Claim Missing Document
Check
Articles

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN AUDIO VISUAL MENGGUNAKAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING PADA MATERI USAHA, ENERGI DAN PESAWAT SEDERHANA KELAS VIII SMP Korah, Jenifer Anjely; Dungus, Ferdy; Rungkat, Jovialine Albertine
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 5 No. 1 (2025)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v5i1.1639

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) tingkat kevalidan; (2) tingkat kepraktisan; dan (3) tingkat efektivitas media pembelajaran audio visual menggunakan model PBL pada materi usaha, energi dan pesawat sederhana dalam pembelajaran di kelas VIII SMP Negeri 14 Manado. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan menggunakan model Borg & Gall. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, angket, dan tes. Instrumen penelitian menggunakan lembar observasi, daftar pertanyaan wawancara, angket kebutuhan, angket validasi, angket respon siswa dan guru, dan tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan (1) hasil validasi oleh ahli media (98%) termasuk kategori sangat valid dan ahli materi (67%) termasuk kategori valid; (2) uji coba respon guru (97,5%) termasuk kategori sangat praktis, uji respon siswa kelompok kecil (91%), dan uji respon siswa kelompok besar (95%) ketiganya termasuk kategori sangat praktis; dan (3) perhitungan N-Gain sebesar 0,77 dengan persentase 77% sehingga termasuk dalam kategori efektif. Dengan demikian, media pembelajaran audio visual menggunakan model PBL pada materi usaha, energi dan pesawat sederhana dinyatakan layak, praktis, dan efektif untuk digunakan dalam pembelajaran di kelas VIII SMP Negeri 14 Manado.
IMPLEMENTASI MODEL PIMCA PADA PEMBELAJARAN CAHAYA DAN ALAT OPTIK DI SMP NEGERI 3 MANADO Pulingkareng, Jessica Joanna; Poluakan, Cosmas; Rungkat, Jovialine Albertine
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 5 No. 1 (2025)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52562/biochephy.v5i1.1668

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa melalui implementasi model PIMCA pada pembelajaran cahaya dan alat optik di SMP Negeri 3 Manado. Jenis penelitian menggunakan kuantitatif dengan metode pre-experimental dan menggunakan one-group pretest-posttest design. Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2022/2023. Sampel dalam penelitian ini adalah 20 siswa di kelas VIII I. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes. Instrumen dalam penelitian ini adalah instrumen tes tertulis, yaitu seperangkat soal yang diberikan terdiri dari pretest dan posttest. Penelitian ini menggunakan dua teknik analisis data, yakni uji normalitas sebagai uji prasyarat dan uji paired sample t-test sebagai uji hipotesis. Hasil uji paired sample t-test menunjukkan nilai sig (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05, maka Ha diterima dan Ho ditolak. Dengan demikian, terdapat peningkatan hasil belajar siswa setelah mengimplementasikan model pembelajaran PIMCA pada pembelajaran IPA khususnya pada materi cahaya dan alat optik.
PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK BERBASIS PROJECT BASED LEARNING BERBANTUAN APLIKASI CANVA PADA MATERI CAHAYA DAN ALAT OPTIK DI SMP NEGERI 3 KOMBI Pasambaka, Philia Ananda; Rungkat, Jovialine Albertine; Poluakan, Cosmas
BIOCHEPHY: Journal of Science Education Vol. 5 No. 1 (2025)
Publisher : MO.RI Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengembangkan LKPD berbasis PjBL berbantuan aplikasi Canva pada materi cahaya dan alat optik di SMP Negeri 3 Kombi, dan (2) mengetahui kelayakan LKPD berbasis PjBL berbantuan aplikasi Canva pada materi cahaya dan alat optik di SMP Negeri 3 Kombi. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan dengan menggunakan model ADDIE. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket validasi dan angket respon siswa. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan hasil validasi oleh ahli media mendapat 91% kategori sangat layak dan ahli materi mendapat 95% termasuk kategori sangat valid. Selain itu, uji coba respon siswa kelompok kecil mendapat 91% termasuk kategori sangat praktis. Dengan demikian, LKPD berbasis PjBL berbantuan aplikasi Canva memenuhi kriteria valid dan praktis untuk dapat digunakan dalam proses pembelajaran pada materi cahaya dan alat optik di SMP Negeri 3 Kombi.
Pengaruh Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Wordwall Terhadap Hasil Belajar Siswa pada Materi Sistem Pernapasan Manusia di SMP Negeri 1 Tombulu Ampel, Rafilah; Harahap, Fransiska; Suriani, Ni Wayan; Rungkat, Jovialine Albertine
Wahana Didaktika : Jurnal Ilmu Kependidikan Vol. 23 No. 2 (2025): Wahana Didaktika: Jurnal Ilmu Kependidikan
Publisher : Faculty of teaching training and education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/wahanadidaktika.v23i2.18620

