Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search
Journal : BUNGAMPUTI

MENINGKATKAN PERILAKU SOSIAL ANAK MELALUI METODE BERMAIN PERAN DI KELOMPOK B TAMAN KANAK-KANAK NEGERI PEMBINA PALU UTARA Fatmin, Fatmin; Agusniatih, Andi
Bungamputi Vol 5, No 1 (2019): Jurnal Bungamputi
Publisher : Bungamputi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (318.95 KB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah perilaku sosial anak belum berkembang sesuai harapan. Upaya mengatasi masalah dilakukan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) melalui metode bermain peran. Subjek penelitian anak kelompok B TK Negeri Pembina Palu Utara berjumlah 20 anak, terdaftar pada tahun ajaran 2018/2019. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, pemberian tugas dan dokumentasi, data dianalisa dengan teknik persentase. Data pra tindakan kerjasama, terdapat 2 anak (10%) kategori Berkembang Sangat Baik (BSB), 2 anak (10%) kategori Berkembang Sesuai Harapan (BSH), 2 anak (10%) kategori Mulai Berkembang (MB) dan 14 anak (70%) kategori Belum Berkembang (BB). Tanggung jawab, terdapat 1 anak (5%) kategori BSB, 2 anak (10%) kategori BSH, 2 anak (10%) kategori MB dan 15 anak (75%) kategori BB. Sopan santun, 2 anak (10%) kategori BSH, 2 anak (10%) kategori MB dan 16 anak (80%) kategori BB. Pada siklus II. Kerjasama kategori BSB, BSH, dan MB dari 40% meningkat 90%. Tanggung jawab kategori BSB, BSH, dan MB dari 55% meningkat 90%. Sopan santun kategori BSB, BSH, dan MB dari 40% meningkat 85%. Rata-rata peningkatan kategori BSB, BSH, dan MB dari siklus I ke siklus II yaitu 43,33%, namun terdapat 11,67% kategori BB. Dapat disimpulkan bahwa metode bermain peran dapat meningkatkan perilaku sosial anak di kelompok B TK Negeri Pembina Palu Utara. Kata Kunci: Perilaku Sosial; Metode Bermain Peran
HUBUNGAN POLA ASUH ORANGTUA DENGAN PERILAKU MORAL ANAK DI KELOMPOK B2 TK AL-IQRO KELURAHAN DUYU Sari, Fitra; Agusniatih, Andi
Bungamputi Vol 5, No 2 (2019): Jurnal Bungamputi
Publisher : Bungamputi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (303.457 KB)

Abstract

ABSTRAKPermasalahan dalam penelitian ini adalah perilaku moral anak belum berkembang sesuai harapan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan pola asuh orangtua dengan perilaku moral anak. Metode penelitian ini adalah kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Adapun subyek dalam penelitian ini adalah seluruh anak di kelompok B2 TK Al-Iqro Kelurahan Duyu, berjumlah 20 orang anak. Teknik pengumpulan data melalui observasi, angket, wawancara dan dokumentasi. Pengolaan data menggunakan teknik persentase. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan 12 anak (60%) dengan pola asuh demokratis, ada 2 anak (10%) dengan pola asuh permisif, dan ada 6 anak (30%) dengan pola asuh otoriter. Dari 12 anak yang dikualifikasikan pola asuh Demokratis terdapat (49,99%) kategori BSB, (36,10%) kategori BSH, (13,88%) kategori MB dan tidak ada anak dalam kategori BB. Selanjutnya presentase rata-rata dari 2 anak yang dikualifikasikan pola asuh permisif terdapat (66,66%) kategori BSB, (33,33%) kategori BSH, tidak ada anak dalam kategori MB dan BB. Kemudian, presentase rata-rata dari 6 anak yang dikualifikasikan pola asuh otoriter terdapat kategori BSB (44,44%), kategori BSH (38,88%), kategori MB (16,66%) dan tidak ada anak dalam kategori BB. Dapat disimpulkan bahwa ada hubungan pola asuh orangtua terhadap perilaku moral anak terbukti dengan melihat hasil pengamatan beberapa kategori perilaku moral anak dengan beberapa kategori pola asuh orangtua, berkembang sesuai harapan. Kata Kunci: Pola Asuh Orangtua, Perilaku Moral Anak.
