cover
Contact Name
Lalu Masyhudi
Contact Email
laloemipa@gmail.com
Phone
+6287864008292
Journal Mail Official
laloemipa@gmail.com
Editorial Address
Perumahan Taman alamanda III Blok T No.3 Karang Pule Mataram
Location
Kab. lombok barat,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Journal of Innovation Research and Knowledge
Published by bajang Institute
ISSN : 27983471     EISSN : 27983641     DOI : 10.53625
Journal of Innovation Research and Knowledge, published by Bajang Institute. Published in two formats, print and online, print version of ISSN: 2798-3471 and the online version of ISSN: 798-3641, both of which are published every month. The scope of the journal studies broadly includes: Culture (a unique study of performing arts and classical culture, traditional from various regions in Indonesia, and modern cultural arts such as dance, fine arts, and music art also includes the study of Indonesian literature on classical and contemporary literary issues) Religion (Study of comparative religion, study of pluralism and religious diversity in Indonesia) Sociopolitical Science/State Administration Media (Cultural studies and media, New Media and Contemporary Societies) Gender (Urban Culture, Gender bias, and gender inequality) Public policy (extractive public policies, distributive public policies, and regulative public policies) Development (economic and social development, urban and regional development) Environment (customs, social and environmental, land and natural resource utilization) Disaster (local wisdom and social culture, disaster management, community empowerment, survival and humanity, disaster and social emergency response organizations) Tourism (ecotourism, tourism management, religious tourism, urban tourism, and cultural tourism) Agriculture Economics Health Education
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 2,651 Documents
ANALISIS KEBERLANJUTAN KERJA SAMA INDONESIA DAN NORWEGIA DALAM PROGRAM REDD+: TAHUN 2021-2024 Vania Olathia; Triesanto Romulo Simanjuntak; Petsy Jessy Ismoyo
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 5 No. 1: Juni 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai keberlanjutan kerja sama antara Indonesia dan Norwegia dalam program Reducing Emissions from Deforestation and Forest Degradation (REDD+) setelah pemutusan sementara kerja sama pada tahun 2021. Fokus utama penelitian ini adalah untuk menganalisis dinamika hubungan bilateral Indonesia-Norwegia pada periode 2021-2024 dalam mengurangi emisi karbon dan pengelolaan hutan berkelanjutan. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan sumber data sekunder seperti dokumen, laporan resmi, serta publikasi ilmiah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kerja sama Indonesia dan Norwegia tetap berlanjut pasca pemutusan melalui pembaharuan perjanjian pada tahun 2022, dengan didukung oleh kebijakan nasional dan sistem pengawasan lingkungan yang kuat. Faktor pendukung utama keberlanjutan kerja sama ini adalah komitmen bersama dalam penanganan terhadap perubahan iklim, regulasi yang memadai, dan sistem pemantauan karbon yang transparan. Sementara itu, tantangan terbesar dalam kerja sama adalah keterlambatan insentif keuangan dan kesenjangan dalam pemahaman dengan masyarakat adat
STATUS NUTRSI PASIEN KANKER YANG MENJALANI KEMOTERAPI DI RSUD Prof Dr W. Z JOHANNES KUPANG Fransiskus S. Onggang; Bringiwatty Batbual; Aben B.Y. H. Romana; Agustina Ina; Jane Leo Mangi; Gadur Blasius; Maria Sambriong; Dominggos Gonsalves; Mariana Oni Betan; Oklan BT Liunokas
