Claim Missing Document
Check
Articles

Pengaruh Motivasi Kerja Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai PT Bintang Samudera Stevedoring Adit Jordi Junaidi; Andrian Noviardy
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.4209

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh motivasi kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai PT. Bintang Samudera Stevedoring. Subjek dalam penelitian ini adalah semua karyawan PT. Bintang Samudera Stevedoring yang berjumlah 50 Orang. Kemudian didapatkan sampel berjumlah 35 Orang yang karyawan tetap PT. Bintang Samudera Stevedoring dengan menggunakan teknik metode deksriptif dan kuantitatif dan untuk pengujian menggunakan program SPSS. Data didapatkan melalui penyebaran kuisioner, melakukan observasi, dan wawancara. Teknik analisis data yang diterapkan peneliti yakni uji validitas, uji realibitas, uji normalitas, uji homogenitas, asumsi klasik, uji multikolinearitas, analisis regresi linear berganda, serta uji hipotesis. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan menemukan fakta bahwasannya  motivasi kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai secara signifikan.
Analisis Penerapan Sistem Akuntansi Penjualan dan Sistem Akuntansi Persediaan Pada CV. Maju Jaya Dekorasi Nyayu Kurnia; Andrian Noviardy
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 4 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i4.4215

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji penerapan sistem akuntansi penjualan dan persediaan pada CV. Maju Jaya Dekorasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pemanfaatan teknologi tersebut di atas dalam konteks CV. Maju Jaya Dekorasi. Penelitian ini menggunakan dua kategori data yang berbeda, yaitu data primer dan sekunder. Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian kualitatif. Penelitian ini menggunakan banyak metode pengumpulan data, antara lain wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data meliputi proses reduksi data, penyajian, dan verifikasi data. Temuan yang diperoleh dari penelitian menunjukkan bahwa CV. Maju Jaya Dekorasi terus memiliki sistem akuntansi penjualan dan inventaris yang menunjukkan kekurangan dalam hal keakuratan data dan ketepatan waktu. Permasalahan ini muncul karena adanya beberapa kekurangan, salah satunya terkait dengan integrasi simultan antara operasional akuntansi dan prosedur penjualan di CV. Maju Jaya Dekorasi.
Pemanfaatan Teknologi Informasi “Aplikasi Bukukas” Fitriasuri Fitriasuri; Dina Mellita; Efan Elpanso; Heriyanto Heriyanto; Andrian Noviardy
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bina Darma Vol 3 No 2 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Bina Darma
Publisher : DRPM-UBD

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33557/pengabdian.v3i2.2438

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan mengenai pemanfaatan teknologi informasi menggunakan bukukas di sentra tempe plaju Kota Palembang. Sebagai salah satu usaha yang mampu menyerap tenaga kerja di wilayah plaju, sentra usaha tempe harus mampu meningkatkan kapasitas proses produksi dan penjualannya dengan memanfaatkan teknologi informasi. Metode sosialisasi yang dilakukan dengan melakukan pendekatan informasi mengenai pengetahuan pemanfaatan teknologi informasi dalam mengelola keuangan dan pendekatan informasi mengenai sosialisasi dalam mengaplikasikan pemanfaatan teknologi informasi dalam mengelola keuangan di Sentra Tempe itu sendiri. Hasil sosialisasi menunjukkan bahwa peserta penyuluhan sangat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut. Peserta sosialisasi juga mengharapkan bahwa di masa yang akan datang akan diadakan kembali kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan pemanfaatan teknologi informasi dalam rangka meningkatkan kapasitas produksi dan distribusi tempe di sentra tempe Plaju Kota Palembang.
Pengaruh Aksi Damai 212 Terhadap Abnormal Return Saham Pada Kelompok Indeks Saham LQ45 Verawaty Verawaty; Andrian Noviardy; Muhammad Salindra
MBIA Vol 17 No 1 (2018)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Bina Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (474.293 KB) | DOI: 10.33557/mbia.v17i1.54

