Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

Perbedaan Perkembangan Moral Siswa Laki-Laki Dan Perempuan di SMAN Olahraga Provinsi Riau Sarlina Oktovia; Elni Yakub; Tri Umari
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 4 No. 6 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling: Special Issue (General)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v4i6.9788

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan perkembangan moral siswa laki-laki dan siswa perempuan di SMA. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif jenis korelasi. Populasi dan sampel pada penelitian ini adalah siswa SMA. Teknik pengumpulan data menggunakan angket perkembangan moral atau DIT (Defining issues test). Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif uji beda independent sample t-test. Adapun hasil yang diperoleh pada penelitian ini adalah siswa laki-laki memiliki perkembangan moral pada tingkat 1 pra-konvensional tahap 2 orientasi hedonistic-instrumental dan siswa perempuan memiliki perkembangan moral pada tingkat 2 konvensional tahap 3 orientasi anak yang baik. Terdapat perbedaan perkembangan moral siswa laki-laki dan perempuan dibuktikan dengan nilai probability 0.000 yang berarti hipotesis penelitian ini dapat diterima.
Pelatihan Peningkatan Kompetensi Bimbingan dan Konseling Untuk Guru SD di Kabupaten Bengkalis M. Arli Rusandi; Elni Yakub; Tri Umari; Dedi Rahmansyah; Muhammad Syamsurizal; Sajid Royhan Darwis; Ghina Salsabila; Yoga Alwan Fauzi; Nurzuraidah Nurzuraidah; Nada Khairunnisa; Navisa Syakila Putri; Kirana Putri Livasya Sudjono
Journal of Community Engagement Research for Sustainability Vol. 3 No. 1 (2023): Januari
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Currently, the implementation of Guidance and Counseling in Elementary Schools is still not optimal, as evidenced by the absence of formation of Guidance and Counseling Teachers in Elementary Schools. The subject teacher or homeroom teacher is the spearhead for Guidance and Counseling activities in elementary schools. This community service activity aims to improve the competence of elementary school teachers in Bengkalis Regency so that they have broad insight regarding the implementation of guidance and counseling in elementary schools in order to improve the quality of guidance and counseling services so that the development of students in elementary schools becomes optimal in terms of aspects of the Physical-Aspects. Motor, cognitive, social, emotional, moral, and religious. The method used is brain storming, training-simulation and question and answer discussion. The evaluation was carried out by distributing a questionnaire on understanding and measuring the results of chronological assignments. 100% implementation of activities with full attendance of participants for 2 days of training. The increase in the competence of elementary school teachers after being given guidance and counseling training is 80%.
Is There a Difference in the Self Efficacy of Students with Academic and Non-Academic Achievements (Sports Field)? Lisa Khairani; Elni Yakub; M. Arli Rusandi
Bisma The Journal of Counseling Vol. 6 No. 3 (2022): Bisma The Journal of Counseling
Publisher : Department of Guidance and Counseling, FIP, Undiksha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/bisma.v6i3.53297

Abstract

This research was conducted to analyze the differences in the level of self-efficacy of students with academic achievements and non-academic achievements majoring in MIPA and Social Sciences. The research method used is quantitative research using survey methods. The research subjects were taken by purposive sampling technique with a sample size using the Yamane formula of 50 students with academic achievements and 38 students with non-academic achievements. The instrument used in data collection is using a self-efficacy scale. Data analysis used comparative analysis with the Independent Sample T Test. The results of the study show that: 1) The self-efficacy of students with academic achievements is in the moderate category, 2) The self-efficacy of students with non-academic achievements is in the moderate category, and 3) The results of the Independent Sample T Test, the research hypothesis is rejected. So it can be concluded that there is no difference in the self-efficacy of students who achieve academically and non-academic achievers.
PENYESUAIAN DIRI MAHASISWA DAN SISWA SMA YANG GEMAR MENONTON DRAMA KOREA Elni Yakub; Tri Umari; Munawir Munawir; Nahdatul Fitri
Media Bina Ilmiah Vol. 17 No. 8: Maret 2023
Publisher : LPSDI Bina Patria

