Claim Missing Document
Check
Articles

Rancang Bangun Cloud Storage Pada Ubuntu 16.04 Menggunakan Layanan Nextcloud Di SMK Texmaco Pemalang Santoso, Nanda Fergiawan; Supriyono, Heru
Emitor: Jurnal Teknik Elektro Vol 17, No 1 (2017): Vol 17 No.1 Maret 2017
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penerapan teknologi informasi cloud computing dalam dunia pendidikan saat ini akan sangat bermanfaat mengingat banyak file yang akan didokumentasikan dan banyaknya keuntungan yang ditawarkan. Cloud computing merupakan sebuah layanan yang dapat dikonfigurasi dan digunakan untuk berbagi sumber daya secara bersama – sama dimana saja dan kapan saja. Teknologi cloud computing ini dapat dijadikan pengganti penggunaan media penyimpanan statis yang masih memiliki kekurangan. Kekurangan yang masih melekat pada media penyimpanan statis ini antara lainseperti kapasitas yang terbatas, rawan terinfeksi virus, mudah hilang dan rusak.Tujuan dari penelitian ini adalah menerapkan sebuah cloud storage menggunakan layanan nextcloud. Metode yang dipakai dalam membuat cloud storage ini meliputi analisis kebutuhan akan sistem, kebutuhan software dan hardware,instalasi sistem,konfigurasi,implementasi dan uji tes. Software yang digunakan sebagai sistem operasi adalah ubuntu 16.04 64 bit dan nextcloud sebagai software utama cloud storage. Hardware yang digunakan sebagai server adalah laptop HP N216-TU dengan spesifikasi : intel corei3, ram 4GB, hardisk 60GB. Hasil dari penelitian ini adalah sistem cloud storage yang sudah di implementasikan disekolah dapat diakses baik dijaringan lokal maupun dari luar jaringan sekolah secara online. Pengguna dapat melakukan upload,download,sharing file ,edit file secara synchronizing dan service SSH untuk admin yang ingin meremote server dari luar jaringan. Dari perancangan cloud storage ini menghasilkan max upload 817 Kbps, min 80 Kbps dan average 249 Kbps. Dan max download 150 Kbps, min 80 Kbps, dan average 130 Kbps.
PENERAPAN WEBSITE SEBAGAI SARANA PUBLIKASI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN PGRI 2 SURAKARTA Islami, Muhammad Hammam; Mukti, Salsa Sasmita; Hadi, Muhammad Rizky Kuncoro; Wijayanti, Seta; Novitaningrum, Dian; Supriyono, Heru
Emitor: Jurnal Teknik Elektro Vol 18, No 2 (2018): Vol. 18 No. 2
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

  Pendidikan merupakan hal krusial bagi generasi mendatang. Namun kenyataannya, kemampuan pemerintah tidak sebanding dengan masalah bagaimana memeratakan pendidikan ke seluruh Indonesia. Akibatnya, ada saja sekolah yang kekurangan siswa akibat kurangnya promosi. Salah satu sekolah yang memiliki masalah tersebut adalah SMK PGRI 2 Surakarta. Setelah hampir 30 tahun berdiri, SMK tersebut masih memiliki akreditasi C dan jumlah siswa yang stagnan di angka 80 siswa. Ditambah dengan animo masyarakat yang mengganggap akreditasi menentukan kualitas sekolah. Oleh sebab itu, dibuatlah website SMK PGRI 2 Surakarta dan SIA (Sistem Informasi Akademik) yang bertujuan untuk mempublikasikan SMK tersebut ke masyarakat luas. Dengan hal ini, warga dari SMK PGRI 2 Surakarta diharapkan dapat memanfaatkan teknologi dengan tepat, selain itu masyarakat juga lebih banyak mengenal SMK PGRI 2 Surakarta dan membuat akses informasi ke SMK tersebut lebih mudah. Metode penelitian ini menggunakan model user satisfaction. Hasil dari penelitian ini berupa website yang akan diberikan kepada SMK PGRI 2 Surakarta, yang nantinya akan tetap dilakukan monitoring dan evaluasi. Kesimpulannya adalah melakukan penerapan website yang digunakan untuk meningkatkan daya tarik masyarakat umum, sehingga dapat meningkatan jumlah siswa. Kata Kunci : Sistem Informasi, Website, Pendidikan, Publikasi, SMK PGRI 2 Surakarta ABSTRACTEducation is crucial for future generations. But in reality, the ability of the government is not comparable with the issue of how to level education throughout Indonesia. As a result, there are schools that are short of students due to lack of promotion. One of the schools that have the problem is SMK PGRI 2 Surakarta. After nearly 30 years of standing, the SMK still has accreditation C and the number of students who stagnant in 80 students. Coupled with the public interest that assume accreditation determines the quality of the school. Therefore, the website was created SMK PGRI 2 Surakarta and SIA (Academic Information System) which aims to publish the SMK to the wider community. With this, the citizens of SMK PGRI 2 Surakarta is expected to utilize the technology appropriately, in addition people are also more familiar with SMK PGRI 2 Surakarta and make access for information to SMK is easier. This research method using user satisfaction model. The result of this research is a website that will be given to SMK PGRI 2 Surakarta, which will be monitored and evaluated. The conclusion is to implement the website that used to increase the appeal of the general public, so as to increase the number of students.  Keywords : Information Systems, Website, Education, Publication, SMK PGRI 2 Surakarta
Sistem Pendukung Keputusan untuk Penyakit Sapi berbasis Android Jannan, Muhammad Miftakhul; Supriyono, Heru
Emitor: Jurnal Teknik Elektro Vol 18, No 2: September 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/emitor.v18i2.6390

