Articles
84 Documents
HASIL BELAJAR IPS TERPADU MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KONVENSIONAL DAN KOOPERATIF TIPE STAD
Mahmu’ddin Mahmu’ddin;
Siti Halimah;
Agustina Sri Moyowati
Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan Vol 5, No 2 (2017): Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan
Publisher : STKIP MUHAMMADIYAH SAMPIT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46822/paedagogie.v5i2.56
Dari hasil penelitian hasil nilai t hitung sebesar 5,966 dengan taraf signifikan p sebesar 0,000 sehingga p < 0,05 atau t hitung > t tabel (5,966 > 1, 66600). Hal ini berarti hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini diterima yaitu ada perbedaan yang signifikan hasil belajar menggunakan model pembelajaran konvensional dan kooperatif tipe STAD.
MINAT MAHASISWA MENGIKUTI EKSTRAKURIKULER MELALUI UKM PRAMUKA DI STKIP MUHAMMADIYAH SAMPIT
M Qahfi
Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan Vol 5, No 2 (2017): Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan
Publisher : STKIP MUHAMMADIYAH SAMPIT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46822/paedagogie.v5i2.55
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui minat mengikuti UKM Pramuka pada mahasiswa STKIP Muhammadiyah Sampit tahun akademik 2016/2017. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa STKIP Muhammadiyah Sampit yang aktif pada tahun akademik 2016/2017 yaitu berjumlah 354 mahasiswa, yang kemudian diambil sampel yaitu sebanyak 73 mahasiswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis Deskriptif Kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh sebagian besar Mahasiswa memiliki minat mengikuti UKM Pramuka kategori sedang
PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA TERHADAP MINAT BELAJAR ANAK
Fatimah Setiani;
Alivermana Wiguna;
Wawan Setiawan
Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan Vol 5, No 2 (2017): Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan
Publisher : STKIP MUHAMMADIYAH SAMPIT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46822/paedagogie.v5i2.61
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan keluarga terhadap minat belajar internal anak di SD Negeri 1 Ramban Tahun Pelajaran 2015/2016. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini yaitu ada pengaruh lingkungan keluarga terhadap minat belajar internal anak di SD Negeri 1 Ramban Tahun Pelajaran 2015/2016. Jenis Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan korelasional dengan populasi berjumlah 118 siswa yang terdiri dari siswa Kelas 4, 5, dan 6 SD Negeri 1 Ramban Semester Genap Tahun Pelajaran 2015/2016. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 60 siswa yang diambil 50% dari jumlah populasi dengan teknik stratified proportional random sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier sederhana yang telah terpenuhi uji prasyarat analisis. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh nilai t_hitung sebesar 9,5200 > t_tabel sebesar 2,00172, sehingga hipotesis yang diajukan diterima, maka ada pengaruh lingkungan keluarga terhadap minat belajar internal anak di SD Negeri 1 Ramban Tahun Pelajaran 2015/2016. Variabel lingkungan keluarga berpengaruh terhadap minat belajar internal dengan kontribusi R Square sebesar 61%.
PERBEDAAN HASIL BELAJAR MENGGUNAKAN METODE PEMECAHAN MASALAH DAN KONVENSIONAL
Mahmu’ddin Mahmu’ddin;
Siti Halimah;
Munawarah Munawarah
Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan Vol 5, No 1 (2017): Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan
Publisher : STKIP MUHAMMADIYAH SAMPIT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46822/paedagogie.v5i1.50
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar IPS menggunakan metode pemecahan masalah dan menggunakan metode konvensional pada siswa kelas VIII SMPN 9 Sampit tahun pelajaran 2015/2016. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini yaitu ada perbedaan hasil belajar siswa menggunakan metode pemecahan masalah dan metode konvensional pada siswa kelas VIII SMPN 9 Sampit. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji persyaratan analisis dengan uji normalitas, uji homogenitas, serta uji hipotesis dengan independent sample (t test). berdasarkan hasil analisis data penelitian ini menunjukan nilai t hitung> t tabel (-5.884< -1.994) dengan nilai signifikansi (0.000 < 0.05) yang memiliki arti bahwa hipotesis diterima. Hal tersebut membuktikan bahwa ada perbedaan hasil belajar IPS menggunakan metode pemecahan masalah dan menggunakan metode konvensional pada siswa kelas VIII SMPN 9 Sampit. Nilai rata-rata siswa, kelas control yang menggunakan metode konvensional lebih rendah dibandingkan kelas eksperimen yang menggunakan metode pemecahan masalah (problem solving). Nilai rata-rata siswa menggunakan metode konvensional adalah 54,86 sedangkan nilai rata-rata menggunakan metode pemecahan masalah (problem solving)adalah 79,17.
