cover
Contact Name
SOPA SITI MARWAH
Contact Email
pengelolajurnal@fpik.uniga.ac.id
Phone
+62895383186152
Journal Mail Official
pengelolajurnal@fpik.uniga.ac.id
Editorial Address
Jalan Raya Samarang No 52 A Tarogong Kaler Kabupaten Garut
Location
Kab. garut,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat
Published by Universitas Garut
ISSN : -     EISSN : 28294211     DOI : http://dx.doi.org/10.52434/jpm.v2i3.3191
Jurnal Pengabdian Masyarakat (JPM): merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Pendidikan Islam dan Keguruan Universitas Garut. JPM: Jurnal pengabdian kepada masyarakat mewadahi publikasi hasil kegiatan Pengabdian Masyarakat yang dilaksanakan sebagai bentuk manifestasi Tri Darma Perguruan Tinggi. JPM: Jurnal pengabdian kepada masyarakat merupakan jurnal elektronik yang dikelola secara profesional dengan menggunakan Open Jurnal System, diterbitkan 3 kali dalam satu tahun yaitu pada bulan Maret, Juli dan November.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 102 Documents
Pemberdayaan Ekonomi Pesantren Melalui Budidaya Magot Untuk Meningkatkan Ekonomi Mandiri Pesantren Nazib, Fiqra; Munawroh, Nenden; Saifullah, Iman; rahmat, acep; Nurdiansyah, Ilham
JPM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 1 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jpm.v3i1.3620

Abstract

Sosialisasi Penerapan Disiplin Positif dalam Mewujudkan Merdeka Belajar di Lingkungan Sekolah Dasar Irvani, Asep Irvan; Hanifah, Hani Siti
JPM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 2 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jpm.v3i2.4009

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk menyosialisasikan implementasi disiplin positif dalam mewujudkan merdeka belajar di lingkungan sekolah dasar. Melalui kegiatan sosialisasi yang melibatkan guru-guru dan kepala sekolah, informasi mengenai pentingnya disiplin positif dalam menciptakan lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan mendukung pertumbuhan positif anak-anak disampaikan. Pelaksanaan sosialisasi diakukan pada Hari Sabtu, tanggal 12 Agustus 2023. Metode pelaksanaan meliputi penyampaian materi dan sesi tanya jawab dalam Program Kuliah Kerja Nyata Universitas Garut Tahun Akademik 2022/2023. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa peserta mendapatkan informasi yang bermanfaat dan sekolah dapat mengimplementasikan disiplin positif untuk menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman. Pengabdian ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada para pendidik tentang konsep disiplin positif dan mendukung terciptanya lingkungan belajar yang kondusif bagi pertumbuhan holistik siswa.
Kegiatan Program Kampus Mengajar Camp Literasi sebagai Wadah Menampilkan Nembang Pupuh Cahyanti, Irna; Ainun, Siti; Akmal, Rudi
JPM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 2 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jpm.v3i2.41420

Abstract

Jurnal pengabdian masyarakat ini memiliki tema penampilan kemampuan nembang pupuh siswa SDN 2 Dangiang melalui kegiatan program kampus mengajar. Jurnal ini menggunakan metode pelaksanaan Studi Kasus dengan Kerjasama Antara Siswa, Mahasiswa Program Kampus Mengajar, Guru, Kepala Sekolah, Dosen Pembimbing Lapangan,serta pihak-pihak terkait dalampelaksanaan kkegiatan Camp Literasi. Kegiatan Camp Literasi dilaksanakan selama dua hari satu malam, yaitu hari pertama digunakan untuk kegiatan permainan yang berkaitan dengan literasi dan numerasi, malam harinya digunakan untuk pelaksanaan upacara api unggun dan menampilkan bakat siswa yaitu “Nembang Pupuh”, di hari kedua digunakan untuk kegiatan gelar karya serta pembagian hadiah. Kegiatan Camp Literasi berjalan dengan antusias siswa yang sangat tinggi sehingga kegiatan Camp Literasi menjadi kegiatan yang sangat bermakna bagi warga SDN 2 Dangiang.
Sosialisasi Penguatan Karakter Anak Untuk Mencegah Tindak Perundungan di Sekolah Nurjanah, Nanda Siti; Tulloh, Nisa Lutvia; Akmal, Rudi
JPM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 2 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jpm.v3i2.41433

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini memiliki tema penguatan karakter anak untuk mencegah tindak perundungan di sekolah, dilaksanakan dengan metode sosialisasi.Kegiatan ini terselenggara melalui kerja sama antara mahasiswa Kampus Mengajar di SDN 3 Ngamplangsari dengan pihak sekolah terkait. Pelaksanaan sosialisasi ini terdiri dari 3 tahapan yaitu persiapan, pelaksanaan dan evaluasi, yang kemudian dalam pelaksanaan terdiri dari 3 kegiatan utama yaitu sesi pemapafran materi, diskusi dan tindak lanjut. Pada kegiatan sosialisasi terjadi diskusi interaktif dengan para siswa, hal tersebut mengindikasikan siswa memahami materi dengan baik.
Penguatan Teknologi Digital di MAN 2 Garut dalam Pemikiran Islam kontemporer di Kalangan Generasi Z Masripah, Masripah; Nazib, Fiqra; Ainissyifa, Hilda; Saifullah, Iman; rahmat, Acep; Munawaroh, Nenden; Nasrullah, Yufi; Anton, Anton; Jamal, Ahmad
JPM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 2 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jpm.v3i2.41507

