Articles
Pengembangan Sistem Informasi Perhitungan Upah Lembur Karyawan Berbasis Web Pada PT Sugar Labinta
Heni Sulistiani;
Aprian Nuriansah;
Evi Dwi Wahyuni
Jurnal Ilmiah Sistem Informasi Akuntansi Vol 2, No 2 (2022): Volume 2, Nomor 2, December 2022
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (325.285 KB)
|
DOI: 10.33365/jimasia.v2i2.2015
Sistem informasi berperan penting dalam sebuah organisasi atau perusahaan. Salah satu penerapan sistem Informasi dalam perusahaan adalah digunakan dalam proses perhitungan upah lembur. Seperti halnya yang terjadi di PT Sugar Labinta, terdapat proses perhitungan upah lembur yang masih dilakukan secara manual dan terbatasnya sumber daya untuk mengelola serta menghitung upah lembur. Dengan permasalahan tersebut perusahaan dituntut untuk mengembangkan sistem informasi perhitungan upah lembur. Oleh karena itu, dalam tugas akhir ini diusulkan untuk mengembangkan sistem informasi perhitungan upah lembur berbasis web. Pengembangan sistem menggunakan metode Extreme programming, dan MySQL sebagai manajemenen basis datadan menggunakan UML sebagai alat untuk menganalisis sistem yang akan dibuat. Hasil dari pengembangan sistem ini dapat meminimalisir kesalahan dalam perhitungan upah lembur karyawan, memvalidasi data upah lembur dan menghasilkan laporan upah lembur karyawan yang cepat dan akurat.
PELATIHAN PERPUSTAKAAN DIGITAL SMK N 4 BANDAR LAMPUNG
Auliya Rahman Isnain;
Ikbal Yasin;
Heni Sulistiani
Journal of Social Sciences and Technology for Community Service (JSSTCS) Vol 3, No 2 (2022): Volume 3, Nomor 2, 2022
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jsstcs.v3i2.2203
Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) adalah suatu program pada suatu perguruan tinggi yang bertujuan untuk mengajarkan dan menerapkan bidang ilmu yang diperoleh di perguruan tinggi di masyarakat. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk menyusun sistem pengelolaan sumber daya perpustakaan yang baik dan benar di sekolah mitra dan menyusun buku pedoman pengelolaan perpustakaan untuk mitra. Perpustakaan merupakan hal yang penting untuk meningkatkan kualitas pendidikan, dari perpustakaan ini kita bisa mendapatkan banyak sumber informasi yang berbeda, koleksi buku juga merupakan cara yang ideal untuk mengembangkan penelitian dan mencari informasi. Penerapan pelatihan digitalisasi perpustakaan merupakan kegiatan inisiatif dosen dan mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia sebagai bentuk kontribusi nyata bagi masyarakat kota Bandar Lampung khususnya di SMK N 4 Bandarlampung. Dengan adanya perpustakaan digital SMK N 4 ini diharapkan dapat meningkatkan minat baca siswa di sekolah
PELATIHAN PERPAJAKAN PPH PASAL 21 PADA GURU DAN MURID SMK N 4 BANDAR LAMPUNG
Auliya Rahman Isnain;
Ikbal Yasin;
Heni Sulistiani
Journal of Social Sciences and Technology for Community Service (JSSTCS) Vol 3, No 2 (2022): Volume 3, Nomor 2, 2022
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jsstcs.v3i2.2202
Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) adalah program di perguruan tinggi yang bertujuan untuk mengajarkan dan menerapkan bidang ilmu yang diperoleh di perguruan tinggi kepada masyarakat. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan pemahaman kepada guru dan siswa SMK N 4 Bandar Lampung tentang PPh Pasal 21. Tata cara penghitungan PPh bagian 21 atas gaji pegawai dilakukan dengan cara menghitung total penghasilan bruto selama satu bulan termasuk gaji pokok dan tunjangan, kemudian dikurangi dengan pemotongan yang ada, kemudian dihitung penghasilan bersih selama setahun. Target dari pelatihan ini yaitu warga sekolah terkhusus siswa, guru, dan perangkat sekolah terkait.
