Claim Missing Document
Check
Articles

PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR PADA REMAJA KORBAN BULLYING DI KARAWANG Afni Jahara Ainy; Wina Lova Riza; Dina Aisha
Psikodidaktika Vol 8 No 2 (2023): Jurnal Psikodidaktika
Publisher : Guidance and counseling the university of Prof. Dr. Hazairin. SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32663/psikodidaktika.v8i2.3956

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pola asuh orang tua terhadap motivasi belajar pada remaja korban bullying di Karawang. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan desain penelitian yang digunakan adalah kausalitas asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah remaja korban bullyingdengan rentang usia 12 tahun sampai 22 tahun yang berdomisili di Karawang dengan jumlah yang tidak diketahui. Sehingga teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah non-probability sampling, dengan metode samplingnya accidental sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 reponden. Skala yang digunakan untuk mengukur pola asuh orang tua adalah Parenting Style Inventory-II. Sedangkan skala yang digunakan untuk mengukur motivasi belajar adalah Accademic Motivation. Uji analisis aitem dengan menggunakan metode correct aitem-total corelation. Uji reliabilitas menggunakan teknik alpha ) dengan Cronbach’s Alpha Guilford > 0,80. Uji normalitas menggunakan uji kolmogorov-smirnov dengan taraf signifikansi 5%. Uji linearitas menggunakan uji anova dengan signifikan 0,556 > 0,05. Hasil uji regresi linier sederhana pada penelitian ini 0,000 <0,05 yang berarti hipotesis penelitian ini diterima yaitu, ada pengaruh pola asuh orang tua terhadap motivasi belajar pada remaja korban bullying di Karawang. Hasil uji koefisien determinasi dengan R Square 0,249, maka besaran pengaruh variabel pola asuh orang tua terhadap variabel motivasi belajar adalah 24,9%.
PENGARUH KONSEP DIRI TERHADAP PERILAKU CELEBRITY WORSHIP PADA REMAJA PECINTA J-POP CULTURE DI KARAWANG Iman Agus Faisal; Wina Lova Riza; Citra Hati Leometa
Psikodidaktika Vol 9 No 1 (2024): Jurnal Psikodidaktika
Publisher : Guidance and counseling the university of Prof. Dr. Hazairin. SH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32663/psikodidaktika.v9i1.4023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsep diri terhadap perilaku celebrity worship pada remaja pecinta J-Pop Culture di Karawang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan desain penelitian yang digunakan adalah asosiatif kausal. Populasi dalam penelitian ini adalah remaja rentang usia 13 tahun sampai 18 tahun yang memiliki minat terhadap J-Pop culture yang berdomisili di Karawang. Teknik sampling yang digunakan pada penelitian ini adalah non-probability sampling, dengan metode sampling insidental sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 112 responden. Skala yang digunakan untuk mengukur konsep diri adalah personal self concept questionare (PSCQ) dari. Sedangkan, skala yang digunakan untuk mengukur perilaku celebrity worship adalah Celebrity Attitude Scale (CAS). Uji normalitas menggunakan menggunakan uji kolmogorov-smirnov dengan taraf signifikansi 0.200 > 0.050 sehingga berarti data berdistribusi normal. Uji linearitas menggunakan uji anova dengan signfikansi 0.000 < 0.050 sehingga dapat ditarik kesimpulan hubungan antara konsep diri dan celebrity worship linear. Hasil uji regresi linier sederhana pada penelitian ini adalah 0.000 < 0.050 yang berarti hipotesis penelitian ini diterima dengan koefisien determinasi R2=0.779 atau 77.9%. Artinya, ada pengaruh signifikan antara konsep diri terhadap perilaku celebrity worship pada remaja pecinta J-Pop culture di Karawang.
The Influence of Alexithymia on the Tendency of Social Media Addiction in Early Adults in Karawang Alifiany Indah Suciaty; Wina Lova Riza; Dinda Aisha
Eduvest - Journal of Universal Studies Vol. 4 No. 9 (2024): Journal Eduvest - Journal of Universal Studies
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59188/eduvest.v4i9.1779

