cover
Contact Name
Arief Fiddienika
Contact Email
arief.fiddienika@gmail.com
Phone
+6285799990048
Journal Mail Official
arief.fiddienika@gmail.com
Editorial Address
Kampus UNM Gunungsari Gedung Pusat Bahasa Arab dan Studi Islam Jalan Raya Pendidikan, Tidung, Rappocini, Makassar
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature
ISSN : -     EISSN : 27971287     DOI : -
Core Subject : Education,
Al-Fashahah is published by the Arabic Language Education Study Program, Department of Foreign Languages, Faculty of Languages and Letters, Makassar State University. It is a research journal that publishes various research reports, literature studies and scientific writings with the object of Arabic language studies, both language education, linguistics, literature, and Arabic culture. It is published regularly twice a year in April and October. Every article published in Al-Fashahah will undergo an assessment process by a peer reviewer.
Articles 63 Documents
Pengaruh Latar Belakang Pendidikan Siswa terhadap Hasil Belajar pada Mata Pelajaran Bahasa Arab di Kelas X MAS Pesantren Tarbiyah Takalar Selmia Selmia; Susiawati Susiawati; Ruhul Kudus
Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature Vol 2, No 2 (2022): Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latar belakang pendidikan siswa terhadap hasil belajar pada mata pelajaran bahasa Arab. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif ex post fakto. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas Xa dan Xb yang berjumlah 45 siswa. Instrument  yang digunakan adalah angket dan dokumentasi hasil belajar. Data dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial . Hasil penelitian menunjukkan bahwa  = 0,118 dan  = 2,016 maka  <  (0,118 < 2,016) artinya tidak ada pengaruh latar belakang pendidikan siswa terhadap hasil belajar pada mata pelajaran bahasa Arab di kelas X MAS Pesantren Tarbiyah Takalar.
Efektivitas Metode SAVI (Somatis, Auditori, Visual, Intelektual) dalam Penguasaan Mufradat Siswa Kelas X IIS MAN 1 Kota Makassar Islamiyah Sulaeman; Sitti Muthmainnah; Nurming Saleh
Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature Vol 2, No 2 (2022): Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kuasi eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui keefektifan metode SAVI dalam penguasaan mufradat siswa kelas X IIS MAN 1 Kota Makassar. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah penggunaan metode SAVI (Somatis, Auditori, Visual, Intelektual), sedangkan variabel terikat pada penelitian ini adalah penguasaan mufradat. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X IIS MAN 1 Kota Makassar yang berjumlah 114 siswa. Adapun sampel dalam penelitian ini berjumlah 72 siswa yang terdiri dari 36 siswa kelas X IIS 1 MAN 1 Kota Makassar sebagai kelas eksperimen dan 36 siswa kelas X IIS 3 MAN 1 Kota Makassar sebagai kelas kontrol yang dipilih melalui teknik random sampling. Data hasil penelitian yang diperoleh dengan memberikan pre-test dan post-test tertulis pada materi “Al-Hiwayah”. Nilai rata-rata (mean) pre-test siswa pada kelas eksperimen adalah 52,7, Nilai rata-rata  (mean) pre-test siswa pada kelas kontrol adalah 42,2. Perbedaan nilai rata-rata (mean) pre-test kelas eksperimen dan kelas kontrol adalah 10,5. Nilai rata-rata (mean) post-test pada kelas eksperimen adalah 86,5. Nilai rata-rata (mean) post-test pada kelas kontrol adalah 51,9. Perbedaan nilai rata-rata (mean) post-test kelas eksperimen dan kelas kontrol sebesar 34,6. Hasil perhitungan uji-t taraf signifikasi 0,05 diperoleh nilai thitung 5,27 > ttabel 1,997. Hal ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode SAVI (Somatis, Auditori, Visual, Intelektual) efektif dalam penguasaan mufradat siswa kelas X IIS MAN 1 Kota Makassar.
Analisis Kesalahan Penggunaan Dhomir Mudzakkar dan Muannats dalam Kalimat Sederhana Bahasa Arab Siswa Kelas VIII MTs Muhammadiyah Takwa Kecamatan Bontonompo Aldi Rahardian MS; Fatkhul Ulum; Muhammad Anwar
Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature Vol 2, No 2 (2022): Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data dan informasi mengenai bentuk-bentuk kesalahan penggunaan dhomir mudzakkar dan muannats dalam kalimat sederhana siswa kelas VIII MTs Muhammadiyah Takwa. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif.  Sumber data penelitian ini adalah hasil tes soal penggunaan dhomir mudzakkar dan muannats dalam kalimat-kalimat sederhana. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VIII MTs Muhammadiyah Takwa dengan jumlah 36 siswa, dan dipilih dengan teknik sampel acak (simple random sampling). Data yang diperoleh dikumpulkan sampel kesalahannya, diidentifikasi, diklasifikasi bentuk kesalahannya, dijelaskan kesalahannya dan dievaluasi. Dari hasil analisis data, diketahui bahwa kesalahan penggunaan dhomir mudzakkar dan muannats dalam kalimat sederhana pada bentuk mutakallim yaitu dhomir ana [ أنا] dan dhomir  nahnu [نحن], kesalahan siswa pada bentuk mukhotob yaitu dhomir anta [ أنت ] dhomir antuma  [  انتما ] dan dhomir antum [ انتم], selanjutnya kesalahan pada bentuk ghaib yaitu dhomir huwa [هو ] dhomir hiya [ هي ] dhomir huma [  هما] dhomir hum [ هم ]  dhomir hunna [ هنّ ]. Kesalahan terbanyak yang dilakukan siswa yaitu pada dhomir hiya [ هي] dan kesalahan terkecil yaitu dhomir huma [ هما].
Pengaruh Model Pembelajaran Tebak Kata terhadap Kemampuan Menghafal Mufrodat Bahasa Arab Siswa Kelas X Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Al-Urwatul Wutsqaa Sidrap Nurmiah Nurmiah; Wahyu Kurniati Asri; Arief Fiddienika
Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature Vol 2, No 2 (2022): Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian Expost Facto yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh model tebak kata terhadap kemampuan menghafal mufrodat bahasa Arab siswa kelas X MIPA 2 Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Al-Urwatul Wutsqaa Sidrap. Variabel bebas dalam penelitian ini model pembelajaran tebak kata, sedangkan variabel terikatnya adalah menghafal mufrodat bahasa Arab. Populasi  dalam penelitian ini yakni 1 kelas yaitu kelas X MIPA 2 terdiri dari 30 siswa. Data hasil penelitian diperoleh dengan memberikan pre-test dan post-test. Hasil penelitian menunjukkan bahawa model pembelajaran tebak kata berpengaruh terhadap kemampuan menghafal mufrodat bahasa Arab siswa kelas X MIPA 2 Pondok Pesantren Al-Urwatul Wutsqaa Sidrap. Dengan hasil t hitung yaitu 0,000 < 0,05, sehingga ditetapkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima. Artinya terdapat pengaruh model pembelajaran tebak kata terhadap kemampuan menghafal mufrodat bahasa Arab siswa kelas X MIPA 2 Pondok Pesantren Al-Urwatul Wutsqaa Sidrap.
Efektivitas Metode Mimicry Memorization dalam Meningkatkan Penguasaan Kosa Kata (Mufrodat) Bahasa Arab Siswa Kelas IX Smp Islam Ar-Raafi’ Kota Makassar Halima Halima; Laelah Azizah; Fauziyah Bachtiar
Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature Vol 3, No 1 (2023): Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59562/al-fashahah.v3i1.46701

