cover
Contact Name
Yulianto Santoso
Contact Email
-
Phone
+6281374931340
Journal Mail Official
jbmpaip@gmail.com
Editorial Address
Jl. Prof. Dr. Hamka Air Tawar Barat Padang, Sumatera Barat. Indonesia 25131
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan
ISSN : 26146576     EISSN : 26146967     DOI : -
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan (JBMP) is a scientific journal in the field of Management and Education. This journal is published twice editions published a year. JBMP published by Educational Adminstration, Faculty of Educational Science at Padang State University collaboration with Ikatan Sarjana Administrasi Pendidikan (ISMAPI) , in print and online with (ISSN: 2614-6576, e-ISSN: 2614-6967 ). The aim of this journal is to publish articles dedicated to all aspects of the latest outstanding developments in the fields of educational management in all settings. The scope of this journal encompasses educational planning, educational management, educational supervision, human resource management, organizational communication, public relations, leadership, education, and teaching and learning.; Education (teaching, development, instruction, educational projects and innovations, learning methodologies and new technologies in education and learning, assessment). It was first published in 2013.
Articles 422 Documents
Peran sosial media influencer dalam membangun kepercayaan generasi z pada tahap pra-pembelian dalam pemilihan destinasi wisata Ichwan Masnadi; Muhammad Rahmad; Octaviani Gita Putri; Sundring Pantja Djati; Rahmat Ingkadijaya
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan Vol 13, No 1 (2024): Volume 13 Nomor 1 Tahun 2024
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jbmp.v13i1.127660

Abstract

Generasi Z memainkan peran yang sangat penting dalam mengubah perilaku konsumen pariwisata, di mana media sosial menjadi alat utama bagi mereka dalam mencari informasi destinasi. Selain sebagai konsumen, mereka juga aktif sebagai pembuat dan penyebar konten. Penelitian menyoroti pengaruh besar dari influencer media sosial (SMI) dalam membentuk preferensi perjalanan dan keputusan Generasi Z. Tujuan penelitian ini adalah untuk menyelidiki dampak SMI dalam membangun kepercayaan selama perencanaan perjalanan Generasi Z, dengan harapan dapat mendukung pengembangan strategi pemasaran pariwisata yang lebih efektif. Penelitian ini mengadopsi metode kuantitatif dengan pengumpulan data melalui survei kuesioner menggunakan platform G-Form. Skala Likert lima poin digunakan untuk mengukur tanggapan peserta terhadap pertanyaan survei, yang mencakup aspek demografi, relevansi konten SMI, pencarian informasi, dan pertimbangan alternatif. Sampel terdiri dari 123 responden Generasi Z di wilayah Jabotabek, termasuk siswa sekolah menengah dan mahasiswa. Hipotesis penelitian menunjukkan bahwa kepercayaan pelanggan terhadap konten yang dihasilkan oleh Social SMI secara signifikan memengaruhi keinginan perjalanan, pencarian informasi untuk tujuan wisata, dan evaluasi destinasi pariwisata Generasi Z. Studi ini mengungkapkan bahwa kepercayaan pada konten influencer media sosial memiliki dampak yang signifikan pada kecenderungan Generasi Z untuk mengunjungi destinasi wisata, melakukan pencarian informasi, dan mengevaluasi pilihan alternatif selama fase pra-pembelian. 
Pengaruh Kinerja Kepala Madrasah Dan Kinerja Guru Terhadap Mutu Pembelajaran Pada MTs Swasta Sekabupaten Bengkulu Selatan M. Arifky Pratama; Gustini Gustini; Budi Hartono; Yusri Yusri; Iin Permatasari; Ahmad Zubair
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan Vol 12, No 2 (2023): Volume 12 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jbmp.v12i2.125721

