cover
Contact Name
Iwan Tri Bowo
Contact Email
iwan13312229@gmail.com
Phone
+6285268719668
Journal Mail Official
lp3m@stikesmuh-pringsewu.ac.id
Editorial Address
Jl. KH. Ghalib No. 112 Pringsewu Lampung
Location
Kab. pringsewu,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Kesehatan
ISSN : 20896484     EISSN : 26558157     DOI : https://doi.org/10.35952/jik
Core Subject : Health,
Jurnal Ilmiah Kesehatan, This journal is intended as a medium for communication among stake holders on health research such as researchers, educators, students, practitioners of Health Office, Department of Health, Public Health Service center, as well as the general public who have an interest in the matter. with registered number ISSN ONLINE : 2655-8157, ISSN PRINT: 2089-6484. This journal contains a script on Health Sciences that includes: Nursing, Midwifery, Dental health, Pharmacy, Environmental Health, Nutrition, Health analyst, Labor Health, Public health.
Articles 367 Documents
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG DEMAM DENGAN MANAGEMEN DEMAM PADA ANAK BATITA DI DESA PADANG RATU Adramisa, Yogi; Marlinda, Marlinda; Tiara, Tiara
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 13, No 2 (2024): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v13i2.2421

Abstract

Pemahaman mengenai pengelolaan demam pada anak yang baik menjadi sesuatu yang penting untuk dipahami. Pengukuran suhu tubuh dengan menggunakan termometer merupakan cara yang akurat untuk mengetahui ada tidaknya demam. Orang dengan pengetahuan yang baik akan lebih memahami dan bertindak tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis hubungan tingkat pengetahuan ibu tentang demam dengan managemen demam pada batita di desa padang ratu kecamatan sungkai tengah kabupaten lampung utara. Jenis penelitian ini menggunakan analitik korelasional dengan desain penelitian cross sectional. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh ibu degan batita di desa padang ratu kecamatan kabupaten lampung utara sejumlah 242 orang, dengan jumlah sampel sebesar 70 orang dengan pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner. Pengolahan data menggunakan uji chi square, dengan p value = 0,02 (
FLIPPED CLASSROOM LEARNING PADA MAHASISWA KESEHATAN SEBAGAI ALTERNATIF PEMBELAJARAN PADA MASA PANDEMI COVID-19 Astuti, Dhesi Ari; Kurniati, Nurul; Syagata, Anindhita Syahbi; Sulisworo, Dwi
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 13, No 1 (2024): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v13i1.2270

Abstract

. Pergeseran ke pembelajaran di rumah yang belum pernah terjadi sebelumnya ini berdampak besar pada siswa, orang tua, dan guru di seluruh Indonesia. Metode pembelajaran Flipped Classroom merupakan metode blended learning yang dapat digunakan dalam situasi pandemic covid-19 ini. Pembelajaran aktif dipedomani menjadi pembelajaran yang baik untuk siswa dikarenakan siswa ikut terlibat dalam menyampaikan pendapat dan proses diskusi. Metode pembelajaran Flipped Classroom memerlukan media yang berkualitas untuk menghasilkan kualitas pembelajaran yang baik, salah satunya dengan video. Jenis penelitian ini termasuk deskriptif mengenai gambaran pembuatan media pembelajaran dalam penerapan metode Flipped Classroom. Media video disusun berdasarkan hasil expert judgement dengan pendekatan delphi technique menilai aspek “importance” dan “phrasing” serta media video telah memiliki sertifikat HKI.
DETERMINAN PERILAKU DALAM PENCEGAHAN PENULARAN TUBERCULOSIS (TB) PARU Firdayunsari, Firdayunsari; Amirus, Khoidar; Sari, Nurhalina
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 13, No 2 (2024): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v13i2.2416