Abstract

Sapi merupakan salah satu hewan ternak yang paling banyak dipelihara oleh masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan oleh banyaknya bagian tubuh sapi yang dapat dimanfaatkan, khususnya untuk bahan pangan seperti daging, kulit dan juga susu sapi. Namun dengan banyaknya populasi sapi yang ada, meningkat pula potensi terjangkitnya penyakit pada tubuh sapi khususnya untuk penyakit yang menular. Hal ini kurang diperhatikan oleh peternak sapi dan dapat menyebabkan berkurangnya produktifitas pada peternakan sapi. Berdasarkan permasalahan tersebut penulis bertujuan untuk menghasilkan sistem pendukung keputusan berbasis android yang dapat menganalisis gejala-gejala penyakit yang diderita oleh sapi. Metode alur penelitian yang digunakan sistem pendukung keputusan ini menerapkan metode forward chaining. Sistem pendukung keputusan ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman java dalam perangkat lunak Android Studio 3.0.1. Pengujian aplikasi dengan user dan seorang pakar memberikan validitas yang tinggi. Fitur yang berada dalam sistem dapat berfungsi sesuai dengan harapan peneliti berdasarkan pengujian black box. Sistem ini mampu diterima dengan baik oleh user berdasarkan pengujian user acceptance test dengan nilai rata - rata persentase 80.6%.
Sistem Informasi Pendaftaran Seminar dengan Tiket berbasis QR Code Nugroho, Dwi Arianto Adi; Supriyono, Heru
Emitor: Jurnal Teknik Elektro Vol 19, No 1: Maret 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/emitor.v19i1.7439

Abstract

Perkembangan teknologi informasi di Era sekarang ini sangat pesat, salah satunya adalah Qr Code. Quick Response Code (Qr Code) adalah bentuk evolusi kode batang dari satu dimensi menjadi dua dimensi. Dalam sebuah acara seminar, peserta harus mendaftar terlebih dahulu untuk mendapatkan tiket yang digunakan untuk masuk kedalam acara seminar dan tiket tersebut masih menggunakan tiket dalam bentuk kertas atau yang biasa disebut dengan tiket konvensional. Untuk mengatasi masalah yang terjadi maka diperlukan sistem pendaftaran siminar online dengan tiket berbasis Qr Code. Tujuan dibuatnya sistem ini adalah untuk meningkatkan efisiensi waktu dalam pendaftaran di sebuah seminar. Sistem ini memanfaatkan Qr Code sebagai komponen utama dimana Qr Code sebagai primary key yang berisi data user dan webcam sebagai alat untuk membaca data Qr Code pada tiket yang diunduh oleh user serta Personal Computer (PC) untuk menjalankan sistem yang sudah dibangun. Sistem ini dibuat dengan bahasa pemrograman hypertext prepocessor (PHP) dengan framework Bootstrap dan MySQL untuk database. Perancangan sistem ini menggunakan metode System Development Life Cycle (SDLC). Hasil dari pengujian yang dilakukan oleh client dan user menggunakan metode blackbox telah berhasil sesuai dengan tujuan program dibuat yaitu membantu proses pendaftaran agar lebih efisien. Berdasarkan pengujian dengan membagikan kuesioner yang diberikan kepada calon pengguna dapat diketahui sebanyak 91.47% responden setuju jika sistem ini efisien dan layak untuk digunakan.
Keamanan Sepeda Motor berbasis Kunci Rahasia Aplikasi Android dan Sistem Mikroprosesor Normawan, Yusuf; Supriyono, Heru
Emitor: Jurnal Teknik Elektro Vol 19, No 1: Maret 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/emitor.v19i1.7099