Abstract

The internet offers numerous features that simplify activities like communication, information retrieval, and transactions, making social media increasingly accessible. In Indonesia, individuals in their productive years, particularly early adulthood, dominate internet usage. This phase is characterized by repetitive behaviors, which can escalate the intensity of social media use and potentially lead to addiction. One factor influencing this tendency is alexithymia. This study aims to explore the impact of alexithymia on social media addiction tendencies among early adults in Karawang. Employing a quantitative causality design, the research utilized non-probability sampling, specifically snowball sampling, to gather data from 385 respondents aged 20-30 years residing in Karawang. The Toronto Alexithymia Scale (TAS) was used to measure alexithymia, while the Bergen Social Media Addiction Scale (BSMAS) assessed social media addiction tendencies. Reliability was tested using Cronbach's Alpha, with a threshold of > 0.08, while normality was evaluated through the Kolmogorov-Smirnov test at a 5% significance level. Linearity was assessed using an ANOVA test, yielding a significance of 0.468 > 0.05. The results of the simple linear regression test showed a significance value of 0.000 < 0.05, confirming the hypothesis that alexithymia significantly influences social media addiction tendencies in early adulthood in Karawang. The determination test results indicated that alexithymia accounts for 54.2% of the variance in social media addiction tendencies (R-Square = 0.542), with the remaining 45.8% attributed to other variables not examined in this study.
PENGARUH KELEKATAN TEMAN SEBAYA TERHADAP CELEBRITY WORSHIP PADA REMAJA PENGGEMAR BOYBAND KOREA NCT DI KABUPATEN KARAWANG Samsiyah; Wina Lova Riza; Devi Marganing Tyas
Empowerment Jurnal Mahasiswa Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang Vol. 3 No. 3 (2023): Empowerment Jurnal Mahasiswa Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36805/empowerment.v3i3.1041

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kelekatan teman sebaya terhadap celebrity worship pada remaja penggemar boyband Korea NCT di Kabupaten Karawang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain penelitian kausalitas dengan sampel sebanyak 115 responden remaja perempuan dan laki-laki penggemar boyband Korea NCT dengan rentang usia 12-21 tahun. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah non-probability sampling dengan teknik sampel snowball sampling, instrumen penelitian ini menggunakan skala jenis likert. Skala kelekatan teman sebaya yaitu inventory of parent and peer attachment (IPPA) dan skala celebrity worship yaitu celebrity attitude scale (CAS). Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda untuk mengetahui pengaruh kelekatan teman sebaya (X) terhadap celebrity worship (Y). Hasil penelitian menunjukan nilai signifikansi dari variabel kelekatan teman sebaya sebesar 0,000<0,05 maka Ha diterima dan H0 ditolak, artinya ada pengaruh kelekatan teman sebaya terhadap celebrity worship pada remaja penggemar boyband NCT di Kabupaten Karawang. Besaran pengaruh kelekatan teman sebaya terhadap celebrity worship remaja penggemar boyband NCT di Kabupaten Karawang sebesar 41,9%. The purpose of this study was to determine the effect of peer attachment to celebrity worship among young fans of the Korean boyband NCT in Karawang Regency. This study used a quantitative method with a causality research design with a sample of 115 female and male respondents who are fans of the Korean boy band NCT with an age range of 12-21 years. The sampling method used was non-probability sampling with the snowball sampling technique, the research instrument used a Likert type scale. The peer attachment scale is the inventory of parent and peer attachment (IPPA) and the celebrity worship scale is the celebrity attitude scale (CAS). The analysis technique used is multiple regression analysis to determine the effect of peer attachment (X) on celebrity worship (Y). The results showed that the significance value of the peer attachment variable was 0.000 <0.05, so Ha was accepted and H0 was rejected, meaning that there was an influence of peer attachment to celebrity worship among young NCT boy band fans in Karawang regency. The magnitude of the influence of peer attachment to celebrity worship of youth fans of the boy band NCT in Karawang Regency is 41.9%.
PENGARUH KEMAMPUAN MANAJEMEN WAKTU TERHADAP PROKRASTINASI AKADEMIK PADA SISWA KELAS XI DI SMK BHINNEKA KARAWANG Mahalisna Chairul Nisa; Wina Lova Riza; Nur’Ainy Sadijah
Empowerment Jurnal Mahasiswa Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang Vol. 3 No. 3 (2023): Empowerment Jurnal Mahasiswa Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36805/empowerment.v3i3.1043

