Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

Penerapan Sistem Absensi Mahasiswa Kerja Praktik Berbasis Website Di PT. Perkebunan Nusantara IV Daniati, Septania; Marpaung, Noveri Lysbetti; Hutabarat, Sakti; Ervianto, Edy; Amri, Rahyul; Rajagukguk, Antonius; Suwitno
BATOBO: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 3 No 2: BATOBO: Desember 2025
Publisher : Jurusan Teknik Elektro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31258/batobo.3.2.1-6

Abstract

Perkembangan teknologi informasi yang pesat telah mendorong perusahaan untuk meningkatkan efisiensi bisnis mereka melalui penerapan sistem komputerisasi. PT. Perkebunan Nusantara IV (PTPN IV) Regional III PalmCo, sebagai Badan Usaha Milik Negara yang bergerak di bidang perkebunan, telah menjalin kerja sama dengan beberapa universitas di Riau untuk memfasilitasi kegiatan Kerja Praktik dan penelitian bagi mahasiswa. Namun, PTPN IV saat ini belum memiliki sistem yang dapat memantau kehadiran mahasiswa selama Kerja Praktik, yang merupakan faktor penting dalam penilaian kinerja mereka. Untuk mengatasi masalah ini, diusulkan pengembangan sistem absensi berbasis web yang memungkinkan pemantauan kehadiran mahasiswa secara lebih efektif. Sistem ini dirancang menggunakan metode spiral dan dibangun dengan teknologi HTML, PHP, JavaScript, MySQL, CSS, dan Bootstrap, serta didesain menggunakan Figma. Berdasarkan hasil pengujian dengan metode usability testing diperoleh nilai sebesar 84,5%, yang termasuk dalam kategori "Sangat Puas". Sistem ini berhasil meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam pemantauan kehadiran mahasiswa Kerja Praktik di PTPN IV.