Abstract

Seiring dengan semakin banyaknya tingkat produksi kendaraan bermotor saat ini, akan berimbas dengan meningkatnya tindak kriminalitas pencurian kendaraan bermotor. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem keamanan tambahan berbasis Android dan Mikroprosesor. Perancangan sistem keamanan ini menggunakan metode eksperimental yaitu dengan cara melakukan percobaan langsung pada sepeda motor. Hasil yang di dapat dari sistem ini merupaakan sistem keamanan tambahan. Pengujian dilakukan dengan menggunakan Android yang dikoneksikan dengan Bluetooth HC-05, kemudian data perintah akan dibaca dan diproses oleh Arduino Uno yang akan mengontrol Relay Modul. Dari pengujian tersebut, motor bisa menyala dengan kondisi kuci kontak ON, Bluetooth HC-05 telah terkoneksi dengan Smartphone, dan data yang dimasukkan valid. Sedangkan Alarm akan berbunyi pada kondisi kontak ON, Bluetooth HC-05 telah terkoneksi dengan Smartphone, namun data yang dimasukkan tidak valid. Aplikasi ini merupakan sebuah sebuah sistem keamanan sepeda motor yang terintegrasi antara Smartphone dengan Arduino Uno yang telah diaplikasikan pada sebuah motor dengan melakukan verivikasi Username dan Password.
Pengontrol Lampu Jarak Jauh berbasis Web Maheri, Azis Surya; Supriyono, Heru
Emitor: Jurnal Teknik Elektro Vol 19, No 1: Maret 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/emitor.v19i1.7094

Abstract

Lampu merupakan salah satu peralatan elektronik yang digunakan untuk penerangan dengan memanfaatkan energi listrik. Sistem kontrol yang masih manual sering kali menjadi kendala menghidupkan dan mematikan lampu karena jarak antara saklar lampu satu dengan lainnya yang berjauhan sehingga membutuhkan waktu untuk menghidupkan lampu satu dengan lainnya. Sebagai contoh apabila mempunyai rumah dengan 2 lantai membutuhkan waktu yang lebih karena setelah menghidupkan di lantai satu harus menaiki tangga terlebih dahulu untuk menghidupkan lampu di lantai dua. Dengan adanya smart home dan internet of things diharapkan dapat membantu manusia dalam mengontrol atau mengelola peralatan rumah. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental dengan percobaan langsung pada jaringan lampu. Orange Pi Zero digunakan sebagai pengontrol, relay dihubungkan melalui GPIO menggunakan kabel jumper. Tampilan pengontrol berupa web yang diberikan perintah-perintah, sehingga dapat mengontrol lampu yang terhubung dengan relay. Dengan OpenVPN dan firewall memungkinkan sistem pengontrol diakses secara public menggunakan web browser pada smartphone/laptop.
Pemilihan Rumah Tinggal Menggunakan Metode Weighted Product Supriyono, Heru
Khazanah Informatika Vol. 1 No. 1 Desember 2015
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/khif.v1i1.1178

