cover
Contact Name
Mohammad Rizki Fadhil Pratama
Contact Email
mohammadrizkifadhilpratama@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
lp2m@umpalangkaraya.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota palangkaraya,
Kalimantan tengah
INDONESIA
Pedagogik: Jurnal Pendidikan
ISSN : 16937856     EISSN : 23553537     DOI : -
Core Subject : Education,
The publication of Pedagogik: Jurnal Pendidikan certainly participates in disseminating the results of research and review of science and technology development conducted by lecturers and researchers especially from UM Palangkaraya and other universities. This edition contains 5 articles consisting of Education topics
Arjuna Subject : -
Articles 192 Documents
The Role of Forensic Accounting in Fraud Detection and Prevention in Nigerian Public Sector: A Case Study of Lagos, Nigeria Ogbaini, Aliu Clement; Akpor, Afam Augustine; Oboh, Ransome; Oputa, John Edewor; Marvis, Vine Bello
Pedagogik: Jurnal Pendidikan Vol. 19 No. 1 (2024): Pedagogik: Jurnal Pendidikan
Publisher : Institute For Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/pedagogik.v19i1.7005

Abstract

This study investigated the role of forensic accounting in fraud detection and prevention in the Nigerian Public Sector, Lagos State Government was used as a case study. The study aimed to assess the impact of forensic accounting on fraud detection and prevention in the Lagos State Government and recommend strategies for fraud prevention in the Nigerian Public Sector. A sample of 60 Certified Accountants was selected using purposive sampling techniques and secondary data from past financial statements. The findings were analyzed using frequency distribution tables, simple percentages and chi-square statistical formula. The findings of this study revealed that the Lagos State Government uses forensics minimally in its operations, with no forensic accounting department and no management training on forensic fraud prevention. The study calls for the government to go beyond annual and periodic audits and employ forensic accountants' services to regularly review all major financial transactions. There should be a separate office for forensic accountants at all government levels in Nigeria and regular management training on forensic fraud detection and prevention.
Pengembangan Program Sosial Emosional pada Lingkungan Rutin dan Integritas untuk Membentuk Profil Pelajar Pancasila Di SDN Pedurungan Kidul 01 Risnawati, Nani; Dwijayanti, Ida; Dewi, Tiyas Purnama Kartika
Pedagogik: Jurnal Pendidikan Vol. 19 No. 2 (2024): Pedagogik: Jurnal Pendidikan
Publisher : Institute For Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/pedagogik.v19i2.7343

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengembangan program sosial emosional pada lingkungan rutin dan integritas untuk membentuk profil pelajar pancasila di SDN Pedurungan Kidul 01. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan subjek siswa SDN Pedurungan Kidul 01 kelas 1 semester 1. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengembangan program sosial emosional pada lingkungan rutin dan integritas untuk membentuk profil pelajar Pancasila di SDN Pedurungan Kidul 01 adalah 1) Pembiasaan Rutin 2) Pembiasaan spontan 3) Pembiasaan keteladanan 4) Pengondisian yang efektif. Simpulan dari penelitian ini adalah pengembangan program sosial emosional membantu siswa untuk mengembangkan keterampilan sosial dan emosional, pembiasaan rutin dan spontan merupakan dua strategi utama yang dapat diimplementasikan pada program sosial emosional. Dalam pengembangan program sosial emosional membutuhkan keterlibatan semua pihak, yaitu guru, staf sekolah, orangtua, dan komunitas. Penciptaan lingkungan belajar positif dan suportif penting untuk mendukung pengembangan karakter dan nilai-nilai profil pelajar Pancasila siswa.
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar IPS dengan Menggunakan Strategi Pembelajaran Bowling Kampus Anggriyani; Safitri, Wahyu; Wijaya, Hadi; Noor, Ady Ferdian; Nurbudiyani, Iin; Hatmah, Nurul; Syahrudin, Muhamad; Jamilatun, Putri; Herman
Pedagogik: Jurnal Pendidikan Vol. 18 No. Special-1 (2023): Pedagogik: Jurnal Pendidikan
Publisher : Institute For Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/pedagogik.v18iSpecial-1.7590