Abstract

Penelitian ini menginvestigasi pengaruh kinerja kepala madrasah dan guru terhadap mutu pembelajaran di MTs Swasta Kabupaten Bengkulu Selatan. Metode survei penjelasan dengan pendekatan kuantitatif dan analisis jalur digunakan untuk menganalisis hubungan antar variabel. Hasil menunjukkan bahwa kinerja kepala madrasah dan guru secara bersama-sama memberikan dampak positif dan signifikan pada mutu pembelajaran. Kinerja kepala madrasah, terutama keampuan, komitmen, dan motivasi, memiliki pengaruh positif yang signifikan. Rekomendasi peningkatan pelatihan kepala madrasah menjadi strategis. Kinerja guru, melibatkan kompetensi pedagogik, profesional, sosial, dan kepribadian, juga memberikan kontribusi positif yang signifikan pada mutu pembelajaran. Rekomendasi difokuskan pada pengembangan kompetensi guru dan peningkatan motivasi. Sinergi antara kinerja kepala madrasah dan guru menyoroti pentingnya kolaborasi efektif dan implementasi kebijakan yang mendukung. Implementasi kebijakan ini melibatkan peningkatan sinergi, koordinasi yang baik dalam perancangan strategi pembelajaran, identifikasi kebutuhan siswa, dan evaluasi efektivitas metode pengajaran. Perlunya dukungan dari semua pihak, termasuk pemerintah daerah, orang tua siswa, dan masyarakat, dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang kondusif untuk peningkatan mutu pembelajaran. Perlu adanya pembinaan dan pelatihan untuk kepala madrasah dan guru dalam mengembangkan keterampilan manajemen, komunikasi, dan kepemimpinan guna mencapai sinergi yang optimal. Sinergi antara kepala madrasah dan guru bukan hanya strategi pendukung, melainkan juga landasan untuk meraih prestasi yang lebih baik dalam dunia pendidikan.
Analisis dampak gaya kepemimpinan transaksional dan transformasional terhadap organizational performance yang dimediasi oleh intellectual capital dan inovation Kevin Yahya Indira; Erny Tajib
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan Vol 12, No 2 (2023): Volume 12 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jbmp.v12i2.124925

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan terhadap kinerja organisasi yang dimediasi oleh modal intelektual dan inovasi pada Bank Syariah Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 190 responden dengan menggunakan metode penarikan sampel purposive sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah karyawan yang berkerja di Bank Syariah Indonesia, dan berdomisili di Jakarta. Pengujian hipotesis dilakukan dengan metode structural equation model (SEM) dengan bantuan software AMOS. Hasil penelitian juga mendapatkan bahwa transformational leadership dan transactional leadership tidak berpengaruh signifikan secara langsung terhadap organizational performance, tetapi akan berpengaruh signifikan apabila dimediasi oleh innovation. Hasil penelitian juga mendapatkan bahwa transactional leadership dan transformational leadership berpengaruh langsung positif signifikan terhadap intellectual capital dan innovation. Selain itu terdapat pengaruh langsung positif signifikan innovation terhadap organizational performance. Implikasi bagi manajemen perusahaan adalah dengan mempertahankan Innovation dan menerapkan radical innovation yakni memperkenalkan generasi produk dan memperbaiki incremental innovation dengan meningkatkan kemampuan inovasi dari produk ataupun layanan yang sudah usang. Penelitian selanjutnya dapat juga dilakukan dengan meneliti perusahaan dan sektor usaha lainnya, serta menggabungkan variabel Innovation dan intellectual capital menjadi satu variabel moderasi.
Penerapan Sistem Informasi Manajemen Perpustakaan Berbasis Qr-Code Google Form di Madrasah Aliyah Negeri Zuhrotun Muniroh; Zuhriana Widya Rahayuning Tyas; Hanifah Hikmawati
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan Vol 13, No 1 (2024): Volume 13 Nomor 1 Tahun 2024
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jbmp.v13i1.127933

Abstract

Sistem informasi diera teknologi yang semakin berkembang pesat memudahkan masyarakat dalam mencari informasi. Terutama dalam bidang pendidikan salah satunya perpustakaan yang sekarang sudah memanfaatkan sistem teknologi informasi berbasis Qr-code google form yang bertujuan untuk mempercepat kerja pustakawan dalam mengelola data perpustakaan, serta mempermudah para siswa dan guru dalam meminjam dan mengembalikan buku serta berkunjung di perpustakaan. Teknik yang digunakan dalam adalah  penelitian kualitatif deskriptif berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi untuk menggali informasi data yang dibutuhkan. Hasil dari penelitian ini berupa sistem informasi manajemen perpustakaan berbasis Qr-code google form, pengelolaan pendataan buku yang disimpan ke google spreadseet, serta hambatan yang sering terjadi saat menggunakan sistem informasi manajemen perpustakaan.
Analisis Data Systematic Literature Review Manajemen Pembelajaran Bahasa Delli Sabudu; Anuardin Mokoagow
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan Vol 13, No 1 (2024): Volume 13 Nomor 1 Tahun 2024
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jbmp.v13i1.128132

