cover
Contact Name
Edi Kurniawan
Contact Email
jurnal@poltekpelsumbar.ac.id
Phone
+62811662266
Journal Mail Official
edi@poltekpelsumbar.ac.id
Editorial Address
LPPM Politeknik Pelayaran Sumatera Barat Jl. Syeh Burhanuddin No.1, Korong Tiram, Ulakan Tapakis, Padang Pariaman, West Sumatra, Indonesia 25572
Location
Kab. padang pariaman,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Cakrawala Bahari
ISSN : 27211703     EISSN : 28094727     DOI : https://10.70031
Core Subject : Engineering,
Jurnal Cakrawala Bahari ISSN: 2809-4727 (Electornic) is a peer-reviewed scientific and open access journal published by Politeknik Pelayaran Sumatera Barat. The journal is dedicated to disseminating the conceptual thoughts, ideas, and research results that have been achieved in the area of maritime. It brings together papers on the different topics that concern the maritime industry. It provides the latest findings and analyses. Emphasis is placed on the port, shipping business, logistics, ship electrical technology, ship operation technology, ship machining technology, shipping information and communication technology, marine environment, maritime HR development, shipping safety, and shipboard levels.
Articles 115 Documents
Analisa Turunnya Kinerja Pompa Air Laut pada Proses Pendinginan Mesin Induk di Kapal KM Surya Pioneer Illahi, Rahman; Sarifuddin, Sarifuddin; Erlinda, Nelfi
Jurnal Cakrawala Bahari Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Cakrawala Bahari
Publisher : Politeknik Pelayaran Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70031/jkb.v6i1.53

Abstract

Menjaga kinerja pompa air laut sebagai pendingin mesin di kapal KM Surya Pioneer sangat penting dengan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja pompa air laut dan upaya untuk menjaga kinerja pompa air laut tetap dalam kondisi yang baik dan tidak mengalami masalah di kapal KM. Surya Pioneer. Praktek berlayar dilaksanakan di KM. Surya Pioneer. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif, pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dokumentasi dan teknik analisis data dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.Hasil penelitian menyimpulkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja pompa air laut di kapal adalah tersumbatnya strainer oleh lumpur atau sampah, dan tidak lurusnya poros pompa, bocornya mechanical seal. Dampaknya pada mesin yaitu bisa membuat mesin menjadi overheat karena pendingin tidak jalan dan cara mencegahnya dengan membersihkan sea chest strainer, memperbaiki poros yang tidak lurus , dan mengganti mechanical seal yang rusak
Optimalisasi Perawatan Hatch Cover untuk Keselamatan Muatan MV. Ciremai Maturbongs, Gibbar Imanuel; Beno, Jose; Pranata, Wibisana; Riyadi, Slamet
Jurnal Cakrawala Bahari Vol. 5 No. 1 (2022): Jurnal Cakrawala Bahari
Publisher : Politeknik Pelayaran Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70031/jkb.v6i2.54

Abstract

Hatch Cover adalah penutup palka atau ruang muat agar muatan didalamnya terlindungi. Fungsi-fungsi dari hatch cover yaitu untuk melindungi muatan dari air, panas, cuaca buruk, memperkokoh dari konstruksi kapal serta menambah ruang muat karena diatasnya bisa dimuati oleh muatan. Agar fungsi pada hatch cover dapat berfungsi dengan optimal maka harus dilakukan perawatan atau maintenance secara berkala. Adapun juga masalah tidak optimalnya perawatan hatch cover dikapal karena banyak crew yang belum mengetahui bagaimana cara melakukan perawatan terhadap hatch cover itu sendiri. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengoptimalkan perawatan pada hatch cover untuk keselamatan muatan yang mana dikapal masih banyak crew yang kurang paham akan fungsi dari hatch cover bisa optimal. Penelitian ini menggunakan metode dekriptif kualitif. Yaitu metode penelitian yang memanfaatkan data kualitatif dan dijabarkan secara deskriptif, teknik pengumpulan data karya ilmiah ini dengan melakukan wawancara, observasi dan dokumentasi pada saat peneliti melaksanakan praktek laut (PRALA) di kapal MV. Ciremai.
Perawatan Peralatan Bongkar Muat Guna Kelancaran Proses Kegiatan Bongkar Muat pada MV. Sirimau Oktavia, Fira; Hasnur, Juliandri; Yatno, Langandriansyah Dwi; Silen, Adhi Pratistha
Jurnal Cakrawala Bahari Vol. 5 No. 1 (2022): Jurnal Cakrawala Bahari
Publisher : Politeknik Pelayaran Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70031/jkb.v6i2.56