Abstract

Seorang siswa tidak terlepas dari aktivitas belajar dan keharusan untuk dapat menyelesaikan setiap tugas akademik. Namun pada kenyataannya banyak siswa tidak mengumpulkan tugas sesuai dengan tenggat waktu yang telah ditetapkan oleh tenaga pendidik. Hal ini dikarenakan para siswa kesulitan menyisihkan sebagian waktunya untuk mengerjakan tugas. Bahkan banyak dari mereka tidak mengetahui kapan waktu yg tepat untuk mengerjakan tugas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kemampuan manajemen waktu terhadap prokrastinasi akademik pada siswa XI di SMK Bhinneka Karawang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI di SMK Bhinneka Karawang yang berjumlah 298 siswa. Teknik sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah accidental sampling. Kemudian berdasarkan rumus Slovin, sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 171 siswa. Kemudian pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan skala manajemen waktu dan skala prokrastinasi akademik. Data penelitian ini kemudian dianalisis dengan regresi linear sederhana dengan hasil Sig. 0,000 ≤ 0,05 sehingga dapat dinyatakan bahwa Ha diterima dan H0 ditolak. Kemudian pada uji koefisien determinasi diperoleh hasil 0,313. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh kemampuan manajemen waktu terhadap prokrastinasi akademik pada siswa kelas XI di SMK Bhinneka Karawang dengan kontribusi pengaruh manajemen waktu terhadap prokrastinasi akademik sebesar 31,3%. A student is inseparable from learning activities and the necessity to be able to complete every academic task. But in reality, many students do not submit assignments according to the deadline set by the educators. This is because students have difficulty setting aside part of their time to do assignments. Even many of them do not know when is the right time to do the task. The purposaze of this study was to determine the influence of time management skills on academic procrastination in students XI of class XI at SMK Bhinneka Karawang. The population in this study were all students of class XI at SMK Bhinneka Karawang with a total of 298 students. The sample technique used in this study is accidental sampling. Then based on the Slovin formula, sample in this study were 171 students. Then data collection in this study was carried out using the time management scale and the academic procrastination scale. The research data was then analyzed using simple linear regression with the results of Sig. 0.000 ≤ 0.05 so that it can be stated that Ha is accepted and H0 is rejected. Then on the test of the coefficient of determination the result is 0,331. Then the conclusion is a negative effect of time management skills on academic procrastination in class XI students at SMK Bhinneka Karawang with a contribution of time management skill to academic procrastination of 31,3%.
PENGARUH KECANDUAN GAME ONLINE TERHADAP PERILAKU AGRESIF PADA REMAJA DI KABUPATEN KARAWANG Citra Dewi; Wina Lova Riza; Citra Hati Leometa
Empowerment Jurnal Mahasiswa Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang Vol. 4 No. 1 (2024): Empowerment Jurnal Mahasiswa Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36805/empowerment.v4i1.1062

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kecanduan game online terhadap perilaku agresif pada remaja di Kabupaten Karawang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian kausal-komparatif dengan sampel sebanyak 173 orang remaja yang ada di Kabupaten Karawang. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah non-probability sampling dengan teknik sampel incidental sampling. Instrumen penelitian ini menggunakan skala psikologi jenis likert yaitu skala Game Addiction Scale (GAS) dari Lemmens, Valkenburg, dan Peter (2009) dan skala Aggression Questionare (AQ) dari Buss dan Perry (1992). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05, maka Ha diterima dan H0 ditolak, artinya ada pengaruh kecanduan game online terhadap perilaku agresif pada remaja di Kabupaten Karawang. Hasil uji determinasi dapat diketahui bahwa nilai R square sebesar 0,276 atau 27,6%, maka besaran pengaruh variabel kecanduan game online terhadap variabel perilaku agresif sebesar 27,6%, sedangkan sisanya 72,4% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. The purpose of this study was to determine the effect of online game addiction on aggressive behavior in adolescents in Karawang Regency. This study used a quantitative approach with a causal-comparative research design with a sample of 173 adolescents in Karawang Regency. The sampling method used was non-probability sampling with incidental sampling technique. This research instrument uses Likert-type psychological scales, namely the Game Addiction Scale (GAS) scale from Lemmens, Valkenburg, and Peter (2009) and the Aggression Questionare (AQ) scale from Buss and Perry (1992). The results of this study indicate that the significance value is 0.000 <0.05, then Ha is accepted and H0 is rejected, meaning that there is an influence of online game addiction on aggressive behavior in adolescents in Karawang Regency. The results of the determination test can be seen that the R square value is 0.276 or 27.6%, so the amount of influence between the online game addiction variable on the aggressive behavior variable is 27.6%, while the remaining 72.4% is influenced by other variable not examined in this study.
EFEKTIVITAS PELATIHAN MINDFULNESS TERHADAP PENURUNAN KECEMASAN DALAM PENYUSUNAN SKRIPSI PADA MAHASISWA FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS BUANA PERJUANGAN KARAWANG Nurul Fitriani; Nuram Mubina; Wina Lova Riza
Empowerment Jurnal Mahasiswa Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang Vol. 4 No. 1 (2024): Empowerment Jurnal Mahasiswa Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36805/empowerment.v4i1.1067

