Claim Missing Document
Check
Articles

Pengembangan Media Pembelajaran Flipbook pada Materi Teks Eksposisi Kelas X SMK Al-Huda Grogol Septian Hadi Nurwanto; Marista Dwi Rahmayantis; Sempu Dwi Sasongko; David Rindu Kurniawan
Metafora: Jurnal Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Vol 10, No 2 (2023): Oktober
Publisher : Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/mtf.v10i2.18910

Abstract

Hasil observasi di SMK Al-Huda Grogol mengindikasikan minimnya penggunaan media pembelajaran terutama dalam pelajaran Bahasa Indonesia. Hal ini terlihat dari praktik pengajaran di mana guru hanya menggunakan buku teks sebagai alat bantu, menyebabkan proses belajar menjadi pasif dikarenakan motivasi belajar siswa berkurang. Untuk mengatasi permasalahan ini, diperlukan solusi berupa alat bantu (media pembelajaran) yang lebih menarik dan interaktif guna memancing partisipasi aktif siswa saat pembelajaran berlangsung. Penelitian pengembangan media pembelajaran berbentuk flipbook dalam konteks pengajaran teks ekposisi. Tujuan penelitian ini untuk memfasilitasi siswa saat belajar serta mendorong keterlibatan aktif mereka saat pembelajaran berlangsung. Research and Development (R&D) dengan model Borg and Gall adalah metode pengembangan yang digunakan. Data dikumpulkan melalui validasi oleh ahli media dan ahli materi, serta uji kevalidan. Analisis data menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian media pembelajaran flipbook pada materi Teks Eksposisi untuk kelas X SMK Al-Huda dinyatakan valid dengan persentase validasi sebagai berikut: aspek materi mendapatkan persentase validasi antara 90-97,7%, aspek bahasa mendapatkan persentase validasi antara 90-96,4%, dan aspek penyajian mendapatkan persentase validasi antara 89,4-95,5%.
MANIFESTASI TINDAK TUTUR DALAM LIRIK LAGU DANGDUT DENGAN PERSPEKTIF PRAGMATIK Nur Lailiyah Nur; Andri Pitoyo; Marista Dwi Rahmayantis; Sempu Dwi Sasongko; Chelya Ilham R. P.
Jurnal Semantik Vol 13 No 1 (2024): Volume 13 Number 1, February 2024
Publisher : STKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/semantik.v13i1.p57-70

Abstract

This study aims to identify the forms of speech acts and people's perceptions of language use in the four lyrics of the dangdut songs Mangku Purel (MP), Nemen (N), Runtak (R), and Rasah Nyangkem 3 (RN3). The primary data sources for this research are four dangdut song lyrics, while the secondary data sources come from 200 people who enjoy dangdut songs. The research data is in the form of utterances in four dangdut song lyrics. The results of the study show that of the four song lyrics, speech acts are found, namely: assertive, directive, expressive, and commissive. Expressive speech acts are most often used and are in the form of sarcasm. Meanwhile, the public's perception of the use of language in the four dangdut song lyrics shows the low level of language use used by the authors in composing dangdut songs. Based on the questionnaire that was distributed, of the four song lyrics, an average of 86% stated that the use of language was not good. This research can contribute to artists paying more attention to the use of language in writing song lyrics, so that songs are not just entertainment, but also social control.
MODEL PEMBELAJARAN MENULIS TEKS ANEKDOT MELALUI VIRTUAL LEARNING PADA KURIKULUM MERDEKA BELAJAR UNTUK SISWA SMA Puspitoningrum, Encil; Agan, Subardi; Rahmayantis, Marista Dwi
Silampari Bisa: Jurnal Penelitian Pendidikan Bahasa Indonesia, Daerah, dan Asing Vol 6 No 1 (2023): Silampari Bisa: Jurnal Penelitian Pendidikan Bahasa Indonesia, Daerah dan Asing
Publisher : LPPM Universitas PGRI Silampari Lubuklinggau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31540/silamparibisa.v6i1.2201