Abstract

Demonstration action 212 has had a negative impact on the movement of JCI, including the property sector. Based on the analysis of One-Sample t Test data, significant ifferences in mean abnormal returns before and during the events of peaceful action 212, and significant differences inmean abnormal returns after and during the events of peaceful action 212 could be interpreted that peaceful action events contained information about future benefits. Based on the analysis of Paired Sample t-Test data showed no significant difference between abnormal return of stock before and after the events of peaceful action 212. The absence of significant difference due to average abnormalreturn obtained by investors before the events of peace action 212 was greater than the average abnormal returns earned investors after the events of peaceful action 212.
Kinerja Green Supply Chain Management Dilihat Dari Aspek Reverse Logistic dan Green Procurement pada UKM Kuliner di Kota Palembang Heriyanto Heriyanto; Andrian Noviardy
MBIA Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Bina Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (466.825 KB) | DOI: 10.33557/mbia.v18i1.322

Abstract

The study aims to determine the performance of Green Supply Chain Managament viewed from the aspect of Reverse Logistics and Green Procuretment In Culinary Ukm Dikota Palembang.pada Culinary SME Palembang City.As a city that has a wealth of diverse culinary, culinary SMEs are expected to participate in supporting environmentally sound development. This is because the concept of Green Supply Chain Management (GSCM) is a concept that aims to minimize the negative impact of an organization and its supply chain on the environment related to climate change, pollution and non-renewable resources. In order to support GSCM, it is necessary to evaluate the extent to which this concept is carried out by Culinary SMEs in Palembang City. This evaluation is expected to identify the constraints and barriers facing SMEs in doing GSCM. By conducting a survey of 36 culinary SMEs, it was found that culinary SMEs in Palembang City have not implemented GSCM practices. This can be seen from the low mean value. Therefore, there needs to be support from related parties in this case the government to conduct socialization and dive and assistance in GSCM.
Pengaruh Employee Engagement dan Komitmen Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan di Bidang Perkebunan Kelapa Sawit Andrian Noviardy; Sabeli Aliya
MBIA Vol 19 No 3 (2020): Management, Business, and Accounting (MBIA)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Bina Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33557/mbia.v19i3.1143

Abstract

This study aims to know the effect of employee engagement and organizational commitment on employee performance at PT. Suryabumi Agrolanggeng. The sample used a simple random sampling technique and 191 respondents were selected as the sample. While the data analysis used in this research includes data quality test, classical assumption test, multiple linear analysis, correlation coefficient analysis, determination coefficient test, and hypothesis testing. The results of the partial significance test (t-test) show that: 1) employee engagement has a significant value of 0.001. 2) organizational commitment, has a significant value of 0.000. Thus, it means that employee engagement and organizational commitment partially have a significant effect on employee performance. 3) The simultaneous significant test (F test) shows that the significant value is 0.000. Thus, it means that the variable employee engagement and organizational commitment simultaneously have a significant influence on employee performance at PT. Suryabumi Agrolanggeng. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh employee engagement dan komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan PT. Suryabumi Agrolanggeng. Sampel menggunakan Teknik simple random sampling dan dipilih 191 responden sebagai sampel. Sedangkan analisis data yang digunakan dalam penelitian meliputi uji kualitas data, uji asumsi klasik, analisis linier berganda, analisis koefisien korelasi, uji koefisien determinasi, dan uji hipotesis. Hasil uji signifikan parsial (uji t) menunjukan bahwa: 1) employee engagement, mempunyai nilai signifikan sebesar 0,001. 2) komitmen organisasi, mempunyai nilai signifikan sebesar 0,000. Dengan demikian berarti bahwa employee engagement dan komitmen organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan secara parsial. Uji signifikan simultan (uji F) menunjukan bahwa nilai signifikan 0,000. Dengan demikian berarti bahwa variabel employee engagement dan komitmen organisasi secara simultan memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Suryabumi Agrolanggeng. Kata Kunci: Employee Engagement, Komitmen Organisasi, Kinerja karyawan
Pemanfaatan Platform Ekonomi Secara Digital Terhadap Kinerja UMKM Di Kota Palembang Selama Masa Pandemi Covid-19 Dina Mellita; Andrian Noviardy
MBIA Vol 20 No 3 (2021): Management, Business, and Accounting (MBIA)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Bina Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33557/mbia.v20i3.1617