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 5 No. 1: Juni 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Cancer is one of the diseases with the highest mortality rate in the world. Every year the number of cancer patients in the world increases to 6.25 million people. WHO estimates that 500,000 new cases of breast cancer are diagnosed with a death toll of approximately 3,750 deaths per year. Objective: Education with booklet media can increase patient knowledge about good nutrition during chemotherapy. This study aims to analyze the effect of booklets on the level of knowledge of cancer patients at RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang Hospital. Methods: This study used a pre experiment one group pre-post test design with 38 cancer patient respondents. The variables analyzed included the level of knowledge before and after the booklet intervention. Data were analyzed using the Wilchoxon statistical test and cross tab. Results: There is an effect of education with booklet media, where it is obtained asymp. Sig (2-tailed) is 0.000 <0.05. Conclusion: There is an effect of education through booklet media about nutrition on the level of knowledge in patients undergoing chemotherapy at Prof. Dr. W. Z. Hospital Kupang. Johannes Kupang Hospital. Suggestion: It is hoped that this study can provide information and input to cancer patients undergoing chemotherapy at Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang, about nutritional knowledge so that they can practice it and the hospital can explain more about nutrition to all patients at RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang Hospital
PENGEMBANGAN E-MODUL MENGGUNAKAN VIDEO BERBASIS WONDERSHARE FILMORA MATERI TEKS EKSPLANASI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR Jaja Sudarjat; Nanda Dwi Lestari; Raden Teti Rostikawati
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 5 No. 1: Juni 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this study is to develop an e-module using Wondershare Filmora- based video explanatory text material, so that it is feasible to be tested and effective to be able to improve students' learning outcomes. This research method uses the Research and Development (R&D) method with the ADDIE (analysis, design, development, implementation and evaluation) development model. This research involved 30 students and in the process of validation and trial of the e- modules that have been developed. Validation was carried out by validators, namely material experts, teacher subject matter experts, linguists, and media experts, with the validation results of 92% of the subject matter experts, 100% of teacher subject matter experts, 92% of linguists, and media experts of 97% with an average result of 95.25% which was included in the "Very Feasible" criteria. It was strengthened by the results of student respondents of 100% and teacher responses of 100% included in the category of "Very Good". Similarly, the average result of the N-Gain value is 0.85 in the category "Effective". From the results of the research, it can be concluded that the e-module uses Wondershare Filmora- based videos that were developed effectively and practically to be used in measuring students' understanding of explanatory text material
GLADI AKAD NIKAH SESAAT SEBELUM AKAD SUNGGUHAN MENURUT HUKUM SYARIAT DAN MASYARAKAT Muhammad Samlawi; Harmon Amir
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 5 No. 1: Juni 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Realita kehidupan masyarakat ditemukan kasus silih berganti menghiasi praktek syari’at pernikahan ini, dimulai dari masa pra nikah sampai pasca pernikahan terjadi. Dan nilai dari ragam polemic itu ada yang positif dan tidak sedikit juga yang negative. Hal ini disebabkan karena urusan pernikahan termasuk masalah yang dimana aturan-aturannya hasil gabungan dari aturan-aturan agama dengan aturan adat istiadat. Ditemukan juga ragam praktek syari’at pernikahan yang terjadi di tengah masyarakat kita yakni gladi akad nikah sesaat sebelum akad nikah sungguhan di langsungkan, yang dipragakan secara langsung oleh wali wanita dan pengantin pria lengkap dengan menyebutkan semua hal yang biasa tersebutkan dalam akad pernikahan sungguhan. Tulisan ini menggunakan metode penelitian campuran kualitatif dan kuantitatif, survey dilakukan dengan metode purposive sampling sebanyak 211 orang dan mendapatkan hasil 48,34% menjawab tidak sah, 46,91% menjawab sah, 4,73% menjawab tidak tahu, adapun hasil tersebut cukup mewakili pengetahuan masyarakat luas yang ternyata masih lebih banyak yang menilai dan menyangka bahwa akad ini belum sah secara syari’at. Kesimpulan peneliti temukan yaitu: (1) Gladi akad nikah diakui keberadaannya oleh pihak KUA, namun bukan istruksi resmi dari KUA; (2) Gladi akad nikah merupakan tradisi yang berlaku sejak lama di masyarkat sesuai pengakuan KUA; (3) Masyarkat yang meyakini bahwa gladi akad nikah belum sah secara syar’i lebih banyak; (4) Hukum akhir dari gladi akad nikah adalah sah secara syari’at; (5)Konsekuensi hukum sah dari gladi ini sama seperti sahnya akad nikah sungguhan