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Untuk mendeskripiskan aktivitas peserta didik dengan menggunakan strategi bowling kampus kelas IV di SD Islam NU Palangka Raya Tahun tahun pelajaran 2021/2022, (2) Untuk mendeskripiskan aktivitas mengajar guru dengan menggunakan strategi bowling kampus kelas IV di SD Islam NU Palangka Raya Tahun tahun pelajaran 2021/2022, (3) Untuk meningkatkan hasil belajar IPS dengan menggunakan strategi bowling kampus kelas IV di SD Islam NU Palangka Raya Tahun tahun pelajaran 2021/2022, (4) Untuk mengetahui keterlaksanaan pembelajaran yang digunakan saat pembelajaran dilaksanakan IPS dengan menggunakan strategi bowling kampus kelas IV di SD Islam NU Palangka Raya Tahun tahun pelajaran 2021/2022. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas, yang dilaksanakan dalam satu siklus, siklus terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Instrumen yang digunakan terdiri dari lembar observasi dan tes. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, dan tes hasil belajar. Analisis data menggunakan rata-rata nilai dan persentase ketuntasan belajar secara klasikal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) meningkatkan aktivitas pembelajaran: (a) aktivitas guru pada siklus I memperoleh rata-rata 3,64 dengan kriteria baik, (b) aktivitas peserta didik pada siklus I memperoleh rata-rata 3,75 dengan kriteria baik, (c) Keterlaksanaan pembelajaran pada siklus I memperoleh rata-rata 3,67 dengan kriteria baik. (2) Meningkatkan hasil belajar: (a) Pra siklus memperoleh rata-rata 58,15 dengan persentase 18,5%, (b) Siklus I memperoleh rata-rata 86,30 dengan persentase 100%.
Penggunaan Model Pembelajaran Role Playing Untuk Meningkatkan Hasil Belajar SBDP Ramadhan, Karaya Nuril Maghfirotin; Indriati, Desi Ratna; Elhawwa, Tazkiyatunnafs; Kartini, Nurul Hikmah; Sumino; Yuliyanti; Mariani; Arnisyah, Siti
Pedagogik: Jurnal Pendidikan Vol. 18 No. Special-1 (2023): Pedagogik: Jurnal Pendidikan
Publisher : Institute For Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/pedagogik.v18iSpecial-1.7612

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mesdeskripsikan aktifitas belajar peserta didik selama proses pembelajaran SBDP dengan menggunakan model pembelajaran Role Playing dan meningkatkan hasil belajar SBDP dengan menggunakan model pembelajaran Role Playing pada peserta didik kelas IV SDN 4 Pahandut Palangkaraya. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas. Subjek atau informasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas IV SDN 4 Pahandut yang berjumlah 4 orang. Terdiri dari 1 laki – laki dan 3 perempuan. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah Observasi, Tes. Berdasarkan hasil penelitian belajar SBDP dengan menggunakan model pembelajaran Role Playing pada materi karya seni 3 dimensi di SDN 4 Pahandut Palangkaraya hasil belajar dan aktivitas belajar peserta didik menjadi sangat baik. Hal ini dapat dilihat dari hasil belajar peserta didik pada saat pre-test mendapatkan rata-rata nilai 22,5 dengan ketuntasan klasikal 0% kemudian meningkat pada siklus II dengan mendaptkan nilai rata-rata 85 dengan ketuntasan klasikal 100%. Serta aktivitas belajar peserta didik pada siklus I dengan skor rata – rata 3,5 dan meningkat pada siklus II menjadi 3,9. Diharapkan dengan adanya penelitian ini hendaknya guru dapat melatih perserta didik dalam memahami simbol, nilai tempat dalam matematika.
Analisis Keefektifan Pembelajaran Tematik Kelas IV di SDS Muhammadiyah Selat Kapuas Tukilah; Musarapah, Zidnatul; Tuti, Puji Indias; Zannah, Fathul; Nurbudiyani, Iin; Setiawan, Muhammad Andi; Alpian; Usop, Dwi Sari
Pedagogik: Jurnal Pendidikan Vol. 18 No. Special-1 (2023): Pedagogik: Jurnal Pendidikan
Publisher : Institute For Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/pedagogik.v18iSpecial-1.7638