Abstract

bongkar muat adalah kurangnya perawatan crane pada alat bongar muat pada kapal. Seperti yang terjadi pada MV. Sirimau dimana kurangnya aktifitas perawatan yang mengakibatkan aktifitas proses bongkar muat terganggu, sehingga tujuan yang ingin dicapai pada penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana perawatan serta faktor penghambat dari perawatan peralatan bongkar muat pada MV. Sirimau. Jenis Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif kualitatif, adapun data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh secara langsung melalui wawancara dan observasi sedangkan data sekunder diperoleh dari dokumen-dokumen kapal ataupun standard operating procedure (SOP) perusahaan terkait yang berada di atas kapal. Penelitian ini juga dibuat dengan teknik pengumpulan data seperti teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. pelaksanaan perawatan peralatan bongkar muat pada crane MV. Faktor penghambat perawatan peralatan bongkar muat pada crane MV. Sirimau yaitu ada faktor alam (cuaca) dan ada faktor kedisiplinan para ABK.
Analisis Terjadinya Penurunan Tekanan Minyak Lumas pada Mesin Induk di MT Pribumi Riadi, Ikhsan Slamet; Mashartanto, Achmad Ali; Suriadi, Suriadi; Sunanto, Hari
Jurnal Cakrawala Bahari Vol. 5 No. 1 (2022): Jurnal Cakrawala Bahari
Publisher : Politeknik Pelayaran Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70031/jkb.v6i2.57

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dari sarana angkutan laut sangat dibutuhkan. Kapal laut merupakan salah satu sarana angkutan laut yang ekonomis, karena volume untuk memuat barang yang diangkut lebih besar. Sistem pelumasan pada mesin induk merupakan salah satu sistem yang mempunyai peranan penting pada saat mesin induk beroperasi untuk menjaga kondisi dan bagian-bagian mesin yang bergerak yang memerlukan pelumasan secara maksimal. Tujuan penelitian untuk mengetahui penyebab menurunnya tekanan minyak lumas pada mesin induk, Penelitian ini menggunakan metode pendekatan deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, metode wawancara dan metode dokumentasi. Berdasarkan hasil kerja yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan bahwa tidak bekerjanya pompa secara maksimal dan tersumbatnya saringan minyak lumas yang mengakibatkan menurunnya tekanan minyak lumas. Turunnya tekanan minyak pelumas pada kapal berpengaruh besar pada kerja mesin induk.
Karya Ilmiah Terapan Optimalisasi Kinerja Fresh Water Generator untuk Meningkatkan Produksi Air Tawar di Atas Kapal MT.SP1BSI Putra, Aidil Suhada Eka; Silen, Adhi Pratistha; Kurniawan, Edi; Saransi, Faisal
Jurnal Cakrawala Bahari Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal Cakrawala Bahari
Publisher : Politeknik Pelayaran Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70031/jkb.v6i2.58

