cover
Contact Name
Nurrahmawati
Contact Email
lp2mupp@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
lp2mupp@gmail.com
Editorial Address
Jl.Tuanku Tambusai Jl. Raya Kumu, Rambah, Kec. Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu, Riau 28558
Location
Kab. rokan hulu,
Riau
INDONESIA
Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Madani
ISSN : -     EISSN : 2829212X     DOI : 10.30606
Jurnal Pengabdian Masyarakat Madani is a scientific multidisciplinary journal published by Institute of Research and Community Services Universitas Pasir Pengaraian. It is in the national level that covers a lot of common problems or issues related to community services. The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat (Journal of Community Services), contains various activities of the teaching staff and researchers in handling and managing the various potentials, obstacles, challenges, and problems that exist in society. Implementation of service activities also involve the participation of the community and partners. Service activities are organized into an activity aimed at improving the welfare of society.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 41 Documents
SOSIALISASI PENCEGAHAN TINDAKAN BULLIYING DI SD NEGERI 001 RAMBAH HILIR Hardianto; Aida, Welven; Melinda, Cicilia
Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Masyarakat Madani Vol. 3 No. 2 (2024): Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Madani
Publisher : LPPM Universitas Pasir Pengaraian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30606/jpmm.v3i2.3141

Abstract

Sosialisasi mengenai bulliying dilaksanakan di SDN 001 Rambah Hilir. Sekolah ini beralamat di Desa Rambah Hilir, Kec. Rambah Hilir, Kab. Rokan Hulu, Riau. Berdasarkan analisis situasi yang dilakukan dengan mitra, kegiatan pengabdian ini dilakukan untuk mengantisipasi permasalahan bulliying yang terjadi di lingkungan sekolah. Bullying sendiri sangat rentan bagi psikologi seseorang terutama anak-anak. Dampak yang ditimbulkan pun sangat mengkhawatirkan, sehingga mengancam diri si korban. Kelompok tim pengabdian Universitas Pasir Pengaraian memberikan sosialisasi kepada siswa SDN 001 Rambah Hilir tentang apa itu bulliying, dampak dan cara pencegahanya serta memberikan motivasi kepada siswa untuk tidak melakukan bullying kepada temannya atau orang lain. Salah satu cara yang dilakukan tim pengabdian adalah dengan kegiatan sosialisasi dan melakukan kegiatan bersama siswa yang bersifat kerja sama tim dan mengajarkan sikap toleransi yang saling koordinasi terhadap setiap teman-teman mereka. Kegiatan yang dilakukan merupakan sebuah permainan yang dapat membentuk karakter siswa untuk bekerja sama, sportif dan saling menghargai satu sama lain. Dengan kegiatan ini diharapkan nantinya terbentuklah karakter siswa yang baik, sportif dan saling menghargai satu sama lain sehingga tidak ada siswa yang melakukan bulliying, tidak ada siswa yang menjadi korban bulliying serta tidak ada kasus bulliying ditemui disekolah.
PENINGKATAN PENGETAHUAN SISWA SMK NEGERI 7 KOTA PEKANBARU MENGENAI HAK-HAK KONSUMEN DALAM TRANSAKSI ELEKTRONIK BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 8 TAHUN 1999 TENTANG PERLINDUNGAN KONSUMEN Dewi, Sandra; Pratiwi Susanty, Ade; Shandy Utama, Andrew
Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Masyarakat Madani Vol. 3 No. 2 (2024): Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Madani
Publisher : LPPM Universitas Pasir Pengaraian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30606/jpmm.v3i2.3145

Abstract

Permasalahan mitra dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah minimnya pengetahuan siswa SMK Negeri 7 Kota Pekanbaru mengenai hak-hak konsumen dalam transaksi elektronik berdasarkan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah menggunakan metode ceramah, dialog, dan diskusi dalam rangka memberikan penyuluhan hukum kepada siswa SMK Negeri 7 Kota Pekanbaru. Partisipasi mitra dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah Wakil Kepala SMK Negeri 7 Kota Pekanbaru yang berpartisipasi menyediakan waktu, menyediakan tempat dan fasilitas pendukung, serta menghadirkan siswa sebagai peserta kegiatan. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 19 Desember 2025 jam 08.00 WIB bertempat di SMK Negeri 7 Kota Pekanbaru. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dihadiri sebanyak 30 orang peserta. Kesimpulannya adalah bahwa kegiatan pengabdian kepada masyarakat telah berhasil dilaksanakan dan bermanfaat bagi para peserta. Sebelum kegiatan dilaksanakan, dari 30 orang peserta, hanya 36,6% yang menjawab dengan benar materi yang akan disampaikan. Sedangkan, setelah kegiatan dilaksanakan, 74,6% peserta menjawab telah memahami materi yang disampaikan
PENYULUHAN TENTANG PEMILIHAN ALAT KONTRASEPSI KELUARGA BERENCANA (KB) DI DESA SITUMBAGA TAHUN 2024 Sari Lubis, Mutia; Marito Harahap, Tina
Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Masyarakat Madani Vol. 3 No. 2 (2024): Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Madani
Publisher : LPPM Universitas Pasir Pengaraian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30606/jpmm.v3i2.3152

