Claim Missing Document
Check
Articles

Analisis Kesalahan Siswa dalam Menyelesaikan Soal pada Materi Operasi Hitung Aljabar Kelas VII SMP Negeri 17 Kota Bengkulu Hapid, Cahayau Gafar; Muchlis, Effie Efrida; Maizora, Syafdi; Agustinsa, Ringki
JP2MS Vol 5 No 3 (2021): Desember
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jp2ms.5.3.445-451

Abstract

Penelitian ini merupakan sebuah penelitian deskriptif untuk mengetahui kesalahan apa saja yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal operasi hitung aljabar kelas VII SMP Negeri 17 Kota Bengkulu. Sebanyak 25 siswa kelas VII F dipilih sebagai subjek penelitian ini. Instrumen dan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar tes. Analisis data dilakukan dengan pengujian validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran dan daya pembeda soal. Hasil penelitian ini diperoleh bahwa kesalahan yang dilakukan siswa sebanyak 92% siswa melakukan kesalahan operasi hitung penjumlahan bentuk aljabar dan 100% siswa melakukan kesalahan operasi hitung pengurangan bentuk aljabar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa letak kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal operasi hitung aljabar yaitu: a) kesalahan menyalin data, b) kesalahan operasi suku tak sejenis, c) kesalahan operasi suku sejenis, d) kesalahan mengabaikan data penting yang diberikan, e) kesalahan perhitungan.Kata Kunci: Analisis, Deskriptif, Jenis Kesalahan, Operasi Hitung Aljabar
Pengaruh Strategi REACT Terhadap Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Peserta Didik Kelas VIII SMP Malini, Riska; Hanifah, Hanifah; Agustinsa, Ringki
JP2MS Vol 4 No 3 (2020): Desember
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jp2ms.4.3.363-373

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi REACT terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis peserta didik kelas VIII SMPN 15 Kota Bengkulu. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian eksperimen semu dengan desain penelitian The Nonequivalent Pretest-Postest Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII SMPN 15 Kota Bengkulu. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik Cluster Random Sampling dengan peserta didik kelas VIII C berjumlah 24 orang sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII E berjumlah 24 orang sebagai kelas kontrol. Analisis data dilakukan dengan uji-t independen dan perhitungan nilai N-Gain. Pada uji-t independen untuk hasil posttest kedua kelas sampel dengan taraf signifikan (? =  0,05) didapat angka sig.(2-tailed) = 0,000 <taraf signifikan (?) = 0,05 yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan strategi REACT terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis peserta didik. Pada perhitungan nilai N-Gain didapat rata-rata angka N-Gain pada kelas eksperimen yakni 0,6423 dengan kategori sedang dan pada kelas kontrol 0,3802 dengan kategori sedang juga, sehingga didapatkan bahwa angka kenaikan kemampuan pemahaman konsep matematis peserta didik kelas eksperimen lebih tinggi dari angka kenaikan pada kelas kontrol. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan strategi REACT terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis peserta didik kelas VIII SMPN 15 Kota Bengkulu. Kata kunci : Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis, Strategi REACT
PROSES BERPIKIR MAHASISWA CALON GURU DALAM MENGONSTRUKSI GRAFIK FUNGSI DENGAN MENGGUNAKAN KONSEP TURUNAN Agustinsa, Ringki; Maizora, Syafdi; Rusdi, Rusdi; ningrum, yunia jumita
JP2MS Vol 4 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jp2ms.4.2.150-163

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan mengungkapkan proses berpikir mahasiswa calon guru dalam mengonstruksi grafik fungsi dengan menggunakan konsep turunan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun subjek penitian yaitu mahasiswa calon guru matematika yang sedang menempuh kuliah kalkulus diferensial sebanyak 6 orang dari 58 orang mahasiwa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa calon guru sudah melakukan analisis pra kalkulus dan kalkulus dalam menggambat grafik. Meskipun masih terdapat kesalahan pada analisis yang telah dilakukkannya. Analisis yang dilakukan diantaranya menentukan kecekungan kurva, titik stationer, melakukan uji turunan pertama dan kedua. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa : 1) Untuk mengkonstruksi grafik dengan menggunakan kalkulus diperlukan analis pra kalkulus dan analisis kalkulus, 2) subjek penelitian masih mengalami beberpa kesalahan konsep dalam analisis prakalkulus dan kalkulus. Hal ini akan menyebabkan kesalahan dalam menggambar grafik, 3)data hasil analisis tidak digunakan secara utuh oleh subjek penelitian ketika menggambar grafik fungsi.Kata kunci : Grafik fungsi, Konsep turunan, Proses berpikir
ANALISIS SOAL LATIHAN BUKU MATEMATIKA KURIKULUM 2013 KELAS VIII MATERI LINGKARAN BERDASARKAN TAKSONOMI BLOOM Lestari, Gustia Putri; Yensy, Nurul Astuty; Hanifah, Hanifah; Agustinsa, Ringki; Susanto, Edi
JP2MS Vol 6 No 1 (2022): April
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jp2ms.6.1.23-31