PENGARUH KESADARAN DIRI TERHADAP KEDISIPLINAN BELAJAR SISWA KELAS IX SMPN 9 SAMPIT
Sudarmono Sudarmono;
Apuanor Apuanor;
Eka Hendri K Kurniawati
Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan Vol 5, No 2 (2017): Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan
Publisher : STKIP MUHAMMADIYAH SAMPIT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46822/paedagogie.v5i2.57
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh kesadaran diri terhadap kedisiplinan belajar siswa kelas IX SMP Negeri 9 Sampit Tahun Pelajaran 2016/2017, Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik proportional random sampling. Peneliti menggunakan teknik ini karena jumlah populasi pada penelitian ini melebihi 100. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear sederhana, Berdasarkan hasil analisis regresi liniear sederhana, diperoleh nilai thitung = 7,702 dengan taraf signifikansi p=0,000 (p
PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI JURUSAN IPS SMA NEGERI DAN SWASTA
Apuanor Apuanor;
Sudarmono Sudarmono;
Wayan Eka Susanti
Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan Vol 5, No 1 (2017): Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan
Publisher : STKIP MUHAMMADIYAH SAMPIT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46822/paedagogie.v5i1.54
Sampai saat ini hasil belajar antara siswa yang satu dengan siswa yang lain hendaknya memiliki kesamaan, berdasarkan dari kenyataan bahwa hasil belajar siswa yang satu dengan siswa yang lain ternyata berbeda, hal tersebut diperkuat sesuai dengan data yang diperoleh dari Dapodikdas Dinas Pendidikan Kab.Kotim pada bulan Desember 2015, jumlah peserta UN Sekolah Menengah Atas (SMA) dari sekolah Negeri maupun sekolah Swasta tahun pelajaran 2015/2016, dari jurusan IPS ada 1032 peserta dan yang tidak lulus 5 peserta. Dari data di atas, hal ini sejalan dengan yang diungkapkan oleh Noehi Nasution (Syaiful Bahri Djamarah, 2008:195) yang menyatakan bahwa kecerdasan intelektual (IQ), sekitar 25% hasil belajar disekolah dapat dijelaskan dari IQ, sedangkan 75% di pengaruhi oleh faktor lain. Faktor lain yaitu dari faktor eksternal salah satunya adalah lingkungan sekolah. Lingkungan sekolah merupakan bagian item dari faktor eksternal yang mempengaruhi hasil belajar. Penelitian ini untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa kelas XI jurusan IPS SMA negeri dan swasta. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi, instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah rata-rata hasil Ujian Tengah Semester (UTS). Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian komparatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan hasil belajar antara siswa yang bersekolah di Negeri dan Swasta.
ANALISIS KINERJA GURU BERSERTIFIKASI SEKOLAH DASAR KECAMATAN BAAMANG KABUPATEN KOTAWARINGIN TIMUR
Riki Adi SETIAWAN;
Sudarmono Sudarmono;
Apuanor Apuanor
Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan Vol 5, No 2 (2017): Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan
Publisher : STKIP MUHAMMADIYAH SAMPIT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46822/paedagogie.v5i2.62
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja guru sekolah dasar (SD) yang bersertifikasi se-Kec.Baamang Kabupaten Kotim.Populasi penelitian ini semua guru yang bersertifikasi yang berada di SD N 3 Baamang Tengah,SD N 4 Baamang Hilir, SD N 7 Baamang Hilir, SD N 2 Baamang Hulu dan SD N 2 Baamang tengah sampel dalam penelitian ini berjumlah 52 guru yang bersertifikasi teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitati Berdasarkan dari nilai PKG guru yang sudah dikategorikan diperoleh kategori kinerja guru sertifikasi secara keseluruhan rendah sebesar 4,68% (9 orang guru serserifikasi).Untuk kategori kinerja guru sertifikasi secara keseluruhan sedang sebesar 20.28% ( 39 orang guru serserifikasi ). Untuk kategori kinerja guru sertifikasi secara keseluruhan tinggi sebesar 2.28% ( 4 orang guru sersertifikasi ). Untuk kinerja guru erserifikasi yang diambil data dari 5 ( lima ) SD yaitu: SD N 3 Baamang Tengah,SD N 4 Baamang Hilir, SD N 7 Baamang Hilir, SD N 2 Baamang Hulu dan SD N 2 Baamang Tengah menunjukan kinerja yang dihasilkan selama tahun 2015-2016 mendapatkan nilai sedang.
