cover
Contact Name
Gunawan
Contact Email
gunawan@unram.ac.id
Phone
+6281246673311
Journal Mail Official
jppm.fkip@unram.ac.id
Editorial Address
Kampus FKIP Universitas Mataram, Jln. Majapahit No. 62 Kota Mataram
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat
Published by Universitas Mataram
ISSN : 26147947     EISSN : 26147939     DOI : https://doi.org/10.29303/jppm
Core Subject : Education,
PPM ini merupakan wadah publikasi ilmiah di bidang pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh dosen maupun kelompok masyarakat lainnya. Jurnal ini menerima artikel hasil pengabdian maupun pemberdayaan masyarakat pada semua bidang baik pendidikan, seni, sosial budaya, ekonomi, hukum, pertanian, perikanan, dan lain-lain baik yang berbentuk penyuluhan, pendampingan, bimbingan teknis, dan jenis kegiatan lain yang relevan. Jurnal ini merupakan Open Access Journal dengan e-ISSN 2614-7939 dan p-ISSN 2614-7947, terbit perdana mulai Februari 2018. Dalam 1 (satu) tahun terbit 2 kali yaitu pada bulan Februari dan Agustus. Mulai 2019 artikel terbit 4 kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Februari, Mei, Agustus, dan November.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 566 Documents
Penguatan Bumdes Merdeka Wirowongso menuju Perekonomian Desa yang Lebih Sejahtera Elvita, Nita; Ansori, Adelia Eka Puspita; Ramadhani, Myra Andina; Isnadewi, Ririn; Andini, Dessy Putri; Ahmad, Arisona
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.9161

Abstract

BUMDes (Badan Usaha Milik Desa) berperan penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Namun, dalam pelaksanaannya, pendirian dan pengelolaan BUMDes sering menghadapi berbagai kendala. Artikel ini disusun berdasarkan kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan di BUMDes Merdeka Wirowongso, Desa Wirowongso, Kecamatan Ajung, Kabupaten Jember. Kegiatan bertema “Penguatan BUMDes Merdeka Wirowongso Menuju Perekonomian Desa yang Lebih Sejahtera” ini dilakukan melalui sosialisasi dan diskusi bersama para pengelola BUMDes. Dari kegiatan tersebut, tim pengabdi berhasil mengidentifikasi beberapa masalah utama, baik dalam tahap pengelolaan dan pelaporan keuangan BUMDes. Sebagai solusi, beberapa langkah yang disarankan mencakup peningkatan sosialisasi, pelibatan masyarakat secara aktif, perencanaan yang lebih matang, dan pendampingan penggunaan aplikasi pelaporan keuangan. Diharapkan, langkah-langkah ini dapat mendukung pengelolaan BUMDes yang lebih baik dan berkelanjutan.
Edukasi Laporan Keuangan Berbasis Aplikasi Ms Excel Pada Bumdes Abdi Jaya, Desa Karangbayat - Sumberbaru Anwar, Imam Saiful Anwar; Permana, Eka Denta; Arjuan, Ahmad Mush’ab Ridlo; Kholiq, M Avan Dwi Adi Nur; Sagala, Valentina Br; Putri, Dea Novica; Ahmad, Arisona
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.9164

Abstract

Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) memiliki peran strategis dalam meningkatkan pendapatan asli desa dan mendorong kemandirian ekonomi masyarakat. Namun, masih banyak pengurus BUMDes yang menghadapi kendala dalam pelaporan keuangan yang baik dan benar. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan  untuk memberikan edukasi dan pendampingan kepada pengurus BUMDes Abdi Jaya di Desa Karangbayat, Kecamatan Sumberbaru, kabupaten Jember, dalam penyusunan laporan keuangan berbasis aplikasi Microsoft Excel dengan VBA (macros excel). Metode yang digunakan meliputi wawancara, pelatihan, dan pendampingan yang dilakukan secara bertahap, mulai dari identifikasi system pencatatan yang berjalan, pengenalan dasar akuntansi, penerapan system pembukuan dua kolom, hingga simulasi penyusunan laporan keuangan dengan menggunakan aplikasi. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan pemahaman dan keterampilan pengurus dalam penggunaan aplikasi serta kesadaran akan pentingnya menyusun laporan keuangan yang baik dan benar. Dengan demikian, kegiatan ini berhasil meningkatkan kapasitas pengurus BUMDes dalam mengelola laporan keuangan secara lebih rapi, sistematis, dan akurat, serta memperkuat transparansi dalam pengelolaan keuangan BUMDes.
Media Tiga Dimensi sebagai Sarana Meningkatkan Kemampuan Guru IPA dalam Menerapkan Pembelajaran Berbasis Masalah di Kelas Harjono, Ahmad; Gunada, I Wayan; Gunawan, Gunawan; Busyairi, Ahmad; Nisrina, Nina; Isnaini, Ahmad Hardyan
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.9168