Abstract

The purpose of this article is to describe efforts to implement virtual learning at the high school level. This article is a conceptual idea that was carried out using the literature study method. Its activities include gathering information relevant to the topic of the research problem. Information is obtained from books, scientific papers, and other sources. The results of the development of the learning model in this article describe: (1) analysis of the learning needs of writing anecdote texts through virtual learning in the independent learning curriculum, (2) developing a learning model for writing anecdotal texts through virtual learning in the independent learning curriculum, (3) application of the model learning to write anecdotal texts through virtual learning in the independent learning curriculum, and (4) the effectiveness of learning to write anecdotal texts through virtual learning in the independent learning curriculum. The conclusion of this article is that the results of a description of the conceptual idea of ​​learning to write anecdotal texts through virtual learning in the independent learning curriculum can be an effective alternative learning model by considering several other integrated factors. Other integrated factors such as the active involvement of teachers and students when using the media used. The device used must also be supported by a smartphone, online application, good network.
PELATIHAN IMPLEMENTASI PARADIGMA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA TERKINI BAGI GURU MGMP BAHASA INDONESIA KOTA KEDIRI Puspitoningrum, Encil; Waryanti, Endang; Muarifin, Moch.; Sasongko, Sempu Dwi; Pitoyo, Andri; Sujarwoko, Sujarwoko; Sardjono, Sardjono; Rahmayantis, Marista Dwi; Lailiyah, Nur; Putra, Chelya Ilham Ramadani; Pitaloka, Riska Eka Widya; Kurniawan, David Rindu
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 6 (2023): Volume 4 Nomor 6 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i6.22314

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat merupakan tugas rutin yang wajib dilakukan oleh dosen untuk menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Guna memenuhi tanggung jawab tersebut, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Nusantara PGRI Kediri telah menjalin kerjasama dengan MGMP Bahasa Indonesia SMA Kota Kediri. Sasaran dari kegiatan pengabdian ini adalah para guru Bahasa Indonesia yang tergabung dalam MGMP Bahasa Indonesia SMA Kota Kediri. Tujuan dari pengabdian ini adalah mendukung salah satu program pemerintah, yaitu mencetak siswa yang memiliki karakter sesuai dengan Profil Pelajar Pancasila melalui tenaga kependidikan yang profesional. Dalam upaya untuk menumbuhkan karakter unggul pada anak-anak, para guru diberikan pelatihan yang terkait dengan paradigma pembelajaran Bahasa Indonesia terkini. Melalui pelatihan ini, diharapkan para guru mampu memberikan pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan siswa saat ini. Pelaksanaan pengabdian ini melibatkan tiga tahap, yaitu tahap perencanaan yang melibatkan anggota pengabdian, tahap koordinasi dengan ketua MGMP mengenai pelaksanaan pengabdian, dan tahap pelaksanaan. Hasil dari kegiatan pengabdian ini menunjukkan minat dan antusiasme yang tinggi dari peserta. Secara keseluruhan, paradigma pembelajaran Bahasa Indonesia terkini telah berhasil disampaikan dan dipahami oleh peserta pelatihan.
Pengembangan Bahan Ajar Pembelajaran Menemukan Hal-Hal Menarik Tentang Tokoh Cerita Rakyat Berbasis Kearifan Lokal Kediri: Development of Teaching Materials for Learning to Discover Interesting Aspects of Folklore Characters Based on Local Wisdom in Kediri Rahmayantis, Marista Dwi; Puspitoningrum, Encil; Sanjaya, Fiko Revinda Dea
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 2 No 2 (2018): Oktober 2018
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (579.231 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v2i2.12747