Abstract

This study aims to identify the effect of using a digital economic platform on the performance of SMEs in Palembang City. The existence of the Covid 19 Pandemic that has taken place since the beginning of 2020 has encouraged the acceleration of the digital economy in the form of a digitalization process in a wider scope such as work, consumption, social relations, and the use of time by the community. Consumption patterns that were previously carried out by the public physically, are now switching online and digitally. SMEs that are targeted in this research are culinary SMEs in the city of Palembang. The selection of culinary SMEs was carried out because of the rapid growth of culinary SMEs in the city of Palembang. This study will identify the influence of SMEs that utilize digital platforms on performance during the pandemic. The digital economy platform is measured through the digital platform capability variable, while the performance of SMEs is through the sales of SMEs during the pandemic. Then in looking at these variables, there is the ability of the network as a mediating variable and the age of SMEs and the size of SMEs as control variables. The results showed that platform capability had a significant effect on the performance variable of SMEs with a 95% confidence level. Likewise with network capabilities as a mediating variable between Platform capabilities and performance. Thus, it can be said that during the Covid-19 pandemic, Platform Capability will improve the performance of SMEs by increasing the network capabilities or network capabilities of these SMEs. Kata Kunci : Economics Platform, Digital Platform, Platform Capability, Network Capability, SMEs Performance Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh pemanfaatan platform ekonomi secara digital terhadap kinerja UMKM di Kota Palembang. Adanya Pandemi Covid 19 yang berlangsung sejak awal tahun 2020 mendorong akselerasi ekonomi digital berupa proses digitalisasi dalam ruang lingkup yang lebih luas seperti pekerjaan, konsumsi, hubungan social ataupun pemanfaatan waktu senggang oleh masyarakat. Pola konsumsi yang sebelumnya dilakukan oleh masyarakat secara fisik, kini beralih secara online dan digital. UMKM yang menjadi sasaran dalam penelitian ini adalah UMKM kuliner yang berada di Kota Palembang. Pemilihan UMKM kuliner dilakukan dikarenakan pesatnya pertumbuhan UMKM kuliner yang ada di Kota Palembang. Dalam penelitian ini akan diidentifikasi pengaruh UMKM yang memanfaatkan platform digital terhadap kinerja usahanya selama pandemic berlangsung. Platform ekonomi digital diukur melalui variable kemampuan platform digital sedangkan kinerja UMKM diukur melalui hasil penjualan UMKM selama pandemic. Kemudian dalam melihat hubungan variable-variabel tersebut terdappat kemampuan jaringan sebagai variable mediasi serta usia UMKM dan ukuran UMKM sebagai variable control. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Platform capability berpengaruh secara signifikan terhadap variable kinerja UMKM dengan tingkat kepercayaan 95%. Begitu dengan network capability sebagai variable mediasi antara Platform capability dan kinerja. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa selama pandemic Covid-19 Platform Capability akan meningkatkan kinerja UMKM dengan meningkatkan kapabilitas kemampuan jaringan atau network capability dari UMKM tersebut. Kata Kunci : Platform Ekonomi, Platform Digital, Platform Capability, Network Capability, Kinerja UMKM
Analisis Person-Organization Fit (P-O Fit) Dan Kinerja Extra Role Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan (Studi Pada UMKM Produk Olahan Kuliner di Kota Palembang) Andrian Noviardy; Trisninawati Trisninawati; Syafitri Anggraini
MBIA Vol 21 No 2 (2022): Management, Business, and Accounting (MBIA)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Bina Darma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33557/mbia.v21i2.1887