Abstract

Penggunaan media pembelajaran yang kontekstual dan mendukung pemecahan masalah menjadi salah satu tuntutan Kurikulum Merdeka dalam pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan dampak pelatihan pengembangan media sederhana tiga dimensi terhadap peningkatan kemampuan guru IPA dalam menerapkan pembelajaran berbasis masalah (Problem-Based Learning/PBL). Kegiatan pelatihan dilaksanakan di SMPN 2 Jonggat dengan melibatkan guru IPA sebagai peserta. Metode pelaksanaan mencakup pemberian materi, pengenalan media 3D oleh tim pengabdian, serta pelatihan penggunaan media 3D yang terintegrasi dengan kemampuan pemecahan masalah. Data dikumpulkan melalui angket persepsi, analisis dokumen Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), dan wawancara mendalam. Hasil menunjukkan bahwa sebagian besar guru mengalami peningkatan pemahaman tentang prinsip-prinsip PBL dan mampu mengintegrasikan media 3D ke dalam skenario pembelajaran yang relevan dengan konteks lokal. Selain itu, guru menyatakan bahwa media 3D membantu siswa lebih mudah memahami permasalahan nyata dan merangsang keterlibatan aktif dalam proses pembelajaran. Temuan ini mengindikasikan bahwa pelatihan pengembangan media 3D efektif dalam meningkatkan kesiapan guru menerapkan pembelajaran berbasis masalah di kelas IPA.
Psikoedukasi Kesehatan Mental pada Caregiver Pasien Jiwa Rawat Inap di Poli Jiwa RSUD Sumbawa Besar Lara, Pipit Leni; Gindalasari, Putri; Mahardika, Aisyah Putri Rawe
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.9184

Abstract

Pasien jiwa memiliki kondisi kesehatan mental yang terganggu akibat beberapa peristiwa yang saling berkaitan pada salah satu tahap perkembangan yang dilalui. Kondisi mental yang dimiliki pasien jiwa bersifat relaps, dimana terdapat kemungkinan kekambuhan gejala yang sama pada waktu yang berbeda. Kemungkinan relaps dapat dikurangi melalui perawatan khusus dengan bantuan dukungan keluarga. Peningkatan dukungan keluarga sebagai caregiver memerlukan psikoedukasi terkait perilaku efektif yang dapat mengatasi tekanan mental pada pasien. Psikoedukasi bertujuan meningkatkan pemahaman caregiver terkait kesehatan mental serta mengurangi bahaya dan menghindari kemungkinan buruk yang dapat terjadi. Psikoedukasi caregiver diberikan kepada keluarga dekat dari 8 pasien jiwa yang menjalani rawat inap di Unit Pelayanan Perawatan Jiwa RSUD Sumbawa Besar. Psikoedukasi pada keluarga pasien dilakukan dengan berceramah menggunakan pre-test dan post-test terkait kondisi mental pasien. Hasil post-test menunjukkan adanya perubahan pada keluarga pasien terkait peningkatan pengetahuan dan upaya memperbaiki perilaku negatif menjadi lebih efektif yang dapat membantu proses penyembuhan pasien jiwa. Keterlibatan keluarga menjadi caregiver yang dibutuhkan pasien dan dilakukannya peningkatan pengetahuan serta keterampilan melalui psikoedukasi menumbuhkan semangat pasien jiwa untuk sembuh dan menghindari terjadinya relaps.
Upaya Penanggulangan Dinas Sosial dalam Penanganan Gelandangan dan Pengemis di Wilayah Kota Mataram Nurfitrianingsih, Nurfitrianingsih; Nugraha, Maulina Garim; Gunawan, Endry; Rahmi, Siti Atika; Hidayat, Rahmad; Jailani, Muhammad Aprian
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i3.9205