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil pengamatan dan pengalaman peneliti, bahwa di dalam materi pelajaran bahasa Indonesia, terutama kesastraan jarang sekali terdapat materi yang bermuatan nilai-nilai budaya lokal. Budaya lokal mengandung banyak sekali nilai-nilai pendidikan karakter yang perlu diteladani oleh siswa. Pada saat ini, nilai pendidikan karakter kurang dimiliki oleh siswa, dampaknya dapat menyebabkan terjadinya pergeseran karakter dari seorang siswa. Hal ini dapat dilihat dari beberapa kasus kejahatan yang melibatkan siswa sekolah di dalamnya. Permasalahan penelitian ini adalah (1) Bagaimana pengembangan isi bahan ajar pembelajaran menemukan hal-hal menarik tentang tokoh cerita rakyat berbasis kearifan lokal Kediri untuk siswa SMP Kelas VII? (2) Bagaimana pengembangan bahasa bahan ajar pembelajaran menemukan hal-hal menarik tentang tokoh cerita rakyat berbasis kearifan lokal Kediri untuk siswa SMP Kelas VII? (3) Bagaimana pengembangan sajian bahan ajar pembelajaran menemukan hal-hal menarik tentang tokoh cerita rakyat berbasis kearifan lokal Kediri untuk siswa SMP Kelas VII?. Model pengembangan yang digunakan pada penelitian ini adalah adaptasi dari model Research And Development (R&D). subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII MTsN 4 Kediri. Instrumen pengambilan data menggunakan metode kuisioner dan interviu dan teknik analisis data menggunakan analisis diskriptif kualitatif. Simpulan hasil penelitian ini yaitu dari segi materi bahan ajar mendapatkan skor penilaian. 93%, segi isi bahan ajar mendapat skor penilaian 92%, segi bahasa mendapatkan skor penilaian 96%, segi sajian mendapatkan skor penilaian 89% dan 92%. Sehingga secara keseluruhan penilaian menyatakan bahwa bahan ajar ini layak dipakai oleh siswa. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini, direkomendasikan : (1) siswa perlu dikenalkan dengan objek-objek yang berasal dari lingkungan sekitar mereka, terutama budaya lokal. Tujuannya adalah untuk melatih kepekaan siswa dan menambah motivasi serta minat belajar dari siswa. (2) Guru dituntut jeli dalam melihat lingkungan sekitar untuk dijadikan bahan penyusun materi pelajaran, terutama budaya-budaya masyarakat yang kayak akan nilai-nilai karakter bangsa.
Tujuh Langkah Proses Adaptasi Novel ke dalam Film Teman Tapi Menikah 2 oleh Rako Prijanto: Seven Steps in the Process of Adapting the Novel into the Film "Teman Tapi Menikah 2" by Rako Prijanto Prasetya, Anggi; Dwi Rahmayantis, Marista
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 5 No 2 (2021): Oktober 2021
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (573.105 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v5i2.17560

Abstract

Karya sastra merupakan cerminan keadaan kehidupan yang diwujudkan melalui tulisan yang bertujuan untuk dijadikan sebagai gambaran kehidupan atau sebagai media menyampaikan suatu amanat kepada penikmatnya. Penelitian ini membahas mengenai langkah proses adaptasi yang diperlukan dalam mengubah suatu karya sastra dari novel ke dalam film. Permasalahan dalam penelitian ini meliputi: (1)) Bagaimanakah deskripsi tujuh langkah proses adaptasi novel "Teman Tapi Menikah 2" oleh Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion ke dalam film "Teman Tapi Menikah 2" oleh Rako Prijanto?. Hasil dari penelitian ini terdapat beberapa aspek berupa pertanyaan yang harus diperhatikan pada pada saat menjadikan suatu karya sastra berupa novel untuk diubah menjadi film meliputi: (1) Siapa tokoh utamanya?; (2) Apa yang diinginkan tokoh utama?; (3) Siapa yang menghalanginya?; (4) Bagaimanakah tokoh utama mendapatkan keinginannya?; (5) Apa pesan yang disampaikan dalam cerita?; (6) Bagaimanakah pengarang mengisahkan cerita tersebut?; (7) Bagaimanakah perubahan yang dialami tokoh-tokoh dalam film Teman Tapi Menikah 2 oleh Rako Prijanto?
Nilai Kearifan Lokal Genius dalam Cerita Rakyat Seri Bergambar Ande-Ande Lumut: The Value of Local Wisdom Genius in the Illustrated Folklore Series of "Ande-Ande Lumut" Irfan, Moh. Bagus; Rahmayantis, Marista Dwi; Puspitoningrum, Encil
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 5 No 1 (2021): April 2021
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (251.991 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v5i1.17639

