cover
Contact Name
Mochamad Fariz Irianto
Contact Email
mochamadfarizirianto@gmail.com
Phone
+62857-3233-1291
Journal Mail Official
pengabdianmasyarakatmentari@gmail.com
Editorial Address
Jalan Terusan Mergan Raya No. 11 Tanjungrejo Sukun Kota Malang Telp : 0857-3233-1291 email : pengabdianmasyarakatmentari@gmail.com
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari
ISSN : -     EISSN : 30637066     DOI : https://doi.org/10.59837/jpmm
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari publishes articles every month (12 times a year). It disseminates thoughts and ideas based on the results of research and the use of technology implemented in the public sector. The fields of study include but are not limited to Mathematics and Natural Sciences, Social Sciences, Law, Cultural Studies, Economics, Health, Food and Agriculture, Education, Information Technology, etc.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 103 Documents
Optimalisasi Produk UMKM Desa Wonokerso Melalui Pemanfaatan Platform Marketplace Timotius Jehadut; Siti Fatkhiyah; Rikardus Tobi Kandoi
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari Vol. 1 No. 1 (2024): Agustus
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Program utama yang dimiliki oleh divisi ekonomi yaitu “Marketplace” yang bertujuan untuk membantu pelaku UMKM memperluas usahanya melalui marketplace Dengan memberikan pembinaan terkait bagaimana cara mendaftarkan usaha yang dimiliki para pelaku UMKM ke marketplace, sasaran kami yaitu pelaku UMKM yang ada di desa Wonokerso. Kegiatan yang dilakukan pembinaan terkait cara mendaftar ke marketplace dan cara upload produk ke marketplace, mengisi deskripsi produk dan harga produk, serta bagaimana memilih kurir. Dengan adanya pembinaan yang telah dilakukan terkait cara mendaftar ke marketplace serta mengoptimalkan tampilan produk di markplace diharapkan pelaku UMKM dapat memahami dan menerapkan, serta dapat bermanfaat bagi pelaku UMKM dan dapat membantu pelaku UMKM untuk memperluas penjualannya.
Sosialisasi Implementasi Konsep Green Economy Pada Pengembangan Wisata Berbasis Masyarakat Di Desa Persiapan Blongas Kecamatan Sekotong Lombok Barat Muh. Zaini; Muhammad Zulfahmi Akbar; Iman Hidayatullah
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari Vol. 1 No. 1 (2024): Agustus
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kekayaan alam Desa Persiapan Blongas merupakan keasrian dari keindahan panorama hutan, perbukitan, pantai yang sangat indah, oleh karena itu melalui pengembangan desa wisata ini diharapkan akan mendapatkan keuntungan dari hasil pengelolaan wisata ini yang dapat mengubah perekonomian masyarakat Desa Persiapan Blongas. Walaupun sudah ada upaya memaksimalkan dari masyarakat, namun efektifitas pengembangan masih belum terasa selama observasi awal di lapangan. Pengembangan wisata yang berkelanjutan membutuhkan partisipasi dari beberapa stakeholder, baik itu masyarakat, pihak swasta ataupun lembaga masyarakat. Banyaknya stakeholder yang terlibat seharusnya tidak membuat pengembangan wisata pesimis, melainkan ini menjadi sejata yang kuat untuk perekonomian yang baik. Oleh karena itu, kegiatan pengabdian masyarakat ini mengerucut pada proses sosialisasi pengembangan wisata dan memberikan pemahaman terhadap warga desa Blongas terkait bagaimana menerapkan konsep green economy pada pengelolaan wisata desa Blongas agar tercipta kelestarian lingkungan dan wisata yang berkelanjutan di desa persiapan Blongas, teknis pelaksanaan sosialisasi ialah dengan cara mengundang para pelaku dan pengelola wisata untuk berkumpul di lokasi wisata yang sedang dikembangkan.
Pelatihan Pembuatan Buket Bumbu Masak Di Desa Tamanharjo Singosari Ifonsius Tade; Eva Meisa Yuniar; Yuliana Nimul; Mochamad Fariz Irianto
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari Vol. 1 No. 1 (2024): Agustus
