cover
Contact Name
Gunawan
Contact Email
gunawan@unram.ac.id
Phone
+6281246673311
Journal Mail Official
jppm.fkip@unram.ac.id
Editorial Address
Kampus FKIP Universitas Mataram, Jln. Majapahit No. 62 Kota Mataram
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat
Published by Universitas Mataram
ISSN : 26147947     EISSN : 26147939     DOI : https://doi.org/10.29303/jppm
Core Subject : Education,
PPM ini merupakan wadah publikasi ilmiah di bidang pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh dosen maupun kelompok masyarakat lainnya. Jurnal ini menerima artikel hasil pengabdian maupun pemberdayaan masyarakat pada semua bidang baik pendidikan, seni, sosial budaya, ekonomi, hukum, pertanian, perikanan, dan lain-lain baik yang berbentuk penyuluhan, pendampingan, bimbingan teknis, dan jenis kegiatan lain yang relevan. Jurnal ini merupakan Open Access Journal dengan e-ISSN 2614-7939 dan p-ISSN 2614-7947, terbit perdana mulai Februari 2018. Dalam 1 (satu) tahun terbit 2 kali yaitu pada bulan Februari dan Agustus. Mulai 2019 artikel terbit 4 kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Februari, Mei, Agustus, dan November.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 566 Documents
Edukasi Penentuan Harga Pokok Produksi dengan Metode Absorption Costing pada UMKM Kota Bandung Purbaningsi, Yoppy Palupi
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.8739

Abstract

Persaingan yang sangat ketat antar perusahaan dalam produk berkualitas yang dihasilkan agar harga menjadi kompetitif maka perusahan perlu memperhatikan perhitungan Harga Pokok Produksi (HPP).  UMKM di kota Bandung adalah objek penelitian ini. Penelitian ini bertujuan memberikan edukasi tentang perhitungan HPP dengan metode absorptioncosting. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancar, dokumentasi dan studi Pustaka. Pemahaman tentang perhitungan HPP diberikan kepada peserta agar peserta mampu melakukan perhitungan harga pokok produksi. Kegiatan ini dimulai dengan survei awal untuk mengidentifikasi masalah yang dihadapi, di mana sering terjadi kekeliruan dalam pemahaman biaya produksi yang hanya dianggap biaya bahan baku akibatnya, penentuan harga produksi tidak tepat. Untuk mengatasi hal ini, diselenggarakan workshop yang dimulai dengan pre-test, penyampaian materi, diskusi, latihan, dan pendampingan sehingga peserta dapat menghitung HPP dengan benar. Kemudian, dilakukan post-test untuk mengukur pemahaman teori dan konsep HPP. Hasil pendampingan menunjukkan bahwa peserta mampu menghitung HPP dengan tepat.
Sosialisasi Chatbot Satya untuk Siswa/Siswi Chairia, Chairia; Sitepu, Sengli Egani; Salim, Rin Rin Meilani; Putri, Hidayatna
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.8815

Abstract

Salah satu bentuk teknologi yang menggunakan kecerdasan buatan adalah chatbot atau chatterbot (disebut juga sebagai talkbot, chatterbot, Bot, IM bot, agen interaktif, atau entitas percakapan buatan). Untuk membantu siswa/i SMA dalam pemahaman materi pasar modal di mata pelajaran Ekonomi maka kami melakukan sosialisasi chatbot dan mengajak Bursa Efek Indonesia dan BRI Danareksa memaparkan tentang pasar modal ke sekolah-sekolah SMA ataupun SMK. Metode yang dilakukan dalam kegiatan ini adalah pelatihan dan memberi penjelasan. Meliputi sosialisasi yang dilakukan ke SMA Sultan Iskandar Muda, SMK Sultan Iskandar Muda, dan SMA Holy Kids Bersinar. Hasil pengabdian ini yaitu Chatbot dimana chatbot yang dihasilkan dapat memberitahukan pengetahuan mengenai Literasi Pasar Modal. Chatbot Satya berisi banyak informasi dasar mengenai investasi seperti menabung vs investasi, kesalahan umum para investor pemula, keuntungan berinvestasi di Pasar Modal dan banyak lagi. Informasi-informasi ini disajikan secara menarik dengan ilustrasi yang jelas, video interaktif dan tautan website pendukung untuk mendapatkan informasi yang lebih mendalam.
Sosialisasi Pengelolaan Limbah melalui Media Akuaponik dan Strategi Preventif Penyakit Kolam Budidaya Benih Ikan Lele Di Desa Ploso Lor, Kabupaten Kediri Ramadhani, Ayu Winna; Aisyah, Diana; Al Rantissi, Rafa Raikkonen Fauzan; Alieyati, Putri Fauziah; Ramadhan, Noer Priesqhiella
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.8845

