Claim Missing Document
Check
Articles

Found 35 Documents
Search

ASURANSI TAKAFUL (Kajian Komparasi dengan Asuransi Konvensional) Supriyadi, Imam
JURNAL PROFIT Vol 1, No 1 (2017): Islamic Economic
Publisher : Nurul Jadid University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33650/profit.v1i1.316

Abstract

Dalam bidang perekonomian Islam, di antaranya lembaga perbankkan ataulembaga non bank telah banyak mengalami perubahan dari zaman ke zaman,baik dalam hukum atau dalam praktik pengembangannya. Landasan darididirikannya asuransi Syari’ah adalah landasan filosofis atau teologis,karena asuransi Syari’ah merupakan salah satu solusi bagi pihak-pihak yangmengatasi musibah atau bencana yang bisa terjadi sewaktu-waktu. AsuransiSyari’ah atau takaful adalah saling memikul risiko di antara sesama orangsehingga antara satu dengan lainnya menjadi penanggung atas risiko yanglainnya. Saling pikul risiko itu dilakukan atas dasar saling tolong-menolongdalam kebaikan dengan cara masing-masing mengeluarkan dana ibadah(tabarru) yang ditunjukkan untuk menanggung risiko tersebut.
Karakter Hadis Sufistik Riwayat Al-Ḥasan Al-Baṣri dalam Ṣaḥīḥ Al-Bukhāri Dan Ṣaḥīḥ Muslim Syarif Mubarok, Fajar; Muhid, Muhid; Supriyadi, Imam
Zawiyah: Jurnal Pemikiran Islam Vol 11 No 1 (2025): Juli 2025
Publisher : IAIN Kendari

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31332/zawiyah.v11i1.10463

Abstract

Salah satu tabiin yang cukup dihormati adalah al-Ḥasan al-Baṣri. Selain terkenal dengan ajaran sufisme, ia tergolong perawi hadis yang dapat dipercaya. Idealnya, ajaran tasawufnya bersumber dari teks sakral, termasuk hadis. Penelitian ini diperlukan untuk melacak genealogi tasawuf al-Ḥasan yang bersumber dari hadis. Penelitian kepustakaan ini dilakukan dengan menelusuri hadis al-Ḥasan dalam kitab Ṣaḥīḥ al-Bukhārī dan Ṣaḥīḥ Muslim serta mengategorikan hadis-hadis yang bernilai sufistik. Walhasil, sejumlah riwayat al-Ḥasan memiliki nilai tasawuf yang berhubungan dengan iḥsān, tazkiyat al-nafs, dan zuhud. Ini menunjukkan bahwa ajaran tasawuf yang dibawa oleh al-Ḥasan bersumber dari Rasulullah saw.
Metagenomic and Functional Profiling of Endophytes from Indonesian Medicinal Plants: Potentials for Sustainable Bioprospecting Sakina, Zafira Naja; Imam Supriyadi; Budi Santoso
West Science Nature and Technology Vol. 3 No. 03 (2025): West Science Nature and Technology
Publisher : Westscience Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58812/wsnt.v3i03.2011

Abstract

Indonesia's extraodinary plant biodiversity remains underutilised in microbial bioprospecting, despite its vast potential to support sustainable biotechnological innovation. This study aims to explore and characterise endophytic microorganisms associated with selected Indonesian medicinal plants, focusing on their genetic and functional traits relevant to bioactive compound production. Addressing a gap in integrative profiling, the study adopts a qualitative literature-based methodology, synthesising findings from over 30 peer-reviewed, Scopus-indexed studies published between 2015 and 2024. These studies involve next-generation sequencing, biosynthetic gene cluster (BGC) analysis, and in vitro functional assays. Notably, endophytes isolated from plants such as Curcuma longa, Andrographis paniculata, and Phyllanthus niruri harbour diverse and unique BGCs, including non-ribosomal peptide synthetases (NRPS) and polyketide synthases (PKS), which are linked to antimicrobial, enzymatic, and plant growth-promoting activities. The originality of this study lies in its interdisciplinary synthesis bridging microbial ecology, genomics, and biotechnology, contributing to the theoretical advancement of microbial symbiosis and offering practical implications for natural product development, sustainable agriculture, and Indonesia's emerging bioeconomy
Strategi Program Subsidi Bahan Bakar Minyak Untuk Pengemudi Ojek Online Rahmandani, Enggar Putra; Supriyadi, Imam; Yoesgiantoro, Donny; Putri, Arananda Dwi
AURELIA: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Indonesia Vol 4, No 2 (2025): July 2025
Publisher : CV. Rayyan Dwi Bharata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57235/aurelia.v4i2.5597

