cover
Contact Name
Arif Fiandi
Contact Email
intelekcendikiawannusantara@gmail.com
Phone
+6285274823488
Journal Mail Official
ariffiandi03@gmail.com
Editorial Address
Jorong Nyiur, AGAM, Sumatera Barat
Location
Kab. agam,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara
ISSN : -     EISSN : 30464560     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara (JICN) adalah Jurnal Multi Disiplin Semua Bidang Ilmu sebuah publikasi yang melayani sebagai wadah bagi penelitian interdisipliner dan kolaboratif di berbagai bidang ilmu. Jurnal ini memperoleh keunggulan dengan mencakup berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu sosial, hukum, pertanian, pendidikan, ekonomi, manajemen, sejarah, komputer, kesehatan, sains alam, ilmu sosial, bahasa, humaniora, dan ilmu lainnya.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 2,377 Documents
ISLAM DAN TOLERANSI Reski Permata Sari; A. Elfikasari; Asyifatul Haifa; Nur Sri Putri Muis
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Makalah ini membahas konsep toleransi dalam Islam sebagai nilai fundamental yang berperan penting dalam mewujudkan kerukunan di tengah masyarakat yang majemuk. Kajian diawali dengan pemaparan latar belakang mengenai urgensi pendidikan Islam dalam menanamkan nilai-nilai rahmah, keadilan, dan ukhuwah sebagai fondasi terciptanya sikap toleran. Metodologi pembahasan dilakukan melalui studi literatur terhadap Al-Qur’an, Hadis, serta berbagai penelitian terkait toleransi, agama, dan pendidikan multikultural. Hasil kajian menunjukkan bahwa toleransi dalam Islam (tasâmuh) bukan sekadar sikap menerima perbedaan, tetapi mencakup penghormatan aktif terhadap hak dan martabat manusia, diiringi batasan yang tetap menjaga kemurnian akidah. Dalil-dalil Al-Qur’an seperti QS. Al-Baqarah 256, QS. Al-Kafirun 6, QS. Al-Hujurat 13, dan QS. Al-Mumtahanah 8 mempertegas bahwa Islam menjunjung kebebasan beragama, keadilan, dan hubungan harmonis antar umat. Pembahasan juga menyoroti tantangan praktik toleransi yang kerap dipengaruhi fanatisme dan dinamika sosial, sehingga diperlukan penguatan pendidikan, dialog lintas agama, dan pemahaman kontekstual ajaran Islam. Kesimpulan dari kajian ini menegaskan bahwa toleransi merupakan bagian esensial dari ajaran Islam yang harus diwujudkan dalam interaksi sosial, tanpa mengaburkan prinsip-prinsip akidah, guna menciptakan masyarakat yang damai, adil, dan saling menghormati.
PEMETAAN SPASIAL HALTE BUS LISTRIK DAN IDENTIFIKASI KEBUTUHAN PENAMBAHAN HALTE DI KOTA MEDAN Sahala Fransiskus Marbun; Amelia Grace Evelin Marbun; Lumi Nopia Nababan; Amos Andika Sihotang; Yosella Manullang
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memetakan dan menganalisis pola persebaran spasial halte bus listrik di Kota Medan sebagai bagian dari strategi pengembangan transportasi publik ramah lingkungan. Dengan menggunakan pendekatan Sistem Informasi Geografis (SIG), penelitian memetakan lokasi halte bus listrik dan mengkaji sejauh mana jangkauan layanan halte tersebut terhadap kawasan permukiman padat, pusat pendidikan, dan daerah aktivitas masyarakat. Hasil analisis menunjukkan bahwa distribusi halte bus listrik saat ini belum merata dan belum sepenuhnya menjangkau wilayah-wilayah dengan kebutuhan mobilitas tinggi. Oleh karena itu, penelitian ini mengidentifikasi dan merekomendasikan titik-titik strategis untuk penambahan halte baru guna meningkatkan aksesibilitas dan kenyamanan bagi pengguna transportasi umum berbasis energi bersih. Temuan penelitian ini memberikan kontribusi penting bagi perencanaan pengembangan transportasi perkotaan yang lebih inklusif, efisien, dan berkelanjutan, serta dapat menjadi rujukan bagi pemerintah dan operator dalam meningkatkan kualitas layanan bus listrik di Medan.
