cover
Contact Name
Mochamad Fariz Irianto
Contact Email
penelitianmultidisiplinbangsa@gmail.com
Phone
+6285732331291
Journal Mail Official
penelitianmultidisiplinbangsa@gmail.com
Editorial Address
PT. Amirul Bangun Bangsa - Amirul Bangun Bangsa Publishing Jalan Terusan Mergan Raya No. 11 Tanjungrejo Sukun Kota Malang Jawa Timur Telp : 0858-0680-8392 email : penelitianmultidisiplinbangsa@gmail.com
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Penelitian Multidisiplin Bangsa
ISSN : -     EISSN : 30484251     DOI : https://doi.org/10.59837/jpnmb
Jurnal Penelitian Multidisplin Bangsa published every month (12 times a year), contains the publication of the student final assignment research, research students and lecturers in the field of science; Mathematics and Natural Sciences, Applied, Social, Law, Culture, Economics, Health, Farm, Food, Agriculture, education, and information technology etc, which published by Amirul Bangun Bangsa Publishing
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 337 Documents
Pengaruh Literasi Mingguan di SMP Swasta Katolik Assisi Medan Terhadap Peningkatan Pengetahuan dan Wawasan Peserta Didik Noverica, Sondang; Ginting, Dicky Alpredo; Hutabarat, Ika Ruth Damayanti; Saruksuk, Hotti Sanogaria Lasmarito; Sinuhaji, Nia Br; Ginting, Emininta Br; Berdoansih, Philip
Jurnal Penelitian Multidisiplin Bangsa Vol. 1 No. 5 (2024): Oktober
Publisher : Amirul Bangun Bangsa Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpnmb.v1i5.72

Abstract

Kemampuan literasi merupakan elemen krusial dalam mempersiapkan generasi muda untuk menghadapi tantangan di era global. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi dampak program literasi mingguan yang dilaksanakan di SMP Swasta Katolik Assisi Medan terhadap pengetahuan dan pemahaman siswa. Metode kualitatif deskriptif digunakan, melibatkan 20 siswa dari kelas 7 dan 8 melalui wawancara, observasi, dan pengumpulan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program literasi mingguan tidak hanya memperbaiki keterampilan membaca dan menulis, tetapi juga mendorong pengembangan keterampilan berpikir kritis, analisis, dan refleksi. Program ini berhasil menciptakan suasana belajar yang interaktif dan inklusif, memungkinkan siswa untuk belajar sesuai dengan gaya dan kebutuhan mereka. Selain itu, program ini turut berkontribusi dalam pengembangan keterampilan sosial siswa, meningkatkan motivasi, serta membentuk karakter yang lebih mandiri dan berpengetahuan. Pentingnya literasi sebagai bagian integral dari pendidikan semakin diakui, dan peran guru dalam memberikan umpan balik konstruktif diidentifikasi sebagai faktor kunci dalam keberhasilan program. Penelitian ini memberikan wawasan berharga untuk mengoptimalkan pelaksanaan program literasi di sekolah lain, serta mendorong pengembangan pendidikan yang berkualitas. Dengan demikian, hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di berbagai institusi pendidikan lainnya.                                                                                                                       
Analisis Penerapan Sistem Manajemen Perlindungan SMK3 (Studi Kasus pada Proyek Rehabilitasi Sistem Jaringan Irigasi D.I Way Apu) Arifin, Mohamad Wirman; Jamlaay, Octovianus; Abdin, Maslan
Jurnal Penelitian Multidisiplin Bangsa Vol. 1 No. 5 (2024): Oktober
Publisher : Amirul Bangun Bangsa Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpnmb.v1i5.73

