cover
Contact Name
Alfian Saleh
Contact Email
fleksibel@unilak.ac.id
Phone
+6285326715822
Journal Mail Official
fleksibel@unilak.ac.id
Editorial Address
Jl.Yos Sudarso Km 9 Rumbai
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Fleksibel: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 27749800     DOI : https://doi.org/10.31849/fleksibel.v4i2
Jurnal FLEKSIBEL adalah Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat di bidang Sains Terapan dan Sosial Humaniora, yang diterbitkan dua kali dalam setahun yaitu pada bulan April dan Oktober
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 87 Documents
Ibm Pendampingan Pelatihan Publikasi Artikel Ilmiah Melalui Open Journal Sytem (OJS) Dan Plagiarism Bagi Para Peneliti Muda Soehardi, Fitridawati; Putri, Lusi Dwi
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): Edisi April 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/fleksibel.v5i1.18467

Abstract

Kewajiban untuk peneliti akademisi dalam menyebarluaskan hasil penelitiannya menimbulkan permasalahan bagi para peneliti muda dalam membuat dan mempublikasikan hasil penelitiannya. Tujuan kegiatan ini adalah untuk mengatasi permasalahan mitra dengan melakukan peningkatan kemampuan dalam bentuk Pelatihan Publikasi Artikel Ilmiah Melalui Open Journal Sytem (OJS) Dan Anti-Plagiarisme Bagi Para Peneliti Muda. Metode kegiatan yang dilakukan adalah metode diskusi, metode sosialisasi dan demonstrasi, metode praktek dan metode pendampingan. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini adalah Secara keseluruhan kegiatan ini berlangsung dengan baik sesuai dengan waktu yang diberikan dan mendapatkan apresiasi yang baik dari para peserta. Berdasarkan hasil kuisioner dari seluruh peserta pelatihan terdapat 28 % memperoleh nilai akhir Sangat Baik, untuk peserta yang memperoleh nilai Baik sebesar 60 % dan nilai sedang sebesar 12%. Sedangkan tidak ditemukan peserta yang tidak terampil hal ini ditunjukan dengan diperolehnya nilai 0 %. Praktek yang dilakukan para peserta bisa terbukti berhasil hal ini dapat dilihat dari para peserta yang telah dapat menggunakan aplikasi aplikasi Open Journal Sytem (OJS) Dan Anti- Plagiarisme
Pelatihan Aplikasi Desain Canva Bagi Para Peneliti Muda Putri, Lusi Dwi; Apriliana Hidayati Nurdin; Imbardi, Imbardi
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): Edisi April 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/fleksibel.v5i1.18640

Abstract

Canva adalah aplikasi desain grafis yang menjembatani penggunanya agar dengan mudah merancang berbagai jenis material kreatif secara online. Mulai dari mendesain kartu ucapan, poster, brosur, infografik, hingga presentasi. Canva saat ini tersedia dalam beberapa versi, yaitu pada versi web, iPhone, dan Android. Di masa seperti sekarang ini, lembaga pendidikan memberikan pelajaran tentang bagaimana mendesain suatu hal untuk mendukung kegiatan belajar mengajar, salah satunya adalah Perguruan Tinggi. Salah satu contoh pengabdian yang dibuat oleh Perguruan Tinggi ialah memberikan pelatihan kepada masyarakat atau lebih tepatnya adalah para peneliti muda sebagai bentuk praktik terhadap ilmu yang telah diberikan. Kegiatan pelatihan ini juga bertujuan agar para peneliti muda dapat lebih matang dan siap untuk menuangkan ide karya mereka dan membawa nama baik pribadi, lembaga ataupun sampai ke tingkat Universitas. Hasil yang diperoleh adalah mitra memahami cara menggunakan aplikasi desain grafis Canva, dari 25 (dua puluh lima) orang peserta dengan nilai ‘Sangat Baik’ sebesar 12%, nilai ‘Baik’ sebesar 60% nilai ‘Sedang’ 28% dan nilai ‘Tidak Tampil’ sebesar 0%. Hasil lainnya berupa bahan ajar tentang Desain Grafis Canva dan artikel ke Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat. Kesimpulan yang diperoleh adalah meningkatnya kapasitas mitra dalam menggunakan aplikasi Desain Grafis Canva.
Ibm Pemanfaatan dan Penghematan Energi Listrik di Sekolah Dasar Negeri 59 Rumbai Tanjung, Abrar; Arlenny, Arlenny; Setiawan, David; Eteruddin, Hamzah; Zondra, Elvira
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): Edisi April 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/fleksibel.v5i1.18651