Abstract

Banyaknya kasus TB paru di wilayah Lampung Timur, Puskesmas Labuhan Maringgai menempati posisi tertinggi dibandingkan dengan puskesmas lainnya sebesar 105 kasus. Namun jika dilihat dari data kunjungan rutin ke RSUD Sukadana kasus TB paru sebesar 217 kasus lebih besar jika dibandingkan dengan puskesmas yang ada, oleh karena itu sangatlah penting untuk melakukan penelitian di RSUD sukadana. Jenis penelitian kuantitatif, dengan mengunakan desain Cross sectional . Populasi penelitian ini adalah seluruh suspek TB paru bulan Agustus di RSUD Sukadana tahun 2023. Sampel dihitung dengan menggunakan perhitungan metode lameshow didapatkan sebanyak 100. Analisa data univariat, bivariat dengan chi square dan multivariat dengan uji regresi logistik berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki perilaku pencegahan penularan TB paru dengan baik 59,0%, pendidikan dasar dan menengah 56,0%, sikap positif 63,0%, pengetahuan kurang baik 58,0%, mendapatkan dukungan keluarga yang tidak baik 56,0%, mendapatkan dukungan petugas kesehatan dengan tidak baik 64,0%. Ada hubungan pendidikan (p-value =0,023), sikap (p-value =0,033), pengetahuan (p-value =0,000), dukungan keluarga (p-value =0,007), dukungan petugas kesehatan (p-value =0,026). Faktor yang paling dominan berhubungan dengan perilaku pencegahan penularan TB paru di RSUD Sukadana tahun 2023 adalah pengetahuan dengan (CI 95%, p-value =0,000 dan OR=8,189). Penelitian ini menyarankan perlu adanya edukasi dan kesadaran melakukan yang komprehensif tentang TB paru, termasuk cara penularan, gejala awal, langkah-langkah pencegahan, dan pentingnya pengobatan yang tepat.
PENGARUH PEMBERIAN SARI KURMA TERHADAP PENINGKATAN STATUS GIZI PADA BALITA STUNTING DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS REJOSARI KABUPATEN PRINGSEWU Hasyim, Dzul Istiqomah; Saputri, Nurwinda; Septiasari, Yeti; Yulianto, Andri
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 13, No 1 (2024): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v13i1.2283

Abstract

Stunting merupakan permasalahan gizi di dunia, ada 165 juta balita di dunia dalam kondisi pendek (stunting). Stunting merupakan permasalahan gizi di dunia, ada 165 juta balita di dunia dalam kondisi pendek (stunting). asupan nutrisi harus mengandung energi, protein, karbohidrat, vitamin, zat besi, mineral, dan asam folat.Sari kurma bisa menjadi pilihan yang baik untuk kenaikan gizi balita karena kurma kaya akan nutrisi yang dibutuhkan untuk pertumbuhan dan perkembangan yang sehat. Sarikurma merupakan makanan yang kaya akan nutrisi dan sering direkomendasikan untuk mencegah stunting pada anak-anak. Stunting adalah kondisi dimana anak memiliki pertumbuhan fisik yang terhambat secara kronis akibat defisiensi gizi atau kondisi lingkungan yang tidak memadai. Mengonsumsi sari kurma secara teratur dapat membantu mencegah stunting. Tujuan dari penelitian ini diketahuinya Pengaruh Konsumsi Sari Kurma Terhadap Peningkatan Status Gizi (BB/U) Pada Balita Stunting di Desa Podosari Kabupaten Pringsewu Tahun 2023. Metode penelitian ini merupakan jenis penelitian Exprimental Design dengan menggunakan rencana pretest-posttest dan dibagi dua kelompok yaitu kelompok control dan kelompok intervensi. Dalam penelitian dilakukan kepada balita stunting yang terdata di posyandu Podosari Pekon Podosari dan posyandu Matahari Pekon Pringsewu Barat sejumlah total terdapat 24 balita. Hasil uji statistic menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan bermakna pada berat badan, tinggi badan, status gizi berat badan menurut umur dan berat badan menurut tinggi badan pada kedua kelompok (p value > 0,05). Berbeda dengan status gizi berat badan menurut umur, didapatkan bahwa kelompok control memiliki status gizi yang lebih rendah dibandingkan kelompok intervensi dan didapatkan pervedaan bermakna ( p value < 0,024).
Perbedaan Pengaruh Dynamic Neuromuscular Stabilization Dan Gentle Walking Terhadap Penurunan Nyeri Ibu Post Sectio Caesarea Di Rs PKU Muhammadiyah Yogyakarta Ollin, Siti Nadhir; Rahman, Flora Aurellia Sazida; Laksono, Tri
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 13, No 2 (2024): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v13i2.2429