Abstract

Pada umumnya untuk memenuhi kebutuhan air tawar di atas kapal perlu adanya pesawat yang dapat mengolah air laut menjadi air tawar Pada keadaan tersebut, untuk memenuhi kebutuhan air tawar di atas kapalsangat di perlukan sebuah pesawat bantu yang dinamakan Fresh Water Generator yang mampu memproduksi air tawar dengan cara mengolah air laut menjadi air tawar melalui suatu proses penyulingan. Fresh Water Generator yang mampu memproduksi air tawar melalui suatu proses penyulingan. Jenis metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode kualitatif, yaitu penelitian yang bertujuan untuk memecahkan masalah-masalah aktual yang di hadapi serta mengumpulkan data atau informasi untuk disusun, dijelaskan dan selanjutnya dianalisis. Berdasarkan hasil teori mengenai kinerja fresh water generator, agar jika suatu saat terjadi masalah kinerja fresh water generator dapat diatasi sesuai dengan pemecahan masalah yang akan di teliti pada karya ilmiah terapan ini.
Karya Ilmiah Terapan Optimalisasi Kinerja Injector Auxilery Engine di Kapal Mv Lintas Lorentz Jefrianto, Muhammad; Irwan, Irwan; Kurniawan, Edi; Kurniawan, Muhammad
Jurnal Cakrawala Bahari Vol. 7 No. 1 (2024): Jurnal Cakrawala Bahari
Publisher : Politeknik Pelayaran Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70031/jkb.v7i1.59

Abstract

Injector adalah suatu alat yang di gunakan untuk mengabutkan bahan bakar ke dalam silinder pada saat yang tepat yaitu pada akhir Langkah kompresi. Agar pengabutan bahan bakar dapat mengabut dengan baik dan sempurna, maka harus selalu diadakan suatu perawatan dan perbaikan yang baik sesuai prosedur manual book sehingga pembakaran di dalam silender sempurna dan mesin induk dapat bekerja dengan baik. Metode yang di lakukan dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif yaitu penelitian akan berisi kutipan-kutiapan data untuk memberi gambaran penyajian laporan, data tersebut berasal dari naskah wawancara, catatan lapangan, foto dokumen pribadi, catatan atau memo dan dokumen resmi lainnya. Hasil penelitian didapati Kotornya saringan bahan bakar, tersumbatnya nozzle, nozzle yang tersumbat akan menghambat keluarnya bahan bakar sehingga tekanan tidak sesuai manual book, dan pengabutan injektor kurang sempurna, pengabutan yang kurang sempurna akan berakibat pembakaran di ruang bakar kurang maksima
Analisis Perawatan Lub Oil pada Generator di Kapal KM. Tirta Samudra XXVIII Ramadhan, Riyan Fadilla; Wanda, Riki; Nugraha, Markus Asta Patma; Kelana, Sri
Jurnal Cakrawala Bahari Vol. 7 No. 1 (2024): Jurnal Cakrawala Bahari
Publisher : Politeknik Pelayaran Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70031/jkb.v7i1.61

Abstract

Generator atau yang sering dikenal dengan sebutan auxiliary engine yang harus mendapatkan perawatan secara rutin agar generator tersebut dapat beroperasi dengan lancar. Jika generator tidak di lakukan perawatan secara rutin maka akan mengakibatkan gangguan pada listrik sehingga menghidupkan alat alat bantu lainnya menjadi terhambat, hal ini sangat merugikan pada perusahaan pelayaran pada umumnya. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Laporan penelitian akan berisi kutipan-kutipan data untuk memberi gambaran penyajian laporan, data tersebut berasal dari naskah wawancara, catatan lapangan, foto, dokumen pribadi, catatan atau memo dan dokumen resmi lainnya. Hasil penelitian yang telah penulis lakukan adalah perawatan generator karena sangat penting pada kinerja kelistrikan kapal. Penyebab kurangnya tekanan oli, filter bahan bakar yang sudah kotor itu di sebabkan karena kurangnya perawatan pada generator tersebut. Dampak kurangnya perawatan adalah generator akan overheat, sistem kerjanya akan menurun. Upaya mengatasi kurangnya tekanan oli, dan filter oli adalah melakukan perawatan ganti oli dan filter oli secara rutin agar generator dapat bekerja secara maksimal dan rutin
Optimalisasi Kinerja Kondensor Sistem Refrigerant Plant di Kapal MV. Dian Cordelia Andika, Rio; Nugraha, Markus Asta Patma; Hasnur, Juliandri; Susanto, Rudy
Jurnal Cakrawala Bahari Vol. 7 No. 1 (2024): Jurnal Cakrawala Bahari
Publisher : Politeknik Pelayaran Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70031/jkb.v7i1.43