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian Nonequivalent Control Group Design yang bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan metode mimicry memorization dalam meningkatkan penguasaan kosakata (mufrodat) Bahasa arab siswa kelas IX SMP Islam Ar-Raafi’ kota Makassar. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah penggunaan metode mimicry memorization, sedangkan variabel terikatnya adalah penguasaan kosakata (mufrodat). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IX SMP Islam Ar-Raafi’ yang  berjumlah 40 orang siswa, Adapun sampel dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IX SMP Islam Ar-Raafi’ yang terdiri dari kelas IX.A Sebagai kelas Eksperimen dengan jumlah 20 siswa dan kelas IX.B sebagai kelas kontrol yang berjumlah 20 siswa yang dipilih dengan Teknik sampel acak (random sampling). Data hasil penelitian ini diperoleh dengan memberikan pre-test dan post-test  tertulis pada materi “جمال الطبيعة ( Pemandangan Alam)”. Hasil perhitungan uji-t pada taraf signifikan 0,5 diperoleh nilai  1,750 <  2,03. Hal ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode pembelajaran Mimicry-Memorization tidak efektif dalam Meningkatkan Penguasaan Kosakata (Mufrodat) Bahasa Arab kelas IX SMP Islam Ar-Raafi’ Kota Makassar.
Analisis Nilai Pendidikan Karakter Pada Cerpen Arab dalam Buku Modern Arabic Short Stories: A Bilingual Reader Syahril Syahril; Jufri Jufri; Ambo Dalle
Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature Vol 3, No 1 (2023): Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59562/al-fashahah.v3i1.46720