PELATIHAN PENERAPAN ACCURATE ACCOUNTING SOFTWARE BAGI SISWA JURUSAN AKUNTANSI DI SMK N 1 PADANG CERMIN
Heni Sulistiani;
Fikri Hamidy;
Suaidah Suaidah;
Rika Mersita;
Yunita Yunita;
Yasinta Ismi HS
Journal of Social Sciences and Technology for Community Service (JSSTCS) Vol 3, No 2 (2022): Volume 3, Nomor 2, 2022
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jsstcs.v3i2.2038
The training activity on the application of Accurate Accounting Software aims to provide additional knowledge and competence in dealing with the world of work for class XII students of SMK N 1 Padang Cermin. Accurate Accounting Software is an accounting application that makes it easy for users to prepare financial reports quickly and accurately. The training method is carried out in the form of practical activities in the accounting computer laboratory of SMK N 1 Padang Cermin by solving case questions that have been prepared by the PkM team at the Indonesian Technocrat University. This training activity is carried out in three main stages: providing introductory material for Accurate Accounting Software, practical case problem solving, and discussion sessions. In the implementation of this training, the trainees were able to follow well as evidenced by the enthusiasm the trainees. In addition, the training participants are also able to solve the case questions given
PENERAPAN DAN PELATIHAN PERPUSTAKAAN DIGITAL PADA SMK N 1 PADANG CERMIN
Heni Sulistiani;
Auliya R. Isnain;
Ikbal Yasin;
Elvano Delisa Mega;
Alvinan Virgilia;
Aidil Akbar
Jurnal WIDYA LAKSMI (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat) Vol. 2 No. 2 (2022): Jurnal WIDYA LAKSMI (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat)
Publisher : Yayasan Lavandaia Dharma Bali
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Perpustakaan digital secara ekonomis lebih menguntungkan dibandingkan perpustakaan tradisional. Hal ini dikarenakan dengan adanya perpustakaan digital mampu berbagi koleksi buku perpustakaan dan mempermudah pencarian informasi buku yang dibutuhkan serta mampu memudahkan pelayanan dalam proses peminjaman dan pengembalian buku serta pembuatan laporan bulanan. Untuk itu, tim PkM Universitas Teknokrat Indonesia melaksanakan kegiatan pengabdian melalui pengembangan aplikasi perpustakaan digital dan pelatihan penggunaan aplikasi bagi petugas perpustakaan, guru dan siswa di SMK N 1 Padang Cermin. Materi yang diberika pada kegiatan pelatihan berupa pemahaman dasar tentang perpustakaan digital, fitur-fitur pada perpustakaan digital, pengelolaan data buku, pencarian buku, pendataan peminjaman dan pengembalian buku serta pembuatan laporan data pengunjung dan laporan data buku setiap periode.
