Claim Missing Document
Check
Articles

Found 37 Documents
Search

HUBUNGAN SELF EFFICACY TERHADAP EMPLOYABILITY SKILLS PADA SISWA KWLAS XII KULINER DI SMK NEGERI 8 SURABAYA Baits, Lubisida; Miranti, Mauren Gita; Pangesthi, Lucia Tri; Dewi, Ila Huda Puspita
Journal of Vocational and Technical Education (JVTE) Vol. 6 No. 1 (2024): March
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/jvte.v6n1.p66-75

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan hipotesis bahwa terdapat hubungan yang positif yang signifikan antara Self Efficacy dengan Employability Skills pada siswa SMK Negeri 8 Surabaya. Penelitian ini menggunakan pendekekatan kuantitatif dengan Metode Korelasional. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik de ex post facto. Syarat melaksanakan analisis regresi linier sederhana telah dilaksanakan. Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan angket atau kuisioner yg disebarkan secara online melalui google formulir (gfrom) kepada sampel yang telah ditentukan. Responden pada penelitian ini adalah siswa kelas XII 66 siswa yang diantaranya 20 responden siswa kelas XII Boga A, 12 siswa kelas XII Boga B, 11 siswa kelas XII Boga C, 8 siswa kelas XII Boga D dan 10 siswa dari Boga E. Hasil penelitian ini menunjukan adanya hubungan yang signifikan antara Self Efficacy dengan Employability Skills, nilai yang diperoleh dari hasil uji regresi adalah 0,412 dengan nilai signifikasi sebesar 0,005 yang menunjukan adanya hubungan yang signifikan antara Self Efficacy dengan Employability Skills pada siswa kelas XII kuliner SMK Negeri 8 Surabaya. Nilai dikatakan moderat karena nilai menunjukan 0.403 atau 40,3% variabel Employability Skills (Y) dikalangan siswa SMK Negeri 8 Surabaya dapat dijelaskan oleh variabel Self Efficacy (X), sedangkan selebihnyanya yaitu sebesar 59,7% (100% - 40,3) dijelaskan oleh variabel lain diluar model penelitian ini.
Pengembangan Bahan Ajar Elektronik Berbasis Flip Pdf Proffesional Materi Peralatan Penyajian Makanan dan Minuman pada Siswa SMK Fikri, Muhammad Dhiyaul; Handajani, Sri; Pangesthi, Lucia Tri; Purwidiani, Niken
JOM Vol 5 No 3 (2024): Indonesian Journal of Humanities and Social Sciences, September
Publisher : Universitas Islam Tribakti Lirboyo Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33367/ijhass.v5i3.5835

Abstract

This study aims to find out: 1) The results of the development of electronic teaching Materials in Food and Beverage Serving Materials; 2) Knowing the eligibility results; 3) Knowing the student's response. ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation or Delivery and Evaluations) development research model. However, the researcher only carried out up to the 3rd stage, namely Development. The data collection technique was questionnaire and involved 2 material validators, 2 media valdators, and also phase F students of SMK Negeri 3 Kediri. The results of the study showed: 1) the results of the e-Module of food and beverage serving equipment material in the form of links; 2) feasibility results with an average score of 95% (very good) from material experts and 97% (very good) from media experts; and 3) student responses with an average score of 86% (very good). This proves that the e-Module of the research results can be used in learning.
PENGEMBANGAN E-MODUL DENGAN SIGIL SOFTWARE PADA MATA PELAJARAN RANCANGAN MENU BAGI SISWA SMK TATA BOGA Khodijah, Nurul Nada; Sutiadiningsih, Any; Pangesthi, Lucia Tri; Bahar, Asrul
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 6 No. 3 (2023): Volume 6 No. 3 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v6i3.23819

