cover
Contact Name
Syahrial Ayub, M.Si
Contact Email
syahrial_ayub@unram.ac.id
Phone
+6281803711284
Journal Mail Official
geoscienceed@unram.ac.id
Editorial Address
Jl. Majapahit No. 62 Mataram
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal)
Published by Universitas Mataram
ISSN : 27232905     EISSN : 27232913     DOI : https://doi.org/10.29303/goescienceedu
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi dan Geofisika (GeoScienceEd Journal): |e-ISSN: 2723-2913, p-ISSN: 2723-2905| diterbitkan 2 (dua) kali dalam setahun (Peride Juni dan Desember) dan dimulai pada bulan Juni 2020 oleh Program Studi Pendidikan Fisika FKIP Universitas Mataram. Artikel dapat diterima dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. GeoScienceEd merupakan wadah publikasi penelitian pendidikan, sains, geologi dan geofisika. Cakupan dari jurnal ini adalah artikel ilmiah berupa hasil penelitian yang meliputi pendidikan, sains, kebumian, geologi dan geofisika.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 1,038 Documents
Pengembangan Media Ludo untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPAS Peserta Didik pada Sistem Pernapasan Manusia Lusmayanti, Baiq Sulislia; Ahmad Harjono; Nurwahidah
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i3.1290

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk berupa media ludo yang valid dan praktis pada pembelajaran IPAS kelas V. Penelitian ini merupakan penelitian Research and Development (R&D) dengan model ADDIE yaitu Analyze, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Penelitian ini dilakukan di SDN Tandek, Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat pada tahun ajaran 2024/2025. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan peserta didik kelas V yang berjumlah 23 orang, sementara untuk objek penelitian adalah media ludo pada pembelajaran IPAS materi sistem pernapasan manusia. Instrument penelitian yang digunakan meliputi angket validasi ahli media, angket validasi ahli materi, angket kepraktisan oleh peserta didik dan guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media ludo memperoleh nilai presentase sebesar 91,76% dengan kriteria sangat valid oleh ahli media dan memperoleh skor presentase sebesar 90% dengan kriteria sangat valid oleh ahli materi. Pada uji coba kepraktisan oleh peserta didik memperoleh skor presentase 89,47% dengan kriteria sangat praktis dan uji kepraktisan oleh guru memperoleh skor presentase sebesar 96,66% dengan kriteria sangat praktis. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa media ludo ini sangat valid dan praktis untuk digunakan dalam pembelajaran IPAS di kelas V.
Pengaruh Model Pembelajaran Inside Outside Circle (IOC) Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila Kelas V SDN 1 Barejulat shofiana, shofiana; Nisa, Khairun; Fauzi, Asri
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i3.1314

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Inside Outside Circle (IOC) terhadap kemampuan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran pendidikan Pancasila Kelas V SDN 1 Barejulat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif jenis eksperimen semu (quasi eksperiment) dengan desain Nonequevalent Control Group Design. Sampel pada penelitian ini berjumlah 43 siswa yang terdiri dari kelas VA (22 orang) sebagai kelas eksperimen dan kelas VB (21 orang) sebagai kelas control. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan lembar observasi dan soal tes kemampuan berpikir kritis. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan uji prasyarat dan uji hipotesis. Uji prasyarat menggunakan uji normalitas dan uji homogenitas, sedangkan uji hipotesis menggunakan uji independent sample t-test. Hasil uji prasyarat yaitu uji normalitas menggunakan uji Shapiro-wilk menunjukkan data berdistribusi normal karena nilai sig. > 0,05, selanjutnya uji homogenitas memperoleh nilai sig. > 0,05 yang artinya data bersifat homogen. Hasil pengujian hipotesis menggunakan independent sample t-test memperoleh nilai sebesar 0,001 < 0,005 dan nilai thitung > ttabel yaitu 6,579 > 1.683, maka H0 ditolak dan Ha diterima yang artinya terdapat pengaruh model pembelajaran Inside Outside Circle (IOC) terhadap kemampuan berpikir kritis. Adapun hasil uji N-Gain kelas eksperimen memperoleh nilai sebesar 0,63 yang termasuk dalam kategori sedang, sehingga dapat disimpulkan terdapat pengaruh model pembelajaran Inside Outside Circle (IOC) terhadap kemampuan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran pendidikan Pancasila Kelas V SDN 1 Barejulat.
Persepsi dan Pengetahuan Masyarakat Desa Basarang Kabupaten Kapuas Terhadap Kebakaran Hutan dan Lahan Gambut Diadema, Dagna Dea; Purnama , Ardiyansyah; Mariaty, Mariaty
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 2 (2025): May
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i2.1328

