Claim Missing Document
Check
Articles

Found 37 Documents
Search

Pelatihan Pengembangan LKPD Berbasis Masalah Bagi Guru Matematika SMA Pertiwi 1 Padang Hamdunah Nasution; Lucky Heriyanti Jufri; Alfi Yunita
JNANADHARMA Vol. 1 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Fakultas Sains Terapan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34151/jafst.v1i2.4322

Abstract

Pentingnya kemampuan pemecahan masalah untuk menyelesaikan soal-soal dalam pembelarajan matematika merupakan salah satu latar belakang dalam pelatihan pengembangan bahan ajar LKPD berbasis masalah bagi guru di SMA Pertiwi 1 Padang. Tujuan dari pelatihan ini agar setiap guru mempunyai satu bahan ajar yang sesuai dengan karakteristik siswa yang dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa tersebut. Pelatihan pengembangan LKPD berbasis masalah ini dikhususkan kepada guru matematika di SMA Pertiwi 1 Padang. LKPD ini juga nanti dapat bermanfaat agar siswa dapat belajar mandiri dikarenakan waktu yang dibatasi dalam pembelajaran luring di Sekolah setelah melewati masa pandemi. Pelatihan ini memberikan penjelasan tahapan dari pengembangan bahan ajar dengan model Plomp, dan dilanjutkan dengan langkah pengembangan bahan ajar berupa LKPD berbasis masalah (PBL). Hasil dari pelatihan ini, terlihat bahwa guru matematika SMA Pertiwi 1 Padang lebih termotivasi dalam pengembangan bahan ajar yang kreatif dan inovatif bagi siswa untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa, khususnya dalam pembelajaran matematika.
Pengembangan E-LKPD Berbasis Problem Based Learning Pada Materi SPLTV di Fase E Aryanti, Nadia Dwi; Hamdunah, Hamdunah; Yunita, Alfi
Justek : Jurnal Sains dan Teknologi Vol 7, No 3 (2024): September
Publisher : Unversitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/justek.v7i3.26340

Abstract

Abstract:  This research was motivated by the lack of supporting teaching materials that were in accordance with the demands of the independent curriculum, the low level of activity, involvement and independence of students in the learning process at SMA Negeri 4 Sijunjung. The aim of this research is to produce E-LKPD based on Problem Based Learning on SPLTV material in Phase E of SMA Negeri 4 Sijunjung that is valid and practical. The type of research used is research and development (R&D) with the development model used is ADDIE. Based on the results of the validity of the E-LKPD carried out by material expert validators and media experts, the results obtained were 85.8% validity of the E-LKPD in the very valid category. The practicality score with educators was 88% in the very practical category and the practicality score carried out by students was 83.75% in the very practical category. Based on the research results, it can be concluded that E-LKPD based on Problem Based Learning on SPLTV material is declared valid and practical for use by teachers and students in the e phase of SMA Negeri 4 Sijunjung.Abstrak: Penelitian ini dilatar belakangi karena kurangnya bahan ajar pendukung yang sesuai dengan tuntutan kurikulum merdeka, rendahnya keaktifan, keterlibatan serta kemandirian peserta didik dalam proses pembelajaran di SMA Negeri 4 Sijunjung. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan  E-LKPD berbasis Problem Based Learning pada materi SPLTV di Fase E SMA Negeri 4 Sijunjung yang valid dan praktis. Jenis penelitian yang digunakan yaitu research and development (R&D) dengan model pengembangan yang digunakan adalah ADDIE. Berdasarkan hasil validitas E-LKPD yang dilakukan oleh validator ahli materi dan ahli media diperoleh hasil 85,8 % kevalidan E-LKPD dengan kategori sangat valid. Nilai praktikalitas dengan pendidik didapatkan sebesar 88% denagan kategori sanggat praktis dan nilai praktikalitas yang dilakukan oleh peserta didik didapatkan hasil sebesar 83,75% dengan kategori sangat praktis. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa E-LKPD berbasis Problem Based Learning pada materi SPLTV dinyatakan valid dan praktis untuk digunakan oleh guru dan peserta didik di fase e SMA Negeri 4 Sijunjung.
Pengembangan E-LKPD Materi Perbandingan di MTs Al-Falah Pasir Putih Kabupaten Bungo Afriani, Jelly; Yunita, Alfi; Hamdunah, Hamdunah
JURNAL PEMBELAJARAN DAN MATEMATIKA SIGMA (JPMS) Vol 4, No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu pendidikan (FKIP) Universitas Labuhan Batu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpms.v9i1.4087

