Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Harapan Bangsa

Kegiatan Bakti Sosial Di Lingkungan Masyarakat Sebagai Metode Mewujudkan Rasa Cinta Dan Kepedulian Antar Sesama Isroyati Isroyati; Rina Nurhidayati; Nur Indah Sari
Jurnal Pengabdian Harapan Bangsa Vol. 1 No. 2: Mei 2023
Publisher : PT. Bangun Harapan Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (136.906 KB) | DOI: 10.56854/jphb.v1i2.53

Abstract

Manusia adalah makhluk sosial yang pada hakikatnya memiliki ikatan dengan manusia lainnya. Sudah seharusnya antar sesama saling membantu dalam keadaan apapun. Membantu sesama manusia memberikan berbagai manfaat, mulai dari memperkuat rasa empati, kepedulian, dan sejenisnya. Kepedulian dapat direalisasikan melalui berbagai program atau kegiatan, seperti bakti sosial, berbagi, dan lain-lain. Berlandaskan hal tersebut, penulis membantu sesama melalui kegiatan yang bernama bakti sosial dengan tema “Tebarkan Kepedulian Terhadap Sesama”. Bakti sosial ini dilaksanakan pada tanggal 03 Oktober 2022. Bentuk kegiatannya adalah membagikan makanan, minuman, dan pakaian layak pakai kepada orang-orang yang membutuhkan di sekitar area Kranggan, Cibubur. Sebelum proses pelaksanaan, dilakukan terlebih dahulu observasi awal dan persiapan. Sedangkan setelah pelaksanaan kegiatan, penulis menyusun laporan dan evaluasi kegiatan. Bakti sosial berhasil dilaksanakan sesuai dengan perencanaan, walaupun dana terbatas. Para penerima bantuan pun senang dengan adanya kegiatan tersebut, yang ditandai dengan ekspresi wajah tersenyum.
Mendorong Keterlibatan Guru Melalui Metode Pembelajaran Inovatif Sekolah Menengah Pertama Isroyati, Isroyati; Teja Prasasty, Aliffia; Nurhidayati, Rina
Jurnal Pengabdian Harapan Bangsa Vol. 3 No. 2: Mei 2025
Publisher : PT. Bangun Harapan Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56854/jphb.v3i2.319

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di SMP Dwiguna bertujuan untuk meningkatkan keterlibatan guru dan siswa melalui penerapan metode pembelajaran inovatif. Dalam program ini, kami melaksanakan pelatihan bagi guru dan workshop interaktif untuk siswa, yang dirancang untuk mengintegrasikan teknik pembelajaran aktif dalam proses belajar mengajar. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan signifikan: kepercayaan diri guru dalam menggunakan metode baru meningkat dari 66% menjadi 88%, sementara keterlibatan siswa dalam kelas melonjak dari 65% menjadi 95%. Selain itu, nilai rata-rata akademik siswa mengalami peningkatan dari 72 menjadi 88, dengan 75% siswa mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Umpan balik positif dari guru dan siswa menegaskan bahwa pembelajaran yang interaktif dan kolaboratif tidak hanya membuat proses belajar lebih menyenangkan, tetapi juga lebih efektif. Program ini tidak hanya memberikan dampak positif bagi SMP Dwiguna, tetapi juga menawarkan model yang dapat diadopsi oleh sekolah lain untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Dengan demikian, PKM ini menegaskan pentingnya inovasi dalam pendidikan sebagai kunci untuk menciptakan lingkungan belajar yang lebih menarik dan produktif