cover
Contact Name
Laurensia Masri Perangin angin
Contact Email
raynathan@unimed.ac.id
Phone
+6281263694123
Journal Mail Official
jurnalgurukita@unimed.ac.id
Editorial Address
Jl. Willem Iskandar / Pasar V, Medan, Sumatera Utara - Indonesia Kotak Pos 1589, Kode Pos 20221
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
JGK (Jurnal Guru Kita)
ISSN : 2548883x     EISSN : 25491288     DOI : https://doi.org/10.24114/jgk
Jurnal Guru Kita contains writings from the results of research, education, lerning, science, culture, technology, language, art, social, phenomena, and community service.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 798 Documents
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN IPS BERUPA KARTU DOMINO PADA MATERI KEGIATAN EKONOMI KELAS V SEKOLAH DASAR Sari, Yunita; Imansyah, Farizal; Mulbasari, Anggria Septiani
JGK (Jurnal Guru Kita) Vol. 8 No. 4: September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jgk.v8i4.59214

Abstract

Penggunaan bahan ajar yang tepat untuk pembelajaran IPS sangat penting agar proses pembelajaran dapat berjalan dengan baik. Salah satu  bahan ajar yang dapat digunakan dalam pembelajaran IPS adalah kartu domino. Akan tetapi saat ini belum ada media kartu domino untuk pembelajaran IPS khususnya pada materi kegiatan ekonomi kelas V SD. Penelitian ini merupakan penelitian Research And Development (R&D) penelitian ini menggunakan model ADDIE, yaitu Analysis, Design, Development, Implementation, evaluation. Pengumpulan data dilakukan dengan melalui validasi, angket kepraktisan peserta didik, dan tes hasil belajar. Pada tahap pengembangan dilakukan proses validasi oleh para ahli. Dari hasil analisis data menunjukan bahwa media pembelajaran IPS berupa kartu domino yang telah dikembangkan dalam kategori œSangat Valid berdasarkan lembar angket validasi 3 ahli untuk validasi materi, media dan bahasa dengan memperoleh nilai rata-rata sebesar 81%. Nilai kepraktisan media pembelajaran IPS berupa kartu domino yang dikembangkan dengan kategori œSangat Praktis berdasarkan dari hasil angket respon peserta didik dengan memperoleh nilai rata-rata sebesar 84%.  Sedangkan efektifitas  media pembelajaran IPS berupa kartu domino yang dikembangkan dengan kategori œSangat Efektif dengan memperoleh nilai rata-rata 85%. Dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran IPS berupa kartu domino yang pada materi kegiatan ekonomi kelas V SD layak untuk digunakan. 
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN POP-UP BOOK PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS V SDN 106811 BANDAR SETIA Siregar, Indah Amaliyah; Simanungkalit, Erlinda; Simanjuntak, Eva Betty; Sirait, Albert Pauli; Faisal, Faisal
JGK (Jurnal Guru Kita) Vol. 8 No. 4: September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jgk.v8i4.59240

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian R&D dengan model ADDIE yang bertujuan untuk mengetahui kelayakan, kepraktisan, dan keefektifan media pembelajaran pop-up book. Hasil penelitian ini adalah diperoleh validasi kelayakan oleh ahli materi 90%œSangat Layak, validasi oleh ahli media 91,6% œSangat Layak, hasil uji praktikalitas oleh praktisi Pendidikan yaitu respon guru 94% œSangat Praktis dan respon siswa 90% œSangat Praktis. Hasil belajar siswa dengan rata-rata pre-test sebesar 58œTidak Efektif, post-test sebesar 88 œSangat Efektif. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran pop-up book layak, praktis, dan efektif digunakan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SD Negeri 106811 Bandar Setia.
ANALISIS PERAN GURU DALAM MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA PADA MATA PELAJARAN SENI RUPA DI KELAS V-B SD NEGERI 107399 BANDAR KHALIPAH T. A 2023/2024 Jabat, Miranda Agita; Afriadi, Putra; Simanjuntak, Sorta; Sirait, Albert Pauli; Purnomo, Try Wahyu
JGK (Jurnal Guru Kita) Vol. 8 No. 4: September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jgk.v8i4.59352

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui: kreativitas siswa, peran dan kendala yang dihadapi guru dalam meningkatkan kreativitas siswa pada pelajaran seni rupa. Analisis data menggunakan konsep analisis Miles dan Huberman menggunakan instrumen observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan kreativitas siswa aspek kognitif dan afektif masih kurang. Kriteria kreativitas siswa pada nilai 68-100 (kreatif) berjumlah 8 orang, nilai 33-67 (cukup kreatif) berjumlah 3 orang, dan nilai <33 (kurang kreatif) berjumlah 12 orang. Dalam meningkatkan kreativitas siswa guru berperan sebagai pengajar, pembimbing, konselor, evaluator, model/teladan, dan pendorong kreativitas. Guru mengalami kendala kurangnya sarana prasarana, kurangnya minat belajar siswa, dan kesulitan ekonomi orang tua.
PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN, LANGKAH KELIMA MODEL DICK AND CAREY PADA LMS BPOM Kurniati, Kiki; Djono, Djono
JGK (Jurnal Guru Kita) Vol. 8 No. 4: September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jgk.v8i4.59383