Abstract

Program Keluarga Berencana (KB) dirumuskan sebagai upaya peningkatan kepedulian dan peran serta masyarakat melalui batas usia perkawinan, pembinaan ketahanan keluarga,peningkatan kesejahteraan keluarga, untuk mewujudkan norma keluarga kecil bahagia dan sejahtera. Kurangnya pengetahuan tentang kesesuaian alat kontrasepsi dengan tujuan penggunaannya (kebutuhan), persyaratan dan keamanan metode kontrasepsi tersebut, tempat pelayanan dan kontraindikasi dan alat kontrasepsi yang bersangkutan. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini agar pasangan usia subur dapat meningkatkan pengetahuan tentang alat kontrasepsi. Kegiatan PKM ini dilakukan dengan metode penyuluhan kesehatan dengan menggunakan media leaflet kepada pasangan usia seubur (PUS) sebanyak 18 orang Desa Situmbaga Kecamatan Angkola Selatan. Hasil dari kegiatan penyuluhan ini dilanjutkan dengan memberikan evaluasi kedapa PUS yaitu tanya jawab seputar materi kontrasepsi. PUS dapat menjawab dan menjelaskan dengan baik pertanyaan yang diajukan oleh penyuluh/pemateri. Kegiatan PKM yang dilaksanakan berjalan dengan baik dan PUS yang mengikuti kegiatan terlihat antusias dalam mengikuti kegiatan.
PEMANFAATAN APLIKASI KAHOOT DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI UPT SMPN 1 NIBUNG HANGUS Putri Saptari Wulan, Eka; Br Saragih, Renita; Jusat Pangaribuan, Jontra
Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Masyarakat Madani Vol. 3 No. 2 (2024): Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Madani
Publisher : LPPM Universitas Pasir Pengaraian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30606/jpmm.v3i2.3155

Abstract

Kahoot merupakan aplikasi pembelajaran berbasis permainan yang telah banyak digunakan di berbagai jenjang pendidikan, termasuk Sekolah Menengah Pertama (SMP). Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pemanfaatan Kahoot dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di SMP, serta dampaknya terhadap motivasi dan hasil belajar siswa. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa penggunaan Kahoot dapat meningkatkan partisipasi aktif siswa, memfasilitasi pembelajaran yang menyenangkan, dan meningkatkan pemahaman materi. Dengan demikian, Kahoot dapat dijadikan alternatif media pembelajaran yang efektif dalam konteks pendidikan Bahasa Indonesia.
EDUKASI DIGITAL DI SMPN 2 PACET: MENINGKATKAN LITERASI UNTUK MENCEGAH KEJAHATAN SIBER Setiawan, Hamzah; Nuraini, Intan; Aulia Aliffiandi, Rizca; Grahita Albarika, Ayu; Sinta Nuriyah, Rizky
Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Masyarakat Madani Vol. 4 No. 1 (2025): Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Madani
Publisher : LPPM Universitas Pasir Pengaraian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30606/jpmm.v4i1.3273

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini diselenggarakan di SMPN 2 Pacet dengan tema "Teknologi untuk Kebaikan, Internet Tanpa Kejahatan". Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat, khususnya generasi muda, mengenai pemanfaatan teknologi secara positif dan bertanggung jawab. Ruang lingkup kegiatan mencakup seminar dan sosialisasi yang membahas berbagai topik utama, seperti pemanfaatan teknologi untuk kebaikan, keamanan internet, etika dalam berinternet, dan literasi digital. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah pendekatan edukatif melalui seminar interaktif dan diskusi kelompok. Peserta kegiatan terdiri dari siswa, guru, orang tua, dan tokoh masyarakat. Data yang dikumpulkan berasal dari hasil observasi serta evaluasi pemahaman peserta sebelum dan sesudah kegiatan. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terkait pentingnya penggunaan teknologi secara bijak, dengan indikator meningkatnya kesadaran akan ancaman dunia digital serta kemampuan mengidentifikasi dan menghindari kejahatan siber. Kesimpulan dari kegiatan ini menegaskan bahwa edukasi mengenai teknologi dan internet sangat diperlukan bagi masyarakat, terutama generasi muda, guna menciptakan lingkungan digital yang aman, nyaman, dan bermanfaat bagi semua. Keberhasilan kegiatan ini menunjukkan bahwa pendekatan edukatif berbasis seminar dan diskusi efektif dalam meningkatkan literasi digital. Rekomendasi ke depan adalah memperluas cakupan kegiatan ke lebih banyak sekolah serta memperdalam materi mengenai keamanan digital.
PENGUATAN KAPASITAS DALAM MONITORING DAN EVALUASI PELAKSANAAN TUJUAN PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN BERBASIS MANAJEMEN STRATEGIK PADA PEMERINTAH DAERAH, PELAKU USAHA DAN NON GOVERNMENT ORGANIZATION DI KABUPATEN WAJO Alim Rahmat, Muhammad Rijal; Ridhoh, M. Yunasri; Mattoliang, Ridwan Andi; Burhamzah, Rahmat; Rahman, Abdul
Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Masyarakat Madani Vol. 4 No. 1 (2025): Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Madani
Publisher : LPPM Universitas Pasir Pengaraian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30606/jpmm.v4i1.3318

