cover
Contact Name
Muhammad Rifqi Nur Wachid Adi Pratama
Contact Email
emailku.rifqi@gmail.com
Phone
+6287819993212
Journal Mail Official
mediaakademikpublisher@gmail.com
Editorial Address
JL.Tanjung Dusun Sono Sidokerto RT.01 RW.04, Buduran, Sidoarjo, Jawa Timur (61252).
Location
Kab. sidoarjo,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Media Akademik (JMA)
ISSN : -     EISSN : 30315220     DOI : https://doi.org/10.62281/jma
Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi Syariah, Akuntansi, Kewirausahaan, Keagamaan, Bisnis, Budaya, Ilmu Sosial Humaniora, Ilmu Komunikasi, Sastra, Bahasa, Pertanian, Kedokteran, Keperawatan, Peternakan, Perikanan, Politik, Pendidikan, Pengabdian Masyarakat, Ilmu Teknik, Sistem Informasi, Teknik Elektro, Informatika, Desain Komunikasi Visual, dan Seni.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 3,405 Documents
PENGARUH MOBILE SERVICE QUALITY DAN CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN MELALUI KEPUASAN PELANGGAN COFFE FASTE BERDASARKAN PERSPEKTIF BISNIS ISLAM Rahardi; Muhammad Iqbal; Nurhayati
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i7.2579

Abstract

Dengan meningkatnya persaingan dan kemunculan banyak coffee shop baru, Coffe Faste perlu melakukan upgrade bisnis untuk tetap eksis. Salah satu strategi yang diterapkan adalah mengintegrasikan unsur digitalisasi dan mengubah konsep layanan agar sesuai dengan preferensi generasi saat ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh mobile service quality terhadap loyalitas pelanggan di Coffe Faste, pengaruh customer relationship management terhadap loyalitas pelanggan di Coffe Faste, pengaruh mobile service quality terhadap kepuasan pelanggan di Coffe Faste, pengaruh customer relationship management terhadap kepuasan pelanggan di Coffe Faste, pengaruh kepuasan pelanggan terhadap loyalitas pelanggan Coffe Faste, pengaruh mobile service quality terhadap loyalitas pelanggan melalui kepuasan pelanggan di Coffe Faste, pengaruh customer relationship management terhadap loyalitas pelanggan melalui kepuasan pelanggan di Coffe Faste, dan hubungan antara Mobile Service Quality dan Customer Relationship Management terhadap loyalitas pelanggan melalui kepuasan pelanggan berdasarkan perspektif bisnis islam. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Dengan jumlah sampel sebanyak 96. Metode pengumpulan data melalui kuesioner, observasi, dan dokumentasi. Dengan alat analisis yang digunakan adalah SmarPLS. Hasil menunjukan bahwa Mobile Service Quality berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Pelanggan Coffe Faste. Customer Relationship Management tidak berpengaruh terhadap Loyalitas Pelanggan Coffe Faste. Mobile Service Quality berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Pelanggan Coffe Faste. Customer Relationship Management berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Pelanggan Coffe Faste. Kepuasan Pelanggan berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Pelanggan Coffe Faste. Mobile Service Quality tidak berpengaruh terhadap Loyalitas Pelanggan melalui Kepuasan Pelanggan Coffe Faste. Customer Relationship Management berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Pelanggan melalui Kepuasan Pelanggan Coffe Faste. Tidak terdapat hubungan antara Mobile Service Quality dan Customer Relationship Management terhadap loyalitas pelanggan melalui kepuasan pelanggan berdasarkan perspektif bisnis islam.
PERAN SUPERVISI PENDIDIKAN DALAM PENINGKATAN MUTU PEMBELAJARAN SD: TELAAH KUALITATIF DAN LITERATUR TERPILIH Ardi Sutiono; Nurul Chasanah; Novi Justica Rofiyati; Warman; Masrur Yahya; Hamini
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i7.2581

Abstract

Kebutuhan akan supervisi pendidikan yang efektif semakin mendesak seiring dengan meningkatnya kompleksitas pembelajaran abad ke-21 yang berbasis teknologi. Supervisi kini dipahami sebagai proses pengembangan profesional, bukan hanya sebagai fungsi administratif. Artikel ini mengkaji peran strategis supervisi dalam meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah dasar, khususnya dalam konteks digitalisasi pendidikan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi literatur melalui analisis sistematis terhadap jurnal dan laporan ilmiah yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa supervisi transformatif-yang mengedepankan refleksi, kolaborasi, dan penggunaan teknologi-dapat memperkuat kompetensi pedagogik guru, mendorong inovasi pembelajaran, dan membangun iklim pembelajaran yang adaptif. Namun, keterbatasan fasilitas digital dan rendahnya kompetensi teknologi menjadi tantangan utama. Oleh karena itu, perlu dikembangkan model supervisi digital dan pelatihan berkelanjutan bagi pengawas dan kepala sekolah untuk mendukung optimalisasi kualitas pendidikan dasar di era digital.
A REVIEW OF THE EFFECTIVENESS OF WHATSAPP AS A LEARNING TOOL IN IMPROVING FOREIGN LANGUAGE LISTENING SKILLS IN INDONESIA Muhammad Fariq Heemal Attruk; Qurratul A’yun; Abd. Ghofar
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i7.2582

