Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Axiology

Strategi Mahasiswa Aktif Raih Talenta Melalui Pelatihan Dengan Bimbingan Intensif PKM (Smart-PKM) Di Jurusan Bahasa Inggris Suci Amaliah; La Sunra; Maemuna Muhayyang; Lely Novia; Fitri Radhiyani
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian ini dilaksanakan untuk merespons rendahnya partisipasi mahasiswa Jurusan Bahasa Inggris Universitas Negeri Makassar dalam Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) dan Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS). Meskipun mahasiswa memiliki kemampuan bahasa yang baik, mereka belum mendapatkan pelatihan dan pendampingan yang terstruktur dalammenyusun proposal yang sesuai standar kompetisi nasional. Tujuan kegiatan ini adalah merancang dan mengimplementasikan model SMART-PKM, yang mencakup: (1) asesmen kebutuhan mahasiswa, (2) analisis pedoman resmi PKM, (3) lokakarya interaktif penulisan proposal dan teknik presentasi, (4) bimbingan individu, dan (5) evaluasi berkelanjutan. Selama dua bulan pelaksanaan, mahasiswa mengikuti empat sesi lokakarya, menerima bimbingan personal, serta menyusun dan merevisi proposal berdasarkan umpan balik. Hasil evaluasi menunjukkan peningkatan sebesar 40% dalam jumlah proposal yang diajukan, serta peningkatankualitas struktur, metode, dan performa presentasi. Mahasiswa juga menunjukkan peningkatan kemampuan berpikir kritis, kerja sama tim, dan motivasi untuk berpartisipasi dalam ajang kompetisi nasional. Beberapa masukan dari peserta mencakup perlunya penambahan waktu untuk bimbingan individual dan penerapan sistem tinjau sejawat.
Merancang Penelitian Kualitatif untuk Jurnalistik bagi Mahasiswa Business English Communication (BEC) Murni Mahmud; Lely Novia; Muftihaturrahmah Burhamzah; Rahmita Burhamzah
Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol. 2 No. 2 (2025): AXIOLOGY: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Jurusan Bahasa Inggris

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemahaman mengenai penelitian kualitatif masih menjadi tantangan bagi banyak mahasiswa, khususnya di bidang jurnalistik yang menuntut kemampuan analisis mendalam terhadap fenomena sosial dan bahasa. Sebagian besar mahasiswa belum terbiasa merancang desain penelitian yang sistematis, mulai dari perumusan masalah hingga analisis data. Untuk menjawab kebutuhan tersebut, kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan pemahaman dan kemampuan mahasiswa Bussiness English Communication (BEC) dalam merancang penelitian kualitatif di bidang jurnalistik. Pelatihan dilaksanakan secara daring melalui Microsoft Teams pada Sabtu, 4 Oktober 2025, pukul 09.00 WITA hingga selesai, melibatkan 53 mahasiswa. Kegiatan mencakup tiga tahap utama, yaitu pre-test, pelatihan inti, dan post-test yang diselenggarakan menggunakan Google Form. Hasil pre-test menunjukkan bahwa 79,2% peserta belum pernah mengikuti pelatihan penelitian sebelumnya dan 52,8% memiliki pemahaman yang masih rendah tentang metode kualitatif. Aspek yang dianggap paling sulit oleh peserta adalah analisis data (30,2%) dan perancangan metode pengumpulan data (28,3%). Setelah pelatihan, sebanyak 94,3% peserta menyatakan bersedia mengikuti pelatihan lanjutan dan 98,1% merasa membutuhkan pembimbingan lanjutan, terutama dalam bidang analisis data (75,5%), penulisan laporan (71,7%), dan penyusunan kerangka teori (69,8%). Hasil ini menunjukkan bahwa pelatihan daring efektif dalam meningkatkan kesadaran, minat, serta kesiapan mahasiswa dalam merancang penelitian kualitatif, sekaligus menjadi dasar bagi penyusunan program pembimbingan berkelanjutan.