PENGARUH PERMAINAN PUZZLE MODIFIKASI TERHADAP KEMAMPUAN KOGNITIF ANAK KELOMPOK B TK AISYIYAH BUSTANUL ATHFAL KECAMATAN PARIGI KABUPATEN PARIGI MOUTONG Agusniatih, Andi; Mandasari, Siskha
Bungamputi Vol 6, No 1 (2020): Jurnal Bungamputi
Publisher : Bungamputi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah kemampuan kognitif anak belum berkembang sesuai harapan. Tujuan adalah untuk mengetahui pengaruh permainan puzzle terhadap kemampuan kognitif anak. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Eksperimen. Adapun subjek penelitian ini adalah anak di Kelompok B TK Aisyiyah Bustanul Athfal Kecamatan Parigi Kabupaten Parigi Moutong yang berjumlah 16 anak. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pengolahan data dilakukan dengan teknik persentase dan uji t (Paired Sample t-test). Berdasarkan hasil data perhitungan uji t diperoleh nilai   ≥   (9.877 ≥ 1.753). Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa   ditolak dan   diterima, yang berarti terdapat pengaruh permainan puzzle modifikasi terhadap kemampuan kognitif anak di kelompok B TK Aisyiyah Bustanul Athfal Kecamatan Parigi Kabupaten Parigi Moutong. Data dianalisis dengan teknik persentase. Data hasil rekapitulasi pengamatan kemampuan kognitif sebelum diberikan perlakuan, dalam tiga aspek yang telah diamati, tidak diperoleh rata-rata pada kategori BSB, kategori BSH sebanyak 12,5%, kategori MB sebanyak 41,67%, dan kategori BB sebanyak 45,83%. Setelah diberikan perlakuan, dari hasil rekapitulasi pengamatan kemampuan kognitif anak sesudah diberikan perlakuan, dalam tiga aspek yang telah diamati, rekapitulasinya diperoleh rata-rata pada kategori BSB sebanyak 54,17%, kategori BSH sebanyak 33,33%, kategori MB sebanyak 12,5%, dan tidak diperoleh rata-rata pada kategori BB. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa permainan puzzle dapat mempengaruhi kemampuan kognitif anak di Kelompok B TK Aisyiyah Bustanul Athfal Kecamatan Parigi Kabupaten Parigi Moutong. Kata Kunci : Permainan Puzzle Modifikasi, Kemampuan kognitif, Anak Usia Dini
PENGARUH PEMBERIAN PENGUATAN TERHADAP MOTIVASI BELAJAR ANAK DI KELOMPOK B TK NEGERI PEMBINA PELAWA Agusniatih, Andi; Aziza, Devi Nur Asmaul
Bungamputi Vol 6, No 2 (2020): Jurnal Bungamputi
Publisher : Bungamputi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masalah utama dalam penelitian ini adalah motivasi belajar anak yang masih rendah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian penguatan terhadap motivasi belajar anak di Kelompok B TK Negeri Pembina Pelawa. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilakukan di Kelompok B TK Negeri Pembina Pelawa. Subyek penelitian ini berjumlah 12 orang anak. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil analisis data sebelum dan sesudah pemberian penguatan. Aspek rasa ingin tahu, kategori (ST) dari 16,7% menjadi 25%, kategori (T)  dari 25% menjadi 50%, kategori (S) 25% berkurang menjadi 16,7% dan kategori (R) dari 33,3% tersisa menjadi 8,3%. Untuk aspek menyelesaikan tugas kategori (ST) dari 8,3% menjadi 25%, kategori (T) 16,7% menjadi 66,7%, kategori (S) 33,3% menjadi 8,3%, dan kategori (R) 41,7% menjadi 0%, sedangkan aspek antusias belajar anak kategori (ST) 8,3% menjadi 16,7%, kategori (T) dari 16,7% menjadi 58,3%, kategori  (S) 25% menjadi 8,3% dan kategori (R) 50% menjadi 16,7%. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh pemberian penguatan terhadap motivasi belajar anak di kelompok B TK Negeri Pembina Pelawa.                                                 Kata kunci : Pemberian Penguatan, Motivasi Belajar
PENGARUH METODE BERCERITA TERHADAP PERILAKU SOSIAL ANAK DI KELOMPOK B TK TERATAI PUTIH KELURAHAN KAMPAL KECAMATAN PARIGI TENGAH KABUPATEN PARIGI MOUTONG Agusniatih, Andi; Asmarita, Asmarita
Bungamputi Vol 7, No 1 (2021): Jurnal Bungamputi