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan masyarakat Desa Ploso Lor, Kabupaten Kediri, dalam pengelolaan limbah budidaya serta strategi preventif terhadap penyakit pada kolam pembenihan ikan lele melalui penerapan sistem akuaponik. Permasalahan utama yang dihadapi masyarakat adalah tingginya risiko penyakit pada benih ikan akibat kualitas air yang buruk dan rendahnya manajemen sanitasi kolam, serta belum optimalnya pengelolaan limbah organik dari kegiatan budidaya. Metode pelaksanaan kegiatan meliputi sosialisasi teori melalui metode ekspositori, pelatihan instalasi sistem akuaponik, demonstrasi langsung oleh tim pengabdian, serta penyuluhan strategi pencegahan penyakit yang dilengkapi sesi diskusi interaktif. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terhadap manfaat teknologi akuaponik dalam mengurangi limbah, meningkatkan efisiensi budidaya, serta menjaga kesehatan ikan. Partisipasi aktif warga dalam pelatihan juga memperlihatkan potensi penerapan teknologi ini secara mandiri. Rekomendasi dari kegiatan ini adalah perlunya pelatihan lanjutan mengenai pemantauan kualitas air, manajemen kesehatan ikan, dan diversifikasi tanaman akuaponik sebagai strategi penguatan ketahanan pangan dan pelestarian lingkungan. Dukungan berkelanjutan dari institusi pendidikan dan pemangku kebijakan lokal menjadi kunci untuk memperluas dampak positif dari program ini.
Pelatihan Pengembangan Video Tutorial Pembelajaran Melalui Pemanfaatan Aplikasi Camtasia Sari, Dian Ratna; Priadi, Median Agus; Fathimah, Ismah
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.8950

Abstract

Implementasi teknologi dalam bidang pendidikan terus mengalami perkembangan, sehingga menuntut para tenaga pendidik untuk menyesuaikan diri dengan metode pembelajaran yang lebih inovatif. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi tenaga pendidik dalam merancang dan mengembangkan video tutorial pembelajaran dengan memanfaatkan aplikasi Camtasia. Metode yang diterapkan dalam pelatihan ini terdiri dari Planning, Organizing, Actualizing, Controlling dan Evaluating. Adapun instrumen yang digunakan dalam pelatihan ini meliputi lembar observasi serta angket, yang kemudian dianalisis dengan pendekatan deskriptif. Hasil analisis angket menunjukkan bahwa pelatihan ini berkontribusi secara signifikan terhadap peningkatan keterampilan peserta dalam menghasilkan video pembelajaran yang menarik, interaktif, dan efektif. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan tenaga pendidik dapat lebih optimal dalam memanfaatkan media digital sebagai sarana pembelajaran yang inovatif dan adaptif.
Strategi Pemasaran Berbasis Digital Marketing pada UMKM Rengginang Teras dengan Sertifikasi P-IRT dan Pendekatan Ramah Lingkungan (Eco-Friendly) Nafisah, Durrotun; Segara, Nuansa Bayu; Niswatin, Niswatin
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.9004

Abstract

Fokus pengabdian masyarakat ini adalah pembuatan dan pemasaran rengginang terasi, dengan berbagai aktivitas mulai dari pengelolaan produksi, manajemen keuangan, hingga strategi pemasaran produk. Mitra pengabdian adalah UMKM Rengginang Terasi berada di Dsn. Bogoran, RT 003, RW 002, Desa Glodog, Kec. Palang, Kab. Tuban, Jawa Timur. UMKM Rengginang Terasi merupakan salah satu UMKM yang mempunyai produk unik untuk dikembangkan yakni rengginang yang berbahan dasar terasi, hal tersebut dikarenakan di wilayah Kabupaten Tuban merupakan salah satu tempat produksi terasi udang terbesar di indonesia. Metode pengabdian Advokasi, yaitu kegiatan yang berupa pendampingan terhadap kelompok sasaran. terdiri dari persiapan, pembekalan dan analisis hasil. Pengembangan produk UMKM yang berkualitas dan berdaya saing tinggi pada pengabdian ini meliputi pendaftaran sertifikasi P-IRT, memperbarui kemasan eco-friendly, membantu proses produksi, dan memperluas jaringan pemasaran. Hasil pengabdian masyarakat ini adalah peningkatan produktivitas dan efisiensi operasional UMKM. Terjadi peningkatan penjualan menyentuh angka 39 % hal tersebut didapatkan dari berbagai sosial media yaitu Shopee, TikTok, Instagram, dan whatsapp.
Sentuhan Kreatif: Meningkatkan Kreativitas dan Seni Melalui Kegitan Projek Kerajinan Aksesoris Manik-manik dan Cempal Kain Perca di Panti Asuhan Baiturrahman Rantau Kasih Palembang Darmawan, Bagus; Alfiandra, Alfiandra; Asri, Asri; Diana, Cahya; Rohmah, Dwi Indah Ayu; Anitasya, Erica; Tirandini, Erliana; Shianita, Erlin Tri Apri; Rahma, Fazilla Akmalia; Santayuda, Indra; Julia, Julia
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.9016