Abstract

Kebutuhan akan energi fosil sudah menjadi bagian dari peradaban manusia, tak heran keberadaannya pun harus dikendalikan terutama jika menyangkut hajat orang banyak. Perencanaan pemerintah Indonesia untuk menghapuskan program subsidi BBM pada bulan oktober 2024 lalu mendapatkan banyak sorotan dan respon dari masyarakat di tiap kelas salah satunya adalah pengendara Ojek Online, tentunya hal tersebut menjadi salah satu kajian yang menarik jika dilihat dari sudut pandang kebijakan public. Kajian mengenai subsidi BBM yang menyangkut berbagai aspek kehidupan masyarakat membutuhkan kolaborasi baik pemerintah maupun non-pemerintah, tujuannya agar terciptanya suatu kebijakan yang komprehensif dan berkelanjutan agar penyalahgunaan serta Subsidi BBM yang tidak tepat dapat terhindarkan dan harapannya hal tersebut akan meningkatkan kesejahteraan taraf hidup masyarakat yang membutuhkan. Penelitian ini berbasis Literatur review yang bertujuan untuk menganalisis dan merangkum berbagai sumber pustaka terkait topik penelitian. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat tiga skema yang bisa menjadi alternatif kebijakan yang mana ketiga hal tersebut adalah; Pembagian Subsidi BBM Berdasarkan Jam Kerja, Pembagian Subsidi BBM Berdasarkan Jumlah Order yang diterima, Pembagian Subsidi BBM Berdasarkan Tingkat Penghasilan.
Analisis Intelijen Peran Unit Pengawasan Orang Asing Satintelkam Polresta Tangerang Dalam Pengawasan Tenaga Kerja Asing Di PT CGC Azhari, Apreza; Hanita, Margaretha; Supriyadi, Imam
GEMA EKONOMI Vol 11 No 4 (2022): GEMA EKONOMI
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55129/https://doi.org/10.55129/.v12i4.2927

Abstract

Permasalahan sosial di lingkungan masyarakat semakin bervasiasi, dan potensinya cederung meningkat dari tahuan ketahun. Salah satunya yang sering terjadi adalah permasalahan orang asing dan ketenagakerjaan. Kabupaten Tangerang merupakan salah satu kawasan dengan tingkat aktifitas industri dan pembangunan yang tinggi. Industri dan pembangunan di negara berkembang sudah tentu memerlukan sumber daya manusia sebagai tenaga kerja, baik tenaga kerja yang berasal dari masyarakat lokal maupun luar negeri sebagai tenaga ahli dan program alih kemampuan. Namun pada kenyataannya banyak ketidaksesuaian antara yang seharusnya dan yang terjadi di lapangan. Oleh karena itu ketenagakerjaan asing perlu diawasi pelaksanaannya oleh pihak-pihak terkait seperti Dinas Imigrasi, TNI-Polri, dan unsur-unsur lainnya, yang pada pelaksanaanya dibentuk Tim Pengawasan Orang Asing (Timpora). Di pihak Kepolisian, termasuk polisi di Polres Kota Tangerang dalam menghadapai permasalahan sosial tersebut merupakan salah satu tugas dari Unit Pengawasan Orang Asing (POA) dibawah Satuan Intelijen Keamanan (Satintelkam). Terkait dengan hal inilah maka tujuan utama penelitian ini adalah menganalisis mekanisme atau praktik pengawasan orang asing oleh Unit POA di wilayah hukum Polres Kota Tangerang, termasuk potensi ancaman serta hal-hal yang menghambat yang menyertainnya. Untuk menjawab masalah ini, penelitian ini akan dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif, dengan menggunakan teori intelijen dan dasar intelijen, manajemen SDM, pengawasan serta konsep imigrasi untuk menginterpretasikan pelaksanaan pengawasan orang asing oleh Kepolisian. Data dikumpulkan dengan melakukan wawancara, observasi dan dokumentasi, sementara data di analisis secara kualitatif dengan menggunakan metode interaktif.
KONSEP BELAJAR PERSPEKTIF IMAM AL-GHAZALI DITINJAU DARI PERSPEKTIF PENDIDIKAN MODERN Ma’rifati, Rr Kusuma Dwi Nur; Amin, Fathul; Afwah, Rifa’; Supriyadi, Imam
Tadris : Jurnal Penelitian dan Pemikiran Pendidikan Islam Vol 16 No 1 (2022): Tadris : Jurnal Penelitian dan Pemikiran Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi PAI, Fakultas Tarbiyah, Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama Tuban