Abstract

Pemanfaatan energi listrik untuk mengoperasikan peralatan listrik seperti kompor listrik, kipas angin, pendingin udara (AC) dan masih banyak lagi peralatan yang lain. Dalam menggunakan peralatan listrik sesuai dengan SNI dan PUIL 2011 agar masyarakat sebagai konsumen energi listrik bisa aman dan terhindar dari kesalahan atau gangguan. Akibat dari kesalahan atau gangguan bisa menyebabkan bahaya bagi masyarakat sebagai konsumen pemakai energi listrik. Berdasarkan hasil tabel 1 mitra diperoleh peningkatan mitra kegiatan pengabdian tentang bagaimana mengetahui dan memahami cara Cara Pemfaatan dan Penghematan Energi listrik setelah sosialisasi 100 %, Persyaratan Umum Instalasi Listrik (PUIL) 2011 sebesar 90 %, Standarisasi Nasional Indonesia (SNI) bidang Ketenagalistrikan sebesar 95 %, Pemanfaatan Energi Listrik sesuai PUIL dan SNI sesuai Standar Nasional Indonesia bidang Ketenagalistrikan (SNI) sebesar 95 %, dan Penghematan energi listrik sesuai PUIL dan SNI sebesar 95 %.
Pengembangan Media Pembelajaran Untuk Meningkatkan Motivasi dan Menghidupkan Situasi Kelas di SD Islam Plus YLPI Khulaifiyah, Khulaifiyah
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): Edisi April 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/fleksibel.v5i1.19516

Abstract

Pendampingan ini dilatar belakangi oleh pentingnya media pembelajaran dalam pengajaran guru dikelas untuk meningkatkan partisipasi siswa-siswi di kelas sekaligus yang bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan menghidupkan situasi kelas serta memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam pengembangan media pembelajaran untuk meningkatkan kompetensi professional guru. Kegiatan ini dilaksanakan oleh guru SD Islam Plus YLPI sebanyak 19 orang. Tahapan-tahapan dalam melakukan pendampingan guru SD Islam Plus YLPI meliputi; : 1) Penyajian materi tentang teori media pembelajaran; 2) Demonstrasi tentang langkah-langkah penyusunan dan pengembangan media pembelajaran serta latihan pembuatan media pembelajaran; 3) Evaluasi hasil media pembelajaran. Kegiatan awal dimulai dengan pemaparan materi kepada guru-guru, setelah itu dilanjutkan dengan demonstrasi berupa praktek pembuatan media pembelajaran melalui arahan narasumber. Untuk terus meningkatkan motivasi belajar siswa, maka Guru harus mampu membuat media pembelajaran yang menarik sesuai dengan kebutuhan pada setiap mata pelajaran. Dengan menggunakan papan jurang dan media pecahan sebagai alat atau media yang sesuai dengan instruksi pelatihan, guru mampu menunjukkan peningkatan keterampilan guru. Setelah pelatihan, diadakan evaluasi pembuatan media pembelajaran interaktif, dan pendampingan ke SD untuk melihat bagaimana hasil pelatihan diterapkan. Diharapkan guru semakin kreatif untuk mencapai tujuan peningkatan kompetensi guru.
PKM Peraturan Olahraga Petanque di MGMP Guru PJOK SMP Kota Pekanbaru Alpen, Joni; Evadila, Evadila; Apriani, Leni; Azmi, Muhammad; Hanema, Vanny
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): Edisi April 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/fleksibel.v5i1.19621

Abstract

Pengabdian bertujuan untuk mengenalkan olahraga baru yang dimana olahraga tersebut sangat berkembang besar untuk menunjang dalam berprestasi. Olaharaga yang sangat mudah dan tidak banyak memerlukan fisik yang kuat adalah olahraga petanque. Meskipun minat dalam bermain olahraga petanque masih terbilang rendah di sekolah-sekolah yang ada dikota Pekanbaru tersebut. Bahkan belum banyak mengetahui dengan olahraga petanque. Oleh karena itu tim pengabdian membentuk tim untuk salah satu bentuk kegiatan pengadian olahraga petanque di salah satu sekolah kota pekanbaru di SMP 10 kota pekanbaru. Bentuk kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan dengan teknik metode materi yang disampaikan dengan berisi seputar olahraga petanque tentang peraturan-peraturan dalam petanque, salah satu teknik-teknik dasar dalam bermain olahraga petanque, dan pengenalan olahraga petanque itu tersendiri. Kemudian kegiatan pengabdian ini dilakukan secara langsung praktek dilapangan untuk mempraktekan cara permainan olahraga petanque tersebut dan memberagakan langsung teknik dasar pada olahraga petanque. Kegitan pengabdia ini dilakukan untuk memberikan dan pengetahuan tentang olahraga petanque. Serta guru-guru MGMP PJOK kota Pekanbaru memiliki pengetahuan baru dan teknik dasar dan keterampilan yang ada dalam olahraga petanque sehingga menambah motivasi untuk meningkatkan kemampuan untuk menyalurkan olahraga petanque dalam prestasi.
Ibm Pelatihan Pengaturan Pembebanan Menggunakan PLC dan Variable Speed Drive Bagi Siswa SMKN 5 Pekanbaru Yuvendius, Hazra; Zondra, Elvira; Situmeang, Usaha
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): Edisi April 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/fleksibel.v5i1.19821