Abstract

Pemilihan rumah tinggal termasuk salah satu contoh permasalahan pengambilan keputusan berdasarkan banyak faktor atau kriteria yang sifatnya semi-terstruktur. Tulisan ini menguraikan penelitian yang sudah dilakukan pada penyelesaian permasalahan pemilihan rumah tinggal dari berbagai alternatif yang ada dengan menggunakan metode Weighted Product (WP). Ada 11 faktor atau kriteria yang digunakan untuk proses pengambilan keputusan, masing-masing kriteria membunyai bobot kepentingan yang berbeda-beda. Besarnya bobot kepentingan masing-masing kriteria ditentukan melalui survei dan wawancara terhadap calon pembeli rumah dan karyawan pengembang perumahan. Sistem pemilihan rumah tinggal dengan metode WP diimplementasikan dalam sistem berbasis web. Tujuan dari penelitian yang sudah dilakukan adalah untuk menyediakan sebuah perangkat lunak berbasis web untk membantu meyelesaikan pemilihan rumah tinggal berbasis metode WP. Hasil pengujian menjukkan nilai perhitungan nilai preferensi dan skor akhir yang dihasilkan oleh sistem sama persis dengan hasil perhitungan manual yang menunjukkan bahwa sistem berbasis web yang dibangun adalah valid. Hasil pengujian menggunakan berbagai macam web browser menunjukkan bahwa sistem bisa berjalan dengan baik pada semua web browser.
WEBSITE SEKOLAH UNTUK MENUNJANG PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU DI SMP MUHAMMADIYAH 10 SURAKARTA Supriyono, Heru; Benarivo, Reza; Muamaroh, Muamaroh
WARTA WARTA LPM Vol. 22, No. 1, Maret 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (880.111 KB) | DOI: 10.23917/warta.v21i2.6671

Abstract

One of the main problems faced by SMP Muhammadiyah 10 Surakarta is how to attract new students to register. Manual promotion based on leaflets and brochures currently used by the school is among the root of problems that make school only recognized by the society around the school in the restricted geographical area. Another obstacle for the community is the manual registration process for new students, which require the prospective student to come to the school. In this publication, internet technology was proposed to solve these two problems. The objectives of the community services are to widen the promotional scope of SMP Muhammadiyah 10 Surakarta and to enable the prospective student to register online via the school website. The activities of the community services are involving purchasing a web domain for school standard, hosting the website, training for administrator, and evaluation from the society. The results of the community services include school website, and the teacher has been trained as an administrator. Assessment from the society results showed that 74.68% of respondents provided positive feedback that the site is satisfying and beneficial.Keywords: PPDB online, school, website
PENINGKATAN SARANA DAN PENGETAHUAN UNTUK MENDUKUNG PENERAPAN E-RAPOR DAN UKS DI MIM POTRONAYAN 1 Supriyono, Heru; Isnen, Nur Muhammad Akbar; Murdiyanto, Dendy
WARTA WARTA LPM, Vol. 22, No. 2, September 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/warta.v22i2.8929

Abstract

The partner of this Community Partnership Program (PKM) service are Potronayan Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) 1. The main problems raised in this activity are two, namely schools have not been able to implement e-report cards or known as digital report cards (ARD) applications and the problem is not yet the optimal role of the school health business (UKS), especially the school dental health business (UKGS). The purpose of this activity is to improve the supporting facilities for implementing e-report cards and increase the knowledge of teachers and students to support UKS and UKGS. The method of implementing the activity is the application of computer infrastructure to support the application of e-report cards and the implementation of training and application of Android applications to increase knowledge about maintaining oral health and UKS. The results obtained from this activity are partners already have a computer infrastructure that is in accordance with the needs for the application of e-report cards and teachers and students have received training and Android applications to improve knowledge of dental and mouth maintenance. Evaluation results show that the Android application that is applied is able to make learning about oral health more enjoyable when compared to just using printed material.
PELATIHAN PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS WEB BAGI GURU SMP DAN SMA MUHAMMADIYAH KARTASURA Supriyono, Heru; Sujalwo, Sujalwo; Sapoetra, Adjie; Rahayu, Endah Tri
WARTA WARTA Volume 18, Nomor 2, September 2015
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (894.99 KB) | DOI: 10.23917/warta.v18i2.1949