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51675/jt.v16i1.284

Abstract

Islam mewajibkan umatnya untuk menuntut ilmu atau belajar. Sebab dengan belajar manusia bisa maju dan memiliki kemampuan untuk membangun peradabannya. Salah satu tokoh besar Islam dalam bidang pendidikan adalah Imam Al-Ghazali melalui salah satu karyanya yakni kitab Ayyuhā al-Walad fī Nasīhati al-Mutawa Law‘izatihim Liya’lamū wa Yumayyizū ‘Ilman Nāfi‘an min Gayathi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis konsep belajar perspektif Imam al-Ghazali dalam kitab Ayyuhā al-Walad fī Nasīhati al-Mutawa Law‘izatihim Liya’lamū wa Yumayyizū ‘Ilman Nāfi‘an min Gayathi dan mengaitkan dengan beberapa konsep pendidikan modern. Penelitian yang penulis lakukan ini adalah termasuk dalam penelitian library research dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif analisis kritis. Dalam pengumpulan datanya, penulis menggunakan metode dokumentasi. Sedangkan untuk menganalisisnya, penulis menggunakan teknik analisis isi (content analysis). Kesimpulan dalam studi ini menunjukkan bahwa pendekatan dalam proses belajar perspektif Imam al-Ghazali dalam kitab Ayyuhā al-Walad fī Nasīhati al-Mutawa Law‘izatihim Liya’lamū wa Yumayyizū ‘Ilman Nāfi‘an min Gayathi adalah pendekatan yang penuh dengan nuansa teosentris. Hal ini dibuktikan dengan pandangannya bahwa belajar yang bernilai adalah apabila demi untuk mendekatkan diri kepada Allah, motivasi dalam belajar harus demi menghidupkan syari’at Nabi dan menundukkan hawa nafsu, siswa harus menjaga kesucian jiwanya, serta siswa juga harus mengamalkan ilmu yang diperolehnya. Konsep belajar menurut perspektif Imam Al-Ghazali memiliki beberapa persamaan dengan konsep pendidikan modern yang meliputi aspek : ciri-ciri perubahan tingkah laku sebagai akibat dari proses belajar; tahapan dalam belajar; dan metode belajar praktik. Sementara itu, perbedaan perspektif meliputi beberapa aspek yaitu: makna dan tujuan belajar; ranah dalam belajar; serta indikator keberhasilan dalam belajar.
Integrating Small Modular Reactors and Policy Frameworks for Sustainable Energy Security in Indonesia Mufatdhal; Imam Supriyadi; Rudy Laksmono
Jurnal Multidisiplin Madani Vol. 4 No. 11 (2024): November 2024
Publisher : PT FORMOSA CENDEKIA GLOBAL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55927/mudima.v4i11.12092