Abstract

Penelitian ini mengkaji tren penelitian terkait manajemen pembelajaran bahasa dalam konteks pendidikan yang terus berkembang di Indonesia. Pendekatan sistematik literature review digunakan untuk menganalisis 100 artikel jurnal nasional yang terindeks Google Scholar dan CrossRef, dengan menggunakan software Publish or Perish (PoP) dan VOSviewer untuk visualisasi data. Hasil analisis menunjukkan bahwa penelitian tentang manajemen pembelajaran bahasa cenderung meningkat dalam rentang publikasi tahun 2018 hingga 2023, dengan penelitian terkait bahasa Arab dan Inggris sering dilakukan dalam 3 tahun terakhir. Cluster analisis menemukan bahwa topik-topik bahasa Arab dan bahasa Inggris mendominasi, sementara penelitian bahasa Arab juga menunjukkan tren peningkatan. Keterbatasan studi ini termasuk fokus pada jurnal nasional Indonesia dan ketersediaan data yang terbatas. Rekomendasi untuk penelitian masa depan adalah memperluas cakupan data dengan melibatkan sumber internasional, mengeksplorasi manajemen pembelajaran bahasa pada bahasa lainnya, serta meneliti aspek-aspek seperti metode pembelajaran dan media yang digunakan. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam pemahaman dan pengembangan praktik terbaik dalam manajemen pembelajaran bahasa untuk meningkatkan efektivitas proses belajar mengajar di era pendidikan yang dinamis
Analisis tanggapan kepuasan mahasiswa terhadap layanan pendidikan di perguruan tinggi Bunyamin Bunyamin; Rismita Rismita
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan Vol 12, No 2 (2023): Volume 12 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jbmp.v12i2.125707

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan mahasiswa terhadap layanan pendidikan. Metode yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif  dengan pendekatan survey. Populasi penelitian adalah semua mahasiswa semester empat pada program studi magister administrasi pendidikan yang berjumlah 80 orang dan sampel penelitian berjumlah sebanyak 39 mahasiswa yang dilakukan dengan teknik sampel acak (Random sampling). Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner melalui Google Form. Instrumen penelitian dirancang oleh Lembaga Penjaminan Mutu Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA, yang terdiri dari empat indikator yaitu: layanan terhadap dosen, layanan terhadap tenaga kependidikan, layanan terhadap pengelola, dan layanan terhadap sarana dan prasarana. Analisis data dilakukan dengan perhitungan statistik berdasarkan skor yang diperoleh yang terbagi kedalam empat kelompok skor, yaitu sangat memuaskan, memuaskan, cukup memuaskan, dan kurang memuaskan. Hasil pengujian analisis data semua indikator memberikan nilai sangat memuaskan dengan nilai rata-rata sebesar 92,96. Tanggapan kepuasan mahasiswa terhadap layanan pendidikan di program studi administrasi pendidikan Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA sudah sesuai harapan dengan melayani sepenuhnya atau daya tanggap yang cepat.
Pengaruh Efektivitas Kepemimpinan Kepala Sekolah dan Pengambilan Keputusan Terhadap Kepuasan Kerja Guru di Sekolah Menengah Atas Negeri Emilya Susanti; Bukman Lian; Andi Rahman
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan Vol 13, No 1 (2024): Volume 13 Nomor 1 Tahun 2024
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jbmp.v13i1.126956

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan apakah ada pengaruh efektivitas kepemimpinan kepala sekolah terhadap kepuasan kerja guru, proses pengambilan keputusan terhadap kepuasan kerja guru; dan efektivitas kepemimpinan dan proses pengambilan keputusan secara bersama-sama terhadap kepuasan kerja guru di SMA Negeri Kecamatan Banyuasin III. Jenis penelitian kuantitatif dengan model analisis jalur. Sampel dipilih dengan teknik random sampling berjumlah 100 responden dari jumlah semua populasi 132 orang guru dari 3 SMA Negeri di Kecamatan Banyuasin III. Datanya adalah jenis data primer dengan penyebaran kuesioner/angket, kemudian dikumpulkan dan diolah menggunakan SPSS versi 25. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier berganda dan menggunakan uji hipotesis uji-F, uji-t dan koefisien determinasi R2. Uji validitasi instrumen menggunakan perhitungan korelasi Pearson Product Moment sedangkan uji reliabilitas menggunakan Cronbach alpha. Uji prasyarat analisis mengunakan uji normalitas, uji linieritas, dan multkolinieritas. Hasil penelitian menunjukkan yang pertama ada pengaruh efektivitas kepemimpinan terhadap kepuasan kerja guru berdasarkan. Kedua ada pengaruh pengambilan keputusan terhadap kepuasan kerja guru dan ada pengaruh efektivitas kepemimpinan kepala sekolah dan pengambilan keputusan secara bersama-sama terhadap kepuasan kerja guru di SMA Negeri Kecamatan Banyuasin III Efektivitas kepemimpinan kepala sekolah dan pengambilan keputusan berpengaruh secara bersama-sama sebesar 47,8% terhadap kepuasan guru, sisanya 52,2% dipengaruhi variabel lain di luar variabel yang dianalisis
Budaya kerja pegawai pada kantor pelayanan kependudukan dan catatan sipil Syahril Syahril
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan Vol 12, No 2 (2023): Volume 12 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jbmp.v12i2.124704