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan E-LKPD dengan menggunakan aplikasi liveworksheetsyang valid dan praktis pada materi perbandingan di MTs Al-falah Pasir Putih Kabupaten Bungo. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan menggunakan R&D (Research and Development)dengan model pengembangan Plomp. Tahapan yang digunakan dalam model pengembangan ini hanya tahap 1 sampai tahap 2 yaitu tahap investigasi awal, tahap prototyping phase, yang merangkap uji validitas dan kepraktisan. Instrumen yang digunakan adalah angket validitas, angket uji kelompok kecil yang berguna untuk melihat kepraktisan E-LKPD oleh peserta didik dan pedoman wawancara. Berdasarkan penilaian validator, diperoleh hasil validitas E-LKPD dengan menggunakan aplikasi liveworksheet sebesar 90,57% dengan kategori sangat valid. Hasil kepraktikalitas kelompok kecil dengan sembilan siswa diperoleh nilai akhir 95,05% dengan kategori sangat praktis. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa E-LKPD dengan menggunakan aplikasi liveworksheets pada materi perbandingan di MTs Al-falah Pasir Putih Kabupaten Bungo dinyatakan valid dan praktis untuk digunakan oleh guru dan peserta didik.
Pengembangan Modul Ajar Kurikulum Merdeka Berbasis Masalah pada Materi Statistika di SMAN 1 gunung Talang Kabupaten Solok Okta, Sandi Ramadani; Hamdunah, Hamdunah; Fitri, Dewi Yuliana
JURNAL PEMBELAJARAN DAN MATEMATIKA SIGMA (JPMS) Vol 6, No 1 (2020)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu pendidikan (FKIP) Universitas Labuhan Batu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpms.v9i1.4252

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh siswa di SMAN 1 Gunung Talang, belum sepenuhnya dapat belajar mandiri, aktif, progresif, kurangnya konsep pemecahan masalah matematika pada peserta didik, pendidik belum mengembangkan modul ajar sebagai bahan ajar. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan modul ajar kurikulum merdeka berbasis masalah pada materi statistika di SMAN 1 Gunung Talang yang valid dan praktis. Jenis Penelitian ini adalah penelitian pengembangan menggunakan R&D (Reseacrh and Development) dengan  model pengembangan Plomp dengan tahap pengembangannya adalah analisis silabus, analisis bahan ajar buku teks  wawancara guru dan peserta didik, pada tahap prototyping phase membuat rancangan sistematika dari struktur, pembuatan prototype, evaluasi diri, tinjauan ahli, melakukan uji satu-satu dan uji kelompok kecil.  Instrumen yang digunakan yaitu angket validitas, dan praktikalitas. Hasil validasi dari penelitian validator yaitu 82,08% dengan kriteria sangat valid. Hasil Praktikalitas Uji satu-satu dengan satu guru matematika diperoleh nilai 92,62% dengan kategori sangat praktis. Hasil Praktikalitas Uji satu-satu dengan tiga peserta didik diperoleh nilai 83,66% dengan kategori sangat praktis. Hasil Praktikalitas Kelompok kecil dengan enam peserta didik diperoleh nilai 89,10% dengan kategori sangat praktis. Bedasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa pengembangan modul ajar kurikulum merdeka pada materi statistika di SMAN 1 Gunng Talang telah valid, dan praktis untuk digunakan oleh guru dan peserta didik.  
Development of IT - Based Mathematics Learning Media Using Articulate Storyline Fadhila, Nurul; Rahmi, Rahmi; Hamdunah, Hamdunah
Al-Khawarizmi Vol 6, No 2 (2022): Al Khawarizmi: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/jppm.v6i2.15843

Abstract

This research is motivated by the lack of motivation and participation of students in participating in learning mathematics. The purpose of this study was to produce a valid and practical IT-based mathematics learning media on Data Presentation material at SMP N 1 Padang Ganting. The type of research used is development research using the ADDIE development model. The research instrument used was a validation questionnaire, a practicality questionnaire that was useful to see the practicality of learning media by teachers and students. The results of the validity of IT-based learning media using Articuate Storylineby 98% with a very valid category. The final value of practicality with the teacher obtained a final score of 100% in the very practical category. The final value of practicality with students was obtained 96.7% in the very practical category. Based on the results of the study, it can be concluded that IT-based learning media using Articuate Storyline is declared valid and practical to use in learning data presentation materials at SMP N 1 Padang Ganting.
Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Game Based Learning (GBL) terhadap Pemahaman Konsep Matematika Siswa Media, Siska; Suryani, Mulia; Hamdunah, Hamdunah
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v7i3.11738