DIGITALISASI LAYANAN PUBLIK DAN TANTANGAN NYA DALAM PERSPEKTIF HUKUM ADMINISTRASI NEGARA Tamaulina Br. Sembiring; Jeni Alfikri Ginting; Luthfia Azahra; Muhammad Fadli; Fahmi Fahrurozi; Muhammad Fachrur Rozi
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 5 No. 2: Juli 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Digitalisasi layanan publik merupakan salah satu bentuk transformasi yang tidak dapat dielakkan dalam tata kelola pemerintahan modern. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah mengubah cara negara dalam menjalankan fungsi pelayanannya kepada publik. Melalui digitalisasi, pemerintah berupaya meningkatkan efisiensi birokrasi, mempercepat akses pelayanan, memperkuat transparansi, serta menciptakan pelayanan public yang lebih responsif dan adaptif terhadap kebutuhan masyarakat. Namun demikian, pelaksanaan digitalisasi ini juga membawa konsekuensi hukum yang kompleks, terutama dalam kerangka hukum administrasi negara yang secara tradisional dibangun atas dasar hubungan langsung antara pejabat publik dan warga negara dalam proses administrasi. Artikel ini bertujuan untuk membahas bagaimana hukum administrasi negara mengatur dan menyikapi dinamika digitalisasi pelayanan publik, serta mengidentifikasi kendala hukum yang muncul seiring dengan perubahan sistem pelayanan dari konvensional menjadi digital.
HUBUNGAN FAKTOR INDIVIDU DENGAN AKTIVITAS FISIK PADA LANSIA DI SLEMAN YOGYAKARTA Tengku Zalifa; Indriani, Indriani; Veni Fatmawati
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 5 No. 2: Juli 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jirk.v5i2.10587

Abstract

Latar belakang. Penuaan menjadi proses alami individu berusia 60 tahun keatas yang ditandai dengan penurunan fungsi sistem tubuh, serta kemunduran kualitas hidup. Salah satu penyebab utama kemunduran adalah kurangnya aktivitas fisik yang turut berkontribusi terhadap peningkatan resiko penyakit tidak menular. Ketidakaktifan fisik pada lansia dipengaruhi beberapa faktor yaitu individu (internal) dan lingkungan (eksternal). Aspek individu menjadi faktor utama rendahnya kesadaran akan manfaat aktivitas fisik lansia. Tujuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara faktor individu dengan akativitas fisik pada lansia di Sleman Yogyakarta. Metode. Penelitian ini menggunakan desain kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional dengan total sampel sebanyak 363 lansia yang dipilih secara purposive sampling berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi yang ditentukan. Penelitian berlangsung selama bulan januari 2025, berlokasi di Posyandu Kelurahan Balecatur, Gamping, Sleman, Yogyakarta. Data dikumpulkan berdasarkan kuesioner. Analisis statistik dilakukan dengan menggunakan uji chi-square untuk mengetahui hubungan antara dua variabel. Hasil. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa lansia yang kurang aktif masih tinggi yaitu 19%. Mayoritas responden berusia >60 tahun (52,3%), berjenis kelamin perempuan (55,9%), berpendidikan SD (36,6%), dan masih aktif bekerja (64,5%). Analisis statistik menunjukkan bahwa terdapat hubungan signifikan antara usia (p=0,000), jenis kelamin (P=0,004), pendidikan (p=0,002), dan pekerjaan (P=0,029) dengan aktivitas fisik pada lansia. Simpulan. Jenis kelamin, pendidikan dan pekerjaan terkait aktivitas fisik merupakan faktor yang secara signifikan berkontribusi terhadap partisipasi lansia dalam aktivitas fisik sehari-hari. Saran. Upaya pemerintah perlu difokuskan pada peningkatan literasi kesehatan lansia melalui program edukasi dan sosialisasi yang inklusif.