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan budaya kerja Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Padang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan indikator, nilai kerja yang berlaku dalam organisasi, keyakinan atau keyakinan karyawan tentang nilai kerja yang berlaku dalam organisasi, dan kesesuaian perilaku karyawan dengan nilai kerja dalam organisasi. Populasi penelitian ini adalah seluruh Pegawai Negeri Sipil pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Padang yang berjumlah 62 orang. Mengingat populasinya tidak terlalu besar, maka semua anggota populasi dijadikan responden penelitian. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket berdasarkan skala Likert, hasil penelitian diolah dengan menggunakan skor rata-rata. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai kerja yang berlaku pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Padang berada pada kategori kuat dengan skor rata-rata 3,98, serta indikator kepercayaan atau keyakinan pegawai terhadap nilai kerja dengan skor rata-rata 3,97 dan kesesuaian perilaku karyawan dengan nilai kerja juga termasuk dalam kategori kuat dengan skor rata-rata 3,84. Artinya secara umum budaya organisasi pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Padang sudah berada pada kategori kuat (baik).
Sebuah kajian tentang evaluasi Program Indonesia Pintar bagi Anak Berkebutuhan Khusus Connie Chairunnisa; Istaryatiningtias Istaryatiningtias
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan Vol 12, No 2 (2023): Volume 12 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jbmp.v12i2.124668

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi implementasi dan ketimpangan yang terjadi dalam penyaluran Program  Indonesia Pintar  (PIP) bagi siswa  Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) di SDN Sudimara Timur 2 Kota Tangerang, Banten. Metode yang digunakan adalah  metode kualitatif dengan model penelitian evaluasi ketimpangan (Discrepancy model). Teknik pengumpulan data melalui observasi mendalam, wawancara dilakukan kepada 7 orang kunci yang dianggap memahami PIP yaitu kepala sekolah, bendahara, guru kelas 2, guru kelas 5, guru kelas 6, operator penerima dana PIP dan komite sekolah, studi kepustakaan, studi dokumentasi, dan  triangulasi.  Model interaktif Miles & Huberman merupakan teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini. Hasil temuan pertama, masih  terdapat kendala dalam penerapan Program  Indonesia Pintar  (PIP). Kedua, diperlukan peningkatan kualitas pendidikan dan pelatihan bagi guru dalam mendukung perkembangan ABK di sekolah. Ketiga, perlu ditingkatkan koordinasi dan komunikasi antara guru, orang tua siswa dan tenaga medis dalam mendukung perkembangan ABK di sekolah. Keempat, perlu diadakan sosialisasi dan edukasi kepada orang tua siswa tentang PIP agar tidak terjadi penyimpangan di dalam penggunaan dana PIP. Rekomendasi dari penelitian ini yaitu bawa Program Indonesia Pintar perlu dilanjutkan dengan catatan perlu dilakukan evaluasi yang lebih komprehensif  dalam pelaksanaannya.
Analisis bibliometrik manajemen pembelajaran digital Ronny Walean; Yeane Koyongian; Frandy Walean
Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan Vol 13, No 1 (2024): Volume 13 Nomor 1 Tahun 2024
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/jbmp.v13i1.128231

Abstract

Pengintegrasian manajemen pembelajaran dengan teknologi digital menjadi fokus penting dalam pengembangan pendidikan di era digital. Namun, penelitian yang secara langsung menghubungkan kedua domain ini masih terbatas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tren penelitian terkait manajemen pembelajaran digital dalam konteks pendidikan untuk memahami keragaman fokus dan integrasi antara kedua domain tersebut. Pendekatan bibliometrik digunakan untuk menganalisis klaster dan tren dalam literatur terkait. Hasil analisis menunjukkan bahwa meskipun manajemen pembelajaran menjadi fokus utama, penelitian yang secara langsung menggabungkan manajemen pembelajaran dengan pembelajaran digital masih minim. Hal ini menunjukkan perlunya peningkatan kesadaran dan penelitian yang lebih aktif dalam mengintegrasikan konsep ini. Sebagai rekomendasi, para peneliti dan praktisi pendidikan perlu memperkaya wawasan dalam bidang ini untuk mengembangkan strategi pembelajaran yang inovatif dan adaptif. Kesimpulannya, integrasi antara manajemen pembelajaran dan pembelajaran digital menjadi kunci untuk meningkatkan kualitas pendidikan di era digital.