Khaerunnisa, Rahmadaniah
Department Of Oral Biology, Faculty Of Dentistry, Universitas Jenderal Achmad Yani, Cimahi, Indonesia

Published : 13 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Peningkatan Pengetahuan Masyarakat Kampung Adat Cireundeu Cimahi-Jawa Barat Mengenai Potensi Tanaman untuk Kesehatan Gigi Yuslianti, Euis Reni; Meliawaty, Florence; Sabirin, Indah Puti R.; Juliastuti, Henny; Rakhmat, Iis Inayati; Handayani, Dewi Ratih; Faramayudha, Fahrauk; Riyanti, Soraya; Syam, Akhirul Kahfi; Rahaju, Asih; Suntana, Mutiara Sukma; Khaerunnisa, Rahmadaniah; Adinugraha, Irham M.
Jurnal Medika: Medika Vol. 4 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/53ye5t32

Abstract

Kesehatan gigi dan mulut merupakan aspek penting dalam kesejahteraan masyarakat, namun masih sering kurang mendapatkan perhatian, terutama di komunitas adat yang memiliki keterbatasan akses terhadap layanan kesehatan. Padahal, alam menyediakan berbagai tanaman yang memiliki potensi sebagai agen perawatan gigi dan mulut, seperti yang ditemukan di Kampung Adat Cireundeu, Cimahi. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai manfaat tanaman termasuk daun reundeu bagi kesehatan gigi dan mulut melalui penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan gigi. Metode pengabdian masyarakat berupa penyuluhan interaktif dengan partisipasi warga mengenai tanaman berkhasiat antioksidan, antimikroba, antiinflamasi, dan kaya nutrisi, serta pemeriksaan kesehatan gigi untuk menilai kondisi gigi warga Kampung Adat Cireundeu. Evaluasi dilakukan melalui pretes dan postes terhadap 46 warga sebelum dan setelah penyuluhan Hasil menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan masyarakat tentang manfaat tanaman termasuk daun reundeu tuntuk kesehatan gigi. Selain itu, kegiatan ini membantu dalam identifikasi masalah kesehatan gigi yang dihadapi warga. Kesimpulan penyuluhan terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai potensi tanaman untuk kesehatan gigi. Sebagai langkah lanjutan, diperlukan program edukasi berkelanjutan dan pendampingan dalam pemanfaatan tanaman secara mandiri guna menjaga kesehatan gigi dan mulut secara optimal.
Effectiveness of Flavonoid Isolate (Glycine max merill) on Distances of Orthodontic Teeth Movement Darwis, Rudi Satria; Khaerunnisa, Rahmadaniah; Magfirah, Alda Putri
Journal of Indonesian Dental Association Vol 7 No 1 (2024)
Publisher : Indonesian Dental Association

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32793/jida.v7i1.1125

Abstract

Introduction: The success of orthodontic treatment is influenced by a number of factors, including nutrition factor. Orthodontic force application is characterized by remodeling changes in the periodontal tissues leading to the phenomenon of tooth movement. Phytoestrogens are estrogen compounds that can maintain the balance of bone resorption formation and its impact on bone remodeling. Isoflavone, one of the phytoestrogen compounds, can be found in soybeans. Objectives: The aim of the study was to investigate the effectiveness of soy milk (Glycine max (L.) Merill) on tooth movement in orthodontic treatment. Methods: An experimental laboratory post-test with a control group design was used in this research. Twenty four female guinea pigs (Cavia C) were divided into 8 and divided into 3 groups used in this research. Each object was fed with soy-milk flavonoid isolate powder at doses of 3.12 g/kg BW and 6.25 g/kg BW. The data analysis used one-way ANOVA and Kruskal-Wallis, then continued with the Mann-Whitney test. Results: The result of the study showed, soy milk with 6.25 g/kg BW and 3.12 g/kg BW doses were effective on the distance guinea pigs' teeth movement who are undergoing orthodontic treatment. Conclusion: The most effective soy milk for the distance of teeth movement in guinea pigs in orthodontic treatment is a dose of 6.25g/kg WB. The soy milk was effective to the number of tooth distance movement with orthodontic treatment.
Pemeriksaan, Penyuluhan Kesehatan Gigi, Sikat Gigi Bersama, dan Pemberian Flourida Topikal pada Siswa SD Binaan Puskesmas Saguling Bandung Barat Hartman, Henri; Yuslianti, Euis Reni; Arifianti, Isti; Dewi, Zwista Yulia; Nasroen, Saskia L.; Rahaju, Asih; Trisusanti, Ratna; Djohan, Frita FS.; el Fitriyah, Rhabiah; Suntana, Mutiara S.; Maskoen, Ani Melanie; Isnaeni, Rheni S.; Khaerunnisa, Rahmadaniah; Isryad, Widya; Adinugraha, Irham M.; Fathonah, Dea Isny
Jurnal Abdimas Kartika Wijayakusuma Vol 6 No 3 (2025): Jurnal Abdimas Kartika Wijayakusuma
Publisher : LPPM Universitas Jenderal Achmad Yani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26874/jakw.v6i3.631

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan meningkatkan pengetahuan dan praktik kesehatan gigi serta mulut pada siswa dan guru binaan Puskesmas Saguling, Kabupaten Bandung Barat. Pelaksanaan kegiatan dilakukan di SD Cikande dan SD Cibodas, dengan target sasaran sebanyak 435 siswa dan 40 guru. Tim pelaksana terdiri dari 15 dosen Fakultas Kedokteran Gigi, mahasiswa sarjana, koas, serta 15 dokter gigi Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Cabang Bandung Barat. Metode yang digunakan dalam kegiatan mencakup pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut, pemeriksaan berat badan, tinggi badan, dan indeks massa tubuh, serta aplikasi fluorida topikal. Penyuluhan kesehatan diberikan melalui media edukasi berupa alat peraga boneka, flipchart, PowerPoint, dan video. Kegiatan ini diakhiri dengan kegiatan sikat gigi bersama untuk memperkuat pemahaman siswa tentang teknik menyikat gigi yang benar. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan pengetahuan peserta tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut, serta keterlibatan dalam kegiatan aplikatif seperti sikat gigi bersama dan penggunaan fluorida topikal.