Abstract

A web-based learning media is a learning media developed and run using website technology so that able to display learning material in the form of text, figure or graph and video which is more attractive compared to printed learning material such as moduls or text books. The observation results showed that learning processes conducting in SMP Muhammadiyah 1 Kartasura and SMA Muhammadiyah 4Kartasura mainly are still using printed material. The objective of the community service is to introduce web ?based learning media of volley ball and to improve skillof the teachers by conducting fundamental web development training. Firstly, a webbased volley ball learning media had been developed by using HTML5. The application has some useful features such as theoretical preview of volley ball and its technique including visualisation using graph, picture and video. Secondly, in the web development training session, a content management system (CMS) Wordpress was used as a paltform so that participants did not need to develop web from scratch. The post-tes quesionnaire results showed that all participants have knowledge and skill to use a web-based volley ball learning media and also they have acquired basic skill in web development.
Co-Authors Abdur Rohman Acnan Dini Niken Putri Darmasari, Niken Adi, Nurhadi Dharmaputra Permata Adjie Sapoetra Adjie Sapoetra, Adjie Afada Rio Trikuncahyo Afada Rio Trikuncahyo, Afada Rio Agung Septyanto Putra Agus Purwohartono Agus Supardi Aji, Wisnu Wahyu Akida Mulyaningtyas Ali Djamhuri Anam Sutopo Ancas Nuzul Nur Hidayah anggraeni triningsih Anton S Anugrah Adi Wijayanto Ardhiyatama Nur Saputra Ardhya Dwi Nor Setyawan Arif Khoirudhin Arifiani Hidayati Aris Budiman Azis Surya Maheri Bana Handaga BASTOMI, RADEN MUHAMMAD AZHARI Benarivo, Reza BIMANTORO, USMAN Bryan Anthony Kurniawan Bryan Anthony Kurniawan, Bryan Anthony Danindya Puput Muliana Putri Darsono, Ruswa Dea Arsagita Dendy Murdiyanto Dewanta, Wika Diana Gusti Ambarwati Diana Gusti Ambarwati Donny Handoko Donny Handoko, Donny Dwi Arianto Adi Nugroho Dwi Cahyo Kurniawan Dwi Cahyo Kurniawan, Dwi Cahyo Elfrida Ratnawati Endah Sudarmilah Endah Tri Rahayu Endah Tri Rahayu, Endah Tri Eri Prawira Kadarisman Fajar Kurnia Fajar Kurnia Fajar Suryawan Fatah Yasin Al Irsyadi Fedrik Fajar Alanro Ghani Kurniasaid Hadi, Muhammad Rizky Kuncoro Hamdani Nursyahid Hamdani Nursyahid, Hamdani Hanung Adi Nugroho Hogantara, Azra Reza Satria I Gusti Banjar Jawi Ihsan Cahyo Utomo Imam Rivai Imam Rivai, Imam indra bayu candra gupta Irfan Nur Fahrudin Irfan Nur Fahrudin, Irfan Nur Islami, Muhammad Hammam Ismail Setiawan Isnen, Nur Muhammad Akbar Jannan, Muhammad Miftakhul Jawi, I Gusti Banjar Khairunnisa Aisyanti Khoirudhin, Arif Kun Harismah Maheri, Azis Surya Mohammad Osman Tokhi Muamaroh Muamaroh Muhammad Miftakhul Jannan Mukti, Salsa Sasmita Mulyaningtyas, Akida Nanda Fergiawan Santoso Normawan, Yusuf Novendius Eka Saputra Novitaningrum, Dian Nugroho, Dwi Arianto Adi Nur Muhammad Akbar Isnen Nurokhim Nurokhim Oscar Yudha Senna Perdana, Reggy Lintang Pradana, Arizal Gilang Pramudya, Nicko Ilham Prasetya, Reinaldi Putra, Agung Septyanto Ratnasari Nur Rohmah Reggy Lintang Perdana Reinaldi Prasetya Reza Benarivo Riza Salma Syari ROCHMAN, PRATAMA AJI NUR Rozita Jailani Rozita Jailani, Rozita Ruswa Darsono Santoso, Nanda Fergiawan Santoso, Widodo Budi Saputra, Ardhiyatama Nur Saputra, Novendius Eka Senna, Oscar Yudha Setyawan, Ardhya Dwi Nor Sujalwo Sujalwo Sujalwo Sujalwo Sujalwo Sujalwo, Sujalwo Sujalwo, S Tokhi, Mohammad Osman Tri Sulistyawati Tri Sulistyawati, Tri Umi Fadillah Umi Fadlilah Usman Bimantoro Wahyu Nur Hidayati Wijayanti, Seta Wijayanto, Anugrah Adi Wika Dewanta Wisnu Wahyu Aji Yana Oktafianto Yudha, Anas Awali Yunita Ardiyanto Yusuf Normawan Zulafin Nur Rosyidah