Publisher : Bungamputi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Masalah utama penelitian ini adalah perilaku sosial anak yang belum berkembang sesuai harapan. Upaya mengatasi masalah tersebut, telah dilakukan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode bercerita terhadap perilaku sosial anak di Kelompok B TK Teratai Putih Kabupaten Parigi Moutong. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan jenis penelitian adalah eksperimen. Subyek penelitian berjumlah 15 anak. Data dikumpulkan melalui lembar observasi, wawancara dan dokumentasi. hasil penelitian analisis deskriptif, nilai rata-rata perilaku sosial anak, terdapat 33,33% dalam kategori BSB, ada 51,11% dalam kategori BSH, ada 15,55% dalam kategori MB da nada 0% dalam kategori BB Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik persentase dan uji-t. hasil penelitian dari uji-t menunjukkan bahwa nilai t hitung sebesar -10,425 dengan signifikan 0,000, karena sig < 0,05, maka dapat dijelaskan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa metode bercerita berpengaruh signifikan terhadap perilaku sosial anak. Kata Kunci: Metode Bercerita, Perilaku Sosial Anak
PENGARUH KEGIATAN MONTASE TERHADAP KREATIVITAS ANAK PADA MASA COVID-19 DI KELOMPOK B TK MELATI TONDO KECAMATAN MANTIKULORE KOTA PALU Agusniatih, Andi; Rahayu, Marwah
Bungamputi Vol 7, No 2 (2021): Jurnal Bungamputi
Publisher : Bungamputi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

         Masalah dalam penelitian ini adalah kreativitas anak yang belum berkembang sesuai harapan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kegiatan montase terhadap kreativitas anak. Jenis penelitian yang digunakan adalah eksperimen deskriptif. Adapun subjek penelitian seluruh anak didik di kelompok B TK Melati Tondo Kecamatan Mantikulore Kota Palu yang berjumlah 14 anak. Data hasil rekapitulasi kreativitas anak sebelum diberi perlakuan berupa kegiatan montase, dalam tiga aspek yang diamati baik sebelum maupun sesudah diberikan perlakuan berupa kegiatan montase, yaitu dari 0% menjadi 40,47% dalam kategori Berkembang Sangat Baik (BSB), dari 21,43% menjadi 52,38% dalam kategori Berkembang Sesuai Harapan (BSH), dari 40,48% menjadi tersisa 7,14% dalam kategori Mulai Berkembang (MB), dan dari 38,1% berkurang menjadi 0% dalam kategori Belum Berkembang (BB). Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dokumentasi. Selanjutnya pengolahan data dilakukan dengan teknik persentase uji t diperoleh nilai t hitung   ttabel (16,170  1,770). Maka dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima, yang berarti terdapat pengaruh kegiatan montase terhadap kreativitas anak di Kelompok B TK Melati Tondo Kecamatan Mantikulore Kota Palu.Kata Kunci : Kegiatan Montase, Kreativitas
Co-Authors Abduh, Miftahuljannah Afianti, Rika Amrullah Amrullah , Amrullah Amrullah Amrullah Amrullah Amrullah Anggraeni Anggraeni Annuar, Haerul Anwar, Hijrah Fani Arianti, Sajjadah Asmarita, Asmarita Awalunisa, Sita Awalunnisah, Sita Aziza, Devi Nur Asmaul Azzahra, Azzahra Besse Nirmala Datubua Toboe, Trivena DIDIK PURWANTO Dina Purnama Sari Durrotunisa, Durrotunisa Durrotunnisa Durrotunnisa Durrotunnisa Dwi Rukmana Supu Elyanur, Dwi Fahira, Fahira Fahrizal Fahrizal Fatika, Vindy Fatmin, Fatmin Feiby Margaretha Fitra Sari, Fitra Fitriana Fitriana Fitriana Fitriana Haerul Annuar Hesti Putri Setianingsih Humaedi I Putu Suwika I Putu Suwika I Putu Suwika I Putu Suwika Ika Juhriati Imamah, Zakiyyatul Istiana Makarau, Nur Khairunnisa, Masita Khusnul Khatima, Nur Fatwa Lima, João M Monepa, Jane Mandasari, Siskha Mardiana Mardiana Marwany Masita Masita Mega Puteri, Dian Midelisna Kadoy Mohamad Akbar, Mohamad Muthar, Armina Muthmainnah Muthmainnah Ndolan, Yusmerni Nisah, Sita Awalu Novanti E.Yauma Nur Istiana Makarau Nur Istiana Makarau Nurainun A Nurhalisa Lasikua, Siti Nurhayati Nurhayati Mardin Nurhayati Nurhayati Nurhayati Nurhayati Nurhayati Nurhayati Nurhusnitasari, Nurhusnitasari Nurul Halisa Nurul Istiqomah , Fitrah Priwati, Henny Putri Setianingsi, Hesti Putri Setianingsih, Hesti Putri Setyaningsih, Hesti Rafika Rahayu, Marwah Rahma , Mutia Mifta Ramadani, Wulan Riwi, Triniva Rizal Safitri, Lian Sembiring, Rinawati Sengang, Sunyin Shofiyanti Nur Zuama Shofiyanti Nur Zuama Sinta, Dela Sita Awalunisah Sri Muliana R. Sri Nurhayati Sukmawati Sukmawati Sunandari, Ifa Supiati, Sitti Syaidina, Salma Syamsiar, Syamsiar Utami, Triningrum Tias Virna, Sri Wasni, Wasni Yusdin Gagaramusu Zulkaida, Karima