Abstract

Forest and peatland fires are significant environmental issues in Central Kalimantan, particularly in Basarang Village, Kapuas Regency. This study aims to analyze community perceptions and knowledge regarding forest and peatland fires to support more effective prevention efforts. A quantitative approach was used, employing survey techniques through questionnaires administered to 30 respondents. The results indicate that the level of public perception is categorized as moderate, with an average score of 65.8%, and the level of knowledge is also moderate, with an average score of 75.0%. The community generally understands the definition, impacts, and regulations related to land fires; however, a gap remains between knowledge and actual practice in the field, such as participation in outreach programs and reporting fire incidents. It was also found that although residents are aware of the dangers of land clearing by burning, some still practice it due to economic constraints and traditional habits. This study recommends enhancing outreach efforts, providing contextual education, and offering tangible government support to strengthen community involvement in sustainable forest and peatland fire prevention.
Peran Guru Bimbingan Dan Konseling Dalam Mengatasi Kenakalan Siswa Saihu, Muhammad
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 2 (2025): May
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i2.1329

Abstract

Penelitian ini megkaji tentang kenakalan yang terjadi pada peserta didik, yang selanjutnya dikaji dengan menggunakan teori bimbingan dan konseling. Bimbingan dan konseling adalah sarana lembaga pendidikan yang berperan untuk membimbing, mengarahkan, dan memberikan nasihat-nasihat terhadap siswa dalam menyelesaikan suatu masalah atau dalam menemukan potensi dirinya, sehingga sangatlah penting adanya layanan bimbingan dan konseling di suatu sekolah. Penelitian ini bersifat atau berjenis kualitatif (field research). Adapun hasil dari penelitian ini, setiap perilaku menyimpang yang dilakukan oleh para siswa harus sesegera mungkin untuk diantisipasi atau mencari solusi agar masalah yang dialami ataupun kesalahan yang dilakukan oleh peserta didik tidak semakin parah yang selanjutnya dapat menyebabkan dan merugikan dirinya sendiri dan orang lain. Penanganan diambil konselor dalam mengatasi masalah kesiswaan harus bersifat akademik dan pendampingan, yaitu: tindakan preventif, tindakan represif, tindakan kuratif dan perkembangan. Strategi yang dilakukan oleh guru BK adalah konseling individu, konseling mediasi kelompok, dan kotak masalah. Dengan adanya tindakan di atas maka peserta didik akan dapat menerima dan memahami dirinya sendiri karena merasa dihargai dan dengan sendirinya ia akan bertindak sesuai dengan norma atau aturan yang berlaku di sekolah ataupun di luar sekolah (kehidupan sosial), akan tetapi jika peserta didik itu dihukum dengan menggunakan metode yang keras maka secara tidaklangsung dia akan lebih nakal dan lebih agresif.
Pengaruh Permainan Tebak Kata Terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif Peserta Didik Kelas II SDN 34 Ampenan Hadiantiningrum, Qisthifa; Siti Istiningsih; Muhammad Erfan
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i3.1330

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan metode permainan tebak kata dalam meningkatkan kemampuan berpikir kreatif peserta didik kelas II SDN 34 Ampenan. Penelitian menggunakan desain pre-eksperimen one-group pre-test and post-test dengan subjek seluruh siswa kelas II (n = 36). Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, tes kemampuan berpikir kreatif, dan dokumentasi. Analisis data meliputi uji normalitas Shapiro-Wilk (α = 0,05) dan uji hipotesis paired sample t-test (2-tailed), dilanjutkan dengan perhitungan nilai N-Gain untuk mengukur efektivitas peningkatan. Hasil uji normalitas menunjukkan data berdistribusi normal (pre-test p = 0,077; post-test p = 0,058). Uji paired sample t-test memperlihatkan perbedaan signifikan antara pre-test dan post-test (p = 0,000 < 0,05), sehingga hipotesis alternatif diterima. Nilai N-Gain sebesar 0,40 mengindikasikan efek sedang dari penggunaan permainan tebak kata terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa. Dengan demikian, metode permainan tebak kata layak dijadikan alternatif strategi pembelajaran untuk merangsang kreativitas pada peserta didik kelas II di SDN 34 Ampenan.
Pengaruh Model Pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) Berbasis Kearifan Lokal Terhadap Pemahaman Konsep Bangun Datar Peserta Didik Kelas IV SDN 1 Sambelia Ayunia, Nadia; Siti Istiningsih; Asri Fauzi
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i3.1331