Abstract

This study evaluates the potential of Small Modular Reactors (SMRs) as a sustainable solution for Indonesia's energy diversification. Amid Indonesia’s rising energy demands and environmental commitments, SMRs-particularly Small Modular Molten Salt Reactors (SM-MSRs)-present an alternative to conventional power sources. SMRs offer advantages like modularity, operational efficiency, and safety, making them suitable for Indonesia’s geographically dispersed landscape. Using a qualitative descriptive approach, this research examines the technical, regulatory, and societal factors influencing SMR integration. Findings reveal that while SMRs show competitive Levelized Cost of Electricity (LCOE) compared to coal, challenges remain, including stringent regulatory requirements, high initial capital costs, and limited public acceptance due to nuclear safety concerns. Policy adjustments, community engagement, and collaboration with established SMR programs globally are suggested to address these issues. Additionally, SMRs’ scalability and compatibility with renewables support Indonesia’s goals for a resilient energy mix, potentially transforming remote energy access. This comprehensive approach underscores the viability of SMRs within Indonesia’s energy transition, contributing to a cleaner, more flexible energy infrastructure
Perhitungan Weton di Desa Banjaragung Sebagai Upaya Mewujudkan Keluarga Sakinah dalam Perspektif ‘Urf Rinwanto, Rinwanto; Aditama, Pepsi Juwita; Supriyadi, Imam; Nurcholis, Moch.
Minhaj: Jurnal Ilmu Syariah Vol. 5 No. 2 (2024): Juli
Publisher : Lembaga Penerbitan Jurnal Ilmiah Institut Agama Islam Bani Fattah Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52431/minhaj.v5i2.3003

Abstract

Tradisi perhitungan weton sebelum pernikahan adalah sebuah tradisi yang di jalankan oleh masyarakat desa banjaragung kecamatan rengel kabupaten tuban, namun fiqih munakahat sebagai acuan hukum islam tidak ada aturan khusus tentang memperbolehkan atau melarang tradisi tersebut. Sehinga tradisi tersebut dalam aplikasinya masih menjadi perdebatan antara tradisi masyarakat yang berjalan dan hukum islam. Masalah inilah yang menjadi titik fokus dan kajian oleh peneliti. Penelitian ini di harapkan memberikan jawaban terhadap rumusan masalah (1) Bagaimana Praktek Perhitungan Weton Untuk Pernikahan Dalam Perspektif Urf di Desa Banjaragung? (2) Bagaimana Persepsi Masyarakat Terhadap Praktek Perhitungan Weton Dalam Proses Pernikahan Di Desa Banjaragung?. Penelitian ini bertujuan untuk (1) untuk mengetahui bagaimana proses penentuan hari nikah melalui weton jawa di desa banjaragung rengel (2) untuk mengetahui bagaimana persepsi masyarakat terhadap praktek perhitungan weton dalam proses pernikahan di desa banjaragung. Pendekatan dalam penelitian ini mengunakan kualitatif dengan metode deskriptif untuk menggali makna dan fungsi weton dalam kehidupan sehari-hari masyarakat desa banjaragung serta bagaimana perhitungannya dilihat dari sudut pandang urf. Data di peroleh melalui studi kasus, wawancara mendalam dengan masyarakat yang sudah menikah dan menggunakan perhitungan weton dalam pernikahannya dan para ahli/ sesepuh desa banjaragung yang menghitung weton, dan observasi langsung di lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perhitungan weton memiliki landasan yang kuat dalam tradisi masyarakat desa banjaragung dan masih dipraktikkan hingga saat ini. Dari perspektif 'urf, weton dianggap sah dan memiliki nilai-nilai positif selama tidak bertentangan dengan prinsip-prinsip dasar syariat Islam. Selain itu, weton juga berfungsi sebagai sarana memperkuat ikatan sosial dan budaya dalam masyarakat. Penelitian ini menyimpulkan bahwa perhitungan weton dalam perspektif 'urf dapat dijadikan sebagai salah satu bentuk kearifan lokal yang perlu dilestarikan dan diapresiasi. Dalam konteks modern, penting untuk memahami dan menghargai tradisi-tradisi lokal seperti weton, sambil tetap memperhatikan kesesuaian dengan ajaran Islam.
Transisi Energi Indonesia Pasca Pandemi Covid-19 dan Konflik Militer Rusia-Ukraina Shofiyana, Nurus; Supriyadi, Imam; Al Qarni, Muhammad Uwais
Jurnal Kewarganegaraan Vol 6 No 2 (2022): Desember 2022
Publisher : UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31316/jk.v6i2.3375