Abstract

Latar Belakang : Sectio Caesarea (SC) merupakan cara melahirkan janin dengan membuat sayatan pada dinding rahim melalui dinding depan abdomen dan vagina. Salah satu dampak yang paling utama dirasakan oleh pasien sectio caesarea adalah nyeri. Nyeri yang timbul berasal dari abdomen akibat incisi yang dilakukan untuk mengeluarkan bayi. Tujuan Penelitian : Mengetahui adanya perbedaan pengaruh Dynamic Neuromuscular Stabilization dan Gentle Walking terhadap penurunan nyeri ibu post Sectio Caesarea. Metode : Penelitian ini menggunakan pendekatan Quasi Eksperimental dengan desain penelitian pretest-posttest control two group design. Responden pada penelitian ini berjumlah 10 orang yang merupakan ibu post sectio caesarea di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta, yang selanjutnya dibagi secara acak menjadi 2 kelompok perlakuan. Kelompok I diberikan perlakuan Dynamic Neuromuscular stabilization dan kelompok II diberikan perlakuan Gentle Walking selama 4 minggu. Analisis data menggunakan Paired Sampel T-test untuk kelompok I dan II. Uji Independent Sampel T-test digunakan untuk mengetahui perbedaan pengaruh pada kelompok perlakuan I dan II. Hasil : Uji hipotesis I dan II menggunakan Paired Sampel T-test menunjukan Dynamic Neuromuscular Stabilization dan Gentle Walking efektif terhadap meningkatkan kekuatan otot ibu post sectio caesarea pada uji hipotesis I dengan nilai (p=0,001) dan uji hipotesis II dengan nilai (p=0,003). Uji hipotesis III menggunakan Independent Sampel T-test menunjukan tidak ada perbedaan pengaruh Dynamic Neuromuscular Stabilization dan gentle walking terhadap penurunan nyeri ibu post sectio caesarea dengan nilai pre (p=1,000) nilai post (p=1,000). Kesimpulan : Tidak ada perbedaan pengaruh Dynamic Neuromuscular Stabilization dan gentle walking terhadap penurunan nyeri ibu post sectio caesarea. Saran : Bagi peneliti selanjutnya diharapkan dapat menambah jumlah sampel dan jangka waktu latihan untuk mendapatkan hasil latihan yang lebih maksimal.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEJADIAN PREEKLAMSIA PADA KEHAMILAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KOTA CIREBON TAHUN 2023 Nurjanah, Nunung
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 14, No 1 (2025): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v14i1.2686

Abstract

Preeklampsia merupakan peningkatan tekanan darah diikuti dengan peningkatan protein dalam urin. Skrining preeklamsia dilakukan untuk mengidentifikasi wanita hamil yang berisiko tinggi mengalami kondisi ini. Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi preeklamsi berdasarkan faktor risiko ibu hamil di Kota Cirebon, Jawa Barat. Metode: penelitian ini menggunakan studi observasional dengan metode cross-sectional. Dengan teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Hasil analisis: Hasil uji Chi Square didapatkan terdapat hubungan pada variabel usia (P=0,001), paritas (P=00,8), kejadian hipertensi (P=0,009) dan variabel yang paling dominan berpengaruh dengan kejadian preeklamsia adalah variabel kejadian hipertensi yang memiliki nilai Expected (B) sebesar 6,103. Kesimpulan : Terdapat hubunga antara usia ibu, paritas ibu, dan kejadian hipertensi dengan kejadian preeklamsia.
ANALISIS KESEHATAN MENTAL DAN KESEHATAN REPRODUKSI PADA REMAJA PUTRI DI SALAH SATU SEKOLAH MENENGAH TAHUN 2024 Mulyati, Iceu; Novita, Lia
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 14, No 2 (2025): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v14i2.3038

Abstract

Kesehatan mental anak dan remaja, khususnya remaja putri, sangat memengaruhi masa depan individu, keluarga, dan masyarakat. Gangguan mental tidak hanya berdampak jangka panjang tetapi juga berpengaruh terhadap kesehatan reproduksi. Remaja dengan gangguan psikologis dapat mengalami nyeri haid, keputihan berlebih, serta perubahan durasi dan keteraturan haid. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan antara kesehatan mental dan kesehatan reproduksi pada remaja putri di salah satu sekolah menengah tahun 2024. Penelitian dilakukan secara kuantitatif dengan pendekatan cross sectional pada remaja putri yang memenuhi kriteria. Hasilnya menunjukkan bahwa gangguan reproduksi yang paling umum adalah nyeri haid (59,1%) dan siklus haid tidak teratur (86,4%). Gangguan pada kesejahteraan emosional dan sosial juga ditemukan cukup tinggi, masing-masing sebesar 45,5%. Nyeri dan durasi haid berhubungan erat dengan kondisi mental. Kesimpulannya, ada hubungan kuat antara kesehatan reproduksi dan mental. Gangguan reproduksi dapat memicu stres, kecemasan, dan menurunnya kepercayaan diri, sementara gangguan mental juga memengaruhi fungsi reproduksi. Oleh karena itu, pendekatan terpadu sangat penting dalam menjaga keseimbangan fisik dan mental remaja putri.
KARAKTERISTIK IBU HAMIL TIDAK BERHUBUNGAN DENGAN KECEMASAN SAAT ANC Daryanti, Menik Sri; Kristiana, Dita
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 14, No 2 (2025): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v14i2.3033

