Salah satu pelaku usaha di bidang industri kuliner yaitu cafe yang sedang berkembang di kota Medan yaitu Ruang Sarca. Selama ini Ruang Sarca memiliki citra merek yang sudah kuat yaitu melalui pembangunan citra harga yang terjangkau, kualitas produk dan kualitas pelayanan yang mumpuni. Namun terjadi permasalahan terkait turunnya hasil penjualan disebabkan oleh menurunnya daya beli konsumen atau tingkat keputusan pembelian konsumen pada cafe Ruang Sarca yang terus mengalami penurunan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga, kualitas produk, dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian pada cafe Ruang Sarca. Pengaruh antara harga, kualitas produk, dan kualitas pelayanan akan dianalisis secara parsial dan simultan terhadap keputusan pembelian. Bentuk penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen pada cafe Ruang Sarca. Teknik sampling yang digunakan adalah non-probability sampling dengan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 96 responden. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner secara langsung dan data sekunder yang diperoleh melalui studi kepustakaan. Teknik analisis yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, regresi linear berganda, uji parsial, uji simultan dan uji koefisien determinasi yang diolah melalui software SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel harga, kualitas produk, dan kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan baik secara parsial maupun simultan terhadap keputusan pembelian. Nilai koefisien korelasi (R) sebesar 0,951, dimana hal ini berarti terdapat hubungan antara variabel Harga (X1), Kualitas Produk (X2), dan Kualitas Pelayanan (X3) terhadap Keputusan Pembelian (Y) sebesar 95,1% sehingga hubungan antar variabel tersebut dapat dikategorikan sangat erat. Sedangkan nilai Adjusted R Square sebesar 0,902 ataupun nilai koefisien determinan menampilkan bahwa variabel Harga (X1), Kualitas Produk (X2), dan Kualitas Pelayanan (X3) terhadap Keputusan Pembelian (Y) sebesar 90,2%, sedangkan 9,8% sisanya dipengaruhi oleh faktor-faktor lain di luar model penelitian ini.