Claim Missing Document
Check
Articles

Peran Pemerintah Kota Banjarmasin dalam Pengelolaan Lingkungan Hilir Sungai Barito – Kalimantan Selatan Eva Alviawati; Parida Angriani
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 9, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jpg.v9i1.12687

Abstract

Pengelolaan sungai memelukan sinergitas dari berbagai pihak. Pengelolaan sungai juga harus berkelanjutan dan dilakukan mulai dari hulu sampai ke hilir. Pemerintah dan masyarakat perlu saling bahu membahu dalam upaya pengelolaan sungai. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran pemerintah dalam pengelolaan lingkungan dan kondisi masyarakat hilir Sungai Barito. Metode yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Data dalam penelitian ini berdasarkan hasil observasi lapangan dan pemanfataan data sekunder. Analisis data dilakukan secara deskriptif empirik. Hasil penelitian menunjukkan kegiatan pengelolaan sungai yang dilakukan oleh pemerintah antara lain melalui program perbaikan sungai seperti inventarisasi ulang dan labelisasi sungai, normalisasi sungai besar dan kecil, pembangunan dan pemeliharaan saluran drainase, revitalisasi dan penataan bantaran sungai, serta membangun fasilitas pendukung sungai lainnya. Selain pengelolaan secara fisik, program perbaikan sungai juga dilakukan pada aspek sosial ekonomi dan budaya masyarakat sekitar sungai, seperti melalui program PLPBK dan KOTAKU Kata Kunci: pengelolaan sungai, peran pemerintah, Sungai Barito
MOTIVASI MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GEOGRAFI FKIP UNLAM UNTUK MENGIKUTI KEGIATAN SEMINAR GEOGRAFI Titis Pujipangastuti; Parida Angriani; Karunia Puji Hastuti
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 2, No 2 (2015)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (494.042 KB) | DOI: 10.20527/jpg.v2i2.1470

Abstract

Penelitian ini berjudul “Motivasi Mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi Fkip Unlam Untuk Mengikuti Kegiatan Seminar Geografi”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Motivasi Mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi FKIP UNLAM Tahun angkatan 2011 dan angkatan 2012 untuk mengikuti Kegiatan Seminar Geografi (ABBA576).Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriftif kuantitatif yang memaparkan data ringkas dan sederhana untuk mengetahui deskripsi sebuah gejala, fenomena atau fakta. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi angkatan 2011 dan angkatan 2012 tahun ajaran 2013-2014 sebanyak 172 orang mahasiswa, semua populasi dijadikan sampel yaitu 172 orang mahasiswa. Teknik pengumpulan data melalui observasi, angket, dan studi dokumen. Analisis data yang digunakan adalah Rumus Banyak Kelas Interval, Rumus Panjang Kelas Interval dan Analisis Persentase.Berdasarkan hasil penelitian dengan responden yaitu Mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi FKIP UNLAM Angkatan 2011 dan 2012 tentang Motivasi Mahasiswa Program Studi Pendidikan  Geografi FKIP UNLAM untuk mengikuti kegiatan seminar geografi (ABBA576), maka dapat diketahui bahwa Motivasi Mahasiswa Angkatan 2011 berada dalam kategori tinggi dan sangat tinggi yaitu sebanyak 61 Mahasiswa dengan persentase 79,22%, sedangkan Motivasi Mahasiswa Angkatan 2012 berada dalam kategori Agak tinggi, tinggi dan sangat tinggi yaitu sebanyak 71 Mahasiswa dengan persentase 74,73%.Kata kunci : Motivasi Mahasiswa, Seminar Geografi
PENGARUH PEMANFAATAN INTERNET SEBAGAI SUMBER BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR GEOGRAFI SISWA KELAS XII IPS SMA NEGERI 9 BANJARMASIN Khairani Khairani; Parida Angriani; Eva Alviawati
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 1, No 1 (2014)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (455.384 KB) | DOI: 10.20527/jpg.v1i1.1397