Abstract

Dalam pelaksanaan pekerjaan rehabiliasi jaringan irigasi ini baik itu pihak perusahaan dan tenaga kerja dilapangan dalam penerapan keselamatan dan kesehatan kerja (SMK3) belum terlihat maksimal hal ini sesuai dengan data obeservasi terlihat ketersediaan alat perlindungan diri dengan jumlah pekerja tidak sebanding. Dari masalah ini berakibat terjadinya kecelakaan baik itu bersifat ringan maupun sedang. Metode penelitian dilakukan dengan penyebaran kuesioner. Teknik analisis data  yang dipakai adalah metode kuantitaif menggunakan software SPSS 26. Analisis data dimulai dari uji validitas, uji reliabilitas dan analisis regresi linear berganda. Dari hasil analisis yang dilakukan, terdapat pengaruh signifikan (X1) berdasarkan Thitung 3,068>Ttabel 2,059. (X2) dengan nilai signifikan berdasarkan Thitung  3,508>Ttabel 2,059. dan (X3) dengan nilai siknifikan berdasarkan Thitung  3,809>Ttabel  2,059 terhadap Perlindungan K3 (Y). dan berdasarkan Fhitung 107,246>Ftabel 2,74 sehingga Hi diterima, maka keputusan yang diambil Perlindungan K3 (Y) dipengaruhi secara parsial/individu dan simultan/bersama-sama oleh (X1),(X2) dan (X3). Korelasi parsial antara variabel (X1) dengan (Y) diperoleh nilai r = 0,883. Variabel (X2) dengan (Y) diperoleh nilai r = 0,851 dan variabel (X3) dengan (Y) diperoleh nilai r = 0,923. Nilai dari ketiga variabel menunjukan hubungan yang kuat positif terhadap Perlindungan K3. maksud kuat positif disini adalah terjadi hubungan yang searah antara varibel (X) dan (Y). korelasi secara simultan antara variabel (X1),(X2) dan (X3) terhadap Perlindungan K3 memberikan kontribusi sebesar 86% sisanya 14% dipengaruhi oleh variabel lain, pada Proyek Rehabilitas Jaringan Irigasi di Way Apu Sistem (Sub. D.I Way Pamali, Way Leman, Way Lo).
Analisis Penerapan Pembelajaran Berdiferensiasi Ilmu Pengetahuan Alam dalam Kurikulum Merdeka Sekolah Dasar Sipayung, Regina; Sirait, Rifka; Tarigan, Egita; Samosir, Kristina; Ginting, Marsela; Barus, Laura
Jurnal Penelitian Multidisiplin Bangsa Vol. 1 No. 5 (2024): Oktober
Publisher : Amirul Bangun Bangsa Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpnmb.v1i5.74

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan pembelajaran berdiferensiasi dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) pada kurikulum Merdeka di tingkat sekolah dasar. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan sampel siswa kelas V SD Negeri 040448 Kabanjahe. Teknik pengumpulan data menggunakan survei online yang terdiri dari dua bagian: pemahaman materi sistem pencernaan manusia dan persepsi terhadap pembelajaran IPA. Hasil penelitian menunjukkan variasi tingkat pemahaman siswa terhadap konsep sistem pencernaan dan keragaman dalam persepsi serta partisipasi dalam pembelajaran IPA. Kesimpulan penelitian menekankan pentingnya penerapan pembelajaran berdiferensiasi untuk mengakomodasi kebutuhan belajar yang beragam dalam konteks Kurikulum Merdeka.
Case Report : Peran Fisioterapi dalam Kasus Stiffness Knee Pasca Operasi Amanda, Nurmidha Yanti
Jurnal Penelitian Multidisiplin Bangsa Vol. 1 No. 6 (2024): November
Publisher : Amirul Bangun Bangsa Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpnmb.v1i6.76

Abstract

Rentang gerak terbatas atau yang dikenal sebagai kekakuan lutut (knee stiffness) disebabkan karena adanya perlengketan intra-artikular yang padat atau transformasi fibrotik pada struktur periartikular. Kekakuan lutut pascaoperasi merupakan komplikasi pembedahan yang melemahkan dan membatasi gerakan sendi aksesori, aktivasi otot dan menyebabkan penurunan keseluruhan dalam rentang gerak fisiologis. Untuk mengembalikan fungsi gerak dengan hasil yang memuaskan diperlukan adanya rehabilitasi pascaoperasi. Fisioterapis dapat bertindak sebagai fasilitator untuk mencapai dan memulihkan gerakan sendi lutut yang hilang hingga sepenuhnya. Tujuan: Studi ini dilakukan untuk melihat peran fisioterapi dalam menangani kekakuan lutut pasca operasi. Metode Penelitian: Studi kasus denga pasien post-op fraktur plateu tibia dan rekonstruksi ACL. Hasil Penelitian: Setelah dilakukan terapi sebanyak 7 kali terdapat penurunan pada skala nyeri, oedem, peningkatan kekuatan otot, lingkup gerak sendi, dan peningkatan kemampuan fungsional ekstremitas bawah. Kesimpulan: intervensi yang diberikan pada pasien dapat mempengaruhi hasil dari kemampuan fungsional ekstremitas bawah pasien.
Pengaruh Karakteristik Tenaga Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Pada Proyek Pembangunan Gedung Baru Madrasah Ibtidaiyah Negeri 5 Kabupaten Maluku Tengah Saleh, Arsana; Serang, Rudi; Abdin, Maslan; Matitaputty, Apri Adam; Kakaly, Sulastri
Jurnal Penelitian Multidisiplin Bangsa Vol. 1 No. 6 (2024): November
Publisher : Amirul Bangun Bangsa Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpnmb.v1i6.77