Abstract

Permasalahan gelandangan dan pengemis (gepeng) di Kota Mataram merupakan isu sosial yang kompleks dan terus berkembang seiring urbanisasi. Kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini bertujuan untuk mengkaji peran Dinas Sosial Kota Mataram dalam menangani gepeng melalui pendekatan humanis, rehabilitatif, dan preventif. Salah satu program unggulan yang dikaji adalah GIGI PEMULA (Giat Pagi Pengawalan Pemulung dan Pengemis), yang dilaksanakan secara rutin dengan fokus pada penertiban, edukasi, asesmen sosial, dan pemberdayaan ekonomi. Metode yang digunakan meliputi observasi, wawancara, serta dokumentasi kegiatan lapangan yang melibatkan pemetaan titik rawan gepeng, penyaluran bantuan sosial berbasis keluarga, dan pemberdayaan kelompok rentan seperti lansia dan penyandang disabilitas. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa strategi penanggulangan yang bersifat kolaboratif antara pemerintah, masyarakat, dan institusi pendidikan dapat meningkatkan efektivitas program dan memperkuat integrasi sosial kelompok marginal. Model intervensi ini diharapkan menjadi acuan bagi daerah lain dalam membangun solusi sosial yang inklusif dan berkelanjutan.
Pelatihan Penelitian Tindakan Kelas dan Penyusunan Artikel Ilmiah bagi Guru-Guru di SMP Negeri 2 Jonggat Hikmawati, Hikmawati; Sutrio, Sutrio; Muh. Makhrus; Ardhuha, Jannatin; Mardiana, Lisa
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.9210

Abstract

Guru yang profesional tidak hanya mampu mengajar materi pembelajaran tetapi juga mampu mengembangkan profesinya secara berkelanjutan melalui kegiatan penelitian dan publikasi artikel ilmiah dalam jurnal. Berdasarkan wawancara dengan guru-guru SMP Negeri 2 Jonggat ditemukan informasi bahwa guru mengalami kesulitan dalam menyusun proposal PTK dan masih belum berpengalaman dalam melaksanakan PTK. Guru juga masih kesulitan dalam menyusun artikel ilmiah hasil PTK. Hal tersebut berdampak pada terkendalanya kenaikan pangkat guru. Tujuan kegiatan ini adalah melatih guru-guru di SMP Negeri 2 Jonggat dalam melaksanakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dan menyusun artikel ilmiah. Metode kegiatan yang telah dilakukan yakni dengan memberikan materi tentang PTK dan artikel ilmiah, diskusi (tanya jawab) tentang materi pelatihan, kegiatan pendampingan menyusun draft proposal PTK, dan pemberian angket respon peserta. Selanjutnya, akan dilakukan kegiatan pendampingan pelaksanaan PTK di kelas dan menyusun artikel ilmiah hasil PTK. Kegiatan ini dilaksanakan di SMP Negeri 2 Jonggat pada tanggal 17 Mei 2025 dengan peserta sejumlah 21 orang. Narasumber telah menyampaikan materi tentang PTK dan artikel ilmiah. Peserta telah memberikan 3 pertanyaan tentang materi PTK dan artikel ilmiah, narasumber memberikan jawaban atas pertanyaan tersebut. Adapun kegiatan menyusun draft proposal difasilitasi dengan Lembar Kerja (LK) yang diberikan ke semua peserta, LK dikerjakan secara berpasangan sehingga diperoleh 10 draft proposal PTK. Dari angket respon peserta diperoleh informasi tentang pengalaman dan tantangan guru dalam melaksanakan PTK dan menyusun artikel ilmiah, serta harapan dan saran untuk kegiatan di masa yang akan datang. Deskripsi respon peserta akan dijelaskan lebih rinci di bagian hasil dan pembahasan pada artikel ini.
Pendampingan dan Pengenalan Artificial Intelligence untuk Penulisan Publikasi Ilmiah Fendiyanto, Petrus; Tindangen, Makrina; Rizki, Nanda Arista
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.9260

Abstract

Keterampilan menulis artikel ilmiah merupakan kompetensi penting bagi mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG), terutama dalam perannya sebagai pendidik sekaligus peneliti. Namun, banyak mahasiswa masih menghadapi kesulitan dalam menulis karya ilmiah sesuai dengan kaidah jurnal terkareditasi. Seiring dengan perkembangan teknologi, pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) dapat menjadi solusi inovatif untuk mendukung proses penulisan ilmiah secara efektif dan efisien. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dan pendampingan kepada mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG), Universitas Mulawarman dalam memanfaatkan Artificial Intelligence (AI)  untuk penulisan publikasi ilmiah. Kegiatan dilaksanakan secara daring selama dua hari, tanggal 24 dan 31 Mei 2025 melalui platform Zoom Meeting. Metode pelaksanaan meliputi penyampaian materi, diskusi interaktif, dan sesi pendampingan. Berdasarkan hasil evaluasi, mayoritas peserta menyatakan pelatihan ini bermanfaat dan mampu meningkatkan pemahaman serta keterampilan dalam menulis artikel ilmiah. Kegiatan ini juga menekankan pentingnya etika dalam penggunaan Artificial Intelligence (AI) untuk menjaga integritas akademik. Dengan demikian, pelatihan ini berkontribusi dalam pengembangan kapasitas akdemik mahasiswa secara komprehensif.
Pendampingan Pemahaman Zakat Mal dalam Fikih Sufi pada Muslimat Pesona Green Eleven Kabupaten Pasuruan Abdulloh, Hanif; Faruk, Faruk
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i3.9312

