Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Keperawatan Medika

Studi Kasus: Asuhan Keperawatan pada Anak dengan Gastroenteritis Akut (GEA) Faradilla Urahma; Mariza Elvira; Hasmita; Erpita Yanti
Jurnal Keperawatan Medika Vol 1 No 2 (2023): Jurnal Keperawatan Medika
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jkem.v1i2.31

Abstract

Gastroenteritis Akut atau disebut diare akut merupakan peradangan pada saluran pencernaan yang umumnya disebabkan karena infeksi virus atau bakteri ditandai dengan diare lebih dari 3 kali sehari, mual, muntah, perut kembung, tidak nafsu makan . Data yang diperoleh dari buku tahunan ruang anak RSUD Pariaman pada tahun 2022 angka kejadian Gastroenteritis Akut (GEA) berjumlah 147 kasus. Tujuan penelitian ini agar mahasiswa mampu memahami konsep Gastroenteritis Akut serta melaksanakan asuhan keperawatan secara komprehensif terutama pasien dengan GEA. Metode yang digunakan adalah studi kasus yang dilaksanakan selama 5 hari pada tanggal 17 s/d 21 Februari 2023 di Ruangan 1C anak RSUD Pariaman pada tahun 2023 dengan 1 orang pasien (An.T). Hasil penelitian didapatkan An.T mengalami GEA dengan gejala BAB >3 kali, berlendir, tidak berdarah, turgor kulit kembali lambat, mata cekung, mukosa bibir kering. Diagnosis keperawatan Hipovolemia, diare, gangguan integritas kulit. Implementasi dilakukan sesuai intervensi yang telah dirumuskan. Evaluasi keperawatan didapatkan turgor kulit membaik, perasaan lemah menurun, membran mukosa membaik, konsistensi feses membaik, nyeri dan kemerahan pada anus membaik. Diharapkan Rumah Sakit Umum Daerah Pariaman meningkatkan standar asuhan keperawatan terutama kepada pasien yang mengalami GEA sehingga mutu pelayanan rumah sakit dapat terjaga.
Penurunan Suhu Tubuh melalui Penerapan Manajemen hipertermia pada Anak dengan Dengue Haemoragic Fever (DHF) Beti Ramadani; Aulia Asman; Sandra Dewi; Erpita Yanti
Jurnal Keperawatan Medika Vol 2 No 1 (2023): Jurnal Keperawatan Medika
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jkem.v2i1.52

Abstract

Berdasarkan data yang diperoleh Di ruang rawat inap anak Marwa Rumah Sakit Aisyiyah Pariaman terdapat 70 kasus Dangue Haemorhagic Fever (DHF) pada tahun 2022.Tujuan penulisan studi kasus ini adalah untuk mengetahui dan melaksanakan penerapan asuhan keperawatan pada pasien Dangue Haemoragic Fever (DHF). Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah studi kasus dengan sampel 1 orang pasien yakni (An. P). Teknik pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara, pemeriksaan fisik dan dokumentasi. Penelitian dilaksanakan di ruang Marwa Rumah Sakit Aisyiyah Pariaman pada tanggal 20 Maret - 24 maret 2023. Dari studi kasus di Rumah Sakit diperoleh 3 diagnosis keperawatan yaitu Hipertemi, Risiko Syok, Risiko Defisit Nutrisi. Hasil evaluasi selama 5 hari pelaksanaan implementasi yang dilakukan penulis terhadap pasien yaitu Suhu tubuh menurun, kebutuhan cairan terpenuhi, nafsu makan meningkat, disarankan pada Rumah Sakit agar dapat memberikan pendidikan kesehatan tentang pola hidup sehat,sesuai anjuran dokter agar penyakit tidak kambuh kembali. Dan dapat mengurangi tingginya angka penderita Dangue Haemoragic Fever (DHF) di Indonesia.