cover
Contact Name
Padjrin
Contact Email
intelektualita@radenfatah.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
dhapadjrin@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
ISSN : 23032952     EISSN : 26228491     DOI : -
Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains (Intelektualita Journal: Islamic, Social, and Science Studies) (ISSN: 2303 - 2952 ; e-ISSN: 2622-8491) is a journal published by Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang. Published articles come from young researchers (S1, S2 and S3 students) at regional, national, and even international levels who have broad insights in their respective fields of study.
Arjuna Subject : -
Articles 404 Documents
Motivasi Mahasiswa PAI dalam Proses Penyelesaian Skripsi: Hubungannya dengan Emotional Quotient Putri Aulia; Baharudin; Anggil Viyantini Kuswanto; Agus Pahrudin; Rudi Irawan
Intelektualita Vol 13 No 2 (2024): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/intelektualita.v13i2.25546

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara emotional quotient (EQ) dan motivasi mahasiswa dalam menyelesaikan skripsi. Penelitian dilakukan di UIN Raden Intan Lampung dengan menggunakan metode kuantitatif korelasional. Sampel penelitian melibatkan 80 mahasiswa PAI angkatan 2021 yang sedang menyusun skripsi, dipilih melalui teknik simple random sampling. Instrumen berupa angket dengan skala Likert telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Analisis statistik meliputi uji normalitas, uji linearitas,  uji T, uji F, uji koefisien determinasi, dan uji heteroskedastisitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa emotional quotient memiliki hubungan positif dan signifikan terhadap motivasi mahasiswa, dengan kontribusi sebesar 16,4% (R² = 0,164). Uji linearitas mengonfirmasi pola hubungan yang konsisten antara kedua variabel, sedangkan uji hipotesis menunjukkan nilai signifikansi 0.000 (< 0.05), mengindikasikan pengaruh emotional quotient terhadap motivasi. Selain itu, hasil uji heteroskedastisitas memastikan bahwa model regresi dapat diinterpretasikan dengan baik. Mahasiswa dengan emotional quotient tinggi lebih mampu mengelola emosi, mengatasi stres, dan tetap fokus pada tujuan akademik. Hasil ini menegaskan pentingnya emotional quotient dalam mendukung motivasi dan keberhasilan akademik mahasiswa.
Hasil Belajar: Korelasi Kuantitatif antara Self Efficacy dan Kebiasaan Belajar Desmala Eliza; Nurul Azizah; Sa’idy; Umi Hijriyah; Agus Susanti
Intelektualita Vol 13 No 2 (2024): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/intelektualita.v13i2.25548

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan sejauh mana keterkaitan atau hubungan self efficacy dan kebiasaan belajar dengan hasil belajar PAI di SMP Negeri 22 Bandar Lampung. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Penelitian ini menggunakan desain Ex-post facto. Untuk mengumpulkan data, digunakan instrumen tes dan non-tes untuk mengukur self efficacy, kebiasaan belajar, dan hasil belajar PAI peserta didik. Analisis data dilakukan dengan uji normalitas, uji linieritas, uji heteroskedastisitas, uji multikolonieritas, uji koefisien determinasi, uji T, dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh signifikan antara self efficacy dan kebiasaan belajar terhadap hasil belajar PAI peserta didik di SMP Negeri 22 Bandar Lampung pada tahun ajaran 2024/2025. Berdasarkan uji F, nilai signifikansi sebesar 0,562 lebih besar dari 0,05, yang berarti bahwa self efficacy dan kebiasaan belajar tidak memengaruhi hasil belajar. Selain itu, berdasarkan uji koefisien determinasi, nilai R square sebesar 1,5%, yang menunjukkan bahwa 98,5% hasil belajar dipengaruhi oleh faktor lain.
Efektivitas Model Pembelajaran Student Facilitator and Explaining dalam Meningkatkan Kemandirian Belajar Muhammad Ilham Prasetyo; Nurul Azizah; Muhammad Akmansyah; Umihijriyah; Erni Yusnita
Intelektualita Vol 13 No 2 (2024): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/intelektualita.v13i2.25575