Abstract

Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 5 Kota Pekanbaru adalah saat ini merupakan binaan langsung melalui program SMK – Pusat Keunggulan oleh Direktorat Vokasi yang memiliki target adalah berprestasi dibidang akademik, berarti siswa harus memiliki pengetahuan dan keterampilan. Persoalan pengetahuan dan keterampilan yang berhubungan langsung dengan kebutuhan Dunia Usaha Dunia Industri. Kegiatan pengabdian dalam bidang penguatan keterampilan PLC dan VSD. Permasalahan yang terjadi saat ini adalah tingkat pengetahuan dan keterampilan terhadap PLC dan VDD hanya terbatas pada pengetahuan control konvensioal saja dengan menggunakan instrument terbatas, Metode yang dilakukan pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah penyuluhan kepada peserta dengan memberikan materi dan dilanjutkan dengan tanya jawab. Pada kegiatan ini juga dilakukan praktek secara langsung tentang penggunaan instrument PLC an VSD berupa modul untuk aplikasi praktis.
Simulasi Sidang Dewan Keamanan PBB Sebagai Upaya Memahami Dinamika Keamanan Internasional Luerdi, Luerdi; Fitria, Arie
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 2 (2024): Edisi Oktober 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/fleksibel.v5i2.21502

Abstract

Dewan Keamanan merupakan salah satu badan penting dalam organisasi PBB yang memiliki misi utama menjaga perdamaian dunia. Namun, badan ini sering dianggap gagal dalam menghentikan konflik-konflik besar yang telah menyebabkan krisis kemanusiaan, salah satunya adalah konflik Palestina-Israel yang saat ini masih berlangsung. Ketidakefektifan atau kegagalan fungsi PBB ini sering menjadi pertanyaan atau perdebatan di kalangan pengamat dan penstudi hubungan internasional, termasuk mahasiswa jurusan HI FISIP Unila. Berangkat dari situasi ini, kegiatan pengabdian dalam bentuk simulasi sidang Dewan Keamanan PBB perlu dilaksanakan untuk memfasilitasi pemahaman mahasiswa terkait dinamika keamanan internasional. Melalui kegiatan ini, mahasiswa memiliki pengalaman terlibat dalam proses pengambilan keputusan dan kontestasi kepentingan negara-negara. Mahasiswa juga mendapatkan kesempatan untuk melatih kepemimpinan dan kemampuan pemecahan masalah. Secara umum, kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat kepada mahasiswa yang menjadi peserta.
Peningkatan Kapasitas Guru-Guru SMK dalam Penulisan dan Publikasi Karya Ilmiah Soehardi, Fitridawati; Putri, Lusi Dwi; Rahmat, Hendri
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 2 (2024): Edisi Oktober 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/fleksibel.v5i2.21829

Abstract

Bagi para guru guru menulis karya tulis ilmiah merupakan sebuah kewajiban terutama dalam pengembangan kompetensi dan kenaikan jabatan, namun masih banyak para guru -guru SMK yang tidak familiar terhadap cara penulisan karya ilmiah yang baik dan sesuai kaedah penulisan. Kemudahan teknologi juga memberi andil dalam kemudahan untuk mencari referensi namun menjadi boomerang bagi para guru-guru SMK terhadap bahaya plagiarisme. Kondisi ini yang akhirnya melatar belakangi perlunya penguatan kapasitas dalam penulisan karya tulis ilmiah dan plagiarism bagi para guru-guru SMK. Mitra memiliki kedala kurangnya pengetahuan tentang cara penulisan karya tulis ilmiah yang baik dan sesuai kaedah penulisan serta bahaya plagiarism dan memberi pemahaman kepada guru tentang cara mensubmir artikel dalam open journal sytem (OJS). Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian ini dilaksanakan dalam bentuk pelatihan yang berisikan ceramah dan praktek cara pembuatan karya tulis ilmiah Target yang ingin dicapai adalah masyarakat atau mitra paham cara menulis karya tulis ilmiah dan bahaya plagiarisme dan luaran yang ingin dicapai adalah jasa pembelajaran masyarakat, laporan dan artikel ilmiah (jurnal/prosiding).
Pelatihan Peningkatan Kompetensi Siswa SMK Taruna dalam Perancangan Struktur Bangunan Menggunakan Program SAP2000 Megasari, Shanti Wahyuni; Zainuri, Zainuri; Lubis, Fadrizal
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 2 (2024): Edisi Oktober 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/fleksibel.v5i2.22229