Abstract

Penelitian ini berjudul “ Pengaruh Pemanfaatan Internet Sebagai Sumber Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas XII IPS SMA Negeri 9 Banjarmasin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Pemanfaatan Internet Sebagai Sumber Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas XII IPS SMA Negeri 9 Banjarmasin.            Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XII IPS SMA Negeri 9 Banjarmasin. Sampel yang dijadikan responden adalah Sampel penuh yaitu seluruh siswa kelas XII IPS SMA Negeri 9 Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data primer dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan metode angket (kuesioner), sedangkan pengumpulan data sekunder menggunakan metode studi dokumen dan studi pustaka. Analisis data penelitian ini adalah analisis data dengan menggunakan teknik persentase dan teknik korelasi Product Moment.            Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, ada hubungan yang signifikan antara  pemanfaatan Internet sebagai sumber belajar terhadap hasil belajar Geografi siswa Kelas XII IPS SMA Negeri 9 Banjarmasin,  karena  nilai rxy  bernilai 0,556 lebih besar r Tabel dari 1%, tabel nilai r menghasilkan angka 0,351 dan 5% Tabel nilai r menghasilkan angka 0,271  atau  nilai rxy  0,556 lebih besar dari r tabel 5% dan 1 % yaitu 0,271 < 0,556 > 0,351 dan bahwa pengaruh pemanfaatan Internet sebagai sumber belajar mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap hasil belajar Geografi siswa kelas XII IPS SMA Negeri 9 Banjarmasin semester genap Tahun Pelajaran 2013/2014. Hal ini ditunjukkan dari hasil analisis regresi  memperoleh harga ,91. Harga lebih besar daripada harga Ftabelbaik pada taraf signifikan 5% maupun 1%, yaitu 4,028<63,91>7,16. Artinya ada pengaruh yang positif dan hubungan yang agak rendah antarapemanfaatan Internet sebagai sumber dengan hasil belajar siswa KelasKata Kunci : Pemanfaatan internet, Sumber Belajar, Hasil Belajar, Siswa
PEMANFAATAN MEDIA DALAM PROSES PEMBELAJARAN IPS TERPADU DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA DI KECAMATAN PARINGIN DAN PARINGIN SELATAN Aji Hermawan; Parida Angriani; Karunia Puji Hastuti
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 2, No 1 (2015)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (418.851 KB) | DOI: 10.20527/jpg.v2i1.1466

Abstract

This study, entitled Use of Media Integrated Social Learning Processes in Secondary School in District Paringin and South Paringin, collated by Aji Hermawan. Supervisor I: Angriani Parida, M Ed and lecturers II: The Gift of Praise Hastuti, M.Pd. The purpose of this research is in knowing the benefits of media use in the learning process of social studies in junior high school in the district Integrated Paringin and South Paringin.          The population in this study were junior high school social studies teacher in the district Integrated Paringin and South Paringin amounted to 7 teachers. The primary data obtained through observation, questionnaire or koesioner, and interviews. Secondary data was obtained from the District Education Office Balangan, Planning Balangan, junior in the district and Paringin Paringin South, the research method used in this study is a quantitative method.           The results showed that, the benefits of the media in the process of learning social studies in junior districts Integrated Paringin and South Paringin is very useful in the learning process at school Integrated Social Science.Keywords: Media, Teacher, IPS Integrated
PERSEPSI PELAJAR SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) TERHADAP PERNIKAHAN USIA DINI DI KECAMATAN BANJARMASIN SELATAN KOTA BANJARMASIN Fatma Agustariana; Parida Angriani; Karunia Puji Hastuti
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 2, No 4 (2015)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (408.648 KB) | DOI: 10.20527/jpg.v2i4.1430

