Claim Missing Document
Check
Articles

Pemasaran Dan Keunggulan Bersaing (Studi Perusahaan Finance di Wonogiri) Aris Tri Haryanto
Jurnal Perilaku dan Strategi Bisnis Vol 7, No 2: Agustus 2019
Publisher : Universitas Mercu Buana Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (169.994 KB) | DOI: 10.26486/jpsb.v7i2.849

Abstract

Orientasi pasar merupakan budaya organisasi yang paling efektif dan efisien dalam  menciptakan perilaku yang diperlukan untuk penciptaan nilai unggul bagi pelanggan sehingga dapat menghasilkan kinerja bisnis yang unggul secara berkesinambungan. Intensitas kompetisi atau intensitas persaingan di pasar dapat mendorong perusahaan untuk mengupayakan inovasi yang tinggi guna meraih keunggulan yang kompetitif yang berkelanjutan atas pesaingnya. Melalui intensitas persaingan, perusahaan akan dapat menghasilkan kinerja pemasaran yang optimal. Intensitas persaingan dapat dipengaruhi kondisi orientasi pasar. Intensitas persaingan dapat meningkatkan kinerja pemasaran maupun keunggulan bersaing. Populasi  dalam  penelitian  ini  yang menjadi populasi adalah seluruh pimpinan perusahaan finance atau yang mewakili di Wonogiri yang berjumlah 50 orang. Jumlah sampel penelitian ini sejumlah 50 yang berarti seluruh anggota populasi dijadikan sebagai sampel, sehingga penelitiannya merupakan penelitian populasi. Orientasi pasar berpengaruh positif dan signifikan terhadap intensitas persaingan. Orientasi pasar berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran intensitas persaingan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran. Orientasi pasar berpengaruh positif dan signifikan terhadap keunggulan bersaing. Intensitas persaingan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap keunggulan bersaing.
Pengaruh Sistem Informasi Akuntansi, Pengembangan Sumber Daya Manusia Terhadap Pengendalian Intern dan Laporan Keuangan yang Handal Denny Mahendra; Jarot Santosa; Aris Tri Haryanto
Jurnal Akuntansi dan Pajak Vol 21, No 01 (2020): Jurnal Akuntansi dan Pajak Vol. 21 No. 1, Juli 2020
Publisher : ITB AAS INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29040/jap.v21i1.1007

Abstract

The Boyolali District Government succeeded in obtaining a Fair Opinion without Exception (WTP) opinion from the Financial Supervisory Agency after conducting an audit of the Boyolali Regency's financial statements in 2016. The Accounting Information System and Human Resource Development System had a significant effect on Internal Control. Accounting Information Systems, Human Resource Development and Internal Control have a significant effect on Reliable Financial Statements. The population of this study is the Regional Work Unit (SKPD) which is responsible for making financial reports in Boyolali Regency, as many as 75 employees. The sampling technique in this study is the census. The results showed that the Accounting Information System has a significant effect on internal control. Human resource development has a significant effect on internal control. Accounting Information Systems have a significant effect on reliable financial statements. Human resource development has a significant effect on reliable financial statements. Internal control has a significant effect on Reliable Financial Statements. The results of the path analysis are known to track the development of human resources on reliable financial statements, which is the dominant or effective path to improving reliable financial statements.
Strategi Pengembangan Digital Marketing, Orientasi Ekuitas Merk, Marketing Intermediaris dan Kinerja Pemasaran di Perbankkan Syariah Aris Tri Haryanto; Septiana Novita Dewi
Jurnal Ilmiah Ekonomi Islam Vol 6, No 2 (2020): JIEI, Vol.06, No. 02 Juli 2020
Publisher : ITB AAS INDONESIA Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1114.754 KB) | DOI: 10.29040/jiei.v6i2.1065

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memverifikasi dan menguji model yang menggambarkan pengaruh Digital Marketing terhadap Kinerja Pemasaran yang di mediasi oleh orientasi ekuitas merek dan perantara pemasaran (marketing intermediaries). Populasi adalah pimpinan/manajer/eksekutif pemasaran lembaga perbankan syariah di wilayah Surakarta. Sampel diambil secara acak (random sampling) sejumlah 250 orang. Peneliti mengambil sampel sebesar 25% yaitu 240x25%= 60. Sehingga sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 60 pimpinan lembaga perbankkan syariah di wilayah Surakarta. Dengan tehnik random sampling, yaitu teknik pengambilan secara acak, sehingga kesempatan populasi untuk dijadikan sampel sama besar. Digital marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap orientasi ekuitas merk. Digital marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap marketing intermediaris. Digital marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran. Orientasi ekuitas merk berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja pemasaran. Marketing intermediaris berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran. Hasil analisis jalur, dapat disimpulkan bahwa penggunaan variabel marketing intermediaris sebagai variabel intervening pengaruh digital marketing terhadap kinerja merupakan jalur paling efektif.
Green Purchasing Behavior Analysis of Government Policy About Paid Plastic Bags Muhammad Khoiruman; Aris Tri Haryanto
Indonesian Journal of Sustainability Accounting and Management Vol 1, No 1 (2017): June 2017
Publisher : Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (185.717 KB) | DOI: 10.28992/ijsam.v1i1.25