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran interaktif berbasis Wordwall terhadap hasil belajar siswa pada materi sistem pernapasan manusia di SMP Negeri 1 Tombulu. Penelitian ini merupakan penelitian jenis kuantitatif dengan metode quasi-experimental dengan menggunakan nonequivalent control group design. Sampel dipilih menggunakan non-probability sampling sehingga mendapatkan kelas eksperimen berjumlah 16 siswa dan kelas kontrol berjumlah 15 siswa. Teknik pengumpulan data berupa teknik tes. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes hasil belajar, yaitu pretest dan posttest. Hasil penelitian menunjukkan (1) adanya peningkatan hasil belajar siswa pada masing-masing kelas, dimana pada kelas eksperimen rata-rata nilai pretest 48,37 meningkat pada posttest menjadi 85,06, sedangkan pada kelas kontrol rata-rata nilai pretest 45,4 meningkat pada posttest menjadi 66,2; (2) Hasil uji homogenitas Sig (0,489) > α sehingga kedua kelas memiliki varians yang homogen; (3) hasil uji hipotesis melalui uji independent sample t-test menunjukkan nilai Sig (2-tailed) 0,001 < α (0,05), sehingga terdapat perbedaan yang signifikan antara nilai posttest kelas eksperimen dan kontrol. Dengan demikian peneliti menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh media pembelajaran interaktif berbasis Wordwall terhadap hasil belajar siswa pada materi sistem pernapasan manusia di SMP Negeri 1 Tombulu.
Pemanfaatan Media Pembelajaran Audio Visual Menggunakan Aplikasi Capcut untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa SMP pada Materi Sistem Pencernaan Manusia : Penelitian Patibang, Rike Trisanti; Paat, Meike; Rungkat, Jovialine Albertine; Warouw, Zusje Wiesje Merry; Rampengan, Mercy; Mokalu, Yohanes Bery
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.818

Abstract

Rendahnya motivasi belajar siswa akibat pembelajaran yang berpusat pada guru dan penggunaan media yang kurang menarik menyebabkan siswa pasif dan kesulitan memahami materi. Penelitian ini bertujuan untuk memanfaatkan media pembelajaran audio visual berbasis aplikasi capcut dalam meningkatkan motivasi belajar siswa SMP pada materi sistem pencernaan manusia. Penelitian ini menggunakan metode mix method dengan pendekatan kuantitatif dan kualitatif, berfokus pada pemanfaatan media yang sebelumnya telah dikembangkan menggunakan model ADDIE. Subjek penelitian adalah 15 siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tombulu. Data dikumpulkan melalui angket motivasi belajar sebelum dan sesudah penggunaan media, tes hasil belajar, serta angket dan wawancara respon guru dan siswa terhadap pemanfaatan media. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan motivasi belajar dengan skor N-Gain sebesar 0,95 atau 94,57% (kategori tinggi dan efektif), serta peningkatan hasil belajar dengan N-Gain 0,79 atau 79,44%. Selain itu, respon guru 98% dan siswa 96,42% menunjukkan bahwa media dinilai sangat praktis dan menarik digunakan dalam pembelajaran. Temuan ini mengindikasikan bahwa pemanfaatan media audio visual berbasis capcut mampu meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa secara signifikan, serta layak digunakan dalam proses pembelajaran IPA di SMP.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI GERAK DAN GAYA KELAS VII SMP NEGERI 2 TONDANO Laim, Dorcy; Sasinggala, Metilistina; Rungkat, Jovialine
SOSCIED Vol 8 No 1 (2025): SOSCIED - Juli 2025
Publisher : LPPM Politeknik Saint Paul Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32531/jsoscied.v8i1.958