MOTIVASI MENYELESAIKAN SKRIPSI MAHASISWA YANG BEKERJA DAN TIDAK BEKERJA
Apuanor Apuanor;
Sudarmono Sudarmono;
Mukhtar Arifin
Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan Vol 5, No 1 (2017): Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan
Publisher : STKIP MUHAMMADIYAH SAMPIT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46822/paedagogie.v5i1.49
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada perbedaanmotivasi menyelesaikan skripsi antara mahasiswa yang bekerja denganmahasiswa yang tidak bekerja. Data dikumpulkan dengan skala motivasi menyelesaikan skripsi. Data dianalisis menggunakan teknik Uji-t. Hasil analisis uji-t diperoleh Hasil uji t dengan nilai t_hitung>t_tabel (4,706 > 2,021) dan signifikansi diperoleh P value (0,000 < 0,05). Dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan motivasi menyelesaikan skripsi yang sangat signifikan antara mahasiswa yang bekerja dan tidak bekerja. Motivasi mahasiswa yang bekerja lebih rendah dibanding yang tidak bekerja dengan perbedaan rata-rata sebesar 8,44 dan perbedaan berkisar antara 4,82 sampai 12,03.
FAKTOR PENYEBAB KURANGNYA MINAT BACA MAHASISWA DIPERPUSTAKAAN
Jayadi Jayadi;
Novianti Rahmawati;
Mariyanah Mariyanah
Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan Vol 5, No 2 (2017): Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan
Publisher : STKIP MUHAMMADIYAH SAMPIT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46822/paedagogie.v5i2.58
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan maka peneliti dapat menarik kesimpulan dari 210 mahasiswa STKIP Muhammadiyah Sampit yang menjadi subjek penelitian, hampir seluruh mahasiswa memiliki minat baca diperpustakaan STKIP Muhammadiyah Sampit dikategorikan sedang yaitu sebesar 142 responden (67,61%). Dapat ditarik kesimpulan bahwa dalam penelitian ini minat baca mahasiswa diperpustakaan Sekolah Tinggi Keguruan Ilmu Pendidikan (STKIP) Muhammadiyah Sampit dikategorikan sedang.
TINGKAT PENGUASAAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP KEMAMPUAN MEMBUAT MEDIA PEMBELAJARAN POWER POINT GURU
Norhayatun Norhayatun;
Muhamat Qahfi;
Tri Mutho Alimah
Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan Vol 5, No 1 (2017): Jurnal Paedagogie Media Kependidikan, Keilmuan dan Keagamaan
Publisher : STKIP MUHAMMADIYAH SAMPIT
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.46822/paedagogie.v5i1.53
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh tingkat penguasan Teknologi Informasi (TI) terhadap kemampuan membuat media pembelajaran power point guru. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah guru SMP Negeri yang mengajar mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah teknik sampel jenuh dengan jumlah responden 36 orang , pengumpulan data yang digunakan peneliti adalah kuesioner atau angker, dan teknik analisis data peneliti menggunakan Uji prasyarat (Uji Normalitas dan Uji Linieritas), Persamaan Regresi Linier Sederhana, Uji Hipotesis (Uji t) dan Koefisien Determinasi (R^2). Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa : Berdasarkan hasil perhitungan menggunakan SPSS diperoleh nilai t hitung sebesar 6,914 dengan taraf signifikansi p sebesar 0,000 sehingga p