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan tingkat kognitif soal latihan dan persentase pada masing-masing tingkat kognitif soal latihan buku matematika kurikulum 2013 edisi revisi 2017 berdasarkan Taksonomi Bloom yang telah direvisi. Jenis penelitian ini yakni studi literatur. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah lembar klasifikasi tingkat kognitif soal latihan materi lingkaran. Sumber data pada penelitian ini yaitu buku matematika kurikulum 2013 edisi revisi 2017 SMP/MTs kelas VIII yang disusun oleh Abdur Rahman Asy’ari, dkk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan enam tingkat kognitif Taksonomi Bloom diperoleh bahwa pada buku matematika kurikulum 2013 edisi revisi 2017 kelas VIII semester II telah memuat enam kategori tingkat kognitif tersebut yang meliputi tingkat kognitif C1(mengingat/remember),C2 (memahami/understand), C3(mengaplikasikan/apply), C4 (menganalisis/analyze), C5 (mengevaluasi/evaluate), dan C6 (mencipta/create). Persentase kategori tingkat kognitif pada soal latihan materi lingkaran yakni C1 (remember) 2,30%, C2 (understanding) 12,64%, C3 (applying) 72,41%, C4 (analyze) 4,60%, C5 (evaluate) 4,60 %, dan C6 (create) 3,45%. Berdasarkan persentase soal tersebut menunjukkan bahwa proporsi soal-soal pada pokok bahasan lingkaran belum memenuhi kriteria perbandingan soal yang mendukung Kompetensi Dasar pembelajaran terutama dalam mengembangkan kemampuan berpikir tingkat tinggi peserta didik.
ANALISIS SOAL DALAM BUKU TEKS MATEMATIKA SMP KEMENDIKBUD REVISI 2017 KELAS VII MATERI BENTUK ALJABAR BERDASARKAN TAKSONOMI BLOOM REVISI Sentosa, Rahmonike Dwisari; Maizora, Syafdi; Agustinsa, Ringki
JP2MS Vol 4 No 3 (2020): Desember
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jp2ms.4.3.315-326

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis soal-soal pada buku teks matematika SMP kelas VII kurikulum 2013 revisi 2017 yang ditinjau berdasarkan 6 tingkat kognitif taksonomi bloom revisi. Tingkat kognitif taksonomi bloom revisi mencakup mengingat, memahami, menerapkan, menganalisis, mengevaluasi dan mencipta. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah jumlah seluruh soal materi bentuk aljabar pada buku teks matematika SMP kelas VII kurikulum 2013 revisi 2017, yang terdiri dari 20 soal pilihan ganda dan 61 soal essay. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa soal pilihan ganda 0% C1 (mengingat), 5% C2 (memahami), 90% C3 (menerapkan), 5% C4 (menganalisis), 0% untuk C5(mengevaluasi) dan C6 (mencipta). Dari 61 soal essay terdapat 0% C1 (mengingat), 6,55% C2 (memahami), 80,32% C3 (menerapkan), 8,19% C4 (menganalisis), 4,91% C5 (mengevaluasi) dan 0% untuk C6 (mencipta). Berdasarkan hasil analisis, tingkat kognitif soal materi bentuk aljabar belum memenuhi kriteria perbandingan soal yang baik.Kata kunci : Buku Teks, Taksonomi Bloom Revisi, Tingkat Kognitif
ANALISIS SOAL PADA BUKU TEKS MATEMATIKA SISWA KELAS VII EDISI REVISI 2017 PADA MATERI BILANGAN BERDASARKAN PADA TAKSONOMI BLOOM Anggraini, Ika Nurma; Muchlis, Effie Efrida; Agustinsa, Ringki
JP2MS Vol 4 No 3 (2020): Desember
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jp2ms.4.3.350-362