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelatihan bucket bumbu masakini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan peserta dalam membuat dan mengelola bucket bumbu masakbaik untuk keperluan pribadi maupun sebagai peluang usaha. Peserta yang menjadi sasaran adalah ibu rumah tangga, pelaku UMKM, dan siapa saja yang tertarik dalam bidang kuliner dan penyimpanan bumbu dapur. Dalam proses pembuatan bucket bumbu, peserta akan diajarkan tentang desain bucket yang fungsional dan menarik, teknik menyusun bumbu agar efisien dan estetis, serta cara menyimpan bumbu agar tetap segar dan aman dari kontaminasi. Aspek ekonomi dan keuangan juga dibahas, termasuk analisis biaya produksi, penentuan harga jual, dan analisis peluang pasar untuk mencapai target pasar.Pelatihan ini tidak hanya teori, tetapi juga praktik langsung. Peserta akan diberi kesempatan untuk langsung mempraktikkan pembuatan bucket bumbu masakdan mengikuti sesi tanya jawab serta diskusi untuk mengatasi tantangan yang dihadapi selama praktik.
Pelatihan Pembuatan Susu Kedelai Di Desa Glanggang Pakisaji Nora Wafiq Azizah; Putri Aulia Wahyudi; Nur Badriyah Lisnawati; Mochamad Fariz Irianto
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari Vol. 1 No. 1 (2024): Agustus
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelatihan pembuatan susu kedelai ini dilatarbelakangi oleh beberapa faktor penting yang mendasari kebutuhan dan urgensi untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam bidang ini. Untuk menumbuhkan jiwa entrepreneurship yang kreatif dan unggul didusun karang Tengah desa Glanggang. Sasaran program kerja ini ditujukan kepada ibu PKK dengan jumlah 25 lima orang. Alat dan bahan susu kedelai, botol kemasan, plastik sling dan hygent. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 22 agustus 2023 pukul 15.00-17.00, sebelum itu kami berkoordinasi dengan ibu ketua PKK untuk bekerjasama dengan memberikan pelatihan packaging di balai pedukuhan dengan mengundang kurang lebih 30 ibu PKK. Dalam kegiatan ini kami mengundang pemateri dari seorang pengusaha UMKM yang berasal dari kabupaten Malang. Pelatihan pembuatan susu kedelai telah berhasil meningkatkan keterampilan dan pengetahuan peserta dalam memproduksi susu kedelai yang berkualitas tinggi dan higienis. Peserta tidak hanya belajar teknik dasar pembuatan susu kedelai, seperti pemilihan dan pengolahan kedelai, tetapi juga mendapatkan wawasan mendalam tentang pengemasan yang efektif dan strategi pemasaran produk.
Pendampingan Pengelolaan Data Kependudukan Masyarakat Desa Jatisari Maria Grasiana Yuliana Mau; Maria Reinaliani Diadon; Marcelina Neniati Jeo; Mochamad Fariz Irianto
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari Vol. 1 No. 1 (2024): Agustus
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan utama administrasi desa adalah untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat desa, mengelola sumber daya lokal dengan efisien, dan mempromosikan partisipasi aktif penduduk dalam proses pemerintahan setempat. Mahasiswa KKN Unikama 2023 melakukan kegiatan piket administrasi desa yang dilakukan secara bergilir selama 3 minggu sesuai jam kerja perangkat desa Jatisari yaitu hari Senin sampai Kamis pukul 08.00 – 12.00 dan hari Jumat pukul 08.00 – 11.00. Program pendampingan pengelolaan dan data kependudukan masyarakat telah berhasil meningkatkan akurasi, efisiensi, dan keandalan sistem administrasi kependudukan di tingkat lokal. Dengan pelatihan teknis, implementasi teknologi digital, dan kolaborasi antar instansi, proses pencatatan dan pemutakhiran data menjadi lebih cepat dan minim kesalahan
Pendampingan dan Penguatan Kelembagaan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dalam Branding Desa Wisata Berbasis UMKM Lokal di Desa Talang Pangeran Ulu Alfitri, Alfitri; Prabujaya, Sena Putra; Zakir, Syaifudin; Aryansah, Januar Eko; Adam, Ryan; Austin, Trecy
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari Vol. 1 No. 2 (2024): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmm.v1i2.7

