Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Innovative: Journal Of Social Science Research

Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Adobe Flash CS 6 Pada Mata Pelajaran IPS Peserta Didik Kelas VIII Di SMP Negeri 1 Belitang Mulya Afifah, Siti; Damayanti, Meli
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 5 No. 3 (2025): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v5i3.20900

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan Research and Development yang bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif berbasis adobe flash CS 6 untuk mengetahui kelayakan serta tingkat kemenarikan media dikalangan peserta didik kelas VIII tingkat SMP. Prosedur pengembangan mengadaptasi model pengembangan ADDIE yang dikembangkan oleh Dick and Carry. ADDIE merupakan singkatan dari Analysis, Design, Development, Implementation and Evaluation. Lokasi penyebarluasan angket kemenarikan dilaksanakan di SMP Negeri 1 Belitang Mulya menggunakan sampel uji coba kelompok kecil 6 dan uji coba lapangan 20 peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran interaktif berbasis adobe flash CS 6 memenuhi kriteria kelayakan melalui validasi ahli materi dengan rata-rata sebesar 86,67% dan ahli media dengan nilai rata-rata sebesar 100% serta respon peserta didik uji coba kelompok kecil menyatakan sangat menarik dengan nilai rata-rata dari tiap komponen peniaian sebesar 87,96% dan ketika uji coba lapangan menyatakan sangat menarik dengan nilai rata-rata dari tiap komponen penilaian sebesar 90,28%.