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran student facilitator and explaning (SFAE) terhadap kemandirian belajar peserta didik pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMA Kemala Bhayangkari Lampung Utara. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Penelitian ini menggunakan metode Quasi Experimental Design. Instrumen penelitian ini menggunakan angket. Diuji menggunakan SPSS 25 dan teknik analisis data menggunakan uji normalitas,uji reliabilitas dan uji T. Hasil penelitian ini menunjukkan model pembelajaran Student Facilitator and Explaining (SFAE) memiliki pengaruh yang signifikan dalam meningkatkan kemandirian belajar siswa, khususnya pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Berdasarkan uji hipotesis menggunakan Independent Samples T-Test, nilai  (Sig.) pada uji Levene sebesar 0,797 menunjukkan bahwa asumsi kesetaraan varians terpenuhi, sehingga analisis menggunakan baris pertama output uji T dinyatakan valid dan hasil nilai t sebesar 2,343 dengan derajat kebebasan (df) sebesar 53 dan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,023, yang lebih kecil dari 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan rata-rata yang signifikan antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Hal ini membuktikan bahwa pendekatan SFAE efektif dalam meningkatkan kemandirian belajar siswa.
Optimalisasi Perencanaan Kurikulum di Sekolah untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan Badrudin; Muhamad Zidan Al Anshori; Rizki Subagja; Rully Nurul Fajri
Intelektualita Vol 12 No 2 (2023): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/intelektualita.v12i2.23305

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi kurikulum di SMP Muslimin Banyuresmi yang dirancang agar sesuai dengan kebutuhan pendidikan serta mencapai tujuan akhir pendidikan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan studi dokumen, kemudian dianalisis menggunakan teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan kurikulum di SMP Muslimin Banyuresmi telah berjalan dengan baik dan terorganisir. Perencanaan dilakukan secara rutin pada awal tahun ajaran melalui rapat yang melibatkan kepala sekolah, guru, dan staf sekolah. Kurikulum dikembangkan berdasarkan landasan filosofis dan yuridis serta disesuaikan dengan kebutuhan siswa melalui berbagai tes tambahan. Pelaksanaan kurikulum mencakup penyusunan rencana tahunan, kalender pendidikan, jadwal pelaksanaan kegiatan, serta koordinasi antar guru dan bimbingan dari kepala sekolah. Evaluasi kurikulum dilakukan secara berkala untuk menilai efektivitas kurikulum yang diterapkan dan mengidentifikasi kelemahan yang memerlukan perbaikan. Evaluasi ini mencakup penilaian formatif dan sumatif untuk memastikan keberhasilan pelaksanaan kurikulum dalam meningkatkan mutu pendidikan. Kesimpulannya, perencanaan dan pelaksanaan kurikulum di SMP Muslimin Banyuresmi telah memenuhi prinsip pengelolaan yang baik, terstruktur, dan berorientasi pada pengembangan siswa. Namun, evaluasi terus-menerus diperlukan untuk meningkatkan kualitas kurikulum sesuai dengan perkembangan kebutuhan pendidikan.
Penerapan Metode Demonstrasi dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa di Era Generasi Z Winata, Ari; Rahmad Salahuddin Tri Putra
Intelektualita Vol 13 No 1 (2024): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/intelektualita.v13i1.24067

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dan memahami implementasi model pembelajaran demonstrasi dalam mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMP Muhammadiyah 1 Sidoarjo, khususnya dalam meningkatkan minat belajar siswa. Penelitian dilakukan menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan subjek penelitian yang melibatkan guru PAI. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dan observasi. Analisis data dilakukan secara sistematis melalui tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru PAI telah menerapkan model pembelajaran demonstrasi sesuai dengan pedoman Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Implementasi model ini dilakukan melalui praktik langsung dan wawancara dengan peserta didik, yang memberikan pengalaman belajar interaktif dan menarik. Selain itu, model pembelajaran ini terbukti efektif dalam meningkatkan minat belajar siswa karena memungkinkan mereka untuk lebih aktif terlibat dalam proses pembelajaran dan memahami konsep keagamaan secara praktis. Guru dan kepala sekolah mengapresiasi penerapan model ini karena dinilai relevan dengan kebutuhan pembelajaran di era globalisasi, yang menuntut keterampilan berbasis nilai dan keimanan. Kesimpulannya, model pembelajaran demonstrasi merupakan pendekatan yang efektif dalam mata pelajaran PAI, karena mampu mengintegrasikan nilai-nilai spiritual, penguasaan materi, serta keterampilan praktis, sehingga membentuk siswa yang berkarakter dan berprestasi sesuai tuntunan ajaran Islam.
Peran Guru dalam Mengembangkan Keaktifan Belajar Siswa di Full Day School Hakiki, Muhammad Ilham; Anita Puji Astutik
Intelektualita Vol 13 No 1 (2024): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/intelektualita.v13i1.24168