Analisis Spasial Hubungan Antara Kondisi Geomorfologi dan Pola Mata Pencaharian Tradisional di Provinsi Sumatera Utara Mhd. Zidan Aris Fatih; Aidil Fajri Lintang; Nandita Septika Baeha; Qania Gultom; Sahala Fransiskus Marbun
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keragaman geomorfologi di Provinsi Sumatera Utara membentuk variasi sumber daya alam yang berdampak langsung pada cara masyarakat beradaptasi dalam menentukan mata pencahariannya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan spasial antara kondisi geomorfologi dan pola mata pencaharian tradisional masyarakat dengan memanfaatkan pendekatan Sistem Informasi Geografis (SIG). Data yang digunakan berupa data sekunder, yaitu peta geomorfologi, data elevasi digital (DEM), serta data ketenagakerjaan dari Badan Pusat Statistik (BPS) per kabupaten/kota. Analisis dilakukan melalui klasifikasi bentuk lahan, ekstraksi elevasi dan kemiringan lereng, serta overlay antara zonasi geomorfologi per kabupaten/kota. Hasil penelitian menunjukkan:  1) pola yang kuat di mana dataran rendah didominasi aktivitas pertanian intensif, dataran tinggi vulkanik didominasi hortikultura dan perkebunan, sedangkan wilayah pesisir dan kepulauan mengandalkan perikanan dan kegiatan maritim. 2) sektor jasa dan industri pengolahan berkembang pesat di pusat perkotaan seperti Medan. Temuan ini menunjukkan bahwa geomorfologi berperan signifikan dalam menentukan adaptasi ekonomi masyarakat, meskipun faktor sosial seperti aksesibilitas, urbanisasi, dan fungsi administratif wilayah turut memengaruhi keragaman pola ekonomi. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi perencanaan pembangunan daerah berbasis karakteristik fisik wilayah.
PERUBAHAN LAHAN DAN DAMPAKNYA TERHADAP LINGKUNGAN DI LAUT DENDANG, KECAMATAN PERCUT SEI TUAN, KABUPATEN DELI SERDANG Gomoses Simarmata; Grecia Margarethe; Rachel MiaTobing; Sahala Fransiskus Marbun
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perubahan lahan merupakan salah satu isu lingkungan yang semakin krusial, terutama pada kawasan yang mengalami pertumbuhan penduduk dan aktivitas pembangunan secara intensif. Desa Laut Dendang, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, menunjukkan perubahan penggunaan lahan yang cukup signifikan dalam beberapa tahun terakhir, terutama melalui perluasan permukiman, alih fungsi lahan hijau, serta meningkatnya aktivitas ekonomi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bentuk perubahan lahan serta mengidentifikasi dampaknya terhadap kondisi lingkungan setempat. Metode penelitian menggunakan pendekatan deskriptif dengan teknik observasi, dokumentasi, dan kajian literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perubahan lahan di Desa Laut Dendang menyebabkan penurunan kualitas lingkungan yang ditandai dengan meningkatnya frekuensi banjir, berkurangnya daerah resapan air, penurunan kualitas udara, serta terganggunya keseimbangan ekosistem. Faktor pendorong perubahan tersebut meliputi pertumbuhan permukiman yang tidak terkontrol, lemahnya pengawasan tata ruang, serta kurangnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pelestarian lingkungan. Penelitian ini merekomendasikan perlunya penguatan kebijakan tata ruang, pengendalian pemanfaatan lahan, serta pelibatan masyarakat dalam upaya menjaga keberlanjutan lingkungan di Desa Laut Dendang.
