Claim Missing Document
Check
Articles

Found 34 Documents
Search

Peran Popularitas Merek Dalam Memediasi Pengaruh Harga Dan Kepercayaan Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Tiket Pesawat Online Lubis, Rachel; Puspa Arum, Maliana; Eka Purbaya, Muhammad
eProceedings of Management Vol. 12 No. 4 (2025): Agustus 2025
Publisher : eProceedings of Management

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemajuan teknologi digital telah mengubah perilaku konsumen, termasuk dalam pembelian tiket pesawat secara online. Mahasiswa sebagai salah satu kelompok yang aktif memanfaatkan layanan ini, sehingga penting untuk memahami faktor-faktor yang memengaruhi keputusan pembelian mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran popularitas merek sebagai variabel mediasi dalam hubungan antara harga dan kepercayaan konsumen terhadap keputusan pembelian tiket pesawat melalui Traveloka. Metode kuantitatif digunakan dengan menyebarkan kuesionerkepada 200 mahasiswa Telkom University Purwokerto. Analisis data dilakukan menggunakan teknik Partial Least Square (PLS) dengan bantuan aplikasi SmartPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian serta popularitas merek. Kepercayaan konsumen tidak berpengaruh langsung terhadap keputusan pembelian, tetapi berpengaruh signifikan terhadap popularitas merek. Selain itu, popularitas merek terbukti memediasi secara signifikan hubungan antara harga dan kepercayaan terhadapkeputusan pembelian. Popularitas merek juga muncul sebagai faktor paling dominan yang memengaruhi keputusan pembelian tiket secara online. Temuan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi perusahaan jasa perjalanan dalam meningkatkan strategi pemasaran, serta menjadi acuan bagi penelitian selanjutnya terkait faktor-faktor lain yang memengaruhi perilaku pembelian online.Kata Kunci: Harga, Kepercayaan Konsumen, Popularitas Merek, Keputusan Pembelian, Tiket Pesawat
AI INTEGRATION IN VISUAL BRANDING STRATEGIES FOR LOCAL ARTISANS: THE BIORAMA APPROACH Ramadhan, Gilang; Muhammad Eka Purbaya; Ratih Alifah Putri
Desain Komunikasi Visual, Manajemen Desain dan Periklanan (Demandia) Vol 10 No 2 (2025): demandia - Jurnal Desain Komunikasi Visual, Manajemen Desain dan Periklanan
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/demandia.v10i2.9461

Abstract

This study explores the use of artificial intelligence (AI) to enhance the digital branding of local organic artisans through the Design Thinking framework. The research is motivated by the persistent challenges faced by artisans in producing high-quality visual content, such as suboptimal lighting, simple composition, and limited variation, which hinder audience reach and digital appeal. By applying the Design Thinking stages of empathize, define, ideate, prototype, and test, this study collaborated with Biorama and three artisan partners to design and evaluate AI-based solutions, namely Gemini Veo 3 for promotional videos and ChatGPT for product photo enhancement. Testing conducted via the Instagram account @biorama___ in July 2025 revealed measurable improvements. Engagement rates ranged from 11.9% to 13.1%, with average likes between 41–59, comments 5–9, and reach between 499–651 per post. These findings confirm that AI interventions can deliver more appealing, realistic, and brand-aligned visual content for local artisans. The novelty of this research lies in the integration of prompt engineering into community-based digital branding practices, framed within the concept of creative placemaking. The study contributes theoretically to AI-driven branding strategies and offers practical guidance for artisans to strengthen their digital competitiveness.
ANALISIS SENTIMEN PRODUK SKINCARE SCARLETT WHITENING DENGAN BRAND AMBASSADOR EXO MENGGUNAKAN METODE NAÏVE BAYES Nurianingrum, Rahajeng Audi; Eka Purbaya, Muhammad
Jurnal TRINISTIK: Jurnal Teknik Industri, Bisnis Digital, dan Teknik Logistik Vol 3 No 2 (2024): September 2024
Publisher : nter of Execellence (COE) ICT Infrastructure, Smart Manufacture and Digital Supply Chain

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20895/trinistik.v3i2.1443

Abstract

Kebutuhan akan produk perawatan kulit (skincare) semakin meningkat di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Salah satu produk lokal yang sedang ramai digunakan adalah Scarlett Whitening yang pada 14 September 2023 silam melakukan kolaborasi dengan grup EXO sebagai Brand Ambassador untuk mempromosikan produknya. Pada kasus ini, tanggapan masyarakat Indonesia terhadap kolaborasi ini cukup beragam. Untuk mengetahui tanggapan dari masyarakat, perlu dilakukan suatu proses berupa analisis sentimen. Penelitian ini menggunakan data komentar dari postingan promosi pada channel resmi EXO di platform media sosial YouTube. Dengan banyaknya komentar mengenai produk Scarlett, diperlukan teknik analisis sentimen untuk mengklasifikasikan komentar pengguna ke dalam kelompok positif, negatif, atau netral. Penelitian yang dilakukan menggunakan klasifikasi Naïve Bayes dan Support Vector Machine. Hasil pengujian menunjukkan bahwa algoritma Naïve Bayes menghasilkan nilai Accuracy adalah 73%, Precission adalah 79% , Recall adalah 79%, dan F1 Score adalah 75%. Sedangkan pada algoritma Support Vector Machine menghasilkan nilai Accuracy adalah 72%, Precission adalah 52% , Recall adalah 72%, dan F1 Score adalah 60%. Berdasarkan nilai-nilai tersebut, disimpulkan bahwa algoritma Naïve Bayes lebih unggul dan tepat digunakan dalam analisis sentimen komentar pengguna YouTube di konten EXO yang mempromosikan produk Scarlett Whitening.
STRATEGI DIGITAL BRANDING MELALUI INFLUENCER UNTUK MENINGKATKAN KUNJUNGAN WISATA PADA PEMBUKAAN KEMBALI WISATA ANTAP Purbaya, Muhammad Eka; Yudianto, Robert Hendra; Ngafidin , Khairun Nisa Meiah; Sianturi, Hotman Ivan
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 6 (2024): Vol. 5 No. 6 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i6.39942

Abstract

Wisata Antap, sebuah destinasi wisata alam di Desa Cikakak, Kabupaten Banyumas, mengalami penurunan kunjungan wisatawan akibat kurangnya promosi efektif dan dampak pandemi Covid-19. Program pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan visibilitas dan kunjungan wisatawan melalui strategi digital branding berbasis media sosial. Metode yang digunakan adalah Participatory Action Research (PAR), melibatkan pengelola Wisata Antap di bawah BUMDes Mitra Usaha Sejahtera (MUS) dan masyarakat lokal. Tahapan program meliputi observasi awal, FGD, pelatihan digital branding, implementasi strategi promosi, serta monitoring dan evaluasi. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan pada beberapa indikator, seperti kesadaran merek yang naik dari 40% menjadi 72% dan peningkatan tayangan media sosial hingga 9.625 views dalam 30 hari pertama. Selain itu, kunjungan wisatawan pada acara pembukaan kembali mencapai 252 orang, dengan rata-rata kunjungan harian meningkat hingga 25%. Penjualan produk UMKM lokal di Pasar Wisata Antap juga meningkat sebesar 25%, melampaui target 20%. Strategi digital branding melalui paid promote dan kolaborasi dengan influencer terbukti efektif dalam meningkatkan daya tarik dan keberlanjutan destinasi wisata. Hasil ini menunjukkan bahwa pendekatan digital branding dapat menjadi solusi yang relevan untuk mengoptimalkan potensi destinasi wisata lokal.