Peternakan memiliki peran penting dalam pembangunan ekonomi Indonesia, khususnya dalam penyediaan protein hewani dan peningkatan kesejahteraan masyarakat pedesaan. Namun, masih banyak peternak yang belum memahami pentingnya nutrisi pakan berkualitas sehingga produktivitas ternak belum optimal. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peternak melalui sosialisasi nutrisi pakan ternak berkualitas. Pengabdian dilaksanakan pada Kelompok Ternak “Tri Mulyo” Desa Tenggur, Kecamatan Rejotangan, Kabupaten Tulungagung dengan peserta sebanyak 25 orang. Metode yang digunakan meliputi pre-test, penyampaian materi, diskusi interaktif, dan post-test. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan peternak mengenai konsep dasar nutrisi pakan, kebutuhan protein, energi, mineral, serta teknik penyediaan pakan berbasis lokal. Rata-rata nilai pre-test sebesar 6,52 meningkat menjadi 6,92 pada post-test, dengan peningkatan rata-rata 0,40 poin. Walaupun peningkatan tidak terlalu besar, hasil ini tetap menunjukkan adanya pengaruh positif dari sosialisasi yang diberikan. Kegiatan ini memberikan dampak nyata dalam meningkatkan pemahaman peternak terhadap nutrisi pakan dan diharapkan dapat mendorong penerapan teknologi pakan sederhana secara berkelanjutan.