pembelajaran, analisis materi dan kompetensi dasar yang relevan dengan materi mitigasi bencana alam, dan mendesain perangkat pembelajaran.