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui analisis keefektifan pembelajaran tematik kelas IV di SDS Muhammadiyah Selat Kabupaten Kapuas. Metode yang digunakan dalam melakukan penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi. Analisis data penelitian menggunakan tahapan yang terdiri dari reduksi data, display data, pengambilan data dan verifikasi. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa perencanaan pembelajaran tematik kelas IV di SDS Muhammadiyah Selat Kabupaten Kapuas mengacu terhadap penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran tematik pada umumnya dimana memuat tentang tema, identitasmata pelajaran, standar kompetensi, kompetensi dasar, indicator, tujuan pembelajaran, alat atau bahan dan penilaian. Pelaksanaan pembelajaran tematik kelas IV di SDS Muhammadiyah Selat Kabupaten Kapuas dinilai berjalan dengan baik sesuai dengan perencanaan awal yang tertuang dalam perencanaan pembelajaran atau RPP. Efektivitas pembelajaran tematik yang telah dilaksanakan sudah efektif. Ini dapat dilihat dari proses pelaksanaan yang sesuai dengan RPP yang telah dibuat.
Upaya Meningkatkan Hasil Belajar PPKn Melalui Model Pembelajaran Picture and Picture Berbantuan Media Papan Pintar Pancasila Peserta Didik Kelas 1 SDN 2 Kasongan Baru Dora; Rusniah; Saepudin, Asep; Kartini, Nurul Hikmah; Noor, Ady Ferdian; Putra, Chandra Anugrah; Saputra, Riko; Kusno, Hadi; Lestari, Ika Dwi; Purtina, Arna
Pedagogik: Jurnal Pendidikan Vol. 18 No. Special-1 (2023): Pedagogik: Jurnal Pendidikan
Publisher : Institute For Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/pedagogik.v18iSpecial-1.7802

Abstract

         Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui aktivitas belajar peserta didik dan aktivitas guru dengan menggunakan model pembelajaran picture and picture pada siswa kelas 1 SDN-2 Kasongan Baru, (2) mengetahui adanya peningkatan hasil belajar dengan model pembelajaran picture and picture dengan penggunaan media papan pintar pancasila.         Metode dan jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Lokasi penelitian yaitu SDN-2 Kasongan Baru dengan subjek penelitian adalah 12 orang siswa kelas 1. Pengumpulan data dilakukan dengan metode Observasi dan Tes. Analisis data menggunakan kualitatif dan kuantitatif.   Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Aktivitas guru dan siswa setelah hasil observasi pada siklus 1 menunjukkan bahwa rata-rata skor aktivitas guru dan siswa berada pada rentang skala 3,4 dan 3,2 dengan kategori baik sedangkan pada siklus II hasil observasi guru dan siswa mengalami peningkatan yaitu berada pada rentang 3,5 dan 3,8 dengan kategori baik. Maka penerapan menerapkan model pembelajaran picture and picture berbantuan media papan pintar pancasila menyebebkan  aktivitas belajar siswa menjadi lebih baik karena siswa lebih aktif, antusias mendengarkan penjelasan guru serta lebih semangat dalam mengikuti proses pembelajaran. (2) ada peningkatan hasil belajar siswa kelas 1 SDN-2 Kasongan Baru setelah menggunakan model pembelajaran picture and picture berbantuan media papan pintar pancasila pada materi simbol-simbol Pancasila. Hal ini di tunjukkan dengan hasil belajar yang dilihat melalui rata-rata nilai kelas pada saat tes awal (Pre test) adalah 44 dengan ketuntuasan Klasikal sebesar 0% sedangkan pada siklus 1 mengalami peningkatan yaitu nilai rata-rata 54 dengan ketuntasan klasikal sebesar 33 % dan pada siklus II juga mengalami peningkatan yaitu rata-rata 74 dengan ketunutasan klasikal sebesar 91 %.
Analisis Kesulitan Belajar Siswa dalam Pembelajaran Tematik Kelas IV di SDN 2 Menteng Palangka Raya Sari, Dewi Puspita; Sabela, Windari; Cahya, Novia Dwi; Rahmaniati, Rita; Syar'i, Ahmad; Lestari, Januarti Dwi; Munir, Usman; Gusmalinda
Pedagogik: Jurnal Pendidikan Vol. 18 No. Special-1 (2023): Pedagogik: Jurnal Pendidikan
Publisher : Institute For Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/pedagogik.v18iSpecial-1.7803