Abstract

Perkembangan pesat dalam teknologi komunikasi dan informasi telah membuka peluang baru dalam pembelajaran bahasa asing di Indonesia, khususnya dengan penerapan WhatsApp sebagai alat pembelajaran. Artikel ini menyajikan kajian pustaka naratif yang komprehensif mengenai efektivitas WhatsApp dalam meningkatkan keterampilan mendengarkan bahasa asing. Proses pengumpulan data dilakukan melalui pencarian sistematis terhadap artikel-artikel ilmiah yang telah dipublikasikan secara penuh dan terbuka, yang diambil dari tiga basis data utama: Scopus, GARUDA, dan Google Scholar, dengan menerapkan strategi pencarian yang ketat serta kriteria inklusi dan eksklusi yang jelas. Kajian ini menyimpulkan bahwa WhatsApp efektif dalam mendukung pengembangan keterampilan mendengarkan melalui berbagai pendekatan, seperti penggunaan voice notes, distribusi materi audio-visual yang terstruktur, diskusi interaktif, dan penguatan otonomi belajar siswa. Manfaat utama WhatsApp antara lain akses fleksibel terhadap materi, peningkatan motivasi, pembelajaran kolaboratif, dan keterlibatan siswa yang lebih aktif. Meskipun demikian, beberapa tantangan masih ada, seperti keterbatasan akses perangkat dan internet, serta tingkat penguasaan teknologi yang bervariasi antara guru dan siswa. Kajian ini juga mengidentifikasi keberagaman metodologi penelitian dan kerangka teori yang digunakan, serta merekomendasikan penelitian lebih lanjut mengenai integrasi WhatsApp dengan strategi pembelajaran digital lainnya dan platform pembelajaran. Secara keseluruhan, WhatsApp terbukti menjadi alat yang adaptif dan relevan dalam mendukung keterampilan mendengarkan bahasa asing di era digital Indonesia.
GAUGING THE STUDENTS’ DIFFICULTIES IN LEARNING ENGLISH: THE CASE OF THE FIFTH-GRADE STUDENTS AT A PRIVATE BILINGUAL SCHOOL Mutiara Vidrin Rittiauw; Aam Alamsyah; Theresia Mundi Astuti
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i7.2583

Abstract

Walaupun Bahasa Inggris adalah mata pelajaran yang populer dan wajib di semua sekolah formal, belajar Bahasa Inggris tetap menjadi tantangan bagi banyak siswa. Karena itu, penting untuk menganalisis kesulitan yang dialami siswa saat belajar Bahasa Inggris agar para guru dan pihak sekolah bisa mengetahui penyebab yang mungkin menghambat pencapaian siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesulitan-kesulitan yang dialami oleh siswa sekolah dasar di sebuah sekolah bilingual swasta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode campuran (gabungan antara data kuantitatif dan kualitatif). Alat yang digunakan adalah kuesioner dan wawancara semi-terstruktur dengan siswa dan guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, meskipun sekolah ini merupakan sekolah bilingual dengan fasilitas modern yang lengkap, siswa sekolah dasar tetap mengalami kesulitan dalam menulis dan tata bahasa (grammar). Di sisi lain, mereka merasa bahwa berbicara dan membaca adalah kegiatan yang menyenangkan. Mereka juga menyebut YouTube sebagai media belajar favorit mereka. Selain itu, siswa merasa bahwa permainan yang dilakukan dalam kelas Bahasa Inggris adalah aktivitas yang paling menarik saat belajar Bahasa Inggris. Penelitian selanjutnya disarankan untuk menggali lebih dalam kesulitan-kesulitan ini agar bisa membantu siswa belajar lebih baik.
ANALISIS HUKUM TERHADAP STATUS GANJA SEBAGAI NARKOTIKA DALAM HUKUM PIDANA DI INDONESIA Cici Alprionita P Megama; Tania Novelin
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i7.2584