Abstract

Dalam buku ajar juga dimuat soal yang digunakan mengukur kemampuan peserta didik. Masih banyak peserta didik yang bingung terhadap soal-soal yang ada pada buku teks peserta didik kelas VII edisi revisi 2017 pada materi bilangan. Bagaimana sebaran tingkat kognitif pada soal pada buku teks matematika siswa kelas VII edisi revisi 2017 pada materi bilangan berdasarkan Taksonomi Bloom ?. Berdasarkan pada Taksonomi Bloom ada 6 tingkat proses kognitif. Dalam tingkat kognitif mencangkup dari C1 “Mengingat”, C2 “Memahami”, C3 “Mengaplikasikan”, C4 “Menganalisis”, C5 “Mengevaluasi”, C6 “Mencipta”. Jenis penilitian ini Deskriptif Kualitatif. Data pada penelitian ini dengan jumlah soal pada materi Bilangan pada buku teks matematika SMP kelas VII kurikulum 2013 revisi, terdapat 208 soal dengan pilihan ganda 55 soal dan essay 153 soal. Pada soal pilihan ganda hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kategori Level kognitif C2 “Memahami” sebanyak 18,2% (10 soal), C3 “Mengaplikasikan” sebanyak 80% (44 soal), C4 “Menganalisis” sebanyak 1,8% (1 soal) dan pada level C1 “Mengingat”, C5 “Mengevaluasi” dan C6 “Mencipta” tidak ada sama sekali. Sedangkan pada soal essay hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kategori Level kognitif C2 “Memahami” sebanyak 5,9% (9 soal), C3 “Mengaplikasikan” sebanyak 83,6% (128 soal), C4 “Menganalisis” sebanyak 9,8% (15 soal) C6 “Mencipta” sebanyak 0,7% (1 soal) dan pada level C1 “Mengingat” dan C5 “Mengevaluasi” tidak ada sama sekali.Kata Kunci : Buku Teks Matematika, Taksonomi Bloom, Tingkat Kognitif
ANALISIS KESESUAIAN TAHAP MENGAMATI BUKU TEKS MATEMATIKA SMP KELAS VII KURIKULUM 2013 BERDASARKAN PENDEKATAN SAINTIFIK Kusmawati, Peti; Rusdi, Rusdi; Agustinsa, Ringki
JP2MS Vol 4 No 3 (2020): Desember
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jp2ms.4.3.340-349

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesesuaian tahap mengamati pada buku teks matematika SMP kelas VII semester II terbitan Kemendikbud Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017 berdasarkan pendekatan Saintifik. Materi yang dianalisis terdiri dari tiga bab, yaitu: (1) bab garis dan sudut, (2) segiempat dan segitiga, dan (3) penyajian data. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah dokumentasi dan lembar observasi. Adapun aspek-aspek tahap mengamati yang dinilai yaitu: (1) terdapat perintah kegiatan peserta didik, (2) terdapat gambar/tayangan atau peristiwa/kejadian, fenomena, konteks, atau situasi yang akan diamati, (3) terdapat tahap kegiatan (pedoman observasi) yang runtun, dan (4) menyebutkan secara jelas data-data (hal-hal) apa saja yang dibutuhkan atau yang akan dicari. Sumber data pada penelitian ini yaitu buku matematika SMP/MTS kelas VII semester II Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017 yang disusun oleh Abdur Rahman As’ari, dkk. Penerbit Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) bab Garis dan Sudut memiliki tingkat kesesuaian sebesar 95% dengan kategori sangat sesuai, (2) bab Segiempat dan Segitiga memiliki tingkat kesesuaian sebesara 92% dengan kategori sangat sesuai, dan (3) bab Penyajian Data memiliki tingkat kesesuaian sebesar 95% dengan kategori sangat sesuai.Kata kunci : Analisis Kesesuaian Tahap Mengamati, Buku Teks, Pendekatan Saintifik
Analisis Kesesuaian Buku Teks Matematika SMP Kelas VII Kurikulum 2013 Penerbit Erlangga Materi Aritmatika Sosial Wahyulia, Lisa; Hanifah, Hanifah; Agustinsa, Ringki; Utari, Tria
JP2MS Vol 5 No 1 (2021): April
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jp2ms.5.1.11-21