Abstract

Kecemasan merupakan pengalaman yang umum dan semua orang pasti pernah mengalami kegelisahan atau ketakutan yang terkait dengan kecemasan termasuk mahasiswa. Kecemasan dalam menyusun skripsi menjadi salah satu kecemasan yang kerap dialami oleh mahasiswa. Salah satu faktor penyebab kecemasan mahasiswa selama menyusun skripsi yaitu karena pengalaman yang tidak menyenangkan serta kekhawatiran terhadap pengalaman yang akan dialami di masa depan yang sebenarnya belum pasti akan terjadi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pelatihan mindfulness terhadap penurunan kecemasan dalam penyusunan skripsi pada mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Buana Perjuangan Karawang. Penelitian dilakukan dengan metode quasi experiment one group pretest-posttest design. Skor kecemasan diukur menggunakan Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS). Sampel dalam penelitian ini terdiri dari tiga mahasiswa yang diambil dengan menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data dilakukan dengan Uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan adanya penurunan skor kecemasan setelah responden diberikan pelatihan mindfulness. Namun karena jumlah sampel yang terbatas, maka efektivitas pelatihan mindfulness terhadap penurunan kecemasan dalam penyusunan skripsi belum terlihat, sehingga hipotesis dalam penelitian ini ditolak dengan nilai Sig. 0.109 > 0.05. Anxiety is a common experience and everyone must have experienced anxiety or fear related to anxiety, including students. Anxiety about writing a thesis is one example of the anxiety that is often experienced by students. One of the factors that causes student anxiety during thesis writing is past unpleasant experiences and concerns about experiences that will be experienced in the future that are not certain to happen. This study aims to determine the effectiveness of mindfulness training on reducing anxiety in thesis preparation for Faculty of Psychology students at Buana Perjuangan Karawang University. The research was conducted using a quasi-experimental one-group pretest-posttest design. Anxiety scores were measured using the Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS). The sample in this study consisted of three students who were taken using a purposive sampling technique. Data analysis was carried out with the Wilcoxon Test. The results showed a decrease in anxiety scores after respondents were given mindfulness training. However, due to the limited number of samples, the effectiveness of mindfulness training on reducing anxiety in thesis preparation has not been seen, so the hypothesis in this study was rejected with the value of Sig. 0.109 > 0.05.
Self-esteem in Fatherless Adolescent is reviewed by Parental Attachment and Peer Relationship Silvi Dwianti; Wina Lova Riza; Dinda Aisha
Psikoborneo: Jurnal Ilmiah Psikologi Vol 12, No 3 (2024): Volume 12, Issue 3, September 2024
Publisher : Program Studi Psikologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/psikoborneo.v12i3.15505