Abstract

Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui kesulitan belajar siswa dalam pembelajaran tematik. Siswa tidak selamanya mampu menunjukkan prestasi belajar yang baik dan maksimal seperti yang diharapkan orang tua dan guru. Artinya, prestasi belajar siswa tidak akan selamanya baik, dan juga tidak akan selamanya buruk. Hal ini disebabkan, pencapaian prestasi belajar pada siswa sangat dipengaruhi oleh beberapa faktor termasuk faktor siswa itu sendiri, lingkungan, saran, dan prasarana belajar dan pembelajaran, serta interaksi seluruh faktor tersebut dalam proses pembelajaran. Oleh sebab itu, faktor-faktor yang mempengaruhi belajar tersebut apabila dapat dipenuhi dan diperhatikan dengan baik dapat menunjang prestasi belajar siswa.Penelitian ini dilaksanakan di SDN 2 Menteng Palangkaraya. Sumber data dalam penelitian ini adalah peserta didik, guru dan kepala sekolah. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah obervasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data penelitian menggunakan tahapan yang terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, display data, dan pengampilan kesimpulan dan verifikasi. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang lebih difokuskan untuk mendeskripsikan keadaan sifat atau hakikat nilai suatu objek atau gejala tertentu. Metode penelitian kualitatif melibatkan peneliti sebagai instrumen utama, dengan teknik pengumpulan data seperti observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang diambil berupa kata-kata, gambar, dan informasi yang ditemukan dari lapangan. Faktor yang menyebabkan siswa mengalami kesulitan belajar yaitu faktor internal dan faktor eksternal Menunjukkan sikap yang kurang wajar, Pencapaian akademik siswa rendah, Kesulitan membuat pemahaman baru, Siswa lamban dalam memproses sesuatu, Siswa sulit mengenali atau menafsirkan apa yang dirasakan, didengar, dan dilihat, Siswa kurang memperhatikan atau kurang fokus dalam belajar, Sulit untuk mengingat materi pelajaran.
Inovasi Pendidikan Melalui P5: Menguatkan Karakter Siswa dalam Kurikulum Merdeka Purtina, Arna; Zannah, Fathul; Syarif, Ahmad
Pedagogik: Jurnal Pendidikan Vol. 19 No. 2 (2024): Pedagogik: Jurnal Pendidikan
Publisher : Institute For Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/pedagogik.v19i2.7947

Abstract

Inovasi pendidikan menjadi kebutuhan mendesak dalam menghadapi tantangan globalisasi dan perubahan sosial yang pesat. Di Indonesia, Kurikulum Merdeka diperkenalkan sebagai upaya untuk memperkuat kualitas pendidikan dengan menekankan pada fleksibilitas pembelajaran dan penguatan karakter siswa. Salah satu elemen inti dalam Kurikulum Merdeka adalah Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), yang dirancang untuk membentuk siswa yang memiliki karakter kuat, kreatif, kritis, dan mampu bekerja sama dalam keberagaman. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran P5 sebagai inovasi pendidikan dalam membangun karakter siswa yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila serta mengkaji tantangan dan peluang dalam implementasi P5, serta dampaknya terhadap pembentukan karakter siswa. Metode deskriptif kualitatif digunakan untuk menggali konsep-konsep terkait inovasi pendidikan melalui P5: menguatkan karakter siswa dalam kurikulum merdeka, dengan studi literatur sebagai teknik pengumpulan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui P5, sebagai bagian dari Kurikulum Merdeka, dirancang untuk mengintegrasikan nilai-nilai Pancasila ke dalam proses pembelajaran melalui pendekatan proyek yang interaktif dan kontekstual. Meskipun memiliki potensi besar dalam membentuk karakter siswa, implementasi P5 dihadapkan pada berbagai tantangan, seperti keterbatasan sumber daya, kesiapan guru, dan resistensi terhadap perubahan. Namun, dukungan kebijakan pemerintah dan peluang untuk meningkatkan kolaborasi komunitas serta pemberdayaan siswa menawarkan jalan keluar yang dapat mengoptimalkan penerapan P5. Dampak P5 terhadap pembentukan karakter siswa terlihat signifikan, dengan peningkatan kesadaran sosial, penguatan identitas kebangsaan, dan pengembangan keterampilan hidup yang esensial. Penelitian ini menyimpulkan bahwa P5 memiliki potensi besar sebagai alat pendidikan yang efektif dalam membentuk generasi muda yang berkarakter kuat dan sesuai dengan nilai-nilai Pancasila, meskipun masih memerlukan upaya lebih lanjut untuk mengatasi tantangan-tantangan dalam implementasinya.
Pengaruh Model Pembelajaran Kolaboratif Tipe Learning Together Terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran Bahasa Inggris Paket C di PKBM Walidayna Kurniawan, Fauzi; Sianipar, Joane Janette
Pedagogik: Jurnal Pendidikan Vol. 19 No. 2 (2024): Pedagogik: Jurnal Pendidikan
Publisher : Institute For Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/pedagogik.v19i2.8165