Abstract

Schools Schools not only teach religions in their surroundings, but also have a social impact on the lives of their communities. This activity is carried out in MAN 2 Garut. In today's Z generation, not a few people abuse technology like the spread of incorrect information and negative influence. In addition, the unwise use of technology can also result in the exposure of content that is contrary to Islamic values, such as pornography or violence.So from that the service team to the community gives reinforcement to contemporary thinking and how to use technology well in implementing it. In addition, the purpose of this research will provide a deeper understanding of the influence of digital technology on contemporary Islamic thinking and religious practices of the Z generation in particular in MAN 2 Garut. By achieving these general and specific goals, we can formulate concrete steps that can be taken to strengthen their religious understanding, overcome the negative influence of digital technology, and maintain and properly practice authentic Islamic moral and ethical values.
"Pelatihan dan Pendampingan Pembuatan Video Interaktif untuk Guru Sekolah Dasar Di Kecamatan Samarang Kabupaten Garut usman, asep tutun; Anisah, Ani Siti; holis, ade; Komariah, Iis; Amirudin, Jafar; Marwah, Sopa Siti
JPM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 3 No 2 (2024): Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jpm.v3i2.41525

Abstract

Pendampingan kegiatan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) guru merupakan upaya untuk meningkatkan efektivitas proses pembelajaran di SDIT Al Basyariyyah, Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut. Pendampingan ini dilakukan melalui penggunaan aplikasi digital yang dirancang untuk membantu guru dalam perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran. Aplikasi ini menyediakan berbagai fitur, seperti modul pembelajaran interaktif, sistem evaluasi berbasis digital, dan forum diskusi untuk mendukung kolaborasi antara guru dan siswa. Hasil pendampingan menunjukkan peningkatan signifikan dalam keterlibatan siswa dan efektivitas pembelajaran. Penggunaan teknologi digital juga mempermudah guru dalam mengakses sumber belajar dan menyusun materi ajar yang lebih inovatif. Dengan demikian, pendampingan ini diharapkan dapat menjadi model bagi sekolah lain dalam mengintegrasikan teknologi digital ke dalam proses pembelajaran.
PENDAMPINGAN PENINGKATAN KOMPETENSI GURU MELALUI PELATIHAN PEMBUATAN MEDIA EVALUASI INTERAKTIF DENGAN APLIKASI QUIZIZZ Tatik Safiqo; Ghofur, Abdul
JPM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 4 No 3 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelaksanaan evaluasi pembelajaran yang efektif merupakan salah satu kunci untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Namun, banyak guru yang masih menghadapi kendala dalam memanfaatkan teknologi untuk menciptakan media evaluasi yang menarik dan interaktif. Oleh karena itu, kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru di MI Ihyaul Ulum Dukun Gresik dalam pembuatan media evaluasi interaktif menggunakan aplikasi Quizizz. Quizizz adalah platform berbasis digital yang memudahkan guru untuk membuat kuis, ujian, atau latihan dengan elemen gamifikasi sehingga dapat meningkatkan keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran. Pelatihan ini dilakukan dalam beberapa tahap, yaitu sosialisasi, pelatihan teknis penggunaan aplikasi Quizizz, praktik pembuatan media evaluasi, dan pendampingan dalam implementasi hasil pelatihan. Metode yang digunakan meliputi presentasi, demonstrasi, diskusi, dan kerja kelompok. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa guru mampu memahami fitur-fitur utama Quizizz, seperti pembuatan soal, pengaturan mode kuis, dan analisis hasil evaluasi siswa. Selain itu, guru juga berhasil mengintegrasikan media evaluasi berbasis Quizizz ke dalam proses pembelajaran, yang terbukti meningkatkan antusiasme siswa. Melalui kegiatan ini, kompetensi guru dalam memanfaatkan teknologi untuk evaluasi pembelajaran dapat ditingkatkan secara signifikan. Pelatihan ini diharapkan menjadi langkah awal bagi MI Ihyaul Ulum Dukun Gresik untuk terus mengembangkan inovasi dalam pembelajaran berbasis digital. Keberlanjutan program serupa juga perlu dilakukan untuk memperkuat kemampuan guru dalam menghadapi tantangan dunia pendidikan di era digital.  Kata kunci: kompetensi guru, media evaluasi, Quizizz, pelatihan, pembelajaran interaktif
TRANSFORMASI PEMBELAJARAN: DARI UNIVERSITAS PADJADJARAN UNTUK PELAKU USAHA DESA NGAMPLANGSARI KABUPATEN GARUT Laina Rafianti, Laina Rafianti; Nadia Astriani; Sherly Ayuna Putri; Yulinda Adharani; Hardian Eko Nurseto; Kayla Baria Nanditha; Malika Najla Fadhilah
JPM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 4 No 3 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jpm.v4i3.43087