Abstract

Desa Talang Pangeran Ulu Kecamatan Pemulutan Barat Kabupaten Ogan Ilir salah satu desa yang memiliki potensi wisata cukup menjanjikan. Namun kesadaran dan peran masyarakat berdasarkan hasil observasi penulis masih sangat minim. Masyarakat belum menyadari potensi yang ada dan belum ada upaya serius dari masyarakat untuk mewujudkan desa tersebut menjadi desa wisata yang dapat memberikan dampak besar bagi masyarakat itu sendiri dan daerah. Perlu adanya solusi dari permasalahan tersebut. Melalui program Pengabdian Masyarakarat telah dilaksanakan sesuai dengan metode pengabdian, yaitu koordinasi, sosialisasi dan pendampingan. Adanya sosialisasi dan pendampingan masyarakat di Desa Talang Pangeran Ulu dapat menjadikan sebuah pergerakan baru untuk potensi wisata yang akhirnya menciptakan peluang ekonomi dengan memberdayakan UMKM Lokal yang ada dilingkungan sekitar Desa. Kedapan diperlukan dukungan dari semua pihak untuk menggali potensi dan mengembangkan potensi wisata dan UMKM lokal yang sudah ada secara berkelanjutan. Adapun saran dalam pengabdian ini, pemerintah Desa Talang Pangeran Ulu dapat menyusun perencanan strategis bagi pengelolalan pariwisata desa dengan basis pengembangan UMKM Lokal, dan pemerintah Desa Talang Pangeran Ulu dapat memasukan usulan kepada berbagai pihak terutama dinas Pariwisata Kabupaten Ogan Ilir mengenai Potensi desa dan UMKM lokal yang sudah ada.
Edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (Mencuci Tangan) Pada Siswa TK Al Husnayain Kotabaru Bekasi Marlina, Endah Dian; Aticeh, Aticeh
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari Vol. 1 No. 3 (2024): Oktober
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmm.v1i3.9

Abstract

Usia 4-6 tahun merupakan usia yang rentan terhadap penyakit karena pada usia inilah motorik anak mulai aktif. Tanpa disadari, apa yang anak-anak lakukan seringkali dekat dengan kuman-kuman yang dapat menyebabkan penyakit seperti flu, batuk, diare. Penyakit-penyakit tersebut kadang dianggap sepele oleh para orang tua, padahal menurut WHO diare sudah membunuh dua ribu anak per tahun. Mencuci tangan merupakan proses membuang kotoran dan debu secara mekanisme dari permukaan kulit dan mengurangi jumlah mikroorganisme. Tujuan cuci tangan adalah untuk menghilangkan jumlah mikroorganisme. Salah satu perilaku hidup sehat yang dilakukan anak usia pra sekolah diantaranya adalah mencuci tangan dengan sabun. Perilaku cuci tangan ini pada umumnya sudah di perkenalkan pada anak-anak sejak kecil, tidak hanya oleh orang tua di rumah, bahkan menjadi salah satu kegiatan rutin yang di ajarkan para guru di Taman Kanak-Kanak sampai ke Sekolah Dasar. Jika cuci tangan ini dibiasakan sejak dini, diharapkan nantinya mereka akan menjadi generasi yang sadar akan pentingnya kebersihan, tidak hanya kebersihan diri sendiri, tapi juga kebersihan lingkungan. Tidak hanya itu, dengan hal sederhana yang dilakukan secara rutin dan terarah ini nantinya anak-anak akan belajar untuk melakukan kebiasaan-kebiasaan lain dengan benar. Salah satu cara untuk mencegah anak-anak terserang penyakit tersebut adalah dengan mencuci tangan. Kebiasaan mencuci tangan ini seharusnya memang ditanamkan sejak dini.
Edukasi Kesehatan Dalam Meningkatan Pengetahuan Lansia Dalam Pencegahan Resiko Jatuh Diposyandu Lansia Kepuharjo Urbaningrum, Renalda Anggil; Yulianti, Atika; Diagusti, Dian
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari Vol. 1 No. 2 (2024): September
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmm.v1i2.10