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena rendahnya pemahaman konsep matematika siswa kelas XI AKL SMK N 1 Kinali. Game based learning ini merupakan model pembelajaraan berbasis permainan yang di rancang khusus agar dapat membantu dalam proses kegiatan belajar. Dalam pembelajaran ini menuntut siswa untuk belajar, tetapi dengan pendetakan bermain (Noviyanti, 2020). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah pemahaman konsep matematika siswa kelas XI AKL SMK N 1 Kinali dengan menggunakan model pembelajaran Game Based Learning lebih baik dari pada pemahaman konsep siswa dengan menggunakan pembelajaran konvensional.Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan desain penelitian adalah post-test only control grup desain. Subjek Penelitian adalah siswa kelas XI AKL SMKN 1 Kinali. Teknik pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah purposive sampling dengan kelas XI AKL 1 sebagai kelas ekperimen dan kelas XI AKL 2 sebagai kelas kontrol. Instrumen adalah soal tes pemahaman konsep matematika siswa. Berdasarkan hasil analisis data menggunakan aplikasi SPSS 25 dengan tarat nyata ?=0,05 sehingga hipotesis diterima dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran Game Based Learning (GBL) terhadap pemahaman konsep matematika siswa kelas XI AKL SMKN 1 Kinali.
Pengembangan media pembelajaran berbasis Android pada materi matriks dan SPLTV bagi siswa SMA/SMK di kota Padang Rahmi; Hamdunah; Lucky Heriyanti Jufri; Alger Manaufals; Linda Destri Ayu
Jurnal Pengembangan Pembelajaran Matematika (JPPM) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pengembangan Pembelajaran Matematika: Volume 5 Nomor 1 February 2022
Publisher : Pusat Studi Pengembangan Pembelajaran Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/jppm.2023.51.43-56

Abstract

Ketertarikan siswa dalam memahami pembelajaran matematika sangat kurang. Salah satunya di sebabkan kurangnya media pembelajaran terutama media berbasis android yang dapat meningkatkan minat dan motivasi siswa dalam belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis android menggunakan Mit App Inventor pada materi matriks dan sistem persamaan linier tiga variabel (SPLTV) yang valid dan praktis untuk siswa Sekolah Menengah Atas dan Kejuruan di Kota Padang. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model pengembangan Plomp. Subjek penelitian diambil menggunakan teknik purposive sampling, ditetapkan 6 siswa kelas X SMA PGRI 2 Padang dan 6 siswa kelas X UPW SMKN 6 Padang tahun ajaran 2020/2021. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen Pedoman wawancara, lembar validasi, dan lembar praktikalitas. Data yang diperoleh dari metode wawancara, ditelaah secara deskriptif kualitatif. Data dari angket, ditelaah secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan penelitian dan analisis data yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis android menggunakan MIT App Inventor pada materi matriks dan SPLTV sangat valid dengan persentase penilaian 81,88%. Kepraktisan penggunaan dari guru dengan persentase 78,33% dengan kriteria praktis dan sangat praktis dengan persentase 90,73% dari siswa. Sehingga dapat disimpulkan media pembelajaran berbasis android menggunakan MIT App Inventor pada materi Matriks dan SPLTV mudah dan praktis digunakan karena terdapat uraian materi, contoh soal, serta latihan sehingga siswa dapat belajar dengan aktif dan mandiri. Media pembelajaran berbasis android menggunakan MIT App Inventor pada materi Matriks dan SPLTV juga sangat mudah untuk diakses dan digunakan bagi siswa SMA/SMK di kota Padang.
PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS XI IPA SMAN 1 RAO Wasliati, Nova; Hamdunah, Hamdunah; Mardiyah, Ainil
JURNAL LEMMA Vol 10, No 2 (2024): Lemma: Letters of Mathematics Education
Publisher : Universitas PGRI Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22202/jl.2024.v10i2.8156