Abstract

Seringkali masih terdapat gap antara dunia kampus dengan permasalahan yang nyata terjadi di masyarakat. Program pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan untuk mensinkronisasikan keduanya. Universitas Padjadjaran memiliki program Pengabdian kepada Masyarakat yang terintegrasi dengan Praktik Kerja Lapangan (PKL) bagi mahasiswa dan magang. Pada periode 2023-2025, tim dari berbagai fakultas yang diketuai oleh Fakultas Hukum, menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat di Desa Ngamplangsari, Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut. Di wilayah ini, terdapat pelaku usaha kuliner lokal asal Garut yang berpotensi meningkatkan perekonomiannya namun masih terkendala dengan belum adanya merek dagang, misalnya. Tim dari Unpad memberikan pendampingan hukum untuk penelusuran hingga pendaftaran merek dagang. Untuk mengatasi permasalahan lingkungan, kegiatan ini berupaya untuk bersama-sama mencari solusi pengemasan pangan dan pengolahan limbah produksi yang ramah lingkungan. Strategi Branding yang menjadi ujung tombak hingga produk kuliner lokal para pelaku usaha tersebut sampai ke tangan konsumen perlu disentuh oleh para antropolog untuk memberikan story-telling. Tim pengabdian masyarakat dan mahasiswa dari akademisi berkolaborasi dengan masyarakat setempat, termasuk pemerintah desa dan pelaku usaha, untuk mewujudkan kesejahteraan dan kualitas hidup yang lebih baik di masa depan.   Kata kunci: kuliner, Garut, lokal, SDGs, merek dagang Keywords:  culinary, Garut, local, SDGs, trademark
Kegiatan Edukasi Melalui Kelas Mengajar Bahagia di Madrasah Galih Abdul Fatah Maulani, Galih Abdul Fatah Maulani; Sopa Siti Marwah; Alex Firdaud; Abdul Azis; Desti Tilawah; Hasni NurHiayati
JPM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 4 No 3 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jpm.v4i3.43089

Abstract

Madrasah sebagai lembaga pendidikan yang tidak hanya berfokus pada penguasaan ilmu pengetahuan umum, tetapi juga penanaman nilai-nilai agama Islam dan pembentukan akhlak mulia. Kolaborasi yang sinergis antara guru, siswa, dan orang tua menjadi faktor pendukung penting. Orang tua memiliki peran dalam mendampingi anak belajar di rumah, sehingga komunikasi yang baik antara pihak sekolah dan keluarga perlu dijalin. Metode pengabdian ini dilaksanakan melalui pendekatan terintegrasi yang menggabungkan kegiatan intrakurikuler, ko-kurikuler, dan ekstrakurikuler di madrasah dengan berlandaskan nilai-nilai keislaman. Hasil yang dicapai, program ini dapat dijadikan model pelatihan yang berkelanjutan untuk memperkuat pendidikan karakter sekaligus meningkatkan mutu pembelajaran di lingkungan madrasah. Program ini meningkatkan keterlibatan aktif seluruh pihak, mulai dari guru, siswa, sampai orang tua, menjadi kunci keberhasilan dalam menciptakan ekosistem pendidikan yang mendukung perkembangan optimal siswa, baik dari segi akademik maupun karakter. Kata Kunci: Edukasi, Kelas Ceria, Madrasah.
PROGRAM LITERASI UNTUK PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA DAN MENULIS DI SDN 2 KARYAJAYA: SEBUAH EVALUASI Pratiwi, Jihan Intan; Herlina, Hera; Irvani, Asep Irvan
JPM: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 4 No 3 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jpm.v4i3.43151

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dampak pelaksanaan program literasi di SDN 2 Karyajaya terhadap peningkatan kemampuan literasi siswa. Program yang diterapkan meliputi Dinding Edukasi, Pembiasaan Literasi, Reading Class, dan Mading Karya. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan pretest dan posttest untuk mengukur kemampuan literasi siswa sebelum dan setelah pelaksanaan program. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan literasi siswa, dengan persentase siswa yang menjawab benar soal literasi meningkat dari 48% pada pretest menjadi 67% pada posttest. Program Pembiasaan Literasi, yang mendorong siswa untuk membaca 15 menit sebelum pembelajaran, dan Reading Class, yang memberikan pengajaran intensif kepada siswa yang kesulitan, terbukti efektif dalam meningkatkan kemampuan baca siswa. Kesimpulannya, program literasi yang terstruktur dan berkelanjutan dapat meningkatkan kemampuan literasi dasar siswa. Implikasi dari penelitian ini adalah pentingnya integrasi program literasi yang menyeluruh dan berkelanjutan di sekolah dasar untuk memastikan peningkatan kualitas pendidikan dan menciptakan budaya literasi yang positif di kalangan siswa.   Kata Kunci :  Dinding Edukasi, Pembiasaan Literasi, Program Literasi, Mading Karya, Reading Class.

Page 10 of 11 | Total Record : 102