Abstract

Jatuh pada lansia merupakan salah satu masalah kesehatan yang seringkali disepelekan oleh lansia itu sendiri. Jatuh dapat menyebabkan berbagai bentuk cedera pada lansia seperti patah tulang, cedera yang cukup serius Jatuh tidak hanya berdampak pada peningkatan masalah kesehatan atau komplikasi penyakit pada lansia tetapi juga berdampak pada aspek ekonomi dan kehidupan sosial lansia. Jatuh tidak hanya berdampak pada peningkatan masalah kesehatan atau komplikasi penyakit pada lansia tetapi juga berdampak pada aspek ekonomi dan kehidupan sosial lansia. Dan jatuh terjadi akibat adanya beberapa faktor penyebab yang mempengaruhi lansia. Selain faktor akibat proses penuaan terdapat juga faktor-faktor lain yang berasal dari lingkungan. Oleh karena penting mengedukasi kesehatan dalam meningkatkan pengerahuan lansia dalam pencegahan resiko jatuh pada lansia. Dikarenakan masih awamnya para lansia akan efek samping akibat dari jatuh yang daoat menimbulkan berbagai macam cedera.
Pentingnya Membangun Perpustakaan Mini Keagamaan Untuk Meningkatkan Minat Baca Anak-Anak TPQ Di Musholla Al-Amin Desa Pasinan Salsabilla, Amalia; Wanti, Maria Widya; Qudsi, Ishtifaiyyatul; Masnawati, Eli; Umroh, Umroh; Fitriyah, Eting Ida; H. D, Ajeng Alfiyani; Yuliastutik, Yuliastutik; Aliyah, Nelud Daraajatul
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari Vol. 1 No. 3 (2024): Oktober
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmm.v1i3.11

Abstract

Membaca buku merupakan aktivitas penting untuk meningkatkan wawasan dan keterampilan literasi, terutama di masa pandemi ketika pembelajaran dilakukan secara daring. Namun, kemajuan teknologi dan kebiasaan menggunakan gadget telah mengurangi minat membaca, khususnya di kalangan anak-anak. Untuk mengatasi masalah ini, mahasiswa Universitas Sunan Giri Surabaya di Desa Pasinan, Kecamatan Lekok, telah berhasil mendirikan perpustakaan mini di Musholla Al-Amin. Melalui metode Participatory Action Research (PAR), kegiatan ini bertujuan untuk menyediakan sarana yang mendukung peningkatan literasi dan minat baca, serta berkontribusi pada perubahan sosial di masyarakat. Perpustakaan mini ini diharapkan menjadi pusat edukasi dan pengembangan spiritual bagi anak-anak dan masyarakat sekitar, memberikan akses mudah terhadap berbagai jenis buku, dan memotivasi mereka untuk terus membaca dan berdiskusi. Tahapan kegiatan dimulai dari perencanaan yang melibatkan observasi dan koordinasi dengan ta’mir musholla, hingga pelaksanaan yang dilakukan secara bertahap selama lima hari. Perpustakaan ini dibangun dengan tujuan menjadikan musholla sebagai pusat edukasi dan pengembangan spiritual, selain tempat ibadah. Setelah perpustakaan selesai, buku-buku diidentifikasi dan disusun sesuai jenisnya untuk memudahkan pencarian. Launching perpustakaan mini dilakukan dengan melibatkan anak-anak TPQ, yang diharapkan dapat meningkatkan minat baca dan kemampuan diskusi mereka. Perpustakaan ini menjadi sarana penting dalam memotivasi dan mendukung literasi di kalangan santri.
Pelatihan Pengisian SPT Formulir 1770 Rachmawati, Nurul Aisyah; Efendri, Efendri; Farina, Khoirina
Jurnal Pengabdian Masyarakat Mentari Vol. 1 No. 3 (2024): Oktober
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmm.v1i3.15

Abstract

Tujuan dari Pengabdian Kepada Masyarakat adalah untuk memberikan bantuan kepada wajib pajak dalam melaksanakan pelaporan pajak mereka, khususnya terkait dengan SPT Formulir 1770. Kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan metode ceramah dan diskusi. Ceramah memungkinkan penyaji untuk memberikan informasi secara terstruktur dan jelas kepada audiens dalam waktu yang singkat. Diskusi memungkinkan peserta terlibat secara langsung dalam proses pembelajaran, berbagi ide, dan memperdalam pemahaman Berdasarkan pelaksanaan kegiatan ini, para wajib pajak menunjukkan antusiasme yang tinggi dalam melaporkan pajaknya. Melalui program ini, diharapkan pengetahuan pajak dapat disebarluaskan kepada wajib pajak, sehingga mereka juga dapat membantu wajib pajak lain dalam proses pelaporan. Ke depannya, diharapkan para wajib pajak semakin patuh dalam memenuhi kewajiban perpajakan mereka.

Page 1 of 11 | Total Record : 103