Abstract

The family is the smallest social unit in society that includes a father, mother, and children who are characterized by living together. However, not all families live with fathers due to the loss of fathers (death), divorced parents, this is called fatherless. This study was conducted to determine the effect of parental attachment and peer relationships on self-esteem in fatherless adolescents in Karawang Regency. The population studied was fatherless adolescents aged 12-21 years who live in Karawang Regency. Therefore, the sampling technique used was non-probability sampling through snowball sampling technique, the number of respondents in this study were 193 respondents. The measuring instruments used were the IPPA (Inventory of Parent and Peer Attachment) scale, CA-PRS (Children Adolescent Peer Relationship Scale) and RSES (Rosenberg Self-esteem Scale). The methods applied are normality test, linearity test, and multiple regression analysis. The results showed a significance value of 0.001 <0.05, which means that there is an influence of parental attachment and peer relationships on self-esteem in fatherless adolescents in Karawang Regency. The test results of the coefficient of determination with R Square 0.075. Therefore, the amount of influence of parental attachment and peer relationship together on self-esteem is 7,5%.Keluarga dianggap sebagai unit sosial terkecil dalam lingkungan masyarakat yang mencakup ayah, ibu, serta anak yang memiliki ciri khas seperti tinggal bersama. Namun, tidak semua keluarga tinggal bersama ayah yang disebabkan kehilangan ayah (meninggal), orang tua bercerai hal ini disebut dengan fatherless. Penelitian ini dilakukan guna mengetahui pengaruh kelekatan orang tua dan peer relationship terhadap self-esteem pada remaja fatherless di Kabupaten Karawang. Populasi yang diteliti yaitu remaja fatherless yang berumur 12-21 tahun yang berdomisili di Kabupaten Karawang. Oleh karena itu, teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu non-probability sampling melalui teknik sampel snowball sampling, jumlah responden dalam penelitian ini adalah 193 responden. Alat ukur yang digunakan skala IPPA (Inventory of Parent and Peer Attachment), CA-PRS (Children Adolescent Peer Relationship Scale) dan RSES (Rosenberg Self-esteem Scale). Metode yang diterapkan yaitu uji normalitas, uji linearitas, serta analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikansi yaitu 0,001 < 0,05 yang berarti ada pengaruh kelekatan orang tua dan peer relationship terhadap self-esteem pada remaja fatherless di Kabupaten Karawang. Hasil uji koefisien determinasi dengan R Square 0,075. Oleh karena itu, besaran pengaruh kelekatan orang tua dan peer relationship secara bersama-sama terhadap self-esteem yaitu sebesar 7,5%.
Fenomena Fatherless: Apakah ada Pengaruh Father Involvement Terhadap Self-Esteem Individu Dewasa Awal Fatherless di Kabupaten Karawang? Salma Khonsya Assyfa; Wina Lova Riza; Dinda Aisha
As-Syar i: Jurnal Bimbingan & Konseling Keluarga  Vol. 6 No. 4 (2024): As-Syar’i: Jurnal Bimbingan & Konseling Keluarga
Publisher : Institut Agama Islam Nasional Laa Roiba Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47467/as.v6i4.5509

Abstract

This research aims to determine the influence of father involvement on the self-esteem of early adult individuals in Karawang Regency. The method used in this research is a quantitative method, with a causality research design. The population in this study were early adults with an age range of 20-40 years according to the research criteria. The sampling technique used was convenience sampling technique and the number of respondents in this study was 141 respondents. The measuring instruments in this study used two psychological scales and a scale to measure father involvement using the Father Involvement Scale (FIS), and a self-esteem scale using the Rosenberg Self-Esteem Scale (RSES). The data analysis techniques used in this research are the normality test, linearity test, simple linear regression hypothesis test and additional tests, namely the coefficient of determination and categorization test. Based on the results of research that has been conducted, there is an influence of father involvement on the self-esteem of fatherless early adult individuals in Karawang Regency, with a regression significance value of 0.00. The coefficient of determination of father involvement on self-esteem is (R Square) 0.849 or 84.9%. So it can be said that the influence of father involvement on the self-esteem of fatherless early adult individuals in Karawang district is 84.9%, the rest is influenced by other variables which were not examined in this research.
Sebuah Pemikiran Bunuh Diri pada Mahasiswa: Dapatkah Harga Diri dan Dukungan Sosial Memprediksi? Karyum Sutarya; Wina Lova Riza; Dinda Aisha
Jurnal Psikologi dan Konseling West Science Vol 2 No 04 (2024): Jurnal Psikologi dan Konseling West Science
Publisher : Westscience Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58812/jpkws.v2i04.1553

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga diri dan dukungan sosial terhadap ide bunuh diri mahasiswa di Karawang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kuantitatif, dengan desain penelitian kausalitas. Populasi dalam penelitian ini yaitu mahasiswa yang berdomisili di Karawang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik accidental sampling dan jumlah responden dalam penelitian ini sebanyak 395 responden. Alat ukur pada penelitian ini menggunakan skala psikologi yaitu skala harga diri menggunakan skala Rosenberg Self Esteem Scale (RSES), skala dukungan sosial menggunakan skala Multidimensional Scale of Perceived Social Support (MSPSS), skala ide bunuh diri menggunakan skala Revised-Suicide Ideation Scale (R-SIS). Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji normalitas, uji linearitas, uji hipotesis regresi linear berganda serta uji tambahan yaitu uji koefisien determinasi dan uji kategorisasi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, terdapat pengaruh antara harga diri dan dukungan sosial terhadap ide bunuh diri, dengan nilai signifikansi sebesar 0.00. Diketahui harga diri berpengaruh terhadap ide bunuh diri dengan nilai signifikansi 0.00, dan pada variabel dukungan sosial diperoleh nilai signifikansi 0.00, yang menunjukan bahwa ada pengaruh dukungan sosial terhadap ide bunuh diri. Hasil uji koefisien determinasi menunjukan bahwa harga diri dan dukungan sosial terhadap ide bunuh diri memiliki pengaruh sebesar 70%.