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran Team Games Tournament (TGT) berbasis kearifan lokal terhadap pemahaman konsep bangun datar pada siswa kelas IV SDN 1 Sambelia. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen tipe nonequivalent control group design. Populasi dalam penelitian adalah seluruh peserta didik kelas IV SDN 1 Sambelia sebanyak 46 peserta didik, sedangkan sampel dalam penellitian ini yaitu peserta didik kelas IV B sebagai kelas eksperimen sebanyak 23 peserta didik dan peserta didik kelas IV A sebagai kelas control sebanyak 23 peserta didik. Teknik pengumpulan data pada penelitian menggunakan Teknik tes dan non-tes (observasi). Instrumen yang digunakan adalah tes pemahaman konsep dan lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran. Analisis data diawali dengan uji normalitas dilanjutkan dengan uji homogenitas, selanjutnya dilakukan uji hipotesis dengan uji independent sample t-test dan uji lanjutan dengan uji effect size. Hasil analisis data yaitu uji normalitas menggunakan shapiro wilk yang menunjukkan data berdistribusi normal karena nilai sig. > 0,05, selanjutnya yaitu uji homogenitas memperoleh hasil sig > 0,05 yang artinya data bersifat homogen. Hasil uji hipotesis yang diperoleh dari uji independent sample t-test dengan nilai sig.(2-tailed) adalah 0,00 < 0,05 dan nilai Thitung > Ttabel yaitu 3.893 > 1.679, maka H0 ditolak dan Ha diterima yang artinya terdapat pengaruh model pembelajaran teams ganmes tournament (TGT) berbasis kearifan lokal terhadap pemahaman konsep bangun datar. Selanjutnya dilakukan uji effect size yang didapatkan hasil 1,152 berada pada kisaran nilai strong effect yang berarti model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) berbasis kearifan lokal berpengaruh tinggi terhadap pemahaman konsep bangun datar peserta didik kelas IV SDN 1 Sambelia.
Pengembangan E-Modul Ajar Etnomatematika Berbasis Kearifan Lokal Suku Sasak Pada Materi Bangun Ruang Kelas V di SDN 17 Ampenan Haidesha Fitri, Nindya Dwita; Husniati; Vivi Rachmatul Hidayati
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i3.1338

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan E-Modul pembelajaran etnomatematika yang valid dan praktis, berbasis kearifan lokal suku Sasak pada materi bangun ruang untuk siswa kelas V, guna memaksimalkan proses pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan ADDIE yang mencakup lima tahap penelitian, yaitu analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Subjek penelitian ini adalah 16 siswa kelas V beserta guru kelasnya, sedangkan objek penelitian adalah produk E-Modul pembelajaran etnomatematika berbasis kearifan lokal suku Sasak pada materi bangun ruang. Penelitian dilaksanakan di SDN 17 Ampenan dengan menggunakan lembar validasi ahli serta angket respons siswa dan guru untuk mengumpulkan data penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produk E-Modul memenuhi standar validitas dengan persentase penilaian validasi media sebesar 94,44% dan validasi materi sebesar 95,55%. Selanjutnya, tahap validasi materi oleh dosen ahli memperoleh persentase 94,72% dan oleh guru sebesar 93,33%, sehingga termasuk dalam kategori sangat valid. Pada tahap uji kepraktisan, produk E-Modul memenuhi kriteria praktis dengan persentase penilaian uji coba kelompok kecil sebesar 96,25% dan pada uji coba kelompok besar sebesar 92,41% dari siswa serta 97,14% dari guru, sehingga termasuk dalam kategori sangat praktis. Berdasarkan seluruh tahap pengembangan yang telah dilakukan, produk E-Modul etnomatematika berbasis kearifan lokal suku Sasak pada materi bangun ruang untuk kelas V telah teruji valid dan praktis.
Pengembangan Media Buku Teka-Teki Silang Kali, Tambah, Kurang (TTS KATAKU) Untuk Anak Sekolah Dasar 1 Lendang Tampel Lombok Tengah Puspita, Baiq Juliar; Syarifuddin, Syarifuddin; Hidayati, Vivi Rachmatul
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i3.1341