Abstract

Penelitian ini tujuannya agar diketahui kelayakan E-Modul Untuk Kompetensi Dasar Dengan Sigil Software Bagi Siswa Kelas XI Kuliner SMK Dharma Wanita Gresik oleh ahli dan untuk mengetahui kelayakan E-Modul Untuk Kompetensi Dasar Dengan Sigil Software Bagi Siswa Kelas XI Kuliner SMK Dharma Wanita Gresik oleh siswa. Penggunaan metode Research and Development (R&D) sebagai jenis penelitian pada penelitian ini. Model pengembangan yang digunakan pada penelitian ini yaitu ADDIE, yakni proses instruktur yang berupa Analisis, Desain, Pengembangan, Implementasi, dan Evaluasi. Subjek penelitian ini yaitu ahli materi sebagai validator dari materi yang dicantumkan dalam e-modul, ahli media sebagai validator media/e-modul, siswa kelas XI kuliner SMK Dharma Wanita Gresik sebagai user. Penelitian dengan subjek siswa kelas XI Kuliner SMK Dharma Wanita Greasik dilaksanakan pada semester ganjil tahun ajaran 2022/2023 hari Selasa, 15 November 2022 di SMK Dharma Wanita Gresik. Hasil uji kelayakan materi setelah dianalisis yaitu 4,3 atau 86,6% dan hasil uji kelayakan media yaitu 4,06 atau 81,25% yang kategorinya sangat baik ataupun sangat layak. Hasil analisis data dari angket yang dibagikan yakni 79,28% atau tergolong sangat layak.
Pengembangan E-Modul Roti Tawar Berbasis Heyzine Flipbooks untuk Siswa SMK Kuliner Wahyuningtyas, Aisyah Irani; Pangesthi, Lucia Tri; Sulandari, Lilis; Handajani, Sri
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 9 No. 3 (2024): Agustus
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v9i3.2585

Abstract

Pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi membawa perubahan di hamper semua aspek kehidupan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi hasil pengembangan, kelayakan e-modul, serta tanggapan murid. Studi ini menggunakan kerangka kerja penelitian dan pengembangan (R&D), khususnya model 4D yang mencakup tahapan mendefinisikan, merancang, mengembangkan, dan menyebarkan. Namun, pengembangan tidak dapat terjadi akibat terbatasnya sumber daya dan waktu. Hasil penelitian berupa e-modul berbasis heyzine flipbook telah dievaluasi dan divalidasi oleh ahli. Dilakukan di SMK Negeri 1 Cerme Gresik, studi ini menampilkan sebuah media pembelajaran dalam bentuk heyzine flipbook yang bisa diakses melalui tautan yang disediakan. Materi dan media dinilai sangat layak dengan rata-rata 92.4% dan 94% secara berurutan, sementara tanggapan siswa menunjukkan tingkat persetujuan yang tinggi dengan rata-rata 89.36%. Penelitian ini menghasilkan e-modul yang siap diimplementasikan dalam pembelajaran.
Pengembngan E-Modul Berbasis Canva Pada Materi Choux Paste Bagi Siswa SMK Kuliner Asriati, Ani; Pangesthi, Lucia Tri; Widagdo, Andika Kuncoro; Romadhoni, Ita Fakhtur
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 9 No. 4 (2024): November
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v9i4.2731