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah hasil belajar matematika siswa dengan penerapan model Problem Based Learning (PBL) lebih baik dari pada hasil belajar matematika siswa dengan penerapan pembelajaran konvensional. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain nonequivalent posstest-only control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPA SMAN 1 Rao.Teknik yang digunakan pada penelitian ini adalah Random Sampling.Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah post -tes berbentuk essai.Berdasarkan hasil analisis data hasil belajar menunjukkan bahwa kelas yang menggunakan model PBL memiliki nilai rata-rata 75,42 dan kelas yang menggunakan model pembelajaran konvensional memiliki nilai rata-rata 54,37. Hasil uji hipotesis diperoleh 4,213 dan = 1,668 pada taraf nyata = 0,05 maka hipotesis diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kemampuan hasil belajar matematika siswa dengan penerapan model PBL lebih baik dari pada hasil belajar matematika siswa dengan penerapan pembelajaran konvensional. 
Pengaruh Model Project Based Learning Terhadap Hasil Belajar Matematika dan Motivasi Belajar Peserta Didik Sekolah Menengah Atas Nova, Setri; Yusri, Radhya; Hamdunah, Hamdunah
JURNAL PEMBELAJARAN DAN MATEMATIKA SIGMA (JPMS) Vol 9, No 2 (2023)
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu pendidikan (FKIP) Universitas Labuhan Batu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36987/jpms.v9i2.4980

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil belajar matematika peserta didik masih rendah dan motivasi belajar matematika peserta didik masih kurang pada peserta didik kelas XI SMAN 2 Batang Anai. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hasil belajar peserta didik setelah menerapkan model Project Based Learning  lebih baik dibandingkan sebelum menerapkan model Project Based Learning pada peserta didik kelas XI/F2 SMAN 2 Batang Anai dan untuk mengetahui motivasi belajar peserta didik setelah menerapkan model Project Based Learning lebih baik dibandingkan sebelum menerapkan model Project Based Learning pada peserta didik Kelas XI/F2 SMAN 2 Batang Anai. Jenis penelitian adalah pre-eksperimen, dengan desain penelitian yang digunakan the one-group pretest-postest design. Subjek dalam penelitian ini adalah kelas XI/F2. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini purposive sampling, yang dipilih sebagai kelas sampel adalah kelas XI/F2. Instrumen penelitian adalah  pre-test dan post-test serta angket untuk mengetahui motivasi belajar peserta didik. Analisis data hasil belajar dan motivasi belajar yang digunakan adalah uji-t berpasangan. Berdasarkan analisis data hasil belajar diperoleh hitung  dan motivasi belajar diperoleh hitung  pada  tabel=1,708 pada taraf nyata α = 0,05. Karena hitung tabel maka tolak H0 artinya hasil belajar peserta didik sesudah menerapkan model Project Based Learning (PjBL) lebih baik dibandingkan sebelum menerapkan model Project Based Learning (PjBL) dan motivasi belajar peserta didik sesudah menerapkan model Project Based Learning (PjBL) lebih baik dibandingkan sebelum menerapkan model Project Based Learning (PjBL) pada peserta didik kelas XI/F2 SMAN 2 Batang Anai.Kata kunci: Hasil belajar, Motivasi belajar, Project Based Learning (PjBL)
Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran Interaktif di Era Kurikulum Merdeka Bagi Guru SMPN 31 Padang Rahmi, Rahmi; Hamdunah, Hamdunah; Fitri, Dewi Yuliana
Damhil: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol 3, No 2: December 2024
Publisher : Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/damhil.v3i2.28561

Abstract

One way to improve the quality of education in the 5.0 era and in accordance with the demands of the current Indonesian curriculum is merdeka curriculum. Teachers are required to have professional competencies, including the ability to innovate in learning media and develop them. The development of learning media in the form of interactive learning media is very important in order to increase interest in learning, the learning process and learning outcomes and not deviate from the competencies to be achieved. The development of today's increasingly sophisticated technology has resulted in a change in the paradigm of teaching and learning methods, teachers as educators are required to be able to develop all potential. Teachers are asked to continue to innovate in developing AI-based interactive learning media to help the learning process to be effective and interesting that is in accordance with the characteristics of students at school. The results of observations at SMP Negeri 31 Padang, the use of interactive learning media is still lacking. Teachers do not have experience and special competencies in developing innovative learning media. Therefore, training was held on making Interactive Learning Media in the Merdeka Curriculum Era Using Canva AI for Teachers of SMP Negeri 31 Padang. The implementation of this community service has had a positive impact on improving teacher skills in developing learning videos and is an important step in adapting technology. The use of technology makes learning more dynamic and effective, creating a learning environment that allows for deeper exploration, interaction and understanding for students.