Abstract

Dalam perancangan bangunan bidang teknik sipil dituntut untuk dapat mengoperasikan software-sofware engineering, sehingga dapat menyelesaikan pekerjaan dengan mudah, teliti, dengan waktu yang lebih singkat, dan lebih canggih. Structural Analysis Program (SAP 2000) adalah salah satu program yang paling umum digunakan untuk menganalisis struktur konstruksi gedung beton bertulang ataupun baja. Permasalahan mitra adalah belum memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam melakukan perancangan struktur bangunan menggunakan software SAP2000. Mitra yang dilibatkan yaitu Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Taruna Pekanbaru dengan mengirimkan 20 siswa sebagai peserta pelatihan. Metode pelaksanaan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah ceramah, praktek dan diskusi. Waktu pelatihan pada hari Kamis tanggal 30 Mei 2024 yang dimulai pada jam 08.30 WIB dan berakhir pada jam 12.30 WIB. Adapun pelatihan diawali dengan sesi test pendahuluan (pre-test), materi dasar analisa struktur, pengenalan software SAP2000, materi tahapan pemodelan struktur software SAP2000, praktek perancangan struktur bangunan menggunakan software SAP2000 dan pelaksanaan test akhir (post test). Hasil evaluasi pre-test terhadap pengetahuan peserta sebelum melakukan pelatihan diperoleh nilai rata-rata 33,3 dengan kategori kurang (< 40). Setelah dilaksanakan pelatihan, pemahaman peserta mengalami peningkatan yaitu dengan nilai rata-rata post-test sebesar 60,4 menjadi kategori cukup (≥ 55 - < 70). Peningkatan nilai rata-rata peserta Pelatihan Peningkatan Kompetensi Siswa SMK di Kota Pekanbaru dalam Perancangan Struktur Bangunan Menggunakan Program SAP2000 sebanyak 82,0% dari sebelum dilakukan pelatihan (pre-test) dengan setelah dilakukan pelatihan (post-test), sehingga dapat dikatakan bahwa peserta pelatihan mengalami peningkatan pengetahuan, mampu memahami materi Pelatihan Peningkatan Kompetensi Siswa SMK di Kota Pekanbaru dalam Perancangan Struktur Bangunan Menggunakan Program SAP2000 dengan baik.
Pengenalan Briket Sebagai Inovasi Berpotensi Kepada Masyarakat di Keluarahan Pulau Kijang Suroyo, Suroyo; Azzahra, Naila; Raja Guk Guk, Indira Oktaviani; Muslim, Nirwana Syabilla; Fahrizal, M Rico; Alfajri, Neldi; Izwan, M; Wardana, Yusni; Hidayati, Rahmah; Damanik, Cimmi Oki Putri; Triandari, Anisa
FLEKSIBEL: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 2 (2024): Edisi Oktober 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/fleksibel.v5i2.22733

Abstract

Program pengabdian masyarakat yang dipimpin oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Riau (UNRI) melalui program Kuliah Kerja Nyata (KUKERTA) berfokus pada pengenalan briket sebagai sumber energi alternatif kepada warga Desa Pulau Kijang. Karena keterbatasan akses informasi, masyarakat di sana memiliki pengetahuan yang minim tentang briket, sehingga pengenalan ini menjadi sangat penting. Proyek ini menggunakan metode edukasi masyarakat, dengan kegiatan utama seperti pengenalan briket selama MTQ ke-50 di Kecamatan Reteh dan seminar UKM yang diselenggarakan oleh KUKERTA UNRI. Respon masyarakat, yang dikumpulkan melalui kuesioner skala Likert, menunjukkan penerimaan yang umumnya positif terhadap briket sebagai inovasi. Namun, masih ada keraguan mengenai proses pembuatan briket itu sendiri. Hasilnya menunjukkan bahwa meskipun masyarakat terbuka dengan ide penggunaan briket, langkah lanjutan seperti pelatihan langsung sangat dibutuhkan untuk memberdayakan warga agar mampu memproduksi dan menggunakan briket secara mandiri. Pelatihan langsung ini sangat penting untuk mengatasi keraguan dan mendorong adopsi praktis briket sebagai sumber energi.