Abstract

Media pembelajaran yang digunakan guru kurang bervariasi sehingga membuat peserta didik kurang fokus memperhatikan pembelajaran, hal tersebut membuat kemampuan berhitung peserta didik rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbentuk buku teka-teki silang kali, tambah, kurang (TTS KATAKU) untuk anak sekolah dasar 1 Lendang Tampel. Penelitian menggunakan metode penelitian dan pengembangan (Research and Development) dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data yaitu obsevasi, wawancara dan angket. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu lembar observasi, pedoman wawancara, angket validasi ahli materi, angket validasi ahli media, angket respon guru dan angket respon peserta didik. Pengembangan media melibatkan validasi oleh ahli media, ahli materi. Hasil validasi menunjukkan media berada pada kategori sangat layak dengan persentase penilaian dari ahli media sebesar 97%, ahli materi sebesar 89%. Sesuai dengan pendapat Arikunto (2013), skor penilaian yang memenuhi syarat kelayakan dapat dikategorikan sangat layak jika mendapat persentase 81-100%. Kepraktisan media dinilai melalui uji coba kelompok kecil (8 peserta didik) dan uji coba kelompok besar (16 peserta didik), masing-masing memperoleh skor kepraktisan 91,75% dan 94%, sedangkan respon guru mencapai 96%, yang menandakan bahwa media ini sangat praktis. Sesuai dengan pendapat Arikunto (2013), skor penilaian yang memenuhi syarat kepraktisan untuk media dapat dikategorikan sangat praktis jika mendapat persentase 81-100%. Berdasarkan hasil tersebut, media buku teka-teki silang kali, tambah, kurang dinyatakan sangat layak dan sangat praktis digunakan dalam pembelajaran kelas V sekolah dasar.
Penerapan Model Project Based Learning Berbantuan Laboratorium Virtual Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPAS Pada Peserta Didik Sekolah Dasar Iman Sari, Putri; Nurhasanah
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i3.892

Abstract

Pembelajaran IPAS seharusnya dapat memberikan kesempatan bagi peserta didik untuk berkreasi dalam memahami materi yang dipelajari. Salah satu upaya yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran II'AS adalah menerapkan model pembelajaran berbasis proyek dengan bantuan media virtual. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik melalui penerapan Project Based Learning berbantuan laboratorium virtual pada mata pelajaran IPAS kelas V SDN 16 Ampenan. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan mengadopsi model Kemmis && McTaggart yang dilaksanakan selama dua siklus. Setiap siklus melalui empat tahapan yakni perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui tes, observasi, wawancara, dan dokumentasi Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa hasil belajar peserta didik mengalami peningkatan yang cukup signifikan dimana pada siklus I rata-rata hasil belajar peserta didik mencapai 60% sedangkan pada siklus II mengalami peningkatan yang lebih tinggi menjadi 86%. Hal ini menunjukkan bahwa Project Based Learning berbantuan laboratorium virtual yang diterapkan dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik dalam pembelajaran IPAS
Pengembangan Media Papan Stik Perkalian Bilangan Cacah (PATIPELACA) untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Operasi Perkalian Bilangan Cacah Siswa Kelas 3 SDN 2 Sandik Nulfariza, Ary; Ermiana, Ida; Hidayati , Vivi Rachmatul
Jurnal Pendidikan, Sains, Geologi, dan Geofisika (GeoScienceEd Journal) Vol. 6 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : Mataram University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/goescienceed.v6i3.1377

Abstract

Materi operasi perkalian di sekolah dasar seringkali dianggap sulit oleh siswa karena diajarkan dengan metode menghafal. Hal ini kurang tepat karena menyebabkan siswa hanya mengetahui hasilnya, tanpa memahami konsep dari perkalian tersebut. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan pengembangan media papan stik perkalian bilangan cacah yang valid, praktis dan efektif untuk meningkatkan pemahaman konsep operasi perkalian bilangan cacah siswa kelas 3 SDN 2 Sandik. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan (Research & Development) dengan menerapkan model ADDIE yang terdiri dari 5 tahapan yaitu analysis, design, development, implementation and evaluation. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas 3 SDN 2 Sandik yang berjumlah 18 orang. Instrument yang digunakan berupa pedoman observasi, pedoman wawancara, angket validasi ahli, angket respon kepraktisan serta tes (pre-test dan post-test). Hasil validasi menunjukkan bahwa media papan stik perkalian dinyatakan sangat valid dengan persentase 85% dari segi materi maupun media. Pada aspek kepraktisan, media PATIPELACA dinyatakan sangat praktis dengan persentase angket respon siswa 92% dan angket respon guru 97%. Selanjutnya berdasarkan hasil tes, media PATIPELACA menunjukkan adanya peningkatan pemahaman konsep siswa setelah menggunakan media, dengan skor N-gain sebesar 0,735 yang termasuk dalam kategori tinggi. Berdasarkan hasil tersebut, maka media PATIPELACA yang dikembangkan terbukti valid, praktis dan efektif dalam meningkatkan pemahaman konsep operasi perkalian bilangan cacah siswa kelas 3 SDN 2 Sandik.

Page 40 of 104 | Total Record : 1038