Abstract

This research will be conducted to know: 1) The influence of green perceived value to consumer green trust to use plastic bag after the policy of using plastic bag paid at modern retail store in Surakarta. 2) The influence of green perceived risk to consumer green trust to use plastic bag after the policy of using plastic bag paid at modern retail store in Surakarta. 3) The effect of green trust on green purchase behavior of consumers to use plastic bags after the policy of using plastic bag paid at modern retail store in Surakarta. The study was conducted in modern retail stores (Alfamart, Indomart and Superindo) in Surakarta using 200 respondents who shop at the modern retail store. A model that can be used to measure green purchasing behavior in the use of paid plastic bags using four interrelated variables: green perceived value, green perceived risk, green trust and green purchasing. Data analysis using Structural Equation Model (SEM). The result of analysis and discussion showed that green perceived value have positive and significant effect to green trust, green trust has positive effect on green purchasing, but green perceived risk has no significant effect to green trust.
Peran Lingkungan Pengendalian, Penilaian Resiko, Aktivitas Pengendalian, Informasi Dan Komunikasi Terhadap Pemantauan Dalam Meningkatkan Efektivitas Penjualan (Studi Pada Dealer Motor Di Solo Raya) Aris Tri Haryanto; Septiana Novita Dewi
KELOLA Vol 7, No 1 (2020): July
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui dan menganalisis pengaruh lingkungan pengendalian, penilaian resiko,  aktivitas pengendalian, informasi dan komunikasi terhadap pemantauan pada dealer motor di Solo Raya.  Mengetahui dan menganalisis pengaruh lingkungan pengendalian, penilaian resiko,  aktivitas pengendalian, informasi dan komunikasi, pemantauan terhadap efektivitas penjualan pada dealer motor di Solo Raya. Dalam penelitan ini yang menjadi populasi adalahpemilik  dealer motor di Solo Raya yang usia usahanya sudah berjalan 10 tahun. Dealer di Solo Raya sejumlah 45 dealer, sehingga jumlah populasi sebanyak 45 responden.Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara menggunakan metode sensusyaitu seluruh anggota populasi dijadikan sebagai sampel. Sehingga jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 45 pemilik dealer motor di Solo Raya.Lingkungan pengendalian berpengaruh tidak signifikan terhadap Pemantauan pada dealer motor di Solo Raya.Penilaian resiko berpengaruh signifikan terhadap Pemantauan pada dealer motor di Solo Raya.Aktivitas pengendalian berpengaruh signifikan terhadap Pemantauan pada dealer motor di Solo Raya.Informasi dan komunikasi berpengaruh signifikan terhadap Pemantauan pada dealer motor di Solo Raya.Lingkungan pengendalian berpengaruh signifikan terhadap efektivitas penjualan pada dealer motor di Solo Raya.Penilaian resiko berpengaruh signifikan terhadap Efektivitas penjualan pada dealer motor di Solo Raya.Aktivitas pengendalian berpengaruh signifikan terhadap Efektivitas penjualan pada dealer motor di Solo Raya.Informasi dan komunikasi berpengaruh tidak signifikan terhadap Efektivitas penjualan pada dealer motor di Solo Raya.Pemantauan berpengaruh signifikan terhadap Efektivitas penjualan pada dealer motor di Solo Raya.                                                                  Kata Kunci       :     Lingkungan Pengendalian, Penilaian Resiko,  Aktivitas Pengendalian, Informasi Dan Komunikasi, Pemantauan, Efektivitas  Penjualan
ANTESEDEN EXPERIENTIAL MARKETING DAN KONSEKUENSINYA PADA CUSTOMER’S BRAND LOYALTY MOTOR YAMAHA DI SOLO RAYA Aris Tri Haryanto; Septiana Novita Dewi
KELOLA Vol 4, No 1 (2017): September
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui antesenden experiential marketing dan konsekuensinya pada customer’s brand loyalty motor yamaha di Solo Raya. Populasi penelitian ini adalah konsumen Motor Yamaha Solo Raya. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 138 (23x6) Adapun teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah convenience  sampling (non probability sampling). Analisis penelitian ini menggunakan path analysis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sense berpengaruh positif dan signifikan terhadap eksperiental marketing customer’s. Feel berpengaruh positif dan signifikan terhadap eksperiental marketing customer’s. Think berpengaruh positif dan signifikan terhadap eksperiental marketing customer’s. Act berpengaruh positif dan signifikan terhadap eksperiental marketing customer’s.  Relate berpengaruh positif dan signifikan terhadap eksperiental marketing customer’s. Sense berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap customer’s brand loyalty.  Feel berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap customer’s brand loyalty. Think berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap customer’s brand loyalty. Act berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap customer’s brand loyalty. Relate berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap customer’s brand loyalty. Eksperiental marketing customer’s positif dan signifikan terhadap Customer’s brand loyalty. Pengaruh langsung sense, feel, think, act dan relate terhadap customer’s brand loyalty lebih kecil dibandingkan pengaruh tidak langsung melalui eksperiental marketing, sehingga lebih efektif melalui jalur tidak langsung.Kata Kunci  :    Sense, Feel, Think, Act, Relate, Experiential marketing, Customers’s brand   loyalty
PERAN KEPUASAN DI DALAM MEMEDIASI KUALITAS PRODUK DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH BANK JATENG CABANG PURWODADI Jarot Santosa; Denny Mahendra; Aris Tri Haryanto
EXCELLENT Vol 7, No 1 (2020): July
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/exc.v7i1.622