PERANCANGAN SISITEM INFORMASI ARSIP DOKUMEN DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KAB. ASAHAN Triana Puspa Handayani; Khairul saleh
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem pengarsipan dokumen di Disdukcapil Kabupaten Asahan masih dilakukan secara manual sehingga sering menimbulkan keterlambatan pencarian arsip, risiko kehilangan dokumen, dan rendahnya efisiensi kerja. Penelitian ini bertujuan merancang Sistem Informasi Arsip Dokumen berbasis web untuk mendukung pengelolaan arsip yang lebih cepat, terstruktur, dan aman. Metode yang digunakan meliputi observasi lapangan, analisis kebutuhan, serta perancangan sistem menggunakan UML (Use Case, Activity, Sequence, dan Class Diagram). Hasil perancangan menunjukkan bahwa sistem mampu memfasilitasi proses penyimpanan, pencarian, pengeditan data arsip, dan pembuatan surat keterangan secara digital. Sistem yang dirancang terbukti dapat meningkatkan akurasi data, mempercepat pelayanan, serta meminimalkan risiko kesalahan dan kehilangan arsip. Penelitian ini menyimpulkan bahwa sistem informasi berbasis web menjadi solusi efektif dalam modernisasi kearsipan di Disdukcapil.
Implementasi Harmonisasi Ilmu: Kajian Prinsip,Pendekatan,dan Langkah Strategis Integrasi Keilmuan Faza Muna Najiah Nubari; Aditama Mulyadi; Luna Aiswara; Sulistiawati Sulistiawati; Arditya Prayogi
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Konsep harmonisasi ilmu dibahas dalam penelitian ini sebagai upaya integratif untuk menghilangkan perbedaan antara ilmu agama dan ilmu umum dalam pendidikan Islam. Penelitian ini menyelidiki prinsip-prinsip dasar harmonisasi seperti tauhid, wahdatul ‘ulum, koneksi, kemaslahatan, dan keseimbangan nilai. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang didasarkan pada penelitian kepustakaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harmonisasi film digunakan. Selain itu, penelitian ini menegaskan bahwa harmonisasi ilmu pengetahuan tidak hanya bersifat konseptual tetapi juga praktis untuk pengembangan pendidikan yang luas dan relevan dengan masalah dunia. Dengan menggabungkan nilai-nilai keislaman dengan ilmu pengetahuan kontemporer, harmonisasi ilmu dapat menjadi strategi transformasional untuk membangun sistem pendidikan Islam yang berkeadilan, berkeadaban, dan berorientasi pada kesejahteraan.
Pengaruh Kecerdasan Emosional, Kecerdasan Intelektual, Kecerdasan Spiritual dan Locus of Control terhadap Perilaku Etis Auditor (Studi Pada Kantor Akuntan Publik di Kota Malang) Hastuti, Ambar Woro; Putri, Riska Dwiannur
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to analyze and provide evidence regarding the influence of Emotional Intelligence, Intellectual Intelligence, Spiritual Intelligence, and Locus of Control on the Ethical Behavior of Auditors. The population in this study consists of auditors working at Public Accounting Firms in Malang City. The total number of auditors in this study is 65 respondents. The sampling technique used in this research is purposive sampling. The data collection method employed is a questionnaire, distributed directly in physical form. This research utilizes Multiple Linear Regression Analysis, and to determine the hypothesis, F,t, and R2 are conducted using SPSS Version 26. The results of the hypothesis testing indicate that emotional intelligence and spiritual intelligence significantly affect the ethical behavior of auditors, while intellectual intelligence and locus of control do not have a significant impact on the ethical behavior of auditors.