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui : 1) hasil pengembangan E-modul berbasis canva pada materi choux paste bagi siswa SMK Kuliner; 2) kelayakan isi materi E-modul berbasis canva pada materi choux paste bagi siswa SMK Kuliner; 3) Kelayakan media E-modul berbasis canva pada materi choux paste bagi siswa SMK Kuliner; 4) Mengetahui respon siswa terhadap penggunaan E-modul berbasis canva pada materi choux paste bagi siswa SMK Kuliner. Penelitian ini menggunakan penelitian dan pengembangan (research and development/R&D) khususnya model 4D menurut Thiagarajan. langkah-langkah pada model ini meliputi pendefinisian (define), perancangan (design), pengembangan (develop), dan penyebaran (disseminate). Analisis pengumpulan data dilakukan menggunakan angket dengan subjek penelitian yaitu terdiri dari 4 validator (2 validator materi & 2 validator media) serta 33 peserta didik SMKN 1 Lamongan. Teknik analisis data menggunakan teknik deskriptif kuantitatif. Penelitian menunjukan: 1) Hasil e-modul berbasis canva yang dapat diakses pada link https://shorturl.at/qr441; 2) kelayakan materi dan media dinyatakan sangat layak dengan nilai rerata masing-masing yaitu 96,50% dan 87,79%; 3) respon siswa sangat baik dengan rerata 87,13%. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa E-modul berbasis canva ada materi choux paste bagi siswa SMK Kuliner sangat layak untuk diterapkan dalam pembelajaran.
PENGEMBANGAN E-HANDOUT BERBASIS APLIKASI CANVA PADA MATERI KEBERSIHAN MAKANAN UNTUK SISWA SMK KULINER Prasetiyo, Annisa Alya Safira Putri; Handajani, Sri; Purwidiani, Niken; Pangesthi, Lucia Tri
Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol. 11 No. 3 (2024)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jipcb.v11i3.3723

Abstract

E-handout adalah salah satu bahan ajar yang digunakan untuk mempermudah proses pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui: 1) pengembangan e-handout melalui aplikasi canva, 2) kelayakan materi serta bahan ajar, dan  3) respon siswa atas e-handout. Penelitian pengembangan ini menggunakan metode ADDIE hanya sampai pada tahap ketiga. Instrumen penilaian yang digunakan untuk pengambilan data baik materi, bahan ajar, dan respon menggunakan skala likert dengan interval 1–4. Proses validasi materi dan bahan ajar masing – masing dilakukan oleh dua validator. Kemudian untuk respon siswa dilakukan terhadap 48 siswa dari fase F (kelas XI dan XII) Kuliner SMK Dharma Wanita Gresik. Teknik analisis data menggunakan analisis data deskriptif presentase. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : 1) E-handout telah dikembangkan sesuai prosedur model pengembagan ADDIE hingga tahap ketiga dan dapat diakses melalui link, yaitu https://tinyurl.com/247fsn78. 2) Materi e-handout dan bahan ajar dinyatakan sangat layak masing-masing dengan nilai rata-rata 3,95 dan 3,55, dan 3) Respon pengguna juga memberikan nilai sangat baik dengan nilai rata-rata 3,78. Penelitian ini menghasilkan e-handout yang siap di implementasikan dalam pembelajaran.
Pengembangan Modul Digital Berbasis Genially Pada Materi Teknik Pengolahan Makanan Panas Basah dan Kering Bagi Siswa Fase E Pramesthi, Aliya Tera; Bahar, Asrul; Sulandari, Lilis; Pangesthi, Lucia Tri
Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan Vol. 10 No. 4 (2025): November
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jipp.v10i4.3904

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Hasil pengembangan modul digital berbasis Genially pada materi teknik pengolahan makanan panas basah dan kering untuk siswa Fase E; 2) Kelayakan modul digital berbasis Genially pada aspek materi dan media; dan 3) Respons siswa Fase E terhadap modul digital yang telah dikembangkan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode R&D dengan model pengembangan ADDIE yang dibatasi sampai tahap development. Pengumpulan data dilakukan melalui angket validasi oleh ahli materi dan media, serta angket respons siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Modul digital dapat diakses secara daring di peramban web seperti chrome, 2) Modul digital dinilai "sangat layak" dengan skor rerata oleh ahli materi 88,19% dan ahli media 89,60%, 3) Respons siswa diperoleh "sangat baik" dengan persentase 83,21%. Dengan demikian, modul ini layak digunakan sebagai media pembelajaran interaktif yang dapat mendukung pemahaman siswa dalam materi teknik pengolahan makanan panas basah dan panas kering.