Abstract

Produktivitas kerja adalah salah satu faktor utama dalam kesuksesan suatu proyek konstruksi. Salah satu faktor yang memiliki potensi besar dalam mempengaruhi produktivitas kerja adalah karakteristik tenaga kerja. Karakteristik tenaga kerja mencakup berbagai aspek seperti tingkat kedisiplinan, lingkungan, keterampilan, dan faktor lain yang terkait dengan individu yang bekerja dalam suatu proyek konstruksi. Pada pembagunan Gedung Ruang Kelas Baru Madrasah Ibtidaiyah Negeri 5 Maluku Tengah masalah yang yang terjadi  yaitu para tenaga kerja yang sering datang terlambat, keterbatasan lokasi proyek, dan kurangnya keterampilan para pekerja.Dari ketiga faktor di atas  berpengaruh terhadap proyek kontruksi yang di kerjakan. Tujuan dari penelitian ini untuk Menganalisis hubungan yang signifikan antara karakteristik tenaga kerja terhadap produktivitas kerja dan Menganalisis pengaruh karakteristik tenaga kerja terhadap produktivitas kerja pada proyek pembangunan Gedung Ruang Kelas Baru Madrasah Ibtidaiyah Negeri 5 Maluku Tengah. Penelitian  Proyek Pembangunan Gedung Ruang Kelas Baru  Madrasah Ibtidaiyah Negeri 5 Maluku Tengah yang berlokasi di Jln.Panditalow-Tulehu, Kecamatan Salahutu kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku. Berdasarkan hasil analisis karakterisitk tenaga kerja memiliki Hubungan yang signifikan terhadap produktivitas (Y), dengan nilai variabel kedisiplinan (X1) yaitu sebesar 23,2 %, variabel faktor lingkungan sebesar 18,3 %, dan variabel keterampilan (X3) sebesar 16,7 %. Dengan demikian variabel kedisiplinan (X1) memiliki pengaruh yang lebih dominan terhadap variabel Y. sedangkan pengaruh karakteristik tenaga kerja terhadap produktivitas kerja sebesar 0,582 atau 58,2% dan sisahnya sebesar 41,8% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak di uji dalam penelitian ini.
Pengaruh Pengawasan Terhadap Pekerja CV. Souhuru Indah Pada Proyek Pembangunan SPAM Dan Jaringan Perpipaan Di Desa Tawiri, Kecamatan Teluk Ambon Leklioy, Fito Rivaldo; Serang, Rudi; Langi, Jeffrey Payung; Matitaputty, Apri Adam; Kakaly, Sulastri
Jurnal Penelitian Multidisiplin Bangsa Vol. 1 No. 6 (2024): November
Publisher : Amirul Bangun Bangsa Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpnmb.v1i6.78