Abstract

This study examines the effect of Person-Organization Fit (P-O fit) and extra-role performance on employee job satisfaction at MSME Culinary Processed Products in Palembang City. This study was conducted on employees of MSMEs of processed culinary products in the city of Palembang, totalling 127 respondents. The sample was carried out by purposive sampling. Meanwhile, the survey collected the data through a questionnaire using a Likert scale with multiple regression analysis approaches, with a significance level of 5% to analyze data. The results showed that Person-Organization Fit (P-O fit) did not positively affect employee job satisfaction, with a value of 0.063 with a probability > 0.05. Extra role performance positively affected job satisfaction, with a value of 0.000, meaning that the value was less than <0.005. The ANOVA or F test results obtained an F count of 35.414 with a probability of 0.000. Because the probability value is less than 0.05, the regression model can be used to predict job satisfaction. In this case, Person-Organization Fit (P-O fit) and extra-role performance positively affect employee job satisfaction. Keywords: Person-Organization Fit (P-O fit), extra-role performance, employee job satisfaction Abstrak Studi penelitian ini mengarah pada analisis Person-Organization Fit (P-O fit) dan kinerja extra role terhadap kepuasan kerja karyawan pada UMKM Produk Olahan Kuliner di Kota Palembang. Responden penelitian ini dilakukan pada karyawan UMKM produk olahan kuliner di kota Palembang berjumlah 127 responden. Purposive sampling digunakan dalam sampel penelitian ini, dengan dilakukan survey untuk pengumpulan data melalui kuesioner menggunakan skala Likert dan pendekatan analisis regresi berganda, tingkat signifikansi 5 % untuk menganalisis data. Hasil penelitian menunjukkan Person-Organization Fit (P-O fit) tidak berpengaruh positif terhadap kepuasan kerja karyawan nilai 0,063 dengan probabilitas > 0,05, kinerja extra role berpengaruh positif terhadap kepuasan kerja nilai 0,000 artinya nilai tersebut kurang dari <0,005. Hasil uji F didapat nilai Fhitung sebesar 35,414 dengan nilai 0,000<0,005, maka model regresi dapat digunakan untuk memprediksi kepuasan kerja atau dapat dikatakan bahwa Person-Organization Fit (P-O fit) dan kinerja extra role berpengaruh positif terhadap kepuasan kerja karyawan. Kata kunci: Person-Organization Fit (P-O fit), kinerja extra role, kepuasan kerja karyawan
Pengaruh Kompetensi Sumber Daya Manusia dan Sistem Pengendalian Internal Terhadap Kualitas Laporan Keuangan PTPN VII Cinta Manis Yolan Saparingga; Andrian Noviardy
JURNAL ILMIAH EDUNOMIKA Vol 8, No 3 (2024): EDUNOMIKA
Publisher : ITB AAS Indonesia Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29040/jie.v8i3.14832

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh kompetensi sumber daya manusia dan sistem pengendalian internal terhadap kualitas laporan keuangan PTPN VII Cinta Manis. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 36 responden. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan pendekatan nonprobability sampling yaitu purposive sampling. Temuan penelitian ini adalah kompetensi sumber daya manusia terhadap kualitas laporan keuangan pada pegawai PTPN VII Cinta Manis tidak terdapat pengaruh yang signifikan yang ditandai dengan nilai signfikansi sebesar 0,456 > 0.05. Sistem pengendalian internal terhadap kualitas laporan keuangan pada pegawai PTPN VII Cinta Manis terdapat pengaruh yang positif dan signifikan yang ditandai dengan nilai signfikansi sebesar 0,000 < 0.05. Implikasi dari penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan minat peneliti selanjutnya untuk melakukan pengembangan penelitian dengan menambahkan variabel yang diduga mempengaruhi kualitas laporan keuangan perusahaan, seperti teknologi informasi. Keywords : Kompetensi Sumber Daya Manusia, Sistem Pengendalian Internal, Kualitas Laporan Keuangan
Edukasi Literasi Keuangan Digital Pada UMKM Binaan LLDIKTI Wilayah II Palembang Mellita, Dina; Fitriasuri, Fitriasuri; Misnawati, Desy; Elpanso, Efan; Noviardy, Andrian; Heriyanto, Heriyanto
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Bina Darma Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Bina Darma
Publisher : DRPM-UBD

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33557/pengabdian.v4i2.3013

Abstract

Tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan edukasi tentang literasi keuangan digital untuk meningkatkan kapabilitas serta produktivitas bagi pelaku UMKM. Hal ini dikarenakan bahwa literasi keuangan digital merupakan kunci untuk mengoptimalkan potensi teknologi, mengelola keuangan secara efektif dan melindungi diri dari resiko transaksi online. Metode pendekatan yang digunakan ialah dengan mengadakan penyuluhan terhadap 10 UMKM pada program UMKM Merdeka Batch 2 LLDIKTI Wilayah II. Dari hasil pre-test dan post test diketahui bahwa terjadi peningkatan dalam hal pemahaman peserta program pengabdian. Sebelum diberikan edukasi mengenai keuangan digital tingkat literasi digital keuangan dari peserta adalah sebesar 45% dengan nilai rata-rata yang didapat sebesar 6,72 dari 15 soal yang diberikan. Setelah diberikan edukasi mengenai keuangan digital, tingkat pemahaman peserta naik 29% menjadi 74% dengan nilai rata-rata mencapai 12 dari 15 soal yang diberikan.