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33578/mbi.v17i8.337

Abstract

Penggemar drama Korea kebanyakan adalah mahasiswa. Menonton drama Korea juga berdampak pada sikap dan perilaku mahasiswa salah satunya berdampak pada penyesuaian diri mahasiswa di kampus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penyesuaian diri siswa yang gemar menonton drama Korea ditinjau dari kematangan emosi, kematangan intelektual, kematangan sosial, dan tanggung jawab. Penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Riau. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah teknik snowball sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 102 orang. Jenis data dalam penelitian ini adalah data interval yang diperoleh dari responden dengan mengisi instrumen skala penyesuaian diri. Data dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa penyesuaian siswa yang gemar menonton drama Korea terdapat 3 (tiga) aspek penyesuaian pada kategori sedang yaitu kematangan emosi, kematangan intelektual, dan tanggung jawab, kemudian 1 (satu) aspek penyesuaian pada kategori rendah. kategori, yaitu aspek kematangan sosial. Oleh karena itu, mahasiswa yang memiliki kematangan sosial kategori rendah perlu diberikan perlakuan untuk meningkatkan kematangan hubungan sosial di kampus.
Pengaruh Bimbingan Klasikal Terhadap Daya Juang Dalam Belajar Siswa Pasca Pandemi Di Sekolah Menengah Atas Negeri 12 Pekanbaru Dian Gusti Maulita; Elni Yakub; Siska Mardes
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.12871

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bimbingan klasikal terhadap daya juang dalam belajar siswa pasca pandemi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XII SMA Negeri 12 Pekanbaru tahun ajaran 2022/2023 sebanyak 34 siswa. Tingkat daya juang dalam penelitian ini adalah kemampuan siswa dalam penelitian ini adalah kemampuan siswa dalam mengendalikan diri dalam perkembangan belajar pasca pandemi, siswa mampu beradaptasi dengan suasana dan lingkungan pembelajaran tatap muka disekolah setelah begitu lama melaksanakan proses belajar secara daring dirumah.Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Alat pengumpulan data ialah kuisioner daya juang dalam belajar siswa pasca pandemi. Berjumlah 35 item yang disusun oleh peneliti. Kuesioner disusun berdasarkan 5 aspek Adversity Quotient oleh Stoltz, yaitu : (1) Control, (2) Origin, (3) Ownership, (4) Reach, (5) Endurance, selanjutnya menguji daya beda item dan menghasilkan 26 item valid pengukuran reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach dengan koefisien reliabilitas 0.842.Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat daya juang siswa kelas XII pasca pandemi tergolong kategori sangat tinggi yaitu sebanyak 26 siswa (76%), dan kategori sedang sebanyak 5 siswa (26%). Siswa memiliki tingkat daya juang yang tinggi dalam merespons kendala atau kesulitan yang mereka hadapi. Namun, dalam kondisi tertentu, siswa masih kurang mampu dalam merespons kesulitan dengan baik.
Pengaruh Bimbingan Klasikal Terhadap Sikap Siswa Dalam Perencanaan Karir Di SMA Negeri 1 Kepenuhan Hulu Satri Widyanti; Elni Yakub; Khariyah Khadijah
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.13051

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bimbingan klasikal terhadap sikap siswa dalam perencanaan Karir Di SMA Negeri 1 Kepenuhan Hulu. Sikap adalah kecenderungan untuk bertindak secara suka atau tidak suka terhadap objek. Pada hal ini, kesediaan akan menolak atau menerima suatu objek berdasarkan penilaian terhadap objek tersebut.Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode pre- eksperimen design. Dengan tipe penelitian one group pretest-posttest design pre- eksperimental design tipe one group pretest-posttest. Alat pengumpulan data ialah kuisioner Sikap Siswa Dalam Perencanaan Karir . Berjumlah 31 item yang disusun oleh peneliti. Kuesioner disusun berdasarkan 3 aspek sikap siswa dalam perencanaan karir, yaitu : (1) Kognitif, (2) Afektif, (3) Konatif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa sikap siswa dalam perencanaan karir di SMA negeri 1 kepenuhan hulu sebelum diberikan bimbingan klasikal berada pada kategori sangat tidak setuju karena sebagian dari mereka belum mampu memahami dirinya sendiri. Sedangkan setelah diberikannya bimbingan klasikal berada pada kategori setuju karena sebagian dari merekan sudah mengetahui minat dan bakat yang ada pada dirinya dan sudah mampu untuk menyusun pilihan karir dimasa depan.
Pengaruh Bimbingan Klasikal Terhadap Pengurangan Masalah Siswa Dalam Belajar di SMP Negeri 5 Dayun Ayu Lestari; Elni Yakub; Khairiyah Khadijah
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i2.13467