Abstract

Masalah dalam penelitian ini yaitu nilai kearifan lokal cerita rakyat ande-ande lumut pandangan hidup dan ilmu pengetahuan serta berbagai strategi kehidupan yang berwujud aktivitas yang dilakukan oleh masyarakat lokal dalam menjawab berbagai masalah dalam pemenuhan kebutuhan. Penelitian ini bertujuan untuk pemecahan masalah mendeskripsikan nilai kearifan lokal local genius dalam cerita rakyat ande-ande lumut. Pendekatan yang digunakan adalah menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan pendekatan teori struktural. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa cerita rakyat ande-ande lumut terdapat nilai kearifan local genius meliputi: disiplin, mengendalikan diri, berpikir positif, rasa cinta, kasih sayang, dan tangguh
Wujud Penggunaan Bahasa pada Media Sosial Whatsapp oleh Mahasiswa: The Manifestation of Language Use on WhatsApp Social Media by Students Rahmayantis, Marista Dwi; Sardjono; Puspitoningrum, Encil
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 4 No 2 (2020): Oktober 2020
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (153.094 KB) | DOI: 10.29407/jbsp.v4i2.17660

Abstract

Masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah komunikasi di jejaring sosial WhatsApp yang memiliki perbedaan pendapat antara mahasiswa dengan mahasiswa lainnya. Selain itu, mahasiswa terkadang menggunakan kata dan frasa yang sulit dipahami, tetapi di dalam pikiran mahasiswa mampu membedakan dalam penggunaan bahasanya. Tujuan penelitian ini adalah (1) menjelaskan penggunaan diksi oleh matrasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia UN PGRI Kediri dalam penggunaan jejaring sosial WhatsApp, (2) menjelaskan pemakaian kalimat oleh mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia dalam penggunaan jejaring sosial WhatsApp. Penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan sintaksis. Data dalam penelitian ini adalah data kualitatif yang berupa analisis percakapan WhatsApp dengan sumber data primer yang berupa hasil percakapan WhatsApp. Subjek dalam penelitian ini yaitu Mahasiswa tingkat III Pendidikan Bahasa Indonesia tahun akademik 2018/2019. Teknik analisis data penelitian ini adalah menggunakan koding(coding). Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) wujud penggunaan diksi dalam percakapan di jejaring sosial WhatsApp (2) wujud pengg-unaan kalimat dalam percakapan di media sosial WhatsApp (3) wujud penulisan kalimat dalam percakapan di media sosial WhatsApp.
Pembelajaran Keterampilan Menulis Teks Negosiasi Menggunakan Model Cooperative Script Siswa Kelas X SMA Negeri 4 Kediri: Teaching Negotiation Text Writing Skills Using the Cooperative Script Model for 10th Grade Students at SMA Negeri 4 Kediri Auziah, Wahdatul; Rahmayantis, Marista Dwi; Pitoyo, Andri
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 6 No 1 (2022): JURNAL WACANA: JURNAL BAHASA, SENI, DAN PENGAJARAN
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbsp.v6i1.18327

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan bahwa keterampilan menulis pada siswa kelas X SMA Negeri 4 Kediri kurang. Hal tersebut dikarenakan kurangnya motivasi dalam belajar siswa. Peneliti menggunakan model Cooperative Script dengan membentuk kelompok dua orang siswa setiap kelompok yang akan diberi tema pada setiap masing – masing kelompok. Instrument peneliti yakni berupa RPP, lembar instrument penilaian siswa, dan hasil tes uraian siswa, dengan siswa dituntut untuk membuat teks negosiasi bersama kelompok dan harus bisa saling berdiskusi dalam membuat teks negosiasi tersebut. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa adanya pengaruh penggunaan model Cooperative Script terhadap menulis teks negosiasi pada kelas X IPS 1 dan IPS 4. Dengan dilihat pada hasil penelitian di sekolah bahwa pada kelas X IPS 1 tanpa menggunakan model Cooperative Script terdapat 74,3% siswa yang mendapatkan nilai di bawah KKM, sedangkan pada kelas X IPS 4 dengan memakai model Cooperative Script terdapat 99,9% siswa yang mendapatkan nilai di atas KKM hal tersebut bisa dilihat dari tabel penilaian siswa. Kesimpulan penelitian ini dengan mengunakan model Cooperative Script bahwa model tersebut dapat digunakan dalam siswa kelas X SMA Negeri 4 Kediri.
Analisis Kesalahan Berbahasa pada Tabloid Kontan Tataran Morfologi Edisi 19 Juli-25 Juli: Analysis of Language Errors in the Morphological Level in the Kontan Tabloid July 19-25 Edition Nisa, Fitri Tsalasatun; Rahmayantis, Marista Dwi; Sasongko, Sempu Dwi
Wacana : Jurnal Bahasa, Seni, dan Pengajaran Vol 6 No 1 (2022): JURNAL WACANA: JURNAL BAHASA, SENI, DAN PENGAJARAN
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbsp.v6i1.18331