KEADILAN AKSES DALAM PROGRAM PTSL DAN PENGARUHNYA TERHADAP MOBILITAS SOSIAL VERTIKAL MASYARAKAT BERPENGHASILAN RENDAH Stevani Anekhe Dwinita Karo; Ngesti Mukti Rezeki; Kumara Aswin Bachtiar; Putri Na’ilah Zulfah
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap merupakan kebijakan negara yang bertujuan memperluas kepastian hukum dan akses terhadap hak atas tanah bagi masyarakat berpenghasilan rendah. Sertifikat tanah berfungsi sebagai alat bukti kepemilikan dan instrumen ekonomi yang memperkuat posisi sosial pemiliknya. Penelitian ini memakai metode yuridis normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan konseptual. Analisis menunjukkan bahwa penerapan prinsip keadilan akses dalam PTSL berlangsung melalui penyederhanaan prosedur, transparansi biaya, pendampingan administrasi, serta pemetaan berbasis wilayah. Program ini membuka peluang ekonomi karena sertifikat tanah dapat digunakan untuk memperoleh kredit usaha dan memperkuat perlindungan aset. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PTSL berpengaruh langsung terhadap mobilitas sosial vertikal, terutama pada masyarakat yang sebelumnya tidak memiliki legalitas tanah. Namun hambatan struktural seperti keterbatasan sumber daya manusia, kurangnya sosialisasi, beban pajak, serta tantangan budaya pada wilayah adat masih mengurangi efektivitas program. PTSL tetap menjadi instrumen penting untuk menghadirkan keadilan akses dan mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat jika implementasinya diperkuat secara konsisten.
Perancangan Sistem E-Arsip Surat Masuk dan Keluar di BKAD Kabupaten Asahan Abdul Aziz Ardana; Azrai Sirait
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengelolaan arsip surat masuk dan surat keluar pada Bagian Umum Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Asahan saat ini masih dilakukan secara konvensional. Pencatatan data surat masih mengandalkan buku agenda fisik dan penyimpanan dokumen dilakukan secara manual dalam lemari arsip. Metode ini memiliki berbagai kelemahan, antara lain lambatnya proses temu kembali (pencarian) dokumen, risiko tinggi terhadap kerusakan atau kehilangan arsip fisik, serta inefisiensi dalam pembuatan laporan rekapitulasi. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun Sistem Informasi E-Arsip berbasis web guna mengatasi permasalahan tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah observasi partisipatif dan studi literatur. Sistem dirancang menggunakan pemodelan UML (Unified Modeling Language) dan dikembangkan dengan bahasa pemrograman PHP Native serta database MySQL. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah sistem E-Arsip yang memiliki fitur pencatatan surat, upload dokumen digital, manajemen kategori, pencarian cepat, dan cetak laporan otomatis. Berdasarkan pengujian Black Box, sistem ini terbukti valid dan mampu meningkatkan efisiensi serta akuntabilitas pengelolaan arsip di BKAD Kabupaten Asahan.
Peran Teknologi Digital dalam Meningkatkan Efektivitas Pelayanan Publik di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Makassar Ragil Bintang Prasetyo; Syahraeni Syahraeni; Nadia Reski; Astuty Hasti
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kemampuan masyarakat dalam memanfaatkan teknologi digital pada layanan administrasi kependudukan di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Makassar. Metode kegiatan yang digunakan adalah pendampingan langsung kepada masyarakat mengenai penggunaan aplikasi pelayanan publik berbasis digital untuk pengajuan KTP, Kartu Keluarga, dan dokumen kependudukan lainnya. Kegiatan dilaksanakan di kantor Dinas Dukcapil Kota Makassar dan diikuti oleh 45 peserta. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan kemampuan masyarakat dalam mengakses layanan digital, di mana 82% peserta mampu melakukan pengajuan layanan secara mandiri setelah pendampingan. Dampak kegiatan ini terlihat dari berkurangnya antrean layanan manual serta meningkatnya efektivitas pelayanan publik. Kegiatan ini diharapkan berkontribusi pada percepatan transformasi digital layanan publik di Kota Makassar.