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian adalah menganalisis dan memberikan bukti empiris signifikansi Pengaruh kualitas produk, kualitas pelayanan terhadap kepuasan nasabah Bank Jateng Cabang Purwodadi. Pengaruh kualitas produk, kualitas pelayanan, kepuasan terhadap loyalitas nasabah Bank Jateng Cabang Purwodadi. Populasi dalam penelitian ini adalah nasabah di Bank Jateng Cabang Purwodadi yang berkunjung pada bulan Desember 2019 sejumlah sekitar 800 nasabah. Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah sebesar 10% dari populasi yaitu sebesar 80 nasabah, dengan teknik acidential sampling dengan cara acak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa  Kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah. Kualitas pelayanan berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kepuasan nasabah. Kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas Nasabah. Kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan. Kepuasan nasabah berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas Nasabah. Hasil analisis jalur menunjukkan bahwa: Pengaruh langsung produk dan kualitas pelayanan terhadap loyalitas lebih besar dari pengaruh tidak langsung, sehingga untuk meningkatkan loyalitas lebih efektif melalui jalur langsung.Keywords : kualitas produk, kualitas pelayanan, kepuasan nasabah, loyalitas nasabah.
PENGARUH KEPERCAYAAN, PROMOSI DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUASAN DAN LOYALITAS NASABAH TABUNGAN PADA PD BPR BANK DAERAH KLATEN Jarot Santosa; Denny Mahendra; Aris Tri Haryanto
EXCELLENT Vol 6, No 2 (2019): December
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36587/exc.v6i2.591

Abstract

ABSTRACT The purpose of this research is to know and analyze empirically influence of trust, promotion and product quality on satisfaction and loyalty of customer of saving in PD. BPR of Bank Daerah Klaten. The analytical technique used is by using instrument test which includes validity test and reliability test, linearity test, regression analysis, path analysis, t test, F test, coefficient determination test and correlation analysis. Hypothesis test results trust has a significant effect on customer satisfaction. Promotion has a significant effect on customer satisfaction of savings. Product quality has a significant effect on customer satisfaction. Trust has no significant effect on customer savings loyalty. Promotion has a significant effect on customer savings loyalty. Product quality has no significant effect on loyalty. Satisfaction has a significant effect on customer savings loyalty. The result of F test can be concluded jointly variable of trust, promotion, product quality, and satisfaction influence to customer loyalty of saving PD. BPR of Bank Daerah Klaten. The total R2 result of 0.890 can be interpreted as the loyalty of customers of PD saving. BPR Bank Daerah Klaten explained by the variable of trust, promotion, product quality and satisfaction of 89% and the remaining 11% described other variables outside the research model as an example location, service quality and infrastructure facilities. The result of path analysis shows that the influence of trust through satisfaction is the most dominant influence in influencing customer loyalty of PD saving. BPR of Bank Daerah Klaten. Keywords: Trust, Promotion, Product Quality, Satisfaction, Loyalty
Pendampingan Manajemen Keuangan Bank Sampah “ALAM LESTARI” Dalam Menangani Permasalahan Sampah Di Kelurahan Gebang, Masaran, Sragen Septiana Novita Dewi; Aris Tri Haryanto; Endang Brotojoyo
WASANA NYATA Vol 5, No 1 (2021)
Publisher : STIE AUB Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1063.154 KB) | DOI: 10.36587/wasananyata.v5i1.850