Abstract

Buku teks pelajaran yang sesuai dengan standar dari Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) merupakan buku teks yang berkualitas dan layak digunakan dalam proses pembelajaran. Namun, permasalahan yang ditemukan ternyata masih terdapat buku teks yang perlu ditinjau ulang baik dari aspek materi/isi maupun dari aspek penyajian karena belum memenuhi standar yang telah ditetapkan oleh BSNP untuk mendukung tercapainya Kompetensi Inti (KI) dan Kompetensi Dasar (KD) yang terdapat dalam silabus pembelajaran. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kesesuaian buku teks matematika SMP kelas VII semester II kurikulum 2013 edisi revisi 2016 penerbit Erlangga pada materi aritmatika sosial dengan standar BSNP. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Deskriptif Kulitatif (Descriptive Qualitative Research). Subjek dalam penelitian ini adalah materi aritmatika sosial yang terdapat dalam buku matematika SMP kelas VII semester II Kurikulum 2013 edisi revisi 2016 penerbit Erlangga karangan M. Cholik Adinawan. Instrumen dalam penelitian ini adalah lembar penilaian buku teks dari Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) ditinjau dari aspek materi/isi dan aspek penyajian. Penelitian ini menunjukkan bahwa kesesuaian buku teks matematika ditinjau dari aspek materi mencapai 69,93% kategori sesuai sedangkan aspek penyajian mencapai 59,38% kategori cukup sesuai
ANALISIS TINGKAT KOGNITIF SOAL UJI KOMPETENSI MATERI PERSAMAAN GARIS LURUS KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN EDISI REVISI 2017 BERDASARKAN TAKSONOMI BLOOM Fitria, Juniar; Yensy, Nurul Astuty; Irsal, Nur Aliyyah; Agustinsa, Ringki
JP2MS Vol 6 No 1 (2022): April
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jp2ms.6.1.64-72

Abstract

Buku teks pelajaran berperan penting dan strategis dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan dasar dan menengah. Buku teks dilengkapi dengan soal-soal latihan yang belum terklasifikasi tingkat kognitifnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kognitif soal uji kompetensi beserta persentase masing-masing tingkat kognitif soal uji kompetensi materi persamaan garis lurus pada buku kementerian pendidikan dan kebudayaan edisi revisi 2017. Jenis penelitian yang dilakukan adalah deskriftif  dengan pendekatan kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah jumlah seluruh soal uji kompetensi materi persamaan garis lurus buku kementerian pendidikan dan kebudayaan edisi revisi 2017. Hasil penelitian ini menunjukan dari 42 soal C1 (Mengingat) sebesar 11,36%, kategori C2 (Memahami) sebesar 77,27%, kategori C3 (Mengaplikasikan) sebesar 11,36%, kategori C4 (Menganalsis) sebesar 0%, kategori C5 (Mengevaluasi) sebesar 0 %, kategori C6 (Mencipta) sebesar 0%. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan soal uji kompetensi  pada buku ini belum memenuhi persentasi ideal.tingkat kognitif berdasarkan kurikulum 2013.
Analisis Buku Teks Matematika Kelas VII Terbitan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Kurikulum 2013 Materi Aritmatika Sosial Putri, Eshine Welina; Agustinsa, Ringki; Susanto, Edi
JP2MS Vol 5 No 1 (2021): April
Publisher : Program Studi S1 Pendidikan Matematika FKIP Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jp2ms.5.1.1-10

Abstract

Kesesuaian materi dalam buku teks merupakan salah satu aspek penilaian yang telah ditetapkan oleh Badan Standar Nasional Pendidikan. Buku teks merupakan hal yang penting dalam suatu kegiatan pembelajaran yang akan dijadikan suatu acuan dalam proses pembelajaran untuk meningkatkan mutu pendidikan.  Pada kenyataannya buku teks yang sering ditemukan sekarang masih belum jelas akan keseuaiannya dari Badan Standar Nasional Pendidikan. Sedangkan kriteria buku teks yang baik yaitu berisi materi/isi yang sesuai dengan Kompetensi Inti (KI) dan Kompetensi Dasar (KD) yang terdapat dalam silabus pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesesuaian buku teks matematika kelas VII Semester 2 Terbitan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017 pada Materi Aritmatika Sosial ditinjau dari Standar BSNP. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif (Descriptive Qualitative Research). Subjek dalam penelitian ini adalah buku matematika kemendikbud edisi revisi 2017 yang ditinjau dari aspek materi. Instrumen dalam penelitian ini adalah lembar penilaian buku teks dari Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) ditinjau dari aspek materi. Penelitian ini menunjukan bahwa kesesuaian buku teks matematika yang dilihat dari aspek materi dikategorikan sesuai dengan persentase sebesar 65,37%.