Abstract

Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran ibu-ibu Muslimah Pesona Green Eleven Kabupaten Pasuruan, mengenai zakat mal, khususnya dalam perspektif fikih sufi. Fenomena rendahnya kesadaran membayar zakat mal di kalangan perempuan muslim berpenghasilan mendorong perlunya edukasi mendalam mengenai konsep, syarat, jenis, dan distribusi zakat. Kegiatan dilakukan melalui pendekatan ceramah, demonstrasi, dan latihan dengan metode klasikal dan individual. Hasil identifikasi awal menunjukkan pemahaman peserta sangat rendah, baik dari aspek hukum fikih zakat maupun pemaknaan spiritual dalam fikih sufi. Setelah mengikuti rangkaian kegiatan selama Desember 2024 hingga Februari 2025, terjadi peningkatan pemahaman peserta secara signifikan, dengan persentase pemahaman mencapai 81,81%. Dampak lainnya adalah peningkatan kesadaran spiritual, kepedulian sosial, serta partisipasi aktif dalam kegiatan keagamaan. Evaluasi akhir menunjukkan tingkat kepuasan peserta terhadap kegiatan ini mencapai 88,63%. Kegiatan ini berhasil menciptakan transformasi pemahaman zakat mal dari sekadar kewajiban ritual menjadi sarana penyucian jiwa dan penguatan ukhuwah sosial dalam perspektif sufistik.
Inovasi Tangga Literasi dan Numerasi dalam Kegiatan Asistensi Mengajar di SDN 5 Mataram Insani, Kamila Rahmi; Fitriani, Fitriani; Halisah, Fabia; Aini, Halida Rohimatul; Aini, Hijratul
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i3.9356

Abstract

Kemampuan literasi dan numerasi siswa di Indonesia masih rendah berdasarkan hasil Asesmen Nasional 2022 dan survei PISA. Tujuan kegiatan ini adalah merancang, melaksanakan, dan merefleksikan pemanfaatan Tangga Literasi dan Numerasi sebagai media pembelajaran inovatif di SDN 5 Mataram. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif melalui tiga tahapan: perencanaan konten yang mencakup 7 anak Indonesia hebat, pengenalan budaya Sasak-Samawa-Mbojo, serta materi bentuk datar dan ruang; penerapan media dengan menempelkan banner berdesain menarik di tangga sekolah; dan observasi perilaku peserta didik. Konten dirancang menggunakan aplikasi Canva dan dicetak dengan bahan vinyl untuk ketahanan. Hasil pengabdian menunjukkan peningkatan perilaku positif peserta didik yang memperlambat langkah untuk membaca materi, terlibat diskusi dengan teman, dan menunjukkan ketertarikan yang meningkat terhadap aktivitas literasi dan numerasi. Media ini berhasil mengubah tangga yang sebelumnya tidak dimanfaatkan menjadi ruang belajar yang dinamis dan interaktif. Rekomendasi untuk kegiatan selanjutnya adalah melibatkan guru dalam penerapan media dan melakukan pembaruan konten secara berkala agar inovasi ini dapat menjadi model efektif untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi di sekolah dasar.
Psikoedukasi: Meningkatkan Motivasi Belajar Berhitung Pada Siswa Kelas 5 SDIT Nahwannur Syaufi Nazmi Akmal, Syaufi nazmi; Hasibuan, Zakiah Fitri; Safhira, Najwa; Shofiatun, Shofiatun; Purba, Ilfy Aurelya; Sari, Marsuliani Puspita; Namira, Shalwa; Wonda, Yerman
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i3.9377

Abstract

Kegiatan ini dilaksanakan pada siswa kelas V di SDIT Nahwannur Kabupaten Aceh Utara. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar berhitung pada siswa kelas V menggunakan media papan berhitung dan bernyanyi. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah psikoedukasi. Psikoedukasi adalah sebuah pendekatan dalam menyampaikan pengetahuan yang berkaitan dengan aspek psikologis kepada para pelajar. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kesadaran agar mereka dapat berpikir dengan logis dan memperbaiki sikap peka terhadap kebutuhan sesama. Adapun hasil yang didapatkan adalah terdapat peningkatan motivasi belajar berhitung pada siswa kelasV di SDIT Nahwannur, yaitu dilihat dari hasil pretest dan   posttest. Pada hasil pretest didapatkan hanya empat orang siswa saja yang memiliki skor jawaban tertinggi, namun setelah pemaparan materi dan pemberian media pembelajaran kemudian dilakukan posttest didapatkan hasil bahwa terdapat tujuh orang siswa yang memili skor jawaban tertinggi.