Abstract

Sistem pendingin yang menerima uap pendingin tekanan tinggi yang panas dari kompresor dan mengenyahkan panas pengembunan itu dengan cara mendinginkan uap pendingin tekanan tinggi yang panas ke titik embunnya dengan cara mengenyahkan panas sensibelnya. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu kualitatif. Jenis metode kualitatif yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif yang berarti mendeskripsikan dan menggambarkan fenomena-fenomena yang ada, baik bersifat alamiah maupun rekayasa manusia, yang lebih memperhatikan mengenai karakteristik, kualitas, keterkaitan antar kegiatan, yang dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian disimpulkan bahwa kondensor dalam keadaan kotor akan mengganggu proses kondensasi gas freon menjadi cair. Freon yang dikondensasikan tidak dapat mencukupi kebutuhan pendinginan pada ruang pendingin, sehingga suhu ruang pendingin tidak dapat tercapai karena suatu kebocoran pada daerah tekanan rendah akan menyebabkan udara masuk kedalam sistem freon.
Optimalisasi Mekanisme pada Lifeboat dalam Menanggulangi Kegagalan Launching di KM. Kaltim Express22 Ismail, Muhammad Rizqy; Suriadi, Suriadi; Siskia, Syafni Yelvi; sulistiana, Oktavera; Kurniadi, Dedy
Jurnal Cakrawala Bahari Vol. 7 No. 1 (2024): Jurnal Cakrawala Bahari
Publisher : Politeknik Pelayaran Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70031/jkb.v7i1.44

Abstract

Dalam perkembangannya industri transportasi laut yang pesat tidak terlepas dari resiko kecelakaan kerja yang cukup tinggi. Timbulnya kasus kecelakaan yang terjadi di atas kapal disebabkan karena kesalahan dan kelalaian manusianya serta minimnya pelatihan keselamatan, selebihnya disebabkan oleh faktor alam dan faktor faktor lainnya. Penelitian tersebut di lakukan bertujuan untuk mengetahui penghambat saat menurunkan sekoci serta cara yang tepat agar awak kapal dapat menurunkan sekoci penolong dengan optimal. Penelitian ini adalah kualitatif dengan metode deskriptif. Lokasi penelitian ini adalah di atas kapal KM. Kaltim Express22. Teknik Pengumpulan data adalah menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian yang dilakukan penulis adalah ada beberapa kendala yang dihadapi awak kapal dalam latihan menurunkan sekoci penolong yaitu kurangnya perawatan dan  ketidaksiapan awak kapal dalam latihan, serta anggapan hanya sekedar latihan membuat respon dalam tugas-tugas penurunan sekoci kurang diperhatikan.  
Optimalisasi Kegiatan Fire Drill bagi Crew Kapal dalam Menjaga Keselamatan di Kapal KM. Jaya Elo 01 Mahendra, Harry; Kurniawan, Edi; Nazarwin, Nazarwin; Imanto, Frenki
Jurnal Cakrawala Bahari Vol. 7 No. 1 (2024): Jurnal Cakrawala Bahari
Publisher : Politeknik Pelayaran Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70031/jkb.v7i1.55

Abstract

Kebakaran merupakan salah satu resiko yang dapat terjadi kapan saja dan dimana saja dalam kegiatan pelayaran kapal laut. Tingginya tingkat resiko kebarakan maka diperlukan suatu sistem penanggulangan kebakaran dengan baik sehingga ketika terjadi keadaan darurat khususnya kebakaran di atas kapal diperlukan pengoptimalan dalam pelaksanaan fire drill. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana penerapan fire drill untuk meningkatkan keselamatan crew KM. Jaya Elo 01 dan bagaimana pemahaman para crew kapal dalam pelaksanaan fire drill. Pada karya ilmiah ini penulis menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dan sumber data primer dan sekunder. Proses dari teknik pengumpulan data tugas akhir ini dengan melakukan wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa penerapan fire dirll dikapal KM. Jaya Elo 01 sesuai dengan peraturan SOLAS 1974. Maka, menurut penulis kurang optimal dan maksimal karena banyaknya jadwal fire dirll yang diganti ke safety metting

Page 4 of 12 | Total Record : 115