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas anak-anak di Panti Asuhan Baiturrahman Rantau Kasih Palembang melalui pelatihan pembuatan kerajinan aksesoris dari manik-manik dan cempal dari kain perca. Kreativitas dipandang sebagai keterampilan penting abad ke-21 yang mendukung pengembangan kemampuan berpikir kritis, kolaborasi, dan komunikasi. Kegiatan ini dilaksanakan dalam tiga tahap, yaitu pra pelaksanaan (perizinan dan pengenalan kegiatan), pelaksanaan (pelatihan langsung pembuatan produk kerajinan), serta evaluasi dan observasi hasil. Metode yang digunakan berupa ceramah interaktif dan praktik langsung yang melibatkan 17 anak panti berusia 3 hingga 21 tahun. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa sebagian besar peserta, terutama dari jenjang SD dan SMP, menunjukkan antusiasme dan partisipasi aktif dalam membuat kerajinan. Anak-anak mampu menghasilkan produk yang kreatif, fungsional, dan memiliki nilai estetika. Namun, ditemukan kendala seperti kurangnya ketertarikan dari peserta laki-laki karena pemilihan warna bahan yang kurang variatif, serta keterbatasan waktu akibat jadwal sekolah. Oleh karena itu, disarankan agar pada kegiatan serupa di masa mendatang disediakan bahan yang lebih beragam dan disesuaikan dengan minat peserta dari berbagai kelompok usia dan gender. Kegiatan ini terbukti memberikan pengalaman bermakna dan dapat menjadi bekal keterampilan kewirausahaan bagi anak-anak panti di masa depan.
Pemberdayaan Ibu PKK di Lorong Mubarok 18 Ilir dalam Mengolah Limbah Minyak Jelantah dan Memanfaatkan Sampah Plastik Guna Mengurangi Pencemaran Lingkungan Nuraini, Nuraini; Alfiandra, Alfiandra; Firli, M. Robi; Sutradevi, Wayan Helen; Sundari, Nona; Rahayu, Suci Sri; Sari, Laudya Okta Permata; Handoko, Sidik; Alfayyad, Syahriza; Rafindo, Yanuar
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.9017

Abstract

Peningkatan limbah rumah tangga seperti minyak jelantah dan sampah plastik menjadi ancaman serius bagi kelestarian lingkungan jika tidak dikelola dengan baik. Di Lorong Mubarok 18 Ilir, banyak warga, khususnya ibu-ibu PKK, menghasilkan limbah dari aktivitas kuliner yang dibuang langsung ke lingkungan tanpa pengolahan. Kegiatan pengabdian ini bertujuan memberdayakan ibu-ibu PKK melalui pelatihan pengolahan minyak jelantah menjadi sabun cuci piring dan lilin aromaterapi, serta pemanfaatan sampah plastik sebagai wadah produk. Metode yang digunakan meliputi sosialisasi, pelatihan praktik, dan pendampingan langsung selama bulan April 2025. Proses dimulai dengan penjernihan minyak menggunakan arang aktif, dilanjutkan pembuatan sabun dan lilin serta pemanfaatan limbah plastik. Hasilnya menunjukkan peningkatan motivasi dan keterampilan ibu-ibu PKK dalam mengelola limbah, terbukti dari partisipasi aktif dan ketertarikan dalam mengembangkan produk. Diskusi menunjukkan bahwa pendekatan kontekstual berbasis pemberdayaan komunitas efektif menumbuhkan kesadaran lingkungan dan potensi ekonomi kreatif. Kegiatan ini menjadi bukti bahwa pengelolaan limbah berbasis rumah tangga dapat memberikan dampak positif, baik bagi lingkungan maupun kesejahteraan keluarga. Disarankan agar kegiatan ini terus dikembangkan dan dijadikan model pemberdayaan berbasis lingkungan di wilayah lain.
Penyuluhan Kesadaran Hukum dan Etika Digital dalam Pencegahan Cyber Bullying bagi Peserta Didik SMA Santa Maria 2 Bandung Rahmawati, Rahmawati; Al Farizi , Czar Daffa; Magdalena, Mariana; Sundawa, Dadang; Iman, Dwi
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.9041