Abstract

Dalam rangka mencapai tujuan suatu organisasi, fungsi pengawasan merupakan unsur yang penting demi kelangsungan dan pertumbuhan organisasi yang bersangkutan. Pengawasan terhadap jaringan perpipaan adalah suatu proses yang melibatkan pemantauan dan pengelolaan sistem pipa.Tujuan utama dari pengawasan ini adalah untuk memastikan kinerja yang aman, efisien, dan berkelanjutan dari jaringan perpipaan, pengawasan ini melibatkan serangkaian kegiatan untuk mengidentifikasi potensi masalah, mencegah kegagalan, dan merespons situasi darurat. Pada Penelitian ini Penulis menggunankan metode penelitian Kuantitatif,yakni metode penelitian yang berfokus pada pengumpulan dan analisis data berdasarkan angka. Hal ini diperlihatkan penulis dengan melakukan penyebaran Kuisioner berisia variabel X (Pengawasan) dan Variabel Y (Pekerja) kepada  responden  yang hasilnya akan diolah dengan menggunakan SPSS V.26. Metode analisis data dimulai dari uji validitas, uji reliabilitas, analisis regresi linear berganda untuk menentukan uji hipotesis yaitu uji t dan uji f,uji Koefisien Determinasi, Uji Dominan (Koefisien Determinasi Parsial). Hasil Penelitan diperoleh Pengaruh Pengawasan terhadap pekerja pada CV.Souhuru Indah Pada Proyek Pembangunan Spam Dan Jaringan Perpipaan Di Desa Tawiri, Kecamatan Teluk Ambon memiliki yang dimana disebabkan oleh 3 Faktor Pengawasan dengan nilai pengaruh,yaitu:Faktor standar Opersaional (X1) sebesar 70,6%, Faktor  Manajemen (X2) sebesar 46,1%, Faktor manusia (X3) sebesar 63,3% yang dimana ntuk Faktor Pengawasan X1 dan X3 memiliki nilai korelasi yang kuat karena mimiliki nili R Square > 50% sedanagn X2 memiliki korelasi yang lemah karena <  50% Dan faktor yang paling dominan dilihat dari hasil nilai koefisien beta tertinggi yaitu ada pada Pengaruh Pengawasan Faktor Standar Operasional dengan nilai beta sebesar (50.5%) atau (0.505), berpengaruh dominan terhadap produktivitas Pekerja.
Analisis Studi Kelayakan Bisnis Pada Minuman Top Fresh Healty Drink Di Desa Sukaresmi Ditinjau Dari Aspek Pemasaran, Manajemen, SDM Dan Hukum Rouf, Abdul; Rizqi, Muhammad; Widodasih, R.R Wening Ken
Jurnal Penelitian Multidisiplin Bangsa Vol. 1 No. 6 (2024): November
Publisher : Amirul Bangun Bangsa Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpnmb.v1i6.79

Abstract

Analisis studi kelayakan usaha adalah penelitian yang bertujuan untuk menilai seluruh kegiatan usaha secara mendalam, guna menentukan apakah usaha tersebut layak dikembangkan di masa depan. Top Fresh Healthydrink merupakan salah satu UMKM yang bergerak di bidang minuman. Penelitian ini bertujuan untuk memperjelas kelayakan komersial dari produk Minuman Sehat Top Fresh melalui analisis terhadap tiga aspek utama, yaitu aspek pasar dan pemasaran, aspek manajemen dan sumber daya manusia, serta aspek hukum. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif, yang berfungsi untuk menganalisis dan mengevaluasi kelayakan bisnis Top Fresh Healthydrink. Data penelitian diperoleh melalui observasi langsung dan wawancara dengan pemilik Top Fresh Healthydrink. Hasil analisis menunjukkan bahwa aspek pasar dan pemasaran, manajemen dan sumber daya manusia, serta aspek hukum pada usaha Top Fresh Healthydrink berada dalam kondisi yang baik dan layak untuk dikembangkan lebih lanjut.
Manfaat Sistem Informasi Manajemen Berbasis Aplikasi Siks-Ng Dalam Memudahkan Pendataan Masyarakat Penerimaan Bantuan Farhatun, Dini
Jurnal Penelitian Multidisiplin Bangsa Vol. 1 No. 6 (2024): November
Publisher : Amirul Bangun Bangsa Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpnmb.v1i6.80

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguraikan program, prosedur, dan keuntungan penggunaan sistem informasi manajemen berbasis teknologi oleh operator atau pengelola desa, serta memanfaatkan aplikasi SIKS-NG sesuai dengan aturan resmi. pendataan bantuan warga masyarakat untuk mendapatkan bantuan yang memang layak dan pantas untuk di data. dengan hasil dari pengamatan wawancara dan observasi dari Sistem Informasi Manajemen Berbasis Teknologi Aplikasi. Tujuan kesejahteraan sosial adalah mensejahterakan warga masyarakat sekaligus memenuhi kebutuhan materi, spritual, dan sosial. Hal ini memungkinkan orang untuk menjalani kehidupan terhormat, tumbuh sebagai individu, dan memenuhi kewajiban sosial mereka. Melalui observasi partisipan secara lisan dan tertulis terhadap sistem informasi manajemen berbasis aplikasi SIKS-NG di kantor balai desa. metodologi penulis gunakan penelitian kualitatif sehingga menghasilkan data deskriptif. Di kantor Balai Desa Dahari Indah Kecamatan Talawi Kabupaten Batu Bara terdapat sistem informasi manajemen berbasis aplikasi SINK-NG. Sistem ini digunakan untuk berbagai proses yang diperlukan, seperti perbaikan proses dan pengajuan data. Pemerintah juga akan  menyempurnakan Data Terpadu Kesejahtera Sosil (DTKS) yang berisi kontenpemutakhiran dan usulan data atau bantuan baru.
Analisis Faktor - Faktor Keterlambatan Proyek Pada Pembangunan Gedung Sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Maluku Tengah Huwae, Melkior; Serang, Rudi; Langi, Jeffrey Payung
Jurnal Penelitian Multidisiplin Bangsa Vol. 1 No. 6 (2024): November
Publisher : Amirul Bangun Bangsa Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpnmb.v1i6.81