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe make a macth materi gerak dan gaya pada siswa kelas VII di SMP Negeri 2 Tondano. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian yaitu siswa kelas VII yang berjumlah 39 orang siswa. Teknik pengumpulan data dan instrumen penelitian yang digunakan adalah tes dan observasi. Secara klasikal ketuntasan hasil belajar siswa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe make a macth pada siklus I untuk aspek kognitif yaitu 58,97% meningkat pada siklus II 87,17%, aspek afektif dengan persentase 61,53% meningkat pada siklus II menjadi 92,30%, dan pada aspek psikomotorik yaitu 66,66% meningkat juga pada siklus II menjadi 86,48%. Peningkatan pada ketiga aspek ini termasuk dalam kategori sangat baik, sehingga dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe make a macth dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VII di SMP Negeri 2 Tondano.
Kesiapan Guru IPA dalam Mengimplementasikan Kurikulum Merdeka Belajar di SMP Negeri 4 Tondano : Penelitian Dita Rohana Sitinjak; Jovialine A. Rungkat; Fransiska Harahap
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 4 Nomor 1 (Juli 2025 -
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v4i1.1477

Abstract

The purpose of this study was to determine the level of readiness of science teachers in implementing the Merdeka Belajar Curriculum at SMP Negeri 4 Tondano. The study used a qualitative descriptive research approach. The subjects of the study were 5 science teachers in grades 7, 8, and 9 at SMP Negeri 4 Tondano. Data collection techniques used observation, interviews, and questionnaires. Indicators of teacher readiness in implementing the curriculum include understanding the curriculum structure, readiness of learning plans, implementation of learning, assessment of learning, and availability of facilities and infrastructure. Data processing techniques used a Likert scale, collecting and calculating average scores, and converting scores into percentages. The results of the study showed that:1) Teachers' understanding of the curriculum structure is good, 2) readiness of learning planning is good, 3) readiness of learning implementation is good, 4) readiness of learning assessment is good, and 5) readiness of facilities and infrastructure is good. The conclusion of this study is that the readiness of science teachers in implementing the Merdeka Belajar Curriculum at SMP Negeri 4 Tondano is classified as good.
Engineering Design Process (EDP) Learning Model on Learning Outcomes, Critical Thinking and Communication Skills of Science Education Students Mellyatul Aini; Meliyana Aini; Aufa Maulida Fitrianingrum; Zakaria Sandy Pamungkas; Jovialine Albertine Rungkat; Kurniahtunnisa
Jurnal Iqra' : Kajian Ilmu Pendidikan Vol. 10 No. 2 (2025): Jurnal Iqra' : Kajian Ilmu Pendidikan
Publisher : Institut Agama Islam Ma'arif NU (IAIMNU) Metro Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25217/ji.v10i2.6258

Abstract

Some 21st century skills that must be possessed by students are critical thinking and communication skills. This study aims to determine the effect of using the Engineering Design Process (EDP) learning model on learning outcomes, critical thinking skills and student communication skills. The approach used is the Science, Technology, Engineering, and Mathematics (STEM) approach. The method used in this research is experimental method (one group pretest posttest). The research subjects were undergraduate students of Science Education, Universitas Negeri Manado. The results showed that the average percentage value of N-gain was 59.57% with a fairly effective category. 88.10% of the overall mean score of students' critical thinking skills with excellent category. As much as 82.14% of the average score obtained on student communication skills with excellent category. It can be concluded that the application of EDP learning model with STEM approach can improve learning outcomes, critical thinking skills and student communication. This study contributes to the development of innovative learning by proving that the STEM-based EDP model effectively improves student learning outcomes, critical thinking, and communication. These findings support the integration of 21st-century skills in science education to create more applicable and collaborative learning.
Pengembangan Media Pembelajaran Pop-Up Book Pada Mata Pelajaran IPA untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 2 Tompaso Lumintang, Keren Prily; Rungkat, Jovialine Albertine; Suriani, Ni Wayan
MENDIDIK: Jurnal Kajian Pendidikan dan Pengajaran Vol 10 No 2 (2024)
Publisher : Universitas Mathla'ul Anwar Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30653/003.2024102.352