Abstract

AbstrakAsia pasifik memegang peranan terbesar dalam menyumbang emisi gobal, tahun 2060 menjadi target Indonesia dalam mencapai komitmen penurunan emisi GRK, Net Zero Emission. Sektor energi menjadi peranan utama dalam menyumbang emisi tersebut. Namun, tahun 2020 secara global, setiap negara terdampak adanya wabah penyakit COVID-19. Indonesia terimbas triple shocks yaitu penurunan permintaan energi, fluktuasi harga energi dunia, dan fluktuasi nilai tukar rupiah. Selain itu, dampak yang timbul dari adanya konflik militer antara Rusia-Ukraina juga menimbulkan isu krisis energi di beberapa negara. Penelitian ini mendeskripsikan dan menganalisis fenomena, peristiwa yang terjadi dengan tujuan menghasilkan upaya dan perencanaan strategis dalam mendorong percepatan transisi energi dari fosil menjadi Energi Baru Terbarukan (EBT) dengan melihat peluang dari berbagai sisi. Selain itu pemulihan ekonomi dan stabilisasi pertumbuhan ekonomi menjadi syarat utama dalam melangsungkan transisi energi dan EBT diharapkan dapat meningkatkan perekonomian Indonesia.Kata Kunci: Transisi Energi, Konflik Militer, Covid-19, Energi Terbarukan, Emisi AbstractAsia Pacific plays the largest role in contributing to global emissions, by 2060 it will be Indonesia's target in achieving its GHG emission reduction commitment, Net Zero Emission. The energy sector plays a major role in contributing to these emissions. However, in 2020 globally, every country was affected by the COVID-19 disease outbreak. Indonesia was affected by triple shocks, namely a decrease in energy demand, fluctuations in world energy prices, and fluctuations in the rupiah exchange rate. In addition, the impact arising from the military conflict between Russia and Ukraine also raises the issue of energy crises in several countries. This research describes and analyzes phenomena, events that occur with the aim of producing efforts and strategic planning in encouraging the acceleration of the energy transition from fossil to New and Renewable Energy (EBT) by looking at opportunities from various sides. In addition, economic recovery and stabilization of economic growth are the main requirements in carrying out the energy and NRE transition are expected to improve the Indonesian economy. Keywords: Energy Transition, Military Conflict, Covid-19, Renewable Energy, Emissions
ANALISIS PERAN GAS BUMI TERHADAP TRANSISI ENERGI DI INDONESIA Wirajaya, Awaf; Adi Sasongko, Nugroho; Supriyadi, Imam; Adi Purwantoro, Susilo
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 11, No 4 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v11i4.2024.1646-1658

Abstract

Pertumbuhan jumlah manusia dan pertumbuhan ekonomi mengakibatkan meningkatnya konsumsi energi di Indonesia. Pemakaian energi fosil masih menjadi dominan di Indonesia yang sumbernya tidak berkelanjutan dan menghasilkan banyak emisi sehingga mempercepat pemanasan global. Transisi energi menjadi salah satu kunci untuk mencapai agenda penggunaan energi yang berkelanjutan dan bersih. Transisi energi adalah sebuah agenda transformasi dari penggunaan energi yang tidak berkelanjutan dan banyak menghasilkan emisi ke penggunaan energi yang berkelanjutan dan lebih bersih sehingga dianggap baik untuk lingkungan. Banyak sumber daya energi yang dapat digunakan sebagai bagian dari proses transisi energi, contohnya adalah gas bumi. Gas bumi memiliki peran di berbagai sektor mulai dari sumber energi untuk ketenagalistrikan, bahan bakar gas untuk kendaraan dan bahan bakar untuk kegiatan masak – memasak rumah tangga yang dialirkan melalui jaringan gas kota. Hal ini terus dimasifkan agar tercapainya bauran energi primer sesuai dengan target RUEN dan target Indonesia di tahun 2060 yaitu Net Zero Emission