Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Open Community Service Journal

Invetarisasi Tantangan Pada Usaha Industri Rumahan (Home Industry) Kerupuk Ikan Laut Binaan BUMDes di Desa Tanara, Kabupaten Serang Dewi, Irma Nurmala; Romli, Ombi; Khaerudin, Dedy
Open Community Service Journal Vol. 4 No. 2 (2025): Open Community Service Journal
Publisher : Research and Social Study Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33292/ocsj.v4i2.152

Abstract

Latar Belakang: BUMDes Desa Tanara merupakan salah satu produsen penghasil makanan olahan dari ikan laut. Produk yang dihasilkan oleh industri rumahan (home industry) binaan BUMDes dikenal memiliki banyak permasalahan dalam pengelolaan usaha yang dihadapi.Tujuan: Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat tahap satu ini adalah menganalisis masalah yang dihadapi oleh industri pengolahan ikan di Desa Tanara.Metode: Metode yang digunakan dalam pengabdian ini dengan analisa situasi dan kondisi mitra. Dengan sosialisasi rencana kegiatan pengabdian masyarakat, melakukan survei langsung ke masayarakat pelaku industri rumahan.Hasil: Produksi kerupuk saat ini masih dilakukan secara manual sehingga menghasilkan produk yang tidak seragam, yang pada akhirnya berdampak pada ketidakkonsistenan dalam proses penjemuran dan hasil akhir. Dari sisi pemasaran, produk masih terbatas pada pasar lokal dan belum memanfaatkan platform e-commerce sebagai sarana penjualan. Selain itu, belum pernah dilakukan pelatihan yang mendalam terkait pengelolaan industri rumahan oleh BUMDes. Kegiatan Pengabdian Tahap 2 difokuskan pada pemberian pelatihan di bidang pemasaran/marketing serta transfer teknologi dalam proses pembuatan kerupuk.