Abstract

Kelurahan Gebang baru saja membuka kegiatan bank sampah yang diberi nama “Bank Sampah Alam Lestari” yang didirikan pada tanggal 23 Februari 2020 yang diketuai oleh Ibu Sri Supadmi dan dibantu dengan penduduk lainnya yang tinggal di desa Ngasinan Etan. Hal ini dilakukan dengan tujuan agar sampah-sampah penduduk dapat dikelola dengan baik dengan tujuan masyarakat selalu menjaga kebersihan. Selain itu dibentuknya bank sampah bertujuan untuk membantu masyarakat desa Gebang khususnya penduduk di desa Ngasinan Etan dapat menabung dari hasil sampah-sampah yang telah dikumpulkan, yang nantinya akan diambil oleh pengepul sampah. Karena bank sampah “Alam Lestari” di desa Ngasinan Etan baru saja dibentuk, maka diperlukannya pendampingan-pendampingan dalam mengelola manajemen bank sampah. Hal ini bisa dilihat dari cara pencatatan keuangan atau perhitungan sampah-sampah yang telah dikumpulkan, memberikan buku tabungan kepada masyarakat, serta bagaimana cara mencatat kas masuk dank as keluar. Selain itu dengan adanya panitia yang tergolong masih baru, sehingga masih banyak belajar dan pendampingan khususnya dari segi akademik, dalam hal ini peran perguruan tinggi. Dengan adanya permasalahan tersebut, maka Tim Pengabdian Kepada Masyarakat bermaksud melakukan kegiatan pengabdian agar sedikit bisa membantu dalam pengelolaan manajemen bank sampah “Alam Lestari”. Hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diharapkan mampu menghasilkan satu karya ilmiah berupa jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Pendampingan Penyusunan Laporan Keuangan Sederhana Menggunakan Aplikasi SIAPIK Bagi UMKM Keset Perca Di Desa Ngasinan Etan Kelurahan Gebang Septiana Novita Dewi; Aris Tri Haryanto; Jarot Santosa
Jurnal Abdidas Vol. 1 No. 6 (2020): Vol 1 No 6 December 2020
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/abdidas.v1i6.176

Abstract

Kelurahan Gebang memiliki potensi dalam pengembangan UMKM-nya, salah satunya adalah dengan adanya UMKM kain perca yang dapat digunakan atau didaur ulang menjadi keset. UMKM tersebut berada di Desa Ngasinan Etan, RT.26, RW.10, Gebang, Masaran, Sragen. Dengan adanya perkembangan usaha dan sudah dapat berjalan dengan lancar, akan tetapi pelaku UMKM masih merasa belum memahami cara melakukan pembukuan keuangan dengan baik dan benar. Padahal hal ini menjadi penting, dikarenakan agar mereka pelaku UMKM dapat mengetahui antara pemasukan dan pengeluaran setiap aktivitas yang dilakukan. Hal ini bertujuan agar UMKM keset di desa Ngasinan Etan dapat mandiri dalam mengelola usahanya baik dari segi manajemennya maupun keuangannya. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka tim pengabdian kepada masyarakat mengadakan pendampingan pembukuan keuangan secara sederhana seperti cara mencatat semua aktivitas kas masuk dan kas keluar, serta pembuatan laporan laba rugi dengan menggunakan Aplikasi SIAPIK yang dapat di download melalui aplikasi Play Store yang ada di handphone dengan tipe Android. Kegiatan PKM ini dilaksanakan di Desa Ngasinan Etan Kelurahan Gebang, Kecamatan Masaran pada tanggal 26 Desember 2019 dengan jumlah peserta kurang lebih 30 peserta. Dengan telah diselenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diharapkan UMKM di Desa Gebang dapat mengelola keuangannya dengan baik dan benar, serta menghasilkan laporan keuangan secara sederhana. Hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dapat berjalan dengan baik, dan seluruh peserta mampu mengikuti kegiatan serta proses pelatihan dengan sungguh-sungguh.