Abstract

Penelitian ini berjudul “Persepsi Pelajar Sekolah Menengah Atas Terhadap Pernikahan Usia Dini di Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana persepsi pelajar Sekolah Menengah Atas terhadap pernikahan usia dini di Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pelajar Sekolah Menengah Atas berstatus negeri di Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin dengan jumlah sampel 278. Data primer diperoleh melalui observasi di lapangan dan penyebaran kuesioner, sedangkan data sekunder diperoleh dari KUA Kota Banjarmasin, Sekolah Menengah Atas Negeri di Kecamatan Banjarmasin Selatan, buku, dan jurnal-jurnal yang terkait dengan penelitian. Teknik analisis yang digunakan yaitu dengan teknik persentase, rumus banyak kelas dengan aturan Sturges, dan rumus panjang kelas interval untuk menghitung persepsi pelajar.Hasil penelitian dalam penelitian ini menyatakan bahwa pelajar di SMA Negeri 9 Banjarmasin, SMA Negeri 10 Banjarmasin, SMA Negeri 13 Banjarmasin menyatakan bahwa tidak setuju dengan adanya pernikahan usia dini. Hal itu disebabkan minat pelajar yang masih ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, belum siapnya emosi yang dimiliki oleh pelajar yang masih remaja tersebut untuk melakukan pernikahan yang nantinya akan berakibat terhadap perceraian dan kekerasan dalam rumah tangga, dan juga akan terjadinya kehamilan berisiko yang terjadi oleh remaja putri. Kata Kunci: Persepsi, Pelajar, Pernikahan Usia Dini
PENGARUH BIMBINGAN BELAJAR GANESHA OPERATION TERHADAP PRESTASI UJIAN NASIONAL SISWA SMA NEGERI 7 BANJARMASIN TAHUN AJARAN 2014/2015 Fitri Heldayanti; Parida Angriani; Sidharta Adyatma
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 2, No 6 (2015)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jpg.v2i6.1440

Abstract

Title in this research is “The Influence of Tutoring Ganesha Operation to The Student National Examination Achievement SMA Negeri 7 Banjarmasin Academic Year 2014/2015”. This research aims to find out the influence tutoring of Ganesha Operation to the student National Examination achievement SMA Negeri 7 Banjarmasin Academic Year 2014/2015. Population and sample in this research is students of SMA Negeri 7 Banjarmasin who follow tutoring Ganesha Operation, the number of students are 81 students and using technique sampling jenuh. Primary data obtained through observation in the field and spread questionnaire, secondary data obtained from study of library and study of document. The method of this research is quantitative method and correlation research approach. Analysis technique is percentage technique and product moment correlation. The research result shows that there is no significant influence between tutoring Ganesha Operation to the National Examination achievement, score rxy -0,291 which less than score between 0,000 – 0,200 with lowes interpretation (no correlation) and the hypotheses rejected. The conclusion from the research result is that not only variable X (tutoring Ganesha Operation) which can be used as predictor for variable Y (National Examination achievemet).Keyword: Tutoring of Ganesha Operation, National Examination Achievement.
UPAYA PENGRAJIN PANDAI BESI DALAM MENJAGA KEBERLANGSUNGAN INDUSTRI KERAJINAN RUMAH TANGGA DI DESA TUMBUKAN BANYU DAN DESA SUNGAI PINANG KECAMATAN DAHA SELATAN KABUPATEN HULU SUNGAI SELATAN Arief Rahmani Azmi; Karunia Puji Hastuti; Parida Angriani
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 2, No 3 (2015)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jpg.v2i3.1426