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sistem pembelajaran full day school dan peran guru dalam mengembangkan keaktifan belajar siswa di SD Muhammadiyah 1 Driyorejo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif, metode kualitatif berpusat pada observasi yang mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan sistem pembelajaran full day school dapat meminimalisir pengawasan orang tua yang bekerja, dan siswa dapat mengembangkan minat, bakat, dan potensinya di sekolah. Seorang guru harus profesional dan berperan penting dalam mendidik agar dapat mengembangkan keaktifan belajar siswa dan mengembangkan potensi dirinya baik di dalam kelas maupun diluar kelas, terlebih sistem pembelajaran full day school dimana siswa cenderung mudah merasa bosan ketika lama berada dikelas, Untuk megatasi hal tersebut guru dapat menggunakan strategi, metode, dan media pembelajaran yang dapat dipahami oleh siswa dengan mudah.
Serbuan Informasi Media Sosial dan Kecenderungan Sikap Keberagamaan Generasi Alpha Nabilah, Roidatun Nabilah; Haryanto, Budi
Intelektualita Vol 13 No 2 (2024): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/intelektualita.v13i2.24286

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi pola penerimaan informasi dan pembentukan sikap keberagamaan pada generasi Alpha. Penelitian ini menggunakan metode systematic literature review. Penelitian ini menyoroti pentingnya keterampilan teknologi dalam pembelajaran agama di era digital, terutama bagi Generasi Alpha. Sekolah perlu membekali siswa dengan kemampuan beradaptasi, pembelajaran seumur hidup, dan keterampilan yang relevan untuk menghadapi tantangan dunia digital. Generasi Alpha, yang gaya belajarnya sangat terkait dengan teknologi, membutuhkan pendekatan pendidikan yang berfokus pada pembelajaran berbasis pengalaman. Pendidikan agama di masa depan akan menekankan penerjemahan informasi, interpretasi, dan penambahan nilai dengan memanfaatkan alat bantu visual, pendengaran, dan kinestetik untuk menciptakan lingkungan belajar yang interaktif dan mendukung hubungan sosial. Tantangan utama adalah mengurangi kesenjangan literasi teknologi antara guru dan siswa, meningkatkan interaksi sosial, dan mengembangkan keterampilan lunak seperti rasa kebersamaan dan kolaborasi. Guru memiliki peran penting dalam menciptakan suasana kelas yang kolaboratif, mendorong berpikir kritis dan kreatif, serta membantu siswa memahami dan mengaplikasikan nilai-nilai agama dalam kehidupan sehari-hari.
Penamaan UIN Raden Fatah Palembang: Refleksi Ketokohan Prabu Brawijaya V dan Raden Fatah dalam Sejarah Dakwah Islam Antasari, Rr Rina; Renny Kurnia Sari; Otoman; Siti Dini Fakhriya
Intelektualita Vol 13 No 2 (2024): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/intelektualita.v13i2.25227