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat persentase masalah-masalah yang dialami siswa dalam belajar sebelum dengan sesudah diberikan layanan bimbingan klasikal di SMP Negeri 05 Dayun dan untuk melihat pengaruh positif layanan bimbingan klasikal terhadap pengurangan masalah-masalah siswa dalam belajar di SMP Negeri 5 Dayun. Metode ini menggunakan pendekatan kuantatif dengan metode eksperimen. Dengan tipe penelitian one group pretest-posttest design. Tipe one group pretest-posttest (tes awal-tes akhir kelompok tunggal),. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas IX SMP Negeri 5 Dayun. Tenik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yang mana didapatkan sampelnya sebanyak 37 siswa. Instrumen menggunakan angket masalah-masalah siswa dalam belajar yang mana pengumpulan data disebar pada bulan agustus 2022. Hasil penelitian menunjukan Persentase masalah-masalah yang dialami siswa dalam belajar sebelum diberikan layanan bimbingan klasikal secara keseluruhan siswa memiliki persentase lebih banyak, dan setelah diberikan layanan bimbingan klasikal maka adanya pengurangan persentase siswa yang mengalami masalah-masalah dalam belajar
Pengaruh Bimbingan Kelompok dengan Teknik Self Management untuk Mengurangi Prokrastinasi Akademik Siswa di MTs Widya Permata Sari; Elni Yakub; Khairiyah Khadijah
Educational Guidance and Counseling Development Journal Vol 6, No 1 (2023): EGCDJ
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/egcdj.v6i1.20352

Abstract

Saat ini banyaknya siswa yang mengalami prokrastinasi akademik sehingga berakibat kepada hasil dan motivasi belajar. Prokrastinasi akademik yang dilakukan antara lain menunda tugas sekolah, mengabaikan disiplin belajar, mengabaikan jam masuk pelajaran, dan lain sebagainya. Prokrastinasi akademik merupakan perilaku yang dilakukan oleh seseorang dengan cara menunda-nunda melakukan kegiatan atau tugas akademik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh bimbingan kelompok dengan teknik self management untuk mengurangi prokrastinasi akademik siswa. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif eksperimen. Subjek pada penelitian ini adalah siswa yang memiliki tingkat prokrastinasi akademik yang sangat tinggi. Instrumen yang digunakan adalah skala prokrastinasi akademik yang setelahnya dianalisis pretest dan posttest menggunakan uji spearman rank dengan bantuan SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perubahan prokrastinasi akademik siswa setelah diberikan layanan bimbingan kelompok dengan teknik self management antara kelompok eksperimen dan kontrol dengan nilai uji spearman rank menunjukkan nilai Sig. (2-tailed) = 0,042 (0,042 < 0,05) dengan hasil koefisien korelasi sebesar 0,829. Dengan demikian didapatkan sebanyak 68,7% berpengaruh terhadap pengurangan prokrastinasi akademik siswa. Sehubungan dengan itu agar kepada peneliti selanjutnya dapat meneliti dengan menggunakan treatment lain untuk pengurangan prokrastinasi akademik seperti teknik sosiodrama.  TRANSLATE with x EnglishArabicHebrewPolishBulgarianHindiPortugueseCatalanHmong DawRomanianChinese SimplifiedHungarianRussianChinese TraditionalIndonesianSlovakCzechItalianSlovenianDanishJapaneseSpanishDutchKlingonSwedishEnglishKoreanThaiEstonianLatvianTurkishFinnishLithuanianUkrainianFrenchMalayUrduGermanMalteseVietnameseGreekNorwegianWelshHaitian CreolePersian //  TRANSLATE with COPY THE URL BELOW Back EMBED THE SNIPPET BELOW IN YOUR SITE Enable collaborative features and customize widget: Bing Webmaster PortalBack//   This page is in Maltese Translate to English    AfrikaansAlbanianAmharicArabicArmenianAzerbaijaniBengaliBulgarianCatalanCroatianCzechDanishDutchEnglishEstonianFinnishFrenchGermanGreekGujaratiHaitian CreoleHebrewHindiHungarianIcelandicIndonesianItalianJapaneseKannadaKazakhKhmerKoreanKurdish (Kurmanji)LaoLatvianLithuanianMalagasyMalayMalayalamMalteseMaoriMarathiMyanmar (Burmese)NepaliNorwegianPashtoPersianPolishPortuguesePunjabiRomanianRussianSamoanSimplified ChineseSlovakSlovenianSpanishSwedishTamilTeluguThaiTraditional ChineseTurkishUkrainianUrduVietnameseWelsh Always translate Maltese to EnglishPRO Never translate Maltese Never translate ejournal.uin-suska.ac.id
Pengaruh Bimbingan Kelompok Terhadap Peningkatan Pencapaian Identitas Diri Bidang Karier Siswa SMA Siti Fatimah Hanun; Tri Umari; Elni Yakub
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 3 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i3.15280