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis status hukum ganja sebagai narkotika dalam sistem hukum pidana di Indonesia serta mengkaji pengaturannya dalam Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum normatif, yaitu penelitian yang berfokus pada kajian pada norma-norma hukum positif yang berlaku, dengan pendekatan perundang-undangan dan studi kepustakaan sebagai instrumen utama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ganja secara hukum dikategorikan sebagai narkotika Golongan I, yaitu golongan yang dianggap memiliki potensi tinggi menyebabkan ketergantungan dan tidak diakui untuk penggunaan medis. Meskipun beberapa negara telah melegalkan ganja untuk keperluan medis dan rekreasional, Indonesia tetap mempertahankan larangan tersebut berdasarkan ketentuan hukum yang ketat. Minimnya literasi hukum masyarakat serta kurangnya penjelasan rinci dalam peraturan perundang-undangan menyebabkan banyaknya kesalahpahaman tentang legalitas ganja. Oleh karena itu, perlu adanya edukasi hukum yang lebih efektif serta pertimbangan untuk menyusun regulasi yang lebih komprehensif berdasarkan kajian ilmiah dan medis, guna memberikan kepastian hukum sekaligus perlindungan bagi masyarakat
UPAYA MENINGKATKAN ETIKA PERGAULAN TEMAN SEBAYA MENGGUNAKAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK PROBLEM SOLVING PADA SISWA KELAS VII SMP N 5 MADIUN Nathaniella Zerlina Yekti; Nindia Harnes Prima Aidha; Ibnu Mahmudi
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i7.2585

Abstract

Masa remaja merupakan masa dimana seseorang mencari jati diri atau krisis identitas. Etika pergaulan teman sebaya merupakan hal yang sangat penting agar remaja dapat memilah tindakan yang baik dan benar untuk mereka lakukan sehingga tidak merugikan orang lain. Remaja yang baik salah satunya adalah memiliki sikap etika yang baik termasuk dengan teman sebaya. Berdasarkan observasi yang dilakukan, peserta didik memilih sikap seperti sering berkata kasar, menunjukkan sikap kurang menghargai dan menghormati dengan teman atau sebayanya. Berdasarkan fenomena tersebut peserta didik perlu diberikan layanan bimbingan kelompok dengan teknik problem solving. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya layanan bimbingan kelompok dengan teknik problem solving untuk meningkatkan etika pergaulan teman sebaya peserta didik. Penelitian ini menggunakan metode PTBK (penelitian tindakan bimbingan dan konseling) dengan 2 siklus dan setiap siklus memiliki dua pertemuan. Luaran dari PTBK nantinya berupa seminar PTBK dan artikel ilmiah yang dipublikasikan. Hasil dari penelitian yang ditemukan adalah bimbingan kelompok dengan teknik problem solving dapat meningkatkan kemampuan etika pergaulan teman sebaya peserta didik kelas E. Pada post-test siklus pertama sebanyak 4 peserta didik berada dalam kategori sedang dan 2 peserta didik di kategori tinggi, peningkatan rata-rata dari nilai pre-test 37,5 menjadi 84,5, namun terdapat satu peserta didik yang tidak mengalami peningkatan, hal tersebut menjadi dasar untuk melakukan layanan di siklus ke 2, hasilnya ke 5 peserta didik mengalami peningkatan sehingga menghasilkan kategori sangat tinggi dengan dibuktikan nilai rata-rata menjadi 142,83. Hasil tersebut menunjukkan bahwa tindakan layanan bimbingan kelompok teknik problem solving dapat meningkatkan etika pergaulan teman sebaya peserta didik.
PENERAPAN KONSELING KELOMPOK PENDEKATAN REALITA DALAM MENGUBAH KONSEP DIRI NEGATIF SISWA BROKEN HOME Nuzul Wahyu Resesy; Nindia Harnes Prima Aidha; Ibnu Mahmudi
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i7.2586

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas layanan konseling kelompok dengan pendekatan realita dalam mengubah konsep diri negatif pada siswa yang berasal dari keluarga broken home. Subjek penelitian adalah dua siswa kelas VIII-C di SMP Negeri 5 Madiun yang menunjukkan ciri-ciri konsep diri rendah berdasarkan hasil observasi dan wawancara awal. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan bimbingan dan konseling (PTBK) yang dilaksanakan selama dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan tes berupa angket konsep diri. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan skor konsep diri dari pra-siklus ke siklus I dan siklus II. Pendekatan realita terbukti efektif dalam membantu konseli memahami tanggung jawab pribadi, menantang pikiran negatif, dan membentuk pola pikir yang lebih konstruktif. Layanan ini juga mendorong konseli untuk memiliki pandangan yang lebih positif terhadap diri sendiri dan meningkatkan kemampuan mereka dalam menghadapi tantangan sosial maupun emosional. Dengan demikian, konseling kelompok pendekatan realita dapat menjadi strategi intervensi yang relevan untuk meningkatkan konsep diri siswa broken home di lingkungan sekolah.
UPAYA PENINGKATAN KEDISPLINAN BELAJAR SISWA KELAS VII D MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK MODELING DI SMP NEGERI 10 MADIUN Yuliana Eka Paramitha; Rosita Ayudha Maharani; Tyas Martika Anggriana
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i7.2587