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memperkuat kapasitas monitoring dan evaluasi (monev) pelaksanaan Sustainable Development Goals (SDGs) di Kabupaten Wajo, serta mendorong sinergi antara pemerintah daerah, pelaku usaha, dan organisasi non-pemerintah (NGO). Pendekatan partisipatif digunakan untuk melibatkan berbagai pemangku kepentingan dalam pelatihan dan workshop interaktif yang mengangkat penggunaan Logical Framework dan Balanced Scorecard sebagai alat monev strategik. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman peserta mengenai peran kelembagaan mereka dalam pencapaian SDGs serta lahirnya komitmen bersama untuk membentuk forum koordinasi multipihak. Kegiatan ini juga menghasilkan modul pelatihan dan template monitoring yang diintegrasikan ke dalam proses perencanaan pembangunan daerah. Inisiatif ini diharapkan dapat memperkuat tata kelola pembangunan yang berkelanjutan, terukur, dan inklusif di tingkat lokal.
PELATIHAN PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS SKRIPSI DAN PUBLIKASI ARTIKEL ILMIAH BAGI MAHASISWA FAKULTAS DAKWAH DAN SYARIAH IAIN SORONG Rahman, Abdul; Azhari, Azlan; Nurbayani; Alim Rahmat, Muhammad Rijal; Hasbiah
Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Masyarakat Madani Vol. 4 No. 1 (2025): Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Madani
Publisher : LPPM Universitas Pasir Pengaraian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30606/jpmm.v4i1.3335

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa Fakultas Dakwah dan Syariah IAIN Sorong dalam menulis skripsi dan mempublikasikan artikel ilmiah melalui pelatihan dan pendampingan intensif. Pelatihan ini dirancang untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan penelitian dan penulisan akademik yang memadai, sehingga mereka dapat menghasilkan karya ilmiah berkualitas serta mempublikasikannya di jurnal terakreditasi. Metode pelaksanaan PkM meliputi ceramah interaktif, demonstrasi praktis, diskusi kelompok, dan pendampingan individu. Peserta kegiatan terdiri atas mahasiswa semester akhir Fakultas Syariah dan Dakwah baik dari Program studi Ekonomi Syariah, Hukum Keluarga, Bimbingan Penyuluhan Islam dan Komunikasi Penyiaran Islam yang sedang menyusun skripsi atau memiliki minat dalam publikasi ilmiah. Materi yang disajikan mencakup: (1) tips dan trik menyusun skripsi secara efektif, (2) langkah-langkah sistematis penulisan skripsi, (3) pemanfaatan website pencarian literatur (Google Scholar, ScienceDirect, dan lainnya), (4) konversi skripsi menjadi artikel ilmiah, (5) strategi mencari jurnal terakreditasi SINTA, serta (6) teknik submit artikel ke jurnal nasional. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terhadap metodologi penelitian dan penulisan akademik. Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong produktivitas penelitian mahasiswa serta meningkatkan jumlah publikasi ilmiah dari lingkungan Fakultas Dakwah dan Syariah IAIN Sorong
INOVASI PENINGKATAN NILAI EKONOMI GULA AREN CETAK MELALUI PELATIHAN PRODUKSI GULA SEMUT DI DESA RAMBAH TENGAH HULU KECAMATAN RAMBAH KABUPATEN ROKAN HULU Defidelwina, Defidelwina; Nurrahmawati; Kurniawan, Hendry
Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Masyarakat Madani Vol. 4 No. 1 (2025): Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Madani
Publisher : LPPM Universitas Pasir Pengaraian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30606/jpmm.v4i1.3337