Abstract

Pengembangan kompetensi melalui platform pembelajaran mandiri IDEAS di BPOM telah memfasilitasi pemenuhan kewajiban pengembangan kompetensi (20 JP), tetapi belum optimal dalam mencapai peningkatan kompetensi yang menyeluruh. Keterbatasan utama terletak pada penggunaan metode evaluasi pretest dan posttest, yang dirasa kurang mampu menggambarkan penerapan pengetahuan secara praktis. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi efektivitas instrumen penilaian lain, yaitu refleksi dalam evaluasi pembelajaran untuk meningkatkan pemahaman dan aplikasi materi oleh pegawai. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dan kualitatif untuk menganalisis data dari pretest, posttest, dan feedback formulir evaluasi. Temuan menunjukkan peningkatan signifikan dalam skor posttest dan preferensi peserta terhadap metode evaluasi yang lebih interaktif. Implikasi dari penelitian ini menegaskan bahwa penggunaan refleksi tidak hanya memperkaya proses evaluasi tetapi juga memfasilitasi pembelajaran yang lebih adaptif dan berkesinambungan.
PENGEMBANGAN MULTIMEDIA INTERAKTIF MENGGUNAKAN CANVA PADA PEMBELAJARAN IPAS KELAS IV SDN 19 RANTAU UTARA T.A 2023/2024 Rambe, Yulfa Syahdina; Rozi, Fahrur; Mailani, Elvi; Sirait, Albert Pauli; Manurung, Imelda Free Unita
JGK (Jurnal Guru Kita) Vol. 8 No. 4: September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jgk.v8i4.59420

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan multimedia interaktif  menggunakan Canva yang valid, praktis, dan efektif pada pembelajaran IPAS di kelas IV SDN 19 Rantau Utara T.A 2023/2024. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian dan Pengembangan (Research and Development) dengan model pengembangan ADDIE yang terdiri dari Analisis (Analysis), Desain (Design), Pengembangan (Development), Implementasi (Implementation), dan Evaluasi (Evaluation). Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN 19 Rantau Utara yang berjumlah 30 siswa. Teknik analisi data pada penelitian ini yaitu data kualitatif diperoleh dari hasil observasi, wawancara, tanggapan dan saran dari validator materi, media, dan guru, sedangkan data kuantitatif diperoleh dari angket yang diberikan kepada ahli materi, ahli media, dan guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penilaian kevalidan oleh ahli materi (dosen) memperoleh skor 52 (86,6%) dengan kriteria œSangat Valid, dan penilaian oleh ahli media (dosen) memperoleh skor 97 (97%) dengan kriteria œSangat Valid. Selanjutnya penilaian kepraktisan oleh guru kelas IV memperoleh skor 57 (95%) dengan kriteria œSangat Praktis. Adapun hasil penilaian keefektifan oleh peserta didik kelas IV menunjukkan peningkatan dibuktikan dengan hasil pre-test memperoleh 54,83% dan hasil post-test memperoleh nilai 90% . Berdasarkan keefektifan penggunaan multimedia interaktif menggunakan Canva yang menggunakan N-Gain mendapatkan kriteria œEfektif dengan persentase 80%.
IMPLEMENTASI NILAI-NILAI PANCASILA MELALUI METODE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) DI KELAS V SDN 064037 MEDAN TEMBUNG Siregar, Muammar Sahala Tua; Simanjuntak, Natacia Ounike; Salsabila, Salsabila; Simanungkalit, Selsa
JGK (Jurnal Guru Kita) Vol. 8 No. 4: September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jgk.v8i4.59590

Abstract

Dalam konteks pendidikan dasar, penerapan nilai-nilai Pancasila seringkali menghadapi berbagai tantangan yang kompleks. Tantangan utama adalah mengakhiri metode pengajaran yang tidak hanya efektif. Tujuan penelitian yaitu menggali Implementasi nilai-nilai Pancasila Melalui Metode Student Teams Achievement Division (STAD) di kelas V SDN 064037 Tembung. Metode Penelitian yaitu metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi, dengan data pendukung berupa buku, jurnal, dan sumber lain yang relevan. Analisis menggunakan reduksi data, display data, dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi nilai-nilai Pancasila melalui metode STAD di kelas V SDN 064037 Tembung membuktikan bahwa pendekatan pembelajaran kooperatif dapat menjadi sarana yang efektif untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan sejak dini. Melalui kerja sama tim, tanggung jawab bersama, keadilan dalam penilaian, dan praktik demokrasi dalam pengambilan keputusan.
PENGEMBANGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA PEMBELAJARAN MENULIS PERMULAAN DI SEKOLAH DASAR KELAS RENDAH Anggraeni, Ratna Niken; Iswara, Prana Dwija; Aeni, Ani Nur
JGK (Jurnal Guru Kita) Vol. 8 No. 4: September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jgk.v8i4.59610