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan belajar siswa kelas VII D SMP Negeri 10 Madiun melalui penerapan layanan bimbingan kelompok dengan teknik modeling. Penelitian ini menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Bimbingan dan Konseling (PTBK) yang dilakukan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri atas tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah enam orang siswa yang menunjukkan perilaku kedisiplinan belajar rendah. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, observasi, dan dokumentasi, sedangkan teknik analisis data menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan skor rata-rata kedisiplinan belajar dari 39,5 (kategori sangat rendah) pada tahap pre-test menjadi 86,8 (kategori sedang) pada siklus I, dan meningkat menjadi 126,5 (kategori sangat tinggi) pada siklus II. Temuan ini menunjukkan bahwa layanan bimbingan kelompok dengan teknik modeling efektif untuk meningkatkan kedisiplinan belajar siswa. Melalui proses pengamatan terhadap model yang positif, siswa dapat meniru dan membentuk perilaku belajar yang lebih disiplin. Oleh karena itu, teknik ini dapat menjadi alternatif strategi bimbingan yang layak diterapkan dalam setting sekolah untuk menangani permasalahan kedisiplinan belajar.
PRAKTIK KEKUASAAN DALAM NOVEL RI 1 KARYA SALSADILA NURFAZRIAH (KAJIAN HEGEMONI ANTONIO GRAMSCI) Nuzulul Intan Maulida
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i7.2588

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan praktik kekuasaan yang ada dalam novel RI 1 karya Salsadila Nurfazriah menggunakan teori hegemoni Antonio Gramsci. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian dan pendekatan berupa kualitatif deskriptif. Data dan sumber data utama adalah novel RI 1 karya Salsadila Nurfazriah dan dikudukung rujukan lainnya berupa artikel, skripsi, dan buku penunjang lainnya. Teknik pengumpulan adalah teknik baca dengan metode  analisis semantik. Hasil dari penelitian ini adalah ditemukan lima kesimpulan yang ditarik dari hasil analisis sesuai dengan praktik hegemoni Antonio Gramsci sebagai berikut: 1) Praktik hegemoni kelas berkuasa yang terbagi menjadi tiga bagian berupa kelas berkuasa dalam pemerintah, kelas berkuasa dalam kemiliteran, dan kelas berkuasa dalam bisnis. 2) Peran kaum intelektual yang terbagi menjadi dua bagian yakni pada pemerintahan dan kemiliteran. 3) Ideologi tokoh yang muncul pada novel berupa ideologi nasionalisme, pancasila, maskulinitas, feminisme, liberalisme. 4) Peran negara yang terbagi menjadi dua bagian yakni masyarakat politik dan masyarakat sipil. 5) Praktik hegemoni budaya yang terbagi menjadi tiga bagian yakni, kepercayaan masyarakat, kebiasaan masyarakat, dan praktik budaya dalam keagamaan.
MENELUSURI BAHASA AL-QUR’AN(ANTARA DIALEK SUKU DAN BAHASA SASTRA ANTAR-SUKU) Ahmad Ismatullah Basyari
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 7 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juli
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i7.2589

Abstract

Artikel ini mengeksplorasi kompleksitas bahasa al-Qur’an dalam konteks kemajemukan dialek Arab pra-Islam, menyoroti bagaimana teks suci ini membentuk dan merepresentasikan bentuk bahasa sastra antar-suku (koine). Dengan pendekatan filologis, linguistik Arab, dan sosiolinguistik, penelitian ini mengungkap bahwa bahasa al-Qur’an tidak terbatas pada dialek Quraisy semata, melainkan mengintegrasikan unsur-unsur dari berbagai dialek seperti Tami>m, Hudhail, dan Himyar. Proses ini mencerminkan strategi komunikasi ilahiah yang menyatukan keragaman linguistik dalam satu struktur gramatikal dan estetis yang fasih, retoris, dan performatif. Konsep koineisasi digunakan untuk menjelaskan pembentukan bahasa al-Qur’an sebagai medium komunikasi lintas-suku yang efektif dan indah. Fenomena qirā’āt, keunggulan retoris, dan fungsi estetis al-Qur’an semakin memperkuat posisinya sebagai model bahasa standar (fush}ā) yang berperan penting dalam kodifikasi bahasa Arab. Studi ini menekankan relevansi linguistik dan teologis bahasa al-Qur’an sebagai agen integratif dalam masyarakat Arab abad ke-7 dan sebagai landasan ideologis dalam perkembangan bahasa Arab modern.

Filter by Year

2023 2026