Abstract

Di zaman digital ini, manusia hidup dalam dua dunia sekaligus, dunia fisik dan maya. Tetapi di dunia maya, batas-batas yang biasanya menjaga etika dan hukum terasa kabur. Banyak remaja merasa dunia digital adalah dunia bebas nilai, tempat kata-kata bisa dilempar tanpa tanggung jawab. Cyberbullying pun muncul sebagai gejala dari minimnya kesadaran hukum dan lemahnya pegangan terhadap etika digital. Perundungan ini mungkin tidak meninggalkan bekas luka di tubuh, tapi bisa mengoyak jiwa korban perlahan. Di situlah penyuluhan ini mencoba hadir, bukan sebagai acara ceramah dan sesi sekali temu, melainkan sebagai ajakan untuk merenung dan berefleksi. Remaja perlu tahu, bahwa di balik layar, tetap ada manusia yang merasa. Bahwa hukum digital bukan soal pasal, tapi tentang bagaimana kita hidup bersama secara bermartabat. Penyuluhan ini dilakukan di SMA Santa Maria 2 Bandung, sebagai langkah awal dalam pencegahan cyberbullying, dengan pendekatan yang dialogis dan reflektif. Hasilnya menunjukan bahwa peserta didik tak hanya mampu mengenali bentuk-bentuk kekerasan digital, tapi juga mulai memahami nilai-nilai yang lebih dalam seperti empati, tanggung jawab dan kesadaran akan ruang digital sebagai ruang etis. Dunia maya bukan tempat yang bebas dari nilai, ia justru membutuhkan lebih banyak kebijaksanaan. Dan pendidikan hukum harus hadir bukan sekedar untuk mengatur, tapi untuk menuntun manusia agar tetap menjadi manusia.
Peningkatan Kesadaran dalam Pencegahan dan Deteksi Dini Diabetes Melitus Tipe II Melalui Edukasi Kesehatan Faradisa, Elok; Kusumawati, Mira Wahyu; Yuliningsih, Endang
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Prevalensi Diabetes Melitus Tipe II terus meningkat dan kini mulai menyerang usia dewasa muda. Peningkatan ini disebabkan oleh berbagai faktor, seperti gaya hidup instan dan kurangnya aktivitas fisik akibat kemajuan teknologi. Oleh karena itu, diperlukan kesadaran dan pengetahuan sejak dini untuk mencegah terjadinya diabetes. Edukasi kesehatan dan pemeriksaan gula darah acak dapat membantu mendeteksi dini kasus pradiabetes di Masyarakat. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat telah dilaksanakan di Dusun Ngamban, Kabupaten Karanganyar, dan diikuti oleh 32 peserta. Metode yang digunakan meliputi edukasi pencegahan Diabetes Melitus tipe II dan pemeriksaan gula darah acak sebagai upaya deteksi dini pradiabetes. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan pengetahuan berdasarkan nilai pre-test dan post-test, dengan rata-rata nilai GDS masyarakat sebesar 136,85 mg/dL. Masyarakat diharapkan dapat terus menerapkan pola hidup sehat sebagai upaya pencegahan Diabetes Melitus
Sport Day sebagai Wadah Pengalaman Edukatif bagi Asistensi Mengajar di Islam Wittaya Foundation Al Anwar, Sylvia Febbryani; Rohim, Abdul
Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat Vol. 8 No. 2 (2025): Mei
Publisher : FKIP Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/jppm.v8i2.9117

Abstract

Kegiatan asistensi mengajar di luar negeri memberi pengalaman berharga bagi mahasiswa, terutama melalui keterlibatan dalam acara seperti Sport Day di Islam Wittaya Foundation School, Thailand. Melalui observasi partisipatif dan dokumentasi, kegiatan ini menunjukkan bahwa mahasiswa memperoleh manfaat edukatif seperti peningkatan keterampilan komunikasi lintas budaya, manajemen acara, serta pemahaman budaya lokal. Selain itu, Sport Day juga mengasah soft skills seperti kepemimpinan dan kerja sama tim. Kegiatan ini menjadi wadah penting untuk pengembangan profesional dan personal dalam konteks internasional.