Abstract

Penelitian Berjudul ”Upaya Pengrajin Pandai Besi dalam Menjaga Keberlangsungan Industri Kerajinan Rumah Tangga di Desa Tumbukan Banyu Dan Desa Sungai Pinang, Kecamatan Daha Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor yang menghambat dan upaya yang dilakukan  pengrajin dalam menjaga keberlangsungan industri Pandai Besi.Populasi dalam penelitian adalah seluruh Pemilik modal Industri pandai besi di Desa Tumbukan Banyu dan Sungai Pinang dengan jumlah 107 orang,dengan sampel sebesar 107 orang menggunakan sampel penuh. Data primer diperoleh melalui observasi di lapangan, wawancara mendalam, penyebaran kuesioner (angket), dan dokumentasi, sedangkan data sekunder diperoleh dari studi dokumen dan studi pustaka. Teknikanalisis yang digunakan yaitu dengan menggunakan teknik persentase.Hasil Penelitian ini menunjukkan faktor penghambat yang mempengaruhi industri pandai besi meliputi bahan baku yang mahal, keterbatasan modal, tenaga kerja yang tidak sesuai latar belakang pendidikan  dan pekerjaan, penggunaan teknologi tradisional, pemasaran yang hanya di jual ke penadah, fungsi kelembagaan yang kurang diminati, kurangnya minat ikut kegiatan pemerintah dan makan hilangnya ciri khas budaya daerah. upaya yang dilakukan untuk menjaga keberlangsungan industri yaitu dengan cara membeli bahan baku secara grosir/banyak, menambah modal dengan melakukan pinjaman individu, mengikuti pelatihan serta ikut magang, penggunaan mesin, pemasaran di lokasi industri/outlet dan meningkatkan fungsi kelompok usaha. Kata Kunci: Upaya, Pengrajin, Pandai Besi.
PERSEPSI PENGUNJUNG TERHADAP PASAR TRADISIONAL CEMARA DI KECAMATAN BANJARMASIN UTARA Hatri Eva Surianti; Parida Angriani; Karunia Puji Hastuti
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 2, No 4 (2015)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jpg.v2i4.1431

Abstract

Penelitian berjudul “Persepsi Pengunjung terhadap pasar tradisional Cemara Kecamatan Banjarmasin Utara”. Tujuan dari penelitian adalah mengetahui persepsi pengunjung terhadap keberadaan, kebersihan, keamanan, infrastruktur dan harga dipasar tradisional Cemara Kecamatan Banjarmasin Utara.Metode yang digunakan dalam penelitian adalah deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu pengunjung yang berbelanja di pasar tradisional Cemara Kecamatan Banjarmasin Utara, teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Incidental sampling yaitu teknik pengambilan sampel  dengan cara, siapa saja yang secara kebetulan/Incedental bertemu dengan peneliti dapat digunakan sebagai sampel, cocok sebagai sumber data.Pengumpulan Data yang di gunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Di peroleh melalui studi dokumen, studi kepustakaan dan internet. Teknik pengelolaan data yang digunakan terdiri dari editing, coding,tabulating dan skoring. Analisis data yang digunakan adalah dengan analisis persentase.Hasil penelitian menunjukan bahwa persepsi pengunjung terhadap pasar tradisional cemara di Kecamatan Banjarmasin Utara mempunyai nilai rerata skor 2,51 atau 3 dan termasuk dalam kategori baik. Artinya, keberadaan Pasar Tradisional Cemara memberikan dampak yang baik bagi masyarakat. Kata Kunci: Persepsi, pasal tradisional, pengunjung
PERSEPSI SOPIR ANGKUTAN KOTA BANJARMASIN TERHADAP PEMINDAHAN TERMINAL INDUK KILOMETER 6 BANJARMASIN KE TERMINAL INDUK KILOMETER 17 GAMBUT Agung Sismono; Ellyn Normelani; Parida Angriani
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 2, No 3 (2015)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (561.638 KB) | DOI: 10.20527/jpg.v2i3.1420