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh sebagian siswa yang kurang terampil menulis permulaan dengan gejala belum lancar menulis, tulisan yang tidak terbaca. Maka sebuah media pembelajaran dari Google Sites dengan elemen video, gambar, teks, dan tautan dikembangkan untuk membantu siswa mengembangkan keterampilannya. Instrumen digunakan untuk mengukur validitas media diantaranya panduan wawancara, lembar validasi ahli media dan materi, serta lembar penilaian media audio visual menulis permulaan. Penelitian ini merupakan perencanaan dan pengembangan DnD (Design and Development) dengan model pengembangan ADDIE. Penelitian ini menggunakan analisis data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penilaian dari validator, guru dan siswa berada di penilaian ≥ 80% (valid). Penelitian ini menguatkan temuan agar guru memperhatikan media digital (elektronik) dalam pembelajaran, menggunakan gawai, dan terkoneksi dengan internet.
ANALISIS FAKTOR PENYEBAB RENDAHNYA KEMAMPUAN LITERASI BACA TULIS SISWA SEKOLAH DASAR Ansya, Yusron Abda'u; Ardhita, Anggun Agia; Rahma, Filza Mulya; Sari, Kurnia; Khairunnisa, Khairunnisa
JGK (Jurnal Guru Kita) Vol. 8 No. 3: Juni 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jgk.v8i3.60183

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengidentifikasi dan memahami faktor penyebab rendahnya kemampuan literasi baca tulis siswa sekolah dasar di UPT SD Negeri 060809 Medan T.A 2023/2024 2) merumuskan solusi yang efektif guna meningkatkan kemampuan literasi numerasi di sekolah tersebut. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif studi kasus. Studi kasus atau case study merupakan penelitian menelusuri suatu fenomena (kasus) tertentu pada suatu waktu dan aktivitas, serta mengumpulkan informasi secara rinci dan mendalam dengan menggunakan berbagai metode pengumpulan data selama jangka waktu tertentu. Teknik pengambilan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara, ditemukan beberapa faktor utama yang menyebabkan rendahnya kemampuan literasi baca tulis siswa sekolah dasar di UPT SD Negeri 060809 Medan pada T.A. 2023/2024. Faktor-faktor tersebut dapat dikategorikan menjadi faktor internal dan faktor eksternal. Upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi rendahnya kemampuan literasi baca-tulis siswa termasuk memberikan apresiasi kepada siswa, melakukan kegiatan rutin yang berkaitan dengan literasi, dan memberikan dukungan kepada guru.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INTERAKTIF TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PKn Khairani, Siti; Pasaribu, Rosida Minta Ito; Yunita, Sri; Ndona, Yacobus
JGK (Jurnal Guru Kita) Vol. 8 No. 4: September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jgk.v8i4.60627

Abstract

Dengan menggunakan model pembelajaran interaktif berbasis aktivitas, siswa cenderung lebih aktif karena suasana belajar mengarah kepada siswa menemukan hasil pemahaman melalui suatu interaksi, mudah dalam memahami materi ajar, karena dibantu melalui media belajar yang kongkrit.Setelah dilakukan tindakan-tindakan dalam penelitian ini, hasil belajar siswa mengalami peningkatan yang sangat signifikan. Hasil penelitian membuktikan bahwa penerapan pembelajaran menggunakan model pembelajaran interaktif dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran PKn.
PENGEMBANGAN LKPD INTERAKTIF BERBASIS APLIKASI LIVEWORKSHEET PADA PEMBELAJARAN IPAS MATERI SISTEM PERNAPASAN MANUSIA KELAS V SD NEGERI 056018 KAMPUNG BAMBAN T.A. 2023/2024 Rahmita, Sherinna Alya; Rozi, Fahrur; Nurmayani, Nurmayani; Ananda, Lala Jelita; Simanihuruk, Lidia
JGK (Jurnal Guru Kita) Vol. 8 No. 4: September 2024
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jgk.v8i4.61087

Abstract

Penelitian ini bertujuan menciptakan LKPD interaktif menggunakan aplikasi Liveworksheet yang valid, praktis, dan efektif untuk pembelajaran IPA tentang sistem pernapasan manusia di kelas V SD Negeri 056018 Kampung Bamban pada tahun ajaran 2023/2024. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE yang meliputi tahap Analisis, Perencanaan, Desain, Pengembangan, Implementasi, dan Evaluasi. Partisipannya adalah 32 siswa kelas V. Data kualitatif diperoleh melalui wawancara dan masukan dari ahli materi, media, serta guru, sementara data kuantitatif dikumpulkan melalui kuesioner. Hasil validasi menunjukkan LKPD sangat layak menurut ahli materi (81,17%) dan ahli media (97,33%). Kepraktisan oleh guru mencapai 82,5%, dan efektivitas berdasarkan peningkatan hasil pre-test (40,93%) dan post-test (80,93%). Produk LKPD ini diharapkan dapat memfasilitasi pembelajaran IPA secara efektif di kelas V.