Abstract

This research aims to (1) develop pop-up book learning media in science subjects that are feasible to use; and (2) determine the improvement of student learning outcomes after using pop-up book learning media. The type of research we use is research and development using the ADDIE model. The data collection techniques we used were questionnaires and tests. The research instruments we used were questionnaires and learning outcomes tests. Quantitative and qualitative data analysis techniques were used in this study. The results showed that the validation of subject matter experts was 98%, and learning media experts were 92%. In addition, this pop-up book learning media can also improve student learning outcomes so it is quite effective to use. This can be seen from the N-gain score of 0.62 and the percentage of the N-gain score of 62.18%. Based on these findings, pop-up book learning media in science subjects are feasible to use and can improve student learning outcomes.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CHILDREN LEARNING IN SCIENCE (CLIS) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI SISTEM PENCERNAAN MANUSIA DI SMP NEGERI 2 TONDANO Girsang, Try Putri Sriayu; Suriani, Ni Wayan; Rungkat, Jovialine A
SOSCIED Vol 7 No 1 (2024): SOSCIED - Juli 2024
Publisher : LPPM Politeknik Saint Paul Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32531/jsoscied.v7i1.753

Abstract

This study examines how student learning outcomes in human digestive system material at SMP Negeri 2 Tondano are impacted by the Children Learning in Science (CLIS) learning model. The purpose of this study is to determine how student learning results pertaining to topics linked to human digestion are influenced by the Children Learning In Science (CLIS) learning model. This study was conducted at SMP Negeri 2 Tondano during the odd semester of the 2023–2024 academic year.This study is an experimental endeavor. The participants in this study are class VIII students of SMP Negeri 2 Tondano. Two classes are used in this study: Class VIII B, which has 19 students as a control group, and Class VIII A, which has 20 students as an experimental group. Data on student learning outcomes from both learning models were generated via the pretest and posttest. According to the study's findings, the experimental class scored an average of 27.75 on the pretest and 80.75 on the posttest, compared to the control class's average of 25.26 on the pretest and 41.58 on the posttest. When using a comparison test to evaluate the hypothesis, Ho is rejected and Ha is accepted when the significance value is less than 0.05. This demonstrates that when using the Children Learning In Science (CLIS) learning paradigm instead of traditional learning methods, pupils achieve superior results. This study discovered that student learning outcomes relating human digestion were influenced by the Children Learning In Science (CLIS) learning paradigm at SMP Negeri 2 Tondano.
Co-Authors Alaratu, Sri Kevin S. Alfrits Komansilan Ampel, Rafilah Andini, Ni Wayan Gita Anggi Ifanda Selamat Astiti, Dewa Ayu Made Karya Bawotong, Lola Kristin Belandina, Angeline Brayen Jovando Kereh Brian Ricard Wola Christophil Medellu Cliver Rafael Kindangen Cosmas Poluakan Cosmas Poluakan Dita Rohana Sitinjak Endang Surya Ester Caroline Wowor Fanny Nella Nanlohy Ferdy Dungus Fikram Masloman Fitrianingrum, Aufa Maulida Fransiska Harahap Gani, Marlina Girsang, Try Putri Sriayu Harindah, Gerry Michael Donad Herry Maurits Sumampouw Hesy Hesy Hiskia Koloten Humune, Yunisti Stefani Irawaty Jaklyn Kagansa Jeujanan, Anggelina Kagansa, Irawaty Jaklyn Kalalo, Frinisa Zaskia Kereh, Brayen Jovando Kiranda Briandy Buyung Korah, Jenifer Anjely Kurniahtunnisa Kurniahtunnisa Laim, Dorcy Laluyan, Meiva Mega Larasati Harijanto Liboba, Devita Lisnawati Safitri Lumandung, Surniati Lumintang, Keren Prily Mamuaja, Majesti Mariana Rengkuan Meike Paat Meliyana Aini Mellyatul Aini Milan Rogahang muhammad rizky, muhammad Nesya Firdamayanti Toe Ni Wayan Gita Andini Ni Wayan Suriani Ni Wayan Suriani Ni Wayan Suryani Olivia Tatanggihe Papunggo, Alwince F. Pasambaka, Philia Ananda Patibang, Rike Trisanti Pironica H. Pondoki Pontoh, Mareyke Masya Pulingkareng, Jessica Joanna Rampengan, Mercy Maggy Franky Riska Fauzia Islim Rondonuwu, Anneke T Rondonuwu, Anneke T. Sasinggala, Metilistina Sidampoi, Tirza Sri Kevin S. Alaratu sruti, ni ayu Sry Rahayu Pobela Tandaju, Paula Nita Tandaju, Retnawati M. Tinny D Kaunang Trifena G Sjawal Warouw, Zusje Wiesje Merry Weidi Barneci Sonobe Tegine Widya Anjelia Tumewu Yohanes Bery Mokalu Zakaria Sandy Pamungkas Zusje Wiesje Merry Warouw