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis kebijakan Prabu Brawijaya V terhadap Raden Fatah dan pola sistem pendidikan yang dikembangkan Raden Fatah hingga namanya menjadi simbol penting dalam sejarah Islam dan pendidikan di Indonesia. Fokus penelitian ini adalah memahami nilai historis dan simbolis yang melatarbelakangi penamaan Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang, serta peran Raden Fatah dalam proses islamisasi dan pengembangan pendidikan Islam di Kesultanan Demak. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan tinjauan sejarah dan konsep. Data primer diperoleh dari wawancara dengan alim ulama dan sejarawan di Palembang, sedangkan data sekunder berasal dari literatur terkait sejarah Raden Fatah dan Kesultanan Demak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan Prabu Brawijaya V terhadap Raden Fatah mencerminkan proses musyawarah yang melibatkan berbagai pihak, dengan penekanan pada ketertiban, keadilan, dan manfaat bagi masyarakat. Raden Fatah berhasil mengintegrasikan ajaran Islam ke dalam sistem pendidikan dengan menekankan pada pengembangan ilmu pengetahuan dan akhlak. Pola kebijakan ini menjadi dasar simbolisasi nama UIN Raden Fatah Palembang, yang mencerminkan perpaduan nilai historis dan religius. Kesimpulannya, keberhasilan Raden Fatah dalam mengembangkan pendidikan Islam pada masa Kesultanan Demak tidak lepas dari kebijakan yang visioner dan berbasis musyawarah. Nilai-nilai yang terkandung dalam kebijakan tersebut tetap relevan sebagai pedoman pengembangan pendidikan Islam di era modern. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam memahami keterkaitan antara sejarah, pendidikan, dan kebijakan dalam membentuk identitas lembaga pendidikan Islam.
Dakwah Tokoh Agama terhadap Perubahan Sosial dan Budaya Pada Masyarakat Abu Hanifah
Intelektualita Vol 13 No 2 (2024): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/intelektualita.v13i2.25955

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana metode dakwah berkontribusi pada perubahan sosial di di Desa Gunung Kembang, dengan fokus pada implementasi dan dampaknya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Data didapatkan melalui dan observasi. Data yang didapatkan akan dianalisis melalui metode tematik. Penelitian ini menemukan bahwa dakwah memiliki peran yang sangat penting dalam masyarakat Islam. Melalui berbagai metode, dakwah berfungsi sebagai sarana pendidikan, pembinaan iman dan taqwa, perbaikan sosial dan moral, pembentukan identitas Islam, dan pemecahan masalah sosial. Meskipun menghadapi berbagai tantangan, dakwah tetap merupakan salah satu pilar penting dalam membangun masyarakat Islam yang kuat, adil, dan sejahtera. Para pendakwah perlu terus berinovasi dan beradaptasi dengan perubahan zaman agar dakwah tetap efektif dan memberikan dampak positif bagi masyarakat. Dakwah memainkan peran yang sangat penting dalam pembentukan masyarakat Islam. Melalui dakwah, umat mendapatkan pendidikan agama, pembinaan spiritual, dan identitas Islam yang kuat, memperkuat ukhuwah Islamiyah, dan memecahkan masalah sosial.
Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan Grace Twenty Agustine
Intelektualita Vol 13 No 2 (2024): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains
Publisher : Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/intelektualita.v13i2.25998

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif, sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder diperoleh dari penyebaran kuisioner dan melakukan wawancara langsung kepada pelanggan. Penelitian ini meneggunakan Metode Analisis Deskriptif, Analisis Kuantitatif, Uji Validitas dan Reabilitas Data Uji Hipotesis (t). Uji t Variabel Kualitas Pelayanan (X) terhadap Variabel Kepuasan Pelanggan (Y). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara kualitas pelayanan (X) terhadap kepuasan pelanggan (Y).

Filter by Year

2016 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 14 No 1 (2025): Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 13 No 2 (2024): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 13 No 1 (2024): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 12 No 02 (2023): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 12 No 2 (2023): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 12 No 1 (2023): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 11 No 2 (2022): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 11 No 1 (2022): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 10 No 2-a (2021): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 10 No 2 (2021): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 10 No 1 (2021): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial dan Sains Vol 9 No 2 (2020): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial dan Sains Vol 9 No 1 (2020): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 8 No 2 (2019): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 8 No 1 (2019): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 7 No 2 (2018): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 7 No 1 (2018): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial, dan Sains Vol 6 No 2 (2017): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial dan Sains Vol 6 No 1 (2017): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial dan Sains Vol 5 No 2 (2016): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial dan Sains Vol 5 No 1 (2016): Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial dan Sains More Issue