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Model Pembelajaran Kolaboratif tipe Learning Together terhadap hasil belajar mata pelajaran Bahasa Inggris Paket C di PKBM Walidayna. Rendahnya hasil penilaian siswa Paket C di PKBM Walidayna menjadi pendorong dilakukannya penelitian ini. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Dua kelas, masing-masing dengan tiga puluh dan dua puluh tujuh siswa, digunakan sebagai kelas eksperimen dalam penelitian ini. Kelas kontrol juga disertakan, dan dipilih secara acak. SPSS versi 23 digunakan untuk pengujian dalam rangka pengumpulan data. Uji reliabilitas dan validitas digunakan dalam prosedur pengelolaan data. Untuk uji linearitas, homogenitas, normalitas, dan regresi linier berganda dalam analisis data. Temuan penelitian Setelah melakukan Uji Regresi Linier Berganda untuk kedua kelas dan memperoleh hasil 0,002 < 0,05, hasil uji hipotesis untuk pengaruh ini dievaluasi, dan ha diterima dan ho ditolak. 36% hasil pembelajaran dipengaruhi oleh paradigma pembelajaran kolaboratif Belajar Bersama, sedangkan faktor-faktor lain menyumbang 64% variasi hasil pembelajaran Bahasa Inggris lainnya.
Pembelajaran Berdiferensiasi: Menjawab Kebutuhan Pendidikan Personal di Era Society 5.0 Ritonga, Maharani; Sartika, Rinny; Wijaya, Aris
Pedagogik: Jurnal Pendidikan Vol. 19 No. 2 (2024): Pedagogik: Jurnal Pendidikan
Publisher : Institute For Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/pedagogik.v19i2.8272

Abstract

Era Society 5.0 menuntut inovasi dalam dunia pendidikan untuk menjawab kebutuhan personal setiap individu. Salah satu pendekatan yang relevan adalah pembelajaran berdiferensiasi, yang bertujuan untuk menyesuaikan proses pembelajaran dengan karakteristik unik setiap peserta didik. Pendekatan ini mempertimbangkan variasi dalam kemampuan, minat, gaya belajar, dan latar belakang budaya siswa untuk menciptakan pengalaman belajar yang lebih inklusif dan efektif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi dan memahami bagaimana pembelajaran berdiferensiasi dapat memenuhi kebutuhan pendidikan personal di era Society 5.0. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus dan literatur. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi kelas, dan analisis dokumen. Partisipan penelitian adalah guru dan siswa SDS Persa Medan dan UPT SPF SDN104282 Batu Lokong Deli Serdang. Melalui analisis literatur dan studi kasus, ditemukan bahwa pembelajaran berdiferensiasi dapat meningkatkan motivasi, keterlibatan, dan pencapaian akademik siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran berdiferensiasi efektif dalam meningkatkan keterlibatan siswa, motivasi belajar, dan hasil akademik. Guru yang menerapkan metode ini melaporkan bahwa siswa lebih aktif berpartisipasi dalam proses pembelajaran dan merasa lebih dihargai. Pembelajaran berdiferensiasi terbukti sebagai pendekatan yang relevan dan efektif dalam menjawab kebutuhan pendidikan personal di era Society 5.0. Meskipun ada tantangan dalam implementasinya, hasil yang positif menunjukkan bahwa pendekatan ini layak untuk diadopsi secara lebih luas. Rekomendasi yang diberikan mencakup pelatihan intensif bagi guru, pengembangan kurikulum yang fleksibel, serta dukungan kebijakan untuk mengintegrasikan pembelajaran berdiferensiasi secara efektif di sekolah-sekolah. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dan kesetaraan kesempatan belajar bagi seluruh siswa di Indonesia.