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam cerpen arab serta relevansi nilai-nilai pendidikan karakter tersebut di lingkup sekolah. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan model analisis isi dengan data primer berupa cerpen Hikaayatul Qindiili dan data sekunder berupa jurnal, buku, serta artikel terkait lainnya. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik baca dan catat. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat delapan belas nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam cerpen Hikaayatul Qindiili, diantaranya: nilai religius, toleransi, cinta admai, demokratis, menghargai prestasi, semangat kebangsaan, cinta tanah air, kerja keras, kreatif, mandiri, gemar membaca, rasa ingin tahu, berhasahabat, peduli lingkungan, bertanggung jawab, peduli sosial, jujur dan disiplin. Setiap nilai-nilai pendidikan karakter tersebut memiliki relevansi di lingkup sekolah dengan mengacu pada kompetensi inti I yaitu aspek ketuhanan, kompetensi inti II yaitu aspek sosial, kompetensi inti III  yaitu aspek pengetahuan, dan kompetensi IV yaitu aspek keterampilan.
Problematika Pembelajaran Keterampilan Berbicara Bahasa Arab Siswa Kelas X Madrasah Aliyah Muhammadiyah Limbung Wafiqah Lutfiani; Misnawaty Usman; Syarifah Fatimah Al Ilmullah
Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature Vol 3, No 1 (2023): Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59562/al-fashahah.v3i1.46708

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk mendeskripsikan dan menggambarkan problematika pembelajaran keterampilan berbicara bahasa Arab siswa kelas X Madrasah Aliyah Muhammadiyah Limbung dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X Madrasah Aliyah Muhammadiyah Limbung yang berjumlah 60 siswa. Sampel dalam penelitian ini adalah sampel total yakni 60 siswa yang terdiri dari 2 kelas (IPA dan IPS). Data hasil penelitian diperoleh dengan memberikan angket yang diisi langsung oleh siswa dan wawancara guru mata pelajaran bahasa Arab. Data angket dianalisis menggunakan rumus P = F/N x 100%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa kelas X Madrasah Aliyah Muhammadiyah Limbung mengalami banyak masalah yang menyebabkan siswa tidak lancar dalam berbicara bahasa Arab.  Masalah tersebut meliputi siswa merasa: 1) Bahasa Arab sulit, 2) Gugup berbicara bahasa Arab, 3) Kosakata kurang, 4) Kosakata tidak pernah bertambah, 5) Tidak tertarik menggunakan bahasa Arab sebagai bahasa sehari-hari, 6) Tidak pernah memperhatikan tata bahasa Arab, 7) Tidak berlatih berbicara Arab, 8) Kurangnya media, 9) Sekolah tidak mengadakan kegiatan berbicara bahasa Arab, 10) Kurangnya persediaan buku bahasa Arab, 11) kurangnya evaluasi oleh guru, 12) Kurangnya Imbauan berbahasa Arab. Masalah yang dihadapi disebabkan oleh dua faktor, faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal meliputi: 1) Kurangnya minat dan motivasi siswa, 2) Latar belakang pendidikan siswa, 3) Mental dan kesiapan siswa 4) Kosakata. Faktor eksternal meliputi: 1) guru, 2) sarana dan prasarana, 3) sekolah.
Pengaruh.Metode Bernyanyi terhadap.Penguasaan Kosakata.Bahasa.Arab Pada Siswa.Kelas VIII MTs Negeri 2 Jeneponto Sri Wahyuni Pratiwi; Hasmawati Hasmawati; Misnah Mannahali
Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature Vol 3, No 1 (2023): Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59562/al-fashahah.v3i1.46706