Abstract

Kecemasan pada kehamilan merupakan reaksi emosional yang terjadi pada ibu hamil terkait dengan kekhawatiran ibu dengan kesejahteraan diri dan janinnya, keberlangsungan kehamilan, persalinan, masa setelah persalinan dan ketika telah berperan menjadi ibu. Prevalensi kecemasan dan depresi pada negara maju sekitar 7-20% dan di negara berkembang sekitar lebih dari 20%. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah kuantitatif analitik korelasional dengan pendekatan cross sectional. Sampel sebanyak 50 ibu hamil yang memeriksakan kehamilan (ANC) di Klinik Ananda Sleman. Instrumen yang digunakan yaitu kuesioner Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS) dan buku KIA. Analisis data yang digunakan adalah analisis univariat dan biavriat dengan chi square. Sebelum dilakukan penelitian ini, sudah dilakukan ethical clearence dengan nomor surat : 1578 / KEP-UNISA/ I/ 2023. Dari hasil penelitian diperoleh bahwa usia, paritas, pendidikan, dan pekerjaan yang merupakan karakteristik ibu hamil tidak berhubungan dengan kecemasan ibu saat melakukan pemeriksaan ANC.
RIWAYAT ANEMIA DAN USIA KEHAMILAN DENGAN KEJADIAN STUNTING DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KABUPATEN PRINGSEWU Septiasari, Yeti; Saputri, Nurwinda; Hasyim, Dzul Istiqomah
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 14, No 2 (2025): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v14i2.3028

Abstract

Stunting pada balita merupakan masalah kesehatan serius yang dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk anemia pada kehamilan dan prematuritas. Anemia pada ibu hamil dapat meningkatkan risiko kelahiran prematur, yang berkontribusi pada kejadian stunting. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara anemia pada kehamilan dan prematuritas dengan kejadian stunting pada balita di Wilayah Kerja Puskesmas Kabupaten Pringsewu tahun 2024. Metode: Penelitian ini menggunakan desain observasional analitik dengan pendekatan case control. Jumlah sampel 60 balita umur 24-59 bulan di wilayah kerja Puskesmas Pringsewu yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Data dikumpulkan melalui wawancara dan rekam medis. Analisis data dilakukan dengan uji chi-square. Hasil:Hasil penelitian menunjukkan bahwa balita dari ibu yang mengalami anemia memiliki risiko lebih tinggi mengalami stunting (51,7%) dibandingkan ibu tanpa anemia (48,3%). Selain itu, balita yang lahir prematur lebih banyak mengalami stunting (46,7%) dibandingkan balita dari kehamilan normal (31,7%). Uji chi-square menunjukkan hubungan signifikan antara anemia dan prematuritas dengan kejadian stunting (p-value
PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN KADER MENGENAI ASI EKLUSIF DI WILAYAH PUSKESMAS GONDOKUSUMAN II H. Arbie, Putri Mayasari; Kartini, Farida
Jurnal Ilmiah Kesehatan Vol 14, No 2 (2025): Jurnal Ilmiah Kesehatan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52657/jik.v14i2.3039

Abstract

Air Susu Ibu (ASI) Eksklusif adalah ASI yang diberikan kepada bayi sejak dilahirkan selama enam bulan, tanpa menambahkan atau mengganti makanan atau minuman lain. Berdasarkan data UNICEF, sebanyak 136,7 juta bayi lahir diseluruh dunia hanya 32,6% dari me reka yang disusui secara ekslusif dalam 6 bulan pertama. sementara di negara berkembang hanya 39% ibu-ibu yang memberikan ASI Ekslusif. Hal ini dipengaruhi prespektif ibu tentang pemberian ASI Eklusif. Unit kesehatan yang paling berperan dalam meningkatkan pengetahuan pemberian ASI Eksklusif adalah puskesmas melalui kegiatan posyandu yang dibantu oleh kader Kesehatan. Namun demikian kader di Indonesia belum melaksanakan perannya secara maksimal karena kurangnya kemampuan dan pengetahuan kader tentang ASI Eksklusif. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pendidikan kesehatan terhadap tingkat pengetahuan kader mengenai asi eklusif. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain Pre Eksperimen dengan rancangan one grup pretest postest.teknik pengambilan sampel dengan menggunakan Simple Random sampling dengan jumlah sampel 33 responden. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Hasil penelitian rata-rata tingkat pengetahuan kader sebelum mendapatkan Pendidikan kesehatan mengenai ASI Ekslusif adalah 6,9697 dan setelah mendapatkan Pendidikan kesehatan mengenai ASI eklusif mengalami peningkatan yaitu 7.773. setelah dilakukan analisis menggunakan uji Wilcoxon didapatkan nilai P value 0,000 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan anatara pengetahuan kader sebelum dan sesudah mendapatkan Pendidikan kesehatan mengenai ASI eklusif.