Abstract

Proyek konstruksi merupakan suatu rangkaian kegiatan yang hanya satu kali dilaksanakan dan umumnya berjangka waktu pendek. Karena itu, pentingnya membuat penjadwalan waktu yang efektif dan efisien merupakan sebuah  prioritas dalam perencanaan sebuah proyek konstruksi. Time schedule yang sudah direncanakan, dan pelaksanaan proyek harus mengikuti time schedule tersebut sebagai pedoman dalam  pelaksanakan proyek. Pada proyek pembangunan gedung Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Maluku tengah, telah direncakanan akan selesai dalam 120 hari, sedangkan dalam pelaksanaannya proyek tersebut selesai dalam 165 hari, berarti ada keterlambatan sebesar 45 hari. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis faktor - faktor Keterlambatan Proyek Pada Pembangunan Gedung Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Maluku Tengah. Penelitian ini menunjukan Faktor penyebab keterlambatan pada proyek pembangunan gedung Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Maluku Tengah  dapat dilihat dengan jelas nilai faktor  loading  X5 untuk faktor manusia < 0,60,  faktor menajemen  < 0,60  sedangkan untuk nilai faktor lainnya  > 0,60. Dari teknik analisis faktor dihasilkan untuk faktor manusia yaitu dua faktor (2) faktor baru penyebab keterlambatan dan faktor menajemen memiliki tiga faktor (3) yaitu kurang optimalnya tenaga kerja (A1), terjadinya moggok kerja (A3), ketersediaan matrial dan kualitas matrial (B1), sistem kontrol (B2), perubahan desain (B3), keuangan (B4).Faktor yang berpengaruh paling dominan berdasarkan koefisien beta adalah faktor manusia dengan nilai beta sebesar 3.281yang merupakan nilai tertinggi untuk nilai factor menajemen 104 sedangkan factor lainnya dengan nilai -2.391.
Pendekatan Pembelajaran Kognitif dalam Pendidikan Kejuruan: Membangun Keterampilan Berpikir dan Problem Solving di Era Industri 4.0 Dianto, Aris; Syapon, Syapon; Mulyani, Nunung; Arbi’ah, Amien
Jurnal Penelitian Multidisiplin Bangsa Vol. 1 No. 6 (2024): November
Publisher : Amirul Bangun Bangsa Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpnmb.v1i6.82

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi efektivitas pendekatan pembelajaran kognitif dalam pendidikan kejuruan di SMK Maharati, khususnya dalam membangun keterampilan berpikir kritis dan pemecahan masalah yang relevan dengan kebutuhan Era Industri 4.0. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan sampel siswa kelas XII dari program keahlian yang terkait langsung dengan keterampilan industri. Teknik sampling yang diterapkan adalah purposive sampling untuk memastikan keterwakilan dari siswa yang telah mengikuti metode pembelajaran kognitif. Data dikumpulkan melalui angket dan observasi, dengan variabel penelitian meliputi tingkat pemahaman kognitif, kemampuan berpikir kritis, dan keterampilan pemecahan masalah. Analisis data dilakukan menggunakan teknik statistik deskriptif dan uji korelasi untuk melihat hubungan antara pembelajaran kognitif dengan peningkatan keterampilan siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendekatan pembelajaran kognitif memiliki dampak positif yang signifikan terhadap kemampuan berpikir kritis dan pemecahan masalah siswa. Siswa yang terlibat dalam pembelajaran kognitif menunjukkan pemahaman yang lebih dalam terhadap konsep-konsep kejuruan dan mampu menerapkan keterampilan tersebut dalam simulasi situasi industri. Kesimpulannya, integrasi pembelajaran kognitif dalam pendidikan kejuruan di SMK Maharati efektif dalam mempersiapkan siswa dengan keterampilan adaptif dan problem solving yang sangat dibutuhkan di dunia kerja modern. Penelitian ini merekomendasikan perluasan penerapan pembelajaran kognitif di seluruh program keahlian untuk mendukung kesiapan siswa dalam menghadapi tantangan Era Industri 4.0.

Page 5 of 34 | Total Record : 337