Abstract

Penelitian. inii bertujuan. untuk. mengetahui pengaruhhhmetode bernyanyi terhadap penguasaan kosakata bahasa Arab pada siswa kelas VIII MTs Negeri 2 Jeneponto. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah penggunaan metode bernyanyi sedangkan variabel terikat dalam penelitiannini adalah penguasaan kosakata (Mufrodat). Populasi dalammpenelitian ini terdiri dari 8 kelas sebanyak 240 orang. Sampel dalammpenelitian ini yaitu kelas VIII 3 yang terdiri 30 siswa. Data hasil penelitian diperoleh dengan memberikan pre-test dan post-test. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji korelasi Pearson Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara metode bernyanyi terhadap penguasaan kosakata bahasa Arab pada siswa kelas VIII MTs negeri 2 Jeneponto. 
Efektivitas Media Pembelajaran Spinning Wheel Dalam Penguasaan Kosakata Bahasa Arab Siswa Kelas XI MA DDI Cambalagi Kabupaten Maros Nur Aeni; Mantasiah Mantasiah; Sitti Muthmainnah
Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature Vol 3, No 1 (2023): Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59562/al-fashahah.v3i1.47168

Abstract

Penelitian ini merupakan sebuah penelitian Quasi Eksperimental Design yang bertujuan untuk menguji efektivitas penggunaan Spinning Wheel sebagai media pembelajaran dalam meningkatkan penguasaan kosakata bahasa Arab pada siswa kelas XI MA DDI Cambalagi Kabupaten Maros. Variabel yang menjadi fokus dalam penelitian ini adalah penggunaan media pembelajaran Spinning Wheel sebagai variabel bebas, sementara penguasaan kosakata bahasa Arab merupakan variabel terikat. Populasi penelitian ini adalah 64 siswa kelas XI MA DDI Cambalagi Kabupaten Maros, dan sampel yang diambil terdiri dari 40 siswa kelas XI MA DDI Cambalagi Kabupaten Maros. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode acak (random sampling), di mana 20 siswa dari kelas XI IPA 2 menjadi kelompok eksperimen dan 20 siswa dari kelas XI IPA 3 menjadi kelompok kontrol. Data penelitian diperoleh melalui pemberian pre-test dan post-test tertulis pada materi "Kesehatan". Hasil analisis menggunakan uji-t dengan tingkat signifikansi 0,05 menunjukkan bahwa nilai 3,392 >  2,03. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penggunaan media pembelajaran Spinning Wheel efektif dalam meningkatkan penguasaan kosakata bahasa Arab pada siswa kelas XI MA DDI Cambalagi Kabupaten Maros.
Analisis Kesalahan Pelafalan Huruf dalam Membaca Nyaring Teks Bahasa Arab Pada Siswa Kelas XI SMA IT Al Fatih Makassar Wahyuni Sangkala; Muhammad Bachtiar Syamsuddin; Muhammad Anwar
Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature Vol 3, No 1 (2023): Al-Fashahah: Journal of Arabic Education, Linguistics, and Literature
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59562/al-fashahah.v3i1.46710

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk memperoleh data dan informasi tentang bentuk-bentuk kesalahan pelafalan huruf dalam membaca nyaring teks bahasa Arab pada siswa kelas XI  SMA IT Al Fatih Makassar. Jenis Penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA IT Al Fatih Makassar yang berjumlah 10 siswa. Data hasil penelitian diperoleh melalui observasi, wawancara, angket, serta tes lisan untuk mendekteksi kesalahan pada saat membaca nyaring teks bahasa Arab. Data yang telah diperoleh selanjutnya diidentifikasi, diklasifikasi, dijelaskan bentuk kesalahannya, dan evaluasi kesalahan. Dari hasil analisis data, diketahui bahwa bentuk kesalahan siswa terdapat pada huruf fonem yang hampir sama konsonan ت  dan ط , konsonan ك  dan ق, konsonan د dan ض, konsonan ذ dan ظ, konsonan س dan ص, konsonan ح  dan ه, konsonan ء dan ع , konsonan ث  dan  س, konsonan ذ dan ز, ض dan د. Faktor yang menyebabkan terjadinya kesalahan pelafalan huruf konsonan dalam membaca nyaring teks bahasa Arab yaitu siswa menganggap pembelajaran bahasa Arab itu sulit, menganggap kurang paham ketika guru menjelaskan, menganggap buku yang digunakan sulit dipahami.