Abstract

Pelatihan pembuatan gula semut dari gula aren cetak bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan produksi pengrajin gula aren lokal. Kegiatan ini melibatkan kelompok pengrajin "Gula Aren Jaya" yang terdiri atas 16 peserta. Pelatihan dirancang secara sistematis dengan tiga tahapan utama: penyampaian materi, demonstrasi teknis, dan praktik langsung. Peserta diperkenalkan pada teknik pengeringan gula aren cetak, pengendalian kualitas, serta metode pengemasan modern untuk menghasilkan gula semut berkualitas tinggi. Hasil pelatihan menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman dan kemampuan peserta, di mana seluruh peserta menyatakan mampu memproduksi gula semut secara mandiri. Beberapa hambatan yang dihadapi pada proses pelatihan yaitu keterbatasan alat produksi, waktu pelatihan, dan pemahaman teknis tertentu memerlukan perhatian lebih lanjut. Implikasi pelatihan ini meliputi diversifikasi produk, penguatan ekonomi daerah, dan pelestarian komoditas aren sebagai bahan baku strategis. Pelatihan ini menjadi langkah awal yang strategis untuk menjadikan gula semut sebagai ikon produk unggulan daerah, mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat lokal, serta menciptakan peluang pertumbuhan ekonomi berkelanjutan. Kolaborasi lintas sektor diperlukan untuk memastikan keberlanjutan dan pengembangan lebih lanjut dari hasil pelatihan ini
PENGUATAN KAPASITAS KELOMPOK MASYARAKAT AL-FATIHAH FARM DESA JELBUK MELALUI PELATIHAN MANAJEMEN USAHA PASCA PANEN Khusna, Khanifatul; Priyono, Agus; Fauziyyah, Salma; Mirzania, Alif; Muhsyi, Abdul; Subagio, N Ari; Sukarno, Hari; Puspitasari, Novi
Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Masyarakat Madani Vol. 4 No. 1 (2025): Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Madani
Publisher : LPPM Universitas Pasir Pengaraian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30606/jpmm.v4i1.3350

Abstract

Petani merupakan pelaku utama untuk mewujudkan ketahan pagan baik didalam rumah tangga maupun masyarakat secara luas. Namun regenerasi petani semakin tahun megalami penurunan, dikarenakan profesi petani dianggap tidak bisa menjamin hidup yang sejahtera. Kelompok masyarakat petani menjadi wadah bagi petani-petani didesa untuk menyampaikan inspirasi mereka. POKMAS Al Fatihah Farm merupakan salah satu POKMAS di Desa Jelbuk yang mencoba untuk mengkoordinir hasil pertanian para petani untuk dijual dengan harga yang lebih mahal. Akan tetapi, POKMAS ini mengalami permasalahan.yaitu POKMAS Al Fatihah Farm belum memiliki manajemen usaha tani yang baik; Berdasarkan permasalahan tersebut tim pengusul memberikan solusi berupa Pelatihan manajemen usaha tani mulai dari proses tanam sampai pada pasca panen. Pelaksanaan pengabdian ini menggunakan metode ABCD (Asset Based Community Development) yang merupakan sebuah metode untuk meningkatkan kemajuan para individu dengan berlandaskan aset lokal yang terdapat dalam suatu wilayah.Hasil kegiatan pengabdian ini adalah peningkatan pengetahuan anggota POKMAS dan petani Desa Jelbuk dalam memanajemen hasil pertanian.
PELATIHAN MANAJEMEN WIRAUSAHA KULINER DAN COOKING CLASS SNACK BOX PADA UMKM DI KABUPATEN ROKAN HULU PROVINSI RIAU Hadmandho, Triyani Capeg; Nurrahmawati; Christya Rahayu, Heffi; Aini, Yulfita
Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Masyarakat Madani Vol. 4 No. 1 (2025): Tepak Sirih : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Madani
Publisher : LPPM Universitas Pasir Pengaraian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30606/jpmm.v4i1.3554

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Rokan Hulu, Provinsi Riau, dalam mengelola usaha kuliner secara profesional dan inovatif. Fokus kegiatan terarah pada dua aspek utama, yaitu pelatihan manajemen wirausaha kuliner dan praktik langsung melalui cooking class pembuatan snack box yang memiliki nilai jual tinggi dan daya saing di pasar lokal maupun digital. Pelatihan ini mencakup materi perencanaan usaha, digital marketing, manajemen keuangan sederhana, serta pengemasan produk yang menarik dan higienis. Metode yang digunakan adalah ceramah, diskusi interaktif, studi kasus, dan praktik langsung (hands-on training). Hasil pengabdian menunjukkan peningkatan pemahaman dan keterampilan peserta dalam merancang model bisnis kuliner sederhana, menyusun laporan keuangan dasar, serta menghasilkan produk snack box yang layak jual. Kegiatan ini juga mendorong semangat kewirausahaan perempuan dan generasi muda di Kabupaten Rokan Hulu. Dengan demikian, program ini memberikan kontribusi nyata dalam pemberdayaan UMKM berbasis potensi lokal dan mendukung pemulihan ekonomi pascapandemi melalui sektor industri rumah tangga.