MANAJEMEN PRODUKSI BERITA BRIN TV PADA YOUTUBE BRIN INDONESIA: STUDI PROGRAM KABAR KAWASAN DAN BRIN DAILY NEWS Muhammad Latif Fadilah; Leonard Dharmawan
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 5 No. 2: Juli 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengkaji manajemen proses produksi berita pada media digital YouTube, dengan tujuan untuk menganalisis bagaimana penerapan manajemen produksi di BRIN TV melalui kanal YouTube Brin Indonesia. Fokus kajian diarahkan pada dua program berita, yaitu Kabar Kawasan dan Brin Daily News, yang mewakili model produksi konten internal dan eksternal lembaga. Penelitian ini mengeksplorasi proses produksi yang dilakukan oleh tim pewarta digital, strategi penyajian konten di platform digital, serta tantangan yang dihadapi dalam menyesuaikan format berita dengan karakteristik media YouTube. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara mendalam terhadap empat orang informan yang memiliki peran berbeda dalam proses produksi. Objek penelitian berfokus pada implementasi manajemen produksi konten berita dalam konteks media digital. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses manajemen produksi di BRIN TV sejalan dengan teori manajemen George R. Terry (1992), yang mencakup empat fungsi utama: Planning dilakukan melalui rapat redaksi, penugasan peliputan, dan penyusunan draft berita; Organizing mencakup penjadwalan dan pembagian tugas berdasarkan struktur kerja; Actuating meliputi pelaksanaan peliputan di lapangan; dan Controlling mencakup evaluasi konten serta manajemen distribusi melalui media YouTube. Temuan ini menegaskan pentingnya adaptasi strategi manajerial dalam menghadirkan konten berita digital yang informatif dan sesuai dengan dinamika media baru
ANALISA USAHA ITIK PETELUR DENGAN SISTEM PEMELIHARAAN SEMI INTENSIF DI KECAMATAN AIR JOMAN KABUPATEN ASAHAN Cristy Anne Maria Lumbanbatu; Kurniawan, Kurniawan
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 5 No. 2: Juli 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui analisa usaha itik petelur dengan sistem pemeliharan semi intensif di Kecamatan Air Joman, Kabupaten Asahan dengan melakukan survey kepada 31 (tiga puluh satu) peternak yang ada di Kecamatan Air Joman. Peternak yang dijadikan objek penelitian adalah peternak dengan pemeliharaan secara semi intensif. Jenis penelitian yang dilakukan penelitian metode kuantitatif deskriptif dan data yang digunakan adalah data primer. Metode yang digunakan yaitu pengumpulan data menggunakan metode survei melalui penyebaran kuesioner. Hasil dari penelitian ini yaitu peternak yang ada di kecamatan air joman memiliki tingkatan umur yang berbeda-beda rentan 37-61 tahun dan tingkat pendidikan dari SMP-SMA yang mempengaruhi hasil ternak tersebut.
SISTEM PEMBUKTIAN TERBALIK DALAM TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG Ahmad Syahrial Fajaryanto; M Syahrul Borman; Siti Marwiyah; Noenik Soekorini
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 5 No. 2: Juli 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penegakan hukum sistem pembuktian terbalik tindak pidana money laundering (Pencucian Uang) menumbuhkan berbagai kesulitan hal ini disebabkan karena belum adanya hukum acara yang khusus mengatur sistempembuktian terbalik terhadap tindak pidana pencucian uang. Penelitian ini tentang Sistem Pembuktian Terbalik Dalam Tindak Pidana Pencucian Uang. Hasil penelitian menjelaskan bahwa Pembuktian terbalik yang terbatas dan berimbang dan pembuktian terbalik murni atau absolut sama-sama melanggar hak-hak terdakwa, bedanya bila pembuktian terbalik murni atau absolut secara langsung mengubah konsep dasar hukum pidana di Indonesia sekaligus bertentangan dengan asas hukum dan konstitusi Indonesia terlebih lagi Indonesia juga telah mengadopsi Undang- Undang Nomor 39 Tahun 1999 tentang Hak Asasi Manusia serta berbagai konvensi internasional tentang HAM yang telah diratifikasi oleh Indonesia, sehingga jelas apabila pembuktian terbalik absolut diterapkan akan bertentangan dengan Undang-Undang yang lain.