Abstract

Surat kabar dapat memberikan informasi aktual terhadap suatu kejadian dan kegiatan, baik yang mengedukasi dan memotivasi masyarakat umum. Tujuan analisis ini untuk mendeskripsikan bagaimana kesalahan berbahasa tataran morfologi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Penelitian dilaksanakan dalam beberapa tahapan, tahapan pertama pelaksanaan, tahapan kedua pelaksanaan pengambilan data, tahapan ketiga merupakan generalisasi data. Kesimpulan dari hasil analisis kesalahan berbahasa terdapat empat hasil analisis kajian morfologi. Berdasarkan penelitian kesalahan berbahasa dinyatakan dalam kajian morfologi yang pertama sufiks kata depan di-. Kedua prefiks meng-, sedangkan yang ketiga sufiks —kan. Perolehan data yang keempat prefiks pen-. Pada penulisan kata yang berada di Tabloid kontan peneliti memberikan saran bagi penulis supaya lebih memerhatikan penulisan kaidah bahasa Indonesia terutama pada kajian morfologi.
Co-Authors Achmad Fathoni Firmansyah Agan, Subardi Andri Pitoyo Anggi Prasetya Armansyah, Fery Auziah, Wahdatul Ayuningtyas, Elisabet Cornilia Ayuwulandari, Siti Putri Azizah, Sherly Nur Chelya Ilham R. P. Chelya Ilham Ramdani Putra David Rindu Kurniawan Encil Puspitoningrum, Encil Endang Waryanti Fadila Ardinaning Putri Faisol Faisol Farida Yufarlina Rosita Fauji, Diah Ayu septi Firmansyah, Achmad Fathoni Gigik, Yolanda Rensia Hanggara Budi Utomo Ilma, Alfika Fatkhiyatul Irfan, Moh. Bagus Jatmiko Jatmiko Junio Boy Smara Dinso Kartika, Rista Amameli Khoiriyah Khoiriyah Kurniawan, David Rindu Kusmiaji, Ingghar Ghupti Nadia Merdian Yozima Sugeng Abrianto Moch. Muarifin Mukmin, Bagus Amirul Mutiara Etikasari Nisa, Fitri Tsalasatun NUR LAILIYAH Pitaloka, Riska Eka Widya Pramesti, Yasinta Sindy Putra, Chelya Ilham Ramadani Putra, Chelya Ilham Ramdani Putri, Fadila Ardinaning Ria Wahyuning Budiasri Risky Aswi R, Risky Rohmiati Rohmiati Rury Aisyaturida Sanjaya, Fiko Revinda Dea Sardjono Sardjono Sardjono Sardjono Sardjono Sasongko, Sempu Dwi Sempu Dwi Sasongko Septian Hadi Nurwanto Subardi Agan Sucipto Sucipto Suhartono Suhartono Sujarwoko Sujarwoko Sujarwoko Sujarwoko Sujarwoko, Sujarwoko SUJARWOKO, SUJARWOKO Nurwidasa Sukma Intan Nurima, Alifia Suryaningsih, Sukmawati Adi Sutrisno Sahari, Sutrisno Tegar Wahyu Nugroho Trisnaning Wahyuni Uswatun Kasanah, Uswatun Vianie, Daniella Cristie Wahyu Adi Pratiwi Wahyu Nugraha, Bima Wahyu Nugroho, Tegar Waryanti, Endang Yolanda Rensia Gigik