Abstract

Penelitian ini berjudul ”Persepsi Sopir Angkutan Kota Banjarmasin Terhadap Pemindahan Terminal Induk Kilometer 6 Banjarmasin Ke Terminal Induk Kilometer 17 Gambut”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi sopir angkutan kota banjarmasin terhadap pemindahan terminal induk kilometer 6 Banjarmasin ke terminal induk kilometer 17 Gambut.Populasi dari penelitian ini adalah  seluruh  sopir angkot yang melalui trayek: Terminal Km6- Terminal Antasari, Terminal Km 6 - Terminal Bantu Malabar, Terminal Km 6 - Pasar Lama, Terminal Km 6 - Handil Bakti, Terminal Km 6 - Kayu Tangi, Terminal Km 6 – Alalak diambil sampel sejumlah 35 sopir angkot yang melalui trayek tersebut diatas. Metode penelitian ini adalah deskriftif kuantitatif. Teknik pengumpulan data terdiri dari data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data primer diperoleh dari observasi dengan menggunakan kuisioner, dan teknik pengumpulan data sekunder dari kantor Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin.Hasil penelitian menunjukan bahwa Persepsi Sopir Terhadap Pemindahan Terminal Induk Kilometer 6 Banjarmasin ke Terminal Induk Kilometer 17 Gambut diketahui sebanyak 27 responden atau 77% mempunyai persepsi menolak tentang pemindahan terminal dari Kilometer 6 Banjarmasin ke Kilometer17 Gambut dan 8 responden atau 23% mempunyai persepsi ragu-ragu tentang masalah pemindahan terminal tersebut. Persepsi Sopir Terhadap Pemindahan Terminal Induk Kilometer 6 Banjarmasin ke Terminal Induk Kilometer 17 Gambut dari jarak semakin jauh, penumpang berkurang, dan kemacetan bagi Sopir Angkutan Kota Jurusan Terminal Induk Km 6 Banjarmasin secara umum tinggi mengenai persepsi pemindahan terminal tersebut. Kata kunci: Terminal, Persepsi, Sopir Angkutan
Tingkat Kesejahteraan Buruh Penyadap Karet PT. Perkebunan Nusantara XIII (PTPN XIII) Kebun Batulicin Di Kecamatan Karang Bintang Kabupaten Tanah Bumbu Laela Qodariah; Parida Angriani; Karunia Puji Hastuti
JPG (Jurnal Pendidikan Geografi) Vol 8, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jpg.v8i2.12647

Abstract

Latar belakang penelitian adalah pendapatan masyarakat buruh sadap karet yang dibawah UMK dan keadaan kurangnya kesejahteraan masyarakat buruh sadap karet PTPN XIII Kebun Batulicin  dalam pemenuhan kebutuhan hidup. Tujuan penelitian adalah menganalisis tingkat kesejahteraan buruh sadap karet PTPN XIII Kebun Batulicin di Kecamatan Karang Bintang Kabupaten Tanah Bumbu. Penelitian menggunakan metode deskriptif kuantitatif melalui angket dengan teknik analisis data Eko Sugiharto yakni menghitung skor pada 8 indikator tingkat kesejahteraan berdasarkan BPS 2005 yaitu, pendapatan, pengeluaran, keadaan tempat tinggal, fasilitas tempat tinggal, kesehatan anggota keluarga, kemudahan mendapatkan fasilitas kesehatan, kemudahan mendapatkan fasilitas sekolah, dan kemudahan mendapatkan fasilitas transportasi. Data primer diperoleh melalui observasi dan angket, data sekunder diperoleh melalui jurnal dan laporan. Objek penelitian adalah tingkat kesejahteraan dan subjeknya adalah masyarakat buruh sadap karet di PTPN XIII Kebun Batulicin. Analisis data menggunakan persentase dan skoring Hasil penelitian pada 181 responden adalah buruh sadap karet memiliki pendapatan rendah, dan peneluaran menyesuaikan dengan pendapatan yang diperoleh, buruh sadap keret tinggal di perumahan semi permanen dengan fasilitas kurang lengkap, kesehatan anggota keluarga baik, dan mendapatkan fasilitas kesehatan, pendidikan anak dan transportasi dengan mudah, kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 24 responden (13%) berada pada tingkat kesejahteraan rendah, tingkat kesejahteraan sedang sebanyak 148 responden (82%), dan responden yang berada pada tingkat kesejahteraan tinggi sebanyak 9 responden (5%).