PERLINDUNGAN HUKUM BAGI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS (ABK) YANG MENJADI KORBAN CYBER BULLYING Abdillah Satar; Sri Astutik; Subekti, Subekti; Ernu Widodo
Journal of Innovation Research and Knowledge Vol. 5 No. 2: Juli 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bullying tidak hanya dilakukan secara langsung tapi juga lewat media sosial. Tindakan cyber bullying kepada Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) sering juga terjadi yang mengakibatkan Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) mengalami trauma kepanjangan, sehingga perllu diberikan perlindungan dan dilakukan upaya pencegahannya. Tujuan penelitian ini akan membahas Perlindungan Hukum Bagi Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) yang menjadi korban Cyber Bullying dan Perang Linkungan dalam pencegahan cyber bullyin terhadap Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Studi ini menggunakan metode penelitian normatif dengan menganalisis peraturan perundang-undangan yang terkait dengan isu hukum tentang perlindungan hukum. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlindungan hukum sudah diatur dalam beberapa peraturan perundang-undangan, antara lain perlindungan fisik dan perlindungan psikologi, merahasiakan identitas korban, pendampingan khusus saat melakukan pelaporan atau proses hukum, dan menjerat pelaku cyber bullying dengan sanksi pidana berdasarkan undang-undang. Lingkungan yang mendukung, mulai dari keluarga, sekolah, komunitas, hingga pemerintah, memiliki peran penting dalam pencegahan cyberbullying terhadap ABK. Kolaborasi yang baik di antara semua pihak dapat menciptakan ruang digital yang lebih aman dan inklusif bagi ABK.

Filter by Year

2021 2026


Filter By Issues
All Issue Vol. 5 No. 8 (2026): Januari 2026 Vol. 5 No. 7 (2025): Desember 2025 Vol. 5 No. 6 (2025): Nopember 2025 Vol. 5 No. 5 (2025): Oktober 2025 Vol. 4 No. 12: Mei 2025 Vol. 4 No. 11: April 2025 Vol. 4 No. 10: Maret 2025 Vol. 5 No. 4: September 2025 Vol. 5 No. 3: Agustus 2025 Vol. 5 No. 2: Juli 2025 Vol. 5 No. 1: Juni 2025 Vol. 4 No. 9: Februari 2025 Vol. 4 No. 8: Januari 2025 Vol. 3 No. 12: Mei 2024 Vol. 3 No. 11: April 2024 Vol. 3 No. 10: Maret 2024 Vol. 4 No. 7: Desember 2024 Vol. 4 No. 6: Nopember 2024 Vol. 4 No. 5: Oktober 2024 Vol. 4 No. 4: September 2024 Vol. 4 No. 3: Agustus 2024 Vol. 4 No. 2: Juli 2024 Vol. 4 No. 1: Juni 2024 Vol. 3 No. 9: Februari 2024 Vol. 3 No. 8: Januari 2024 Vol. 2 No. 12: Mei 2023 Vol. 2 No. 11: April 2023 Vol. 2 No. 10: Maret 2023 Vol. 3 No. 7: Desember 2023 Vol. 3 No. 6: Nopember 2023 Vol. 3 No. 5: Oktober 2023 Vol. 3 No. 4: September 2023 Vol. 3 No. 3: Agustus 2023 Vol. 3 No. 2: Juli 2023 Vol. 3 No. 1: Juni 2023 Vol. 2 No. 9: Februari 2023 Vol. 2 No. 8: Januari 2023 Vol. 1 No. 12: Mei 2022 Vol. 1 No. 11: April 2022 Vol. 1 No. 10: Maret 2022 Vol. 2 No. 7: Desember 2022 Vol. 2 No. 6: November 2022 Vol. 2 No. 5: Oktober 2022 Vol. 2 No. 4: September 2022 Vol. 2 No. 3: Agustus 2022 Vol. 2 No. 1: Juni 2022 Vol. 1 No. 9: Februari 2022 Vol. 1 No. 8: Januari 2022 Vol. 1 No. 7: Desember 2021 Vol. 1 No. 6: Nopember 2021 Vol. 1 No. 5: Oktober 2021 Vol. 1 No. 4: September 2021 Vol. 1 No. 3: Agustus 2021 Vol. 1 No. 2: Juli 2021 Vol. 1 No. 1: Juni 2021 More Issue