Abstract

Identitas diri dalam bidang karier merupakan keadaan pada saat remaja mengetahui kemampuan serta minat yang ia miliki, dan mampu mengenali peluang yang sesuai dengannya, hingga dapat berkomitmen akan suatu pilihan pekerjaan. Penelitian yang berjudul Pengaruh Bimbingan Kelompok Terhadap Peningkatan Pencapaian Identitas Diri Bidang Karier, bertujuan untuk mengetahui apakah layanan bimbingan kelompok bidang karier berpengaruh  terhadap peningkatan pencapaian identitas diri bidang karier aspek eksplorasi dan komitmen. Subjek pada penelitian ini yaitu siswa yang berjumlah 12 siswa yang termasuk kedalam status status Identity Diffusion dimana siswa tersebut memiliki aspek eksplorasi dan komitmen yang berkategori rendah. Metode Pengumpulan data Angket / kuisioner pencapaian identitas diri bidang karier, setelah mendapatkan siswa yang termasuk kedalam status status Identity Diffusion selanjutnya siswa tersebut diberikan treatment berupa bimbingan kelompok untuk meningkatkan pencapaian identitas diri bidang karier. Hasil penelitian didapatkan sebelum diberikan treatment siswa yang termasuk dalam status pencapaian identitas diri bidang karier Identity Diffusion masih memiliki aspek eksplorasi dan komitmen dalam kategori rendah dan setelah diberikan treatment meningkat menjadi kategori tinggi pada aspek eksplorasi dan komitmen yang termasuk dalam status pencapaian identitas diri bidang karier Identity Achievement. Dapat disimpulakan bahwa bimbingan kelompok berpengaruh terhadap peningkatan pencapaian identitas diri bidang karier pada aspek eksplorasi dan komitmen.
Pelatihan Capacity Building Bagi Guru-Guru Bimbingan Konseling SMA/SMK di Kabupaten Kuantan Singingi Zulfan Saam; Elni Yakub; Donal Donal; Dhina Yuliana; Ria Asmerry Jafra; Retni Pratiwi; Rosmayani Rosmayani
CANANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : PELANTAR PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52364/canang.v3i1.33

Abstract

The Target Group In This Training Activity Is Teachers Of Bk Sma/Smk In Kuantan Singingi Regency. The Target Group Is 32 Bk Teachers. Community Service Activities Through Capacity Building Training Will Be Held On Wednesday, May 10, 2023.  The Training Participants Were Bk Teachers In Kuantan Singingi District. The Main Activity Of This Capacity Building Training Is Outbound Activities. This Training Aims To Provide Skills To Bk Teachers On How To Build The Capacity Or Capability Of Students Through Activities Outside The Classroom Or In The Open Field By Using A Personality Development Approach Through Games Or Various Games. The Game Aims To Build And Improve Aspects Of Student Personality Such As Cooperation, Courage, Honesty, Patience, Expression Of Feelings, Emotional Control, And Positive Thinking As Well As Create Superior Strategies In Achieving Goals. Training Participants Can Already Understand The Concepts Of Capacity Building And The Importance Of Outbound Activities In The Context Of Fostering Student Personality. Capacity Building Training Through Out Bound Can Be Done As A Form Of Service In Developing Aspects Of Student Personality That Students Are Directly Involved In Games.