SISTEM PENUNJANG KEPUTUSAN UNTUK PERSETUJUAN PEMBERIAN PINJAMAN MENGGUNAKAN METODE PROFILE MATCHING BERBASIS WEB (STUDI KASUS KOPERASI SIMPAN PINJAM SMPN 1 HULU SUNGKAI)
Greessheilla Phylosta P.B;
Heni Sulistiani
Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Vol 3, No 3 (2022): Volume 3 No. 3 September 2022
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtsi.v3i3.2000
Permasalahan penentuan persetujuan pemberi pinjaman pada proses pengolahan data simpanan dan pinjaman masih dilakukan secara manual dengan proses rekap berulang pada aplikasi spreadsheet, sehingga dapat berdampak pada kerangkapan data dan keterlambatan penyajian informasi kepada pimpinan. Metode yang digunakan Profile matching adalah sebuah mekanisme pengambilan keputusan dengan mengasumsikan bahwa terdapat tingkat variabel prediktor yang ideal yang harus dipenuhi oleh subyek yang diteliti. Tujuan penelitian yaitu mempermudah menganalisis calon penerima pinjaman menggunakan metode Profile Matching dan membangun sistem pengambilan keputusan persetujuan pemberian pinjaman. Sistem menghasilkan pengolahan data yang dapat dilakukan oleh pengguna petugas dengan mengelola data pemohon, data kriteria, data skala, data bobot, penilaian dan melihat hasil GAP sedangkan pimpinan dapat melihat data pemohon, hasil penilaian dan hasil keputusan penerima pinjaman. Secara keseluruhan sistem dapat diakses secara online sehingga ketua koperasi dapat dengan mudah melihat hasil keputusan secara online. Berdsarkan hasil analisis hasil keputusan penerima pinjaman dari 10 data pemohon dilakukan perhitungan berdasarkan kriteria yang digunakan diperoleh hasil 7 pemohon diterima dan 3 pemohonn tidak diterima dengan skor dibawah 4. Berdasarkan hasil pengujian pada aspek fungsional diperoleh 96,36% sehingga dapat disimpulkan sistem telah sesuai dengan fungsinya dan berdasarkan aspek usability diperoleh 88% sehingga disimpulkan bahwa responden yaitu Sangat Setuju. Kata kunci : Pemberian Pinjaman, Profile Matching, Sistem Penunjang Keputusan, Web
ANALISIS PENDUKUNG KEPUTUSAN MEMILIH CMS E-COMMERCE PADA UMKM ORBS
Heni Sulistiani;
Erliyan Redy Susanto;
Ajeng Savitri Puspaningrum;
Geri Marizki;
Neneng Neneng
Jurnal Informatika dan Rekayasa Perangkat Lunak Vol 3, No 3 (2022)
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jatika.v3i3.2312
Perkembangan teknologi yang terjadi begitu cepat mempengaruhi pertumbuhan sistem informasi sehingga memudahkan masyarakat untuk mendapatkan informasi terkini. Penelitian ini bertujuan untuk mengumpulkan informasi mengenai pemilihan CMS dalam perancangan e-commerce serta mengimplementasikannya pada pihak UMKM. Metode yang digunakan dalam mendapatkan informasi yaitu dengan melalui wawancara dan membagikan kuisioner. Sedangkan analisis yang digunakan menggunakan metode Analitycal Hierarchy Process (AHP)dengan menggunakan kriteria antara lain biaya, kelengkapan fitur, kemudahan akses, komunitas dan layanan bahasa serta alternatif CMS yang akan dipilih antara lain Shopify, Magento, BigCommerce, Prestashop, OsCommerce, AbanteCart dan Opencart. Hasil dari analisis yang digunakan menunjukkan bahwa bobot yang paling banyak tertuju pada Alternatif Prestashop sehingga Prestashop dipilih sebagai CMS E-Commerce yang akan diimplementasikan pada UMKM Orbs
IMPLEMENTASI ESP32 UNTUK PENGUKURAN DAYA TAHAN OTOT TES PUSH UP
Rendy Ramadhan;
Heni Sulistiani2;
Yuri Rahmanto;
Ani Sesanti;
Benhouzer N.P Pasaribu
Jurnal Teknik dan Sistem Komputer Vol 3, No 2 (2022): JURNAL TEKNIK DAN SISTEM KOMPUTER
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jtikom.v3i2.2348
Push up adalah suatu jenis senam kekuatan yang berfungsi untuk menguatkan otot bisep maupun trisep. Posisi awal tidur tengkurap dengan tangan di sisi kanan kiri badan, kemudian badan di dorong ke atas dengan kekuatan tangan. Berdasarkan permasalahan di atas maka dalam penelitian ini akan dikembangkan sistem pengukuran daya tahan otot tes push up, dimana alat ini memiliki 4 modul sensor LDR, 4 sensor laser KY008 yang dipasang untuk mendeteksi bagian bahu dan bagian pinggang, karena push up di katakan mendekati sempurna jika posisi bahu dan pinggang dalam keadaan sejajar atau lurus. Namun apabila salah satu sensor cahaya yang berupa modul LDR tidak terputus dengan cahaya yang di tampilkan sensor laser, maka rangkaian alat penghitung push up dengan aplikasi ini tidak akan menghitung perolehan push up. Alat penghitung jumlah push up akan menghitung apabila posisi push up mendekati sempurna dan akan mengirim kan hasil perolehan push up kedalam database MySQL yang terhubung ke Php MyAdmin, yang nanti nya akan di tampilkan ke dalam aplikasi webserver. Sistem pengukuran daya tahan otot tes push up telah diuji dan mendapatkan keberhasilan dengan persentasi 100%.
Aplikasi Sistem Informasi Manajemen Aset Berbasis Android pada PT Telekomunikasi Indonesia Tbk Lampung
Arief Aryudi Syidik;
Heni Sulistiani
Jurnal Informatika dan Rekayasa Perangkat Lunak Vol 4, No 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Maret 2023
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jatika.v4i1.2461
Penelitian ini bertujuan membuat aplikasi atau sistem untuk memudahkan pihak PT Telkom Indonesia Witel Lampung dalam mengelola data aset perusahaan, baik secara administrasi dan dokumentasi dengan memanfaatkan teknologi mobile Android. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan dapat memberikan kemudahan manajemen atau pengelolaan data aset secara detail, pencarian data aset, pelaporan aset dan monitoring aset secara real-time serta keseluruhan. Sehingga dapat menjadi solusi dari permasalahan yang ada. Aplikasi mobile walaupun hanya dapat dijalankan pada perangkat mobile, namun dapat memberikan user experience yang lebih baik karena semua dapat dijalankan dalam genggaman tangan dan dapat memanfaatkan fitur-fitur native dari perangkat yang ada. Aplikasi yang dibuat memudahkan Staf Administrasi Aset dalam melakukan pengelolaan data aset dan Mitra dalam melihat informasi terkait data aset yang ada pada PT Telkom Indonesia Witel Lampung. Pengujian aplikasi menggunakan ISO 25010 dengan dua karakteristik yaitu, functional suitability (kesesuaian fungsi) dan usability (kemudahan pengguna). Berdasarkan data dari total perhitungan uji functionality suitability dan usability diperoleh skor sebesar 100% pada masing-masing pengujian, sehingga dapat disimpulkan bahwa responden Sangat Setuju terhadap aplikasi yang telah dibuat dan aplikasi yang dibuat telah sesuai dengan yang diharapkan pengguna.
Workshop Teknologi Metaverse Sebagai Media Pembelajaran
Heni Sulistiani;
Auliya Rahman Isnain;
Yuri Rahmanto;
Very Hendra Saputra;
Priskilia Lovika;
Rido Febriansyah;
Ady Chandra
Journal of Social Sciences and Technology for Community Service (JSSTCS) Vol 4, No 1 (2023): Volume 4, Nomor 1, March 2023
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33365/jsstcs.v4i1.2642
Metaverse is a virtual space where one can interact directly with the real world. In the Education 5.0 era, the use of metaverse technology as a learning medium has begun to be used in the learning process. Using metaverse technology can explain an abstract concept as if it were real with the virtual reality and augmented reality facilities contained in the metaverse, thus, it is likely that learning outcomes will be better than using conventional learning media. However, not all levels of education know and can use this technology. This Community Service activity was carried out at Candipuro State Vocational School, South Lampung to introduce virtual reality and augmented reality-based metaverse technology to students with the aim of students knowing and being able to use the metaverse as a learning medium. The material given in this activity is a workshop in the form of a basic introduction to the metaverse. Students are very enthusiastic in learning this metaverse technology. Based